Tugas Akhir Modul 5 Profesional
July 28, 2019 | Author: Kristin Oktaviani | Category: N/A
Short Description
Makalah...
Description
MAKALAH SUMBER ENERGI ALTERNATIF DI DESA BUNTUT BALI KECAMATAN PULAU MALAN KABUPATEN KATINGAN PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
Disusun Oleh :
Kristin Oktaviani, S.Pd NIP. 19941005 201903 2 023
MAKALAH SUMBER ENERGI ALTERNATIF DI DESA BUNTUT BALI KECAMATAN PULAU MALAN KABUPATEN KATINGAN PROVINSI KALIMANTAN TENGAH
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Memenuhi Tugas Dalam Jaringan (DaRing) Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan (DalJab) Modul 5 Profesional Mata Pelajaran IPA di Universitas Negeri Surabaya Angkatan 3 Tahun 2019
Disusun Oleh :
Kristin Oktaviani, S.Pd NIP. 19941005 201903 2 023
ii
KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas kuasa-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Sumber “ Sumber Energi Alternatif Di Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah” Tengah ” sebagai salah satu syarat untuk memenuhi tugas dalam jaringan (daring) Pendidikan Profesi Guru (PPG) modul 5 profesional mata pelajaran IPA di Universitas Negeri Suraba ya angkatan 3 tahun 2019. Melalui makalah ini, penulis menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya dan penghargaan yang setingi-tingginya atas bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu penulis penulis mengucapkan terimakasih kepada: 1. Ibu Salome, S.Pd selaku Kepala SMP Negeri 1 Pulau Malan. 2. Seluruh Dewan Guru dan Staf Tata Usaha SMP Negeri 1 Pulau Malan yang memberikan dukungan selama penulis melaksanakan penelitian. 3. Bapak Ferdinand, Bapak Daur, Bapak Septri, Bapak Simson, Bapak Arifin, Ibu Imelda, dan Ibu Anita selaku Narasumber sekaligus penduduk Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan 4. Orang tua penulis yang tiada hentinya selalu mendoakan, memberi semangat dan memberi dukungan baik materi maupun moril kepada penulis. 5. Pihak - pihak lainnya yang telah membantu penulis dalam menyelesaikan makalah ini tanpa bisa penulis sebutkan satu per satu. Penulis berharap semoga makalah ini dapat memberikan manfaat bagi pembaca umum dan kepada penulis sendiri. Penulis menyadari makalah ini masih terdapat banyak kekurangan baik dari segi isi maupun penulisan. Atas segala kesempatan yang telah diberikan, penulis mengucapkan terima kasih.
Buntut Bali, 18 Juni 2019
Penulis
iii
DAFTAR ISI
HALAMAN SAMPUL ......................................... .............................................................. .......................................... .....................
i
HALAMAN JUDUL ....................................... ............................................................. ............................................ ........................ ..
ii
KATA PENGANTAR .......................................... ............................................................... .......................................... .....................
iii
DAFTAR ISI ......................................... .............................................................. ............................................ .................................... .............
iv
DAFTAR GAMBAR ............................................ .................................................................. .......................................... ....................
vi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ............................................ .................................................................. ................................... .............
1
B. Rumusan Masalah ........................................... ................................................................. ............................... .........
2
C. Tujuan ........................................... ................................................................ ........................................... ............................ ......
2
BAB II LANDASAN TEORI
A. Deskripsi Desa Buntut Buntut Bali ......................................... .......................................................... ................. 3 B. Permasalahan Sumber Energi ....................................................... ....................................................... .. 8 C. Sumber Energi Alternatif ......................................... .............................................................. ..................... 9 1. Air ( Hydropower ) ............................................ .................................................................. ........................ ..
9
2. Energi Matahari – Matahari – Solar Solar Sel .................................................... .................................................... 11 3. Sampah (Biogas – (Biogas – Gas Gas Metan) ........................... ................................................ ..................... 13 Biofuel ............................................ 4. Sawit – Sawit – Biofuel ................................................................... ............................ .....
15
BAB III PENUTUP
A. Kesimpulan ......................................... .............................................................. .......................................... ..................... 24 B. Saran ......................................... ............................................................... ........................................... ............................... ..........
25
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 26
iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Sungai Katingan ............................................ .................................................................. ............................... ......... 4 Gambar 2.2 Contoh pembangkit listrik mikrohidro yang telah diterapkan di masyarakat....................... masyarakat............................................. ............................................ ................................... ............. 10 Gambar 2.3 Skema Pemasangan Panel Surya ......................................... .................................................. ......... 12 Gambar 2.4 Gambar 2.4 Skema Pembuatan Biogas ....................................... ....................................... 14
v
DAFTAR TABEL
Tabel 2.1 Mata Pencarian Penduduk........................................... ................................................................ ..................... 6 Tabel 2.2 Sumber Energi Alternatif dengan Analis is SWOT .......................... .......................... 18
vi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Struktur Pemerintahan Desa Buntut Bali ................................... ................................... 27 Lampiran 2. Struktur Pemerintahan Desa Buntut Bali ................................... ................................... 28 Lampiran 3. Struktur Badan Permusyawaratan Desa .................................... .................................... 29 Lampiran 4. 4. Peta Kasar Desa Butut Butut Bali ............................................ ......................................................... ............. 30 Lampiran 5. Peta Kasa Desa Trans Kecamatan Pulau Malan .......................... .......................... 31 Lampiran 6. 6. Kunjungan Kunjungan ke Kantor Balai Desa Buntut Bali............................. Bali............................. 32 Lampiran 7. Kunjungan Ke Ke Kantor Kecamatan Pulau Malan ......................... ......................... 33
vii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Di era modern sekarang ini, sebagian besar manusia menggunakan energi untuk mempermudah beraktivitas. Energi yang digunakan alat transportasi dan rumah tangga dapat bersumber dari alam. Beberapa sumber energi yang digunakan manusia di antaranya adalah batubara, minyak bumi, dan gas alam. Sumber energi tersebut disebut bahan bakar fosil. Bahan bakar fosil merupakan sumber energi yang berasal dari sisa-sisa makhluk hidup yang ada dalam kerak bumi sehingga tidak dapat diperbaharui karena dibutuhkan waktu jutaan tahun untuk menghasilkannya. Sumber energi lainnya seperti matahari, angin, aliran air, kayu, dan panas bumi merupakan sumber energi yang dapat diperbaharui. Sumber energi tersebut dapat terbentuk kembali secara alami dalam waktu- waktu tertentu. Penulis berasal dari Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Timur. Berangkat dari problematika atas tingginya angka pertumbuhan penduduk yang mendorong meningkatnya konsumsi masyarakat akan energi. Berdasarkan pula atas keprihatinan pada sumber energi tak terbarukan seperti pertambangan batu bara yang mungkin akan habis dikemudian hari atas besarnya konsumsi manusia jika digunakan terus menerus. Maka penulis mencari sumber – sumber energi alternative yang memungkin untuk digunakan. Penulis mengangkat dari sumber – sumber – sumber sumber energi yang potensial di daerah tempat tinggal penulis.
1
B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana keadaan Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan ? 2. Apa permasalahan sumber energi pada Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan ? 3. Apa sumber energi alternatif sebagai penyelesaian sumber energi pada Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan ?
C. Tujuan
1. Untuk mengetahui keadaan Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan 2. Untuk mengetahui permasalahan sumber energi pada Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan 3. Untuk mengetahui sumber energi alternatif sebagai penyelesaian sumber energi pada Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan.
2
BAB II ISI
A. Deskripsi Desa Buntut Bali
Desa Buntut Bali merupakan salah satu desa berkembang yang terdapat di Kecamatan Pulau Malan, Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah. Desa ini mengalami kemajuan – kemajuan – kemajuan kemajuan baik di bidang ekonomi, bidang pendidikan, bidang kesehatan, bidang keamanan ketertiban, bidang sosial dan kedaulatan politik masyarakat. Dari hasil analis perkembangan Desa Buntut Bali menunjukan perkiraan rata – rata – rata rata 5 % hingga 7 % pertahun, sehingga status perkembangan Desa Buntut Bali Bali adalah “Swadaya” dengan kategori perkembangan “Mula” seperti desa yang masih membutuhkan prioritas penanganan masalah pemenuhan kebutuhan dasar seperti ekonomi, pendidikan dan kesehatan. 1. Sejarah Desa
Desa Buntut Bali merupakan hasil perjuangan tokoh masyarakat terdahulu sebelum perang dunia II sejak penjajahan Belanda yang dihuni oleh beberapa kpala keluarga yang tinggal di sebuah rumah besar yang disebut Huma atau Rumah Betang. Desa Buntut bali terletak di pinggiran Sungai Katingan, sebelah hilir Sungai Katingan Desa Tewang Derayu dan Sebelah Hulu Sungai Desa Kuluk Bali.
3
Gambar 2.1 Sungai Katingan
Nama Desa Buntut Bali diambil dari nama anak Sungai yaitu Sungai Tanjung Bali Seiring berjalannya waktu serta penambahan penduduk dan memenuhi tuntutan pembangunan maka Desa Buntut Bali dijadikan ibukota Kecamatan Pulau Malan pada Bulan Juni Tahun 1964 berdasarkan Keputusan Gubernur Kalimantan Tengah. a. Desa Buntut Bali dengan Luas Wilayah 2.883.959 Hektar berdasarkan batas desa yang ada. Titik Koordinat : S. 01 o 40’ 53, 86 “ E. 113 o 15’ 22, 99 “ b. UPT – UPT – Pulau Pulau Malan dengan luas Wilayah 1.486.041 Hektar.
4
2. Visi dan Misi Desa
Visi : Mewujudkan masyarakat berkualitas dan bermanfaat Misi : Tercitanya desa yang maju, sejahtera, mandiri dan makmur di bidang pertanian serta menjunjung tinggi etika dan moral. Grand Strategi : 1. Melanjutkan pembangunan infrastruktur desa dalam rangka membuka isolasi daerah – daerah – daerah daerah pertanian dan perkebunan masyarakat. 2. Melakukan Reformasi Birokrasi Desa yang baik dan transparan 3. Melakukan pemerataan Dana ADD dan DD berdasarkan skala prioritas kebutuhan
3. Geografis dan demografis a. Secara geografis, Desa Buntut Bali adalah ibu kota Kecamatan Pulau Malan. Dengan jarak membentang kurang lebih 45 km dari ibukota kabupaten, 129 km dari ibukota provinsi dengan luas wilayah 2.883.969 Hektar, dengan titik koordinat : S. 01 o 40’ 53, 86 “ E. 113o 15’ 22, 99 “ Sebelah Utara
:
Desa Kuluk Bali
Sebelah Selatan
:
Desa Tewang Derayu
Sebelah Barat
:
Desa Mirah Kalanaman
Sebelah Timur
:
Tewang Manyagen / Kec. Sangalang Garing
5
b. Secara topografi, Desa Buntut Bali memiliki ketinggian berkisar 30 – 32 meter di atas permukaan laut dengan pH tanah berkisar 50% - 70%. c. Orbitasi -
Jarak ke ibukota kabupaten : 45 km
-
Jarak tempuh dengan menggunakan Kendaraan Umum berkisar 45 menit.
-
Jarak dari ibukota provinsi : 129 km
d. Iklim Curah hujan
: 1.500 – 1.500 – 2.500 2.500 mm
Banyak bulan hujan
: 3 – 6 6 Bulan
Suhu udara
: 28oC – 35 35oC
Bentang Wilayah
: Dataran
4. Penduduk
Jumlah penduduk Desa Buntut Bali dari hasil pemutakhiran data penduduk tahun 2017 sebanyak 843 jiwa, pada tahun 2018 sebanyak 1837 Jiwa. Menimbang dari luas wilayah Dea Buntut Bali, maka kepadatan penduduk sekitar 2,38 jiwa per kilometer. Pelaksanaan urusan sosial di Desa Buntut Bali merupakan salah satu agenda penting dan menyeluruh dari segi kemasyarakatan dan urusan sosial dapat juga dikatakan sebagai urusan umum.
No 1 2 3 4 5 6
Tabel 2.1 Mata Pencarian Penduduk Mata Pencaharian Laki – Laki – laki laki Petani 1000 jiwa Nelayan 5 jiwa Karyawan Swasta 15 jiwa PNS 39 jiwa Pensiunan TNI/Polri/PNS 11 jiwa Pedagang 45 jiwa
6
Perempuan 662 jiwa 44 jiwa -
No 7 8
Laki – Laki – laki laki 30 Jiwa 5 jiwa
Mata Pencaharian Tukang Kayu Penyandang Kebutuhan Khusus
Perempuan 3 jiwa
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali) Berdasarkan data yang diperoleh dari Kantor Balai Desa Buntut Bali, dapat ditarik kesimpulan bahwa profesi yang digeluti oleh warga Desa Buntut Bali adalah bertani. Sektor pertanian yang baik diakibatkan sinar matahari menyinari Desa Buntut Bali hamper sepanjang tahun. Para warga yang berprofesi sebagai petani menanam palawija, petani karet, dan petani sawit.
5. Tempat Pembuangan Akhir (TPA)
Tingginya angka pertumbuhan penduduk berkolerasi pula dengan tingkat konsumsi masyarakat. Adanya kegiatan konsumsi masyarakat tentunya menghasilkan sisa-sisa makanan dan pembungkus makanan yang disebut dengan sampah. Tentunya sampah terbagi menjadi sampah organic dan anorganik. Sampah organic yang berupa sisa-sisa makanan nantinya akan diuraikan oleh dekomposer. Sedangkan pembungkus makanan yang berupa plastik merupakan sampah anorganik yang membutuhkan waktu lama untuk bisa diuraikan. Menurut Pak Ferdinan yang merupkan pegawai PNS kantor Kecamatan Pulau Malan, di Desa Buntut Bali belum ada tempat pembuangan akhir (TPA) untuk menampung sampah dari penduduk. Warga biasanya membakar sampah – sampah tersebut. Padahal sampah-
7
sampah organik tersebut bisa diolah agar menghasilkan gas metan. Gas metan dapat digunakan sebagai salah satu energi alternatif . 6. Sumber Listrik Berdasarkan hasil wawancara dengan Bapak Arifin S.Pd yakni salah satu guru CPNS di SMP Negeri 1 Pulau Malan, sumber listrik yang digunakan berasal dari PLTA Riam Kanan di Kota Banjarbaru Provinsi Kalimantan Tengah.
B. Permasalahan Sumber Energi
Berhubungan dengan besarnya angka pertumbuhan penduduk yang berkolerasi dengan tingginya pemakaian listrik, sedangkan sumber listrik mengharapkan dari provinsi lain maka akan menjadi permasalahan ketika terjadi kerusakan alat dalam mendisribusikan pasokan listrik dari Kota Banjarbaru ke Desa Buntut Bali Provinsi Kalimantan Tengah. Ibu Imelda yang merupakan Pegawai PNS Kantor Kecamatan Pulau Malan menyatakan bahwa listrik akan mati total ketika terjadi hujan lebat yang menyebabkan pohon tumbang mengenai tiang listrik di antara wilayah provinsi Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan. Ibu Anita yang merupakan CPNS SMP Negeri 1 Pulau Malan menambahkan bahwa Kota Palangkaraya Provinsi Kalimantan Tengah pun pernah mengalami pemadaman listrik total selama satu minggu akibat gardu listrik di Banjarbaru rusak. Kejadian tersebut mengakibatkan warga membeli mesin genset dengan bahan bakar solar.
8
C. Sumber Energi Alternatif
Berdasarkan hasil interview dari sejumlah penduduk Desa Buntut Bali, maka dapat diajukan beberapa sumber energi alternative yang mungkin diterapkan di Desa Buntut Bali yakni sebagai berikut. 1. Air ( Hydropower)
Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan dialiri Sungai Katingan yang memiliki Riam Mangkikit, Riam Tabera, Riam Ssngkai, Rian Jerawi memiliki potensi yang besar sebagai pembangkit listrik tenaga air . Tenaga air atau hydropower menggunakan energi gerak (energi kinetik) dari aliran air untuk menghasilkan listrik. Siklus air dari hydropower diawali adanya evaporasi atau penguapan air yang kemudian
membentuk awan dan hujan. Air hujan yang terdapat pada dataran tinggi, selanjutnya mengalir ke daerah yang lebih rendah melalui sungai. Cara yang paling umum untuk memanfaatkan hydropower ini yaitu dengan membangun bendungan yang membentangi sungai besar untuk membentuk tempat penampungan air. Air yang dibendung dialirkan melalui suatu pipa besar dengan debit atau laju tertentu untuk memutar turbin yang akan menghasilkan listrik. Secara umum, alat pembangkit listrik tenaga air terdiri atas at as generator dan turbin. Generator terdiri atas dua bagian utama yakni stator dan rotor. Stator adalah bagian yang diam yang yang terdiri atas lilitan kabel dam suatu silinder, sedangkan rotor adalah bagian yang berputar mengelilingi poros. Poros pada rotor generator terhubung dengan rotor pada turbin sehingga ketika turbin bergerak berputar karena
9
adanya aliran air maka lilitan dalam stator akan menghasilkan energi listrik. Jadi, cara kerja pembangkit listrik tenaga air ini mengubah energi gerak dari turbin menjadi energi listrik yang dihasilkan melalui generator. Gambar 2.2 Contoh pembangkit listrik mikrohidro yang telah diterapkan di masyarakat
Sumber: www.merdeka.com
Hydropower merupakan sumber energi terbarukan pertama yang
digunakan untuk menghasilkan listrik. Teknologi ini memiliki beberapa keunggulan, antara lain; dapat menghasilkan energi yang besar, membutuhkan biaya yang sedikit, dan sedikit menghasilkan emisi CO 2. Di samping itu, teknologi hydropower ini memiliki beberapa kelemahan, antara lain banyaknya tanah yang terganggu dan pengalihan tempat tinggal penduduk, menyumbang emisi metana (CH 4) yang dilepaskan di udara akibat terurainya organisme yang mati dalam air, dan mengganggu ekosistem air di daerah muara.
10
2. Energi Matahari – Solar Solar Sel
Wilayah Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan merupakan daerah tropis yang disinari sinar matahari langsung hamper sepanjang tahun. Sehingga sumber energi yang berasal dari matahari dinilai cukup potensial sebagai salah satu energi alternative di Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan. Mengubah
energi
matahari
menjadi
energi
listrik
dengan
menggunakan photovoltaic (PV) cell, atau sering disebut solar cell atau sel surya. Pada umumnya sel surya ini memiliki ukuran yang tipis (hampir sama dengan selembar kertas) dan terbuat dari silikon (Si) yang dimurnikan atau polikristalin silikon dengan beberapa logam yang mampu menghasilkan listrik. Ketika cahaya matahari melalui panel surya, cahaya menghasilkan emisi ini kemudian dihubungkan dengan sistem tertentu sehingga dihasilkan listrik yang selanjutnya dialirkan dan disimpan pada baterai sehingga dapat digunakan pada saat mendung atau malam hari. Energi yang lebih juga dapat digunakan untuk menggerakkan pompa yang memompa udara ke dalam lubang besar dalam tanah. Udara ini memiliki tekanan yang tinggi sehingga ketika dilepaskan dapat memutar turbin dan menghasilkan listrik.
11
Gambar 2.3 Skema Pemasangan Panel Surya
Sumber: pompair.com
Kita dapat memasang panel surya pada atap rumah atau menyusunnya dalam lembaran-lembaran, dinding bangunan, atau pada permukaan benda lain. Teknologi terbaru pada panel surya ini adalah adanya motor elektrik yang dapat menjaga panel surya tetap menghadap cahaya matahari pada siang hari. Dengan demikian, mekanisme panel surya ini akan mengumpulkan energi 30-40% lebih banyak dari panel surya biasa. Pemanfaatan teknologi panel surya menjadi salah satu cara bagi masyarakat untuk tetap menikmati aliran listrik. Pembangkit listrik tenaga surya ini sekarang sudah digunakan secara besar-besaran di Portugal, Spanyol bagian selatan, Jerman, Korea Selatan, dan Amerika. Saat ini, Indonesia memulai penggunaan teknologi ini untuk memasok listrik di daerah yang belum mendapat aliran listrik. Kita sebagai anak bangsa tentunya harus banyak belajar mengenai teknologi ini sehingga
12
teknologi ini dapat diterapkan di seluruh pelosok nusantara, sehingga semua penduduk Indonesia dapat menikmati adanya aliran listrik. Panel surya memiliki beberapa keunggulan, di antaranya tidak menghasilkan emisi gas rumah kaca, mampu menghasilkan energi cukup besar, dan mudah dipasang atau dipindahkan atau dikembangkan. Meskipun memiliki banyak keunggulan, panel surya juga memiliki beberapa kekurangan, di antaranya adalah membutuhkan sistem penyimpanan listrik dan komponen pada panel surya ini termasuk jenis sampah yang berbahaya sehingga harus didaur ulang dengan benar setelah pemakaian selama 20-25 tahun. Saat ini masalah yang muncul dalam penerapan teknologi ini yaitu tingginya harga produksi dari panel surya. Meskipun begitu, akhir-akhir ini panel surya merupakan teknologi yang berkembang cepat untuk menghasilkan menghasilkan listrik.
3. Sampah (Biogas – Gas Gas Metan)
Angka pertumbuhan penduduk yang tinggi mengakibatkan me ngakibatkan tingginya angka konsumsi masyarakat yang dimana sisa – sisa – sisa sisa konsumsi masyarakat tersebut akan menjadi sampah. Sampah – sampah sampah tersebut dapat berupa sampah organik dan sampah anorganik. Sampah - sampah organik tersebut bisa diolah agar menghasilkan gas metan. Pengolahan Gas metan dapat digunakan sebagai salah satu energi alternatif. Biogas merupakan jenis bahan bakar alternatif yang saat ini sudah banyak digunakan sebagai bahan bakar untuk kebutuhan rumah tangga di
13
Indonesia. Biogas diperoleh dari proses fermentasi bahan- bahan organik oleh bakteri anaerob (bakteri yang hidup di lingkungan tanpa oksigen). Bakteri anaerob tersebut akan mengubah zat organik menjadi gas metana (CH4) sebesar 75%, dan gas lainnya seperti seper ti karbondioksida, hidrogen, dan hidrogen sulfida. Namun demikian, gas yang digunakan sebagai sumber bahan bakar adalah gas metana. Bahan organik yang paling sesuai untuk produksi biogas adalah bahan organik yang berbentuk padat, cair, dan homogen. Saat ini kotoran dan urin hewan ternak menjadi pilihan yang sesuai untuk produksi biogas. Teknik pembuatan biogas secara sederhana dapat dilihat pada Gambar 2.4. Lingkungan yang memiliki peternakan, tempat atau pabrik pengolahan makanan, seperti tempat pembuatan tahu, tempe, ikan pindang, dan brem, merupakan tempat strategis bagi pembuatan biogas.
Gambar 2.4 Skema Pembuatan Biogas
14
Terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan dari penggunaan biogas sebagai energi alternatif. Kelebihan dari biogas adalah yakni sebagai berikut : 1.
Dapat mengurangi efek rumah kaca dikarenakan biogas ramah lingkungan.
2.
Bisa menjadi sebuah metode untuk pengolahan limbah.
3.
Proses pembakaran yang tidak mengeluarkan asap.
Sedangkan Kelemahan dari biogas adalah yakni sebagai berikut : 1.
Membutuhkan biaya yang relatif cukup tinggi.
2.
Tidak bisa dikemas didalam sebuah tabung.
3.
Dan saat pengolahannya dibutuhkan waktu yang relatif cukup lama.
4. Sawit – Biofuel Biofuel
Tingginya angka sektor pertanian pada sumber pencarian penduduk Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan, Mala n, membuktikan bahwa salah satu sumber energi potensial yang memungkinkan adalah sawit. Salah satu bahan dasar yang memiliki memil iki potensi paling tinggi untuk produksi biofuel adalah minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO). Biofuel merupakan teknologi penyediaan energi alternatif dengan
menggunakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui. Biofuel, berasal dari bahan-bahan organik.. B iofuel dapat diolah langsung dari bahan organik seperti tumbuh-tumbuhan
15
Ada dua jenis biofuel yaitu dalam bentuk etanol dan biodiesel. Etanol merupakan salah satu jenis alkohol yang dapat dibuat dengan fermentasi karbohidrat atau reaksi kimia gas alam. Beberapa tumbuhan yang mengandung karbohidrat tinggi seperti jagung, sorgum, atau singkong biasanya digunakan untuk menghasilkan etanol. Sedangkan biodiesel merupakan bahan bakar alami yang biasanya diperoleh dari lemak nabati. Penggunaan bahan bakar dengan sumber alam yang dapat diperbaharui akan sangat membantu kita untuk menjamin kelestarian lingkungan dan ketergantungan pada ketersediaan minyak bumi yang semakin menipis. Selain itu sisa pembakaran dari biofuel juga lebih ramah lingkungan. Biofuel adalah cairan yang berasal dari biomassa, terutama dari bahan nabati. Bentuk biofuel yang paling populer adalah biodiesel dan bioetanol. Banyak orang melihat biofuel sebagai pengganti sempurna untuk bahan bakar fosil, karena biofuel lebih ramah lingkungan daripada bahan bakar fosil. Biofuel baru-baru ini mendapatkan popularitas di berbagai belahan dunia. Ada tiga generasi biofuel: biofuel generasi pertama (terbuat dari gula, tepung, minyak makan, atau lemak hewan), biofuel generasi kedua (terbuat dari non-tanaman pangan), dan biofuel generasi ketiga (terbuat dari ganggang). Ada beberapa keunggulan penting biofuel dibandingkan bahan bakar fosil, dan salah satu yang sering dibicarakan adalah bahwa biofuel merupakan sumber energi terbarukan yang lebih ramah lingkungan dibandingkan bahan bakar fosil, karena biofuel secara signifikan
16
mengurangi emisi gas rumah kaca dibandingkan bahan bakar fosil. Bahkan ada yang mengatakan bahwa biofuel bersifat karbon netral, tapi hal ini t ak selamanya benar karena dibutuhkan banyak energi untuk menumbuhkan tanaman bahan bakunya dan untuk mengubahnya menjadi bahan bakar, jadi ini pasti agak mengurangi dampak positifnya terhadap lingkungan. Namun biofuel masih jauh lebih ramah lingkungan dibandingkan bahan bakar fosil konvensional. Generasi kedua biofuel secara signifikan lebih ramah lingkungan daripada yang pertama, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa biofuel generasi pertama dapat mengurangi sampai 60% emisi karbon dibandingkan bahan bakar fosil, s edangkan pada biofuel generasi kedua angka ini telah naik menjadi 80%. Keuntungan lain dari biofuel adalah keamanan pasokan. Permintaan tinggi untuk minyak bumi telah meningkatkan harga minyak, dan juga adanya masalah tertentu dalam hal pasokan seperti masalah geopolitik. Biofuel memastikan pasokan konstan karena bahan bakunya dapat tumbuh dan diproduksi di dalam negeri, tanpa perlu diimpor. Produksi biofuel juga bisa sangat menguntungkan di banyak negara yang bergantung pada produk minyak suling, bisa mengurangi biaya impor minyak yang terus t erus meningkat, terutama untuk negara-negara berkembang. Biofuel juga memiliki potensi untuk memecahkan masalah energi di negara berkembang karena sebagian besar negara tersebut beralih ke batubara untuk memacu pertumbuhan ekonomi mereka. Batubara adalah sumber energi yang paling murah tetapi batubara juga merupakan sumber energi
17
paling kotor, dan produksi biofuel dalam negeri di negara berkembang berarti menurunkan tingkat polusi pembangkit listrik batu bara, dan mengurangi dampaknya terhadap perubahan iklim. Biofuel juga memiliki kekurangan. Biofuel secara umum memang jauh lebih ramah lingkungan dibandingkan bahan bakar fosil, tetapi ini tidak berarti bahwa biofuel tidak menyebabkan masalah pada lingkungan. Misalnya beberapa ahli lingkungan khawatir bahwa produksi biofuel akan menciptakan masalah pada keanekaragaman hayati, karena banyak binatang akan kehilangan habitatnya akibat lahan yang semakin banyak digunakan untuk memproduksi biofuel. Biofuel juga bisa menyebabkan masalah deforestasi yang lebih hebat di beberapa negara berkembang karena hutan terus dibuka untuk membuat jalan bagi produksi biofuel.
Peluang penerapan sumber energi alternative yang tepat untuk daerah Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan disajikan pada tabel berikut mengacu pada analisis SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, Threats). Tabel 2.2 Sumber Energi Alternatif analisis SWOT Sumber No Energi Alternatif 1 Air Hydropower ) ( Hydropower
Kelebihan a. Dapat
Kekurangan a. Banyaknya
Peluang
Tantangan
Desa Buntut
Pembangunan
menghasilkan
tanah yang
Bali
PLTA
energi yang
terganggu
Kecamatan
membutuhkan
Pulau Malan
dana yang besar
besar,
18
No
Sumber Energi Alternatif
Kelebihan
Kekurangan
b. Membutuhkan b. Pengalihan
Peluang
Tantangan
dialiri Sungai
dalam
biaya yang
tempat tinggal
Katingan yang
pembangunannya
sedikit,
penduduk
memiliki Riam
dan
Mangkikit,
membutuhkan
c. sedikit
c. Menyumbang
menghasilkan
emisi metana
Riam Tabera,
SDM yang
emisi CO2
(CH4) yang
Riam Ssngkai,
memadai di Desa
dilepaskan di
Rian Jerawi
Buntut Bali
udara akibat
memiliki
terurainya
potensi yang
organisme yang
besar sebagai
mati dalam air.
pembangkit
d. Mengganggu ekosistem air di
listrik tenaga air.
daerah muara. 2
Energi
a. Tidak
a. membutuhkan
Wilayah Desa
Dalam
Matahari
menghasilkan
sistem
Buntut Bali
pemasangan
(Solar Sel)
emisi gas
penyimpanan
Kecamatan
panel surya
rumah kaca,
listrik dan
Pulau Malan
dibutuhkan SDM
komponen pada
merupakan
yang berkualitas
panel surya ini
daerah tropis
karena diketahui
termasuk jenis
yang disinari
bahwa alat – alat – alat alat
b. mampu menghasilkan
19
No
Sumber Energi Alternatif
Kelebihan
Kekurangan
Peluang
Tantangan
energi cukup
sampah yang
sinar matahari
maupun
besar,
berbahaya
langsung
komponen – komponen –
sehingga harus
hamper
komponennya
dipasang atau
didaur ulang
sepanjang
untuk pengadaan
dipindahkan
dengan benar
tahun.
panel surya
atau
setelah
Sehingga
tidaklah murah
dikembangkan.
pemakaian
sumber energi
selama 20-25
yang berasal
tahun. Saat ini
dari matahari
masalah yang
dinilai cukup
muncul dalam
potensial
penerapan
sebagai salah
teknologi ini
satu energi
yaitu tingginya
alternative di
harga produksi
Desa Buntut
dari panel surya.
Bali
c. dan mudah
Kecamatan Pulau Malan. 3
Sampah
1. Dapat
(Biogas – (Biogas – Gas Gas
mengurangi
Metan)
efek rumah
4. Membutuhkan biaya yang
20
Angka
Sedangkan
pertumbuhan
sampai saat ini
penduduk yang
Desa Buntut Bali
No
Sumber Energi Alternatif
Kelebihan
Kekurangan
Peluang
Tantangan
kaca
relatif cukup
tinggi
belum memiliki
dikarenakan
tinggi.
mengakibatkan
TPA. Pertama – Pertama –
tingginya
tama yang harus
biogas ramah
5. Tidak bisa
lingkungan.
dikemas
angka
diciptakan adalah
didalam sebuah
konsumsi
TPA untuk
tabung.
masyarakat
menampung
yang dimana
sampah – sampah –
2. Bisa menjadi sebuah metode untuk
6. Dan saat
pengolahan
pengolahannya
sisa – sisa – sisa sisa
sampah yang ada
limbah.
dibutuhkan
konsumsi
di Desa Buntut
waktu yang
masyarakat
Bali.
pembakaran
relatif cukup
tersebut akan
yang tidak
lama.
menjadi
3. Proses
mengeluarkan
sampah.
asap.
Sampah – Sampah –
4. Bisa
sampah
mengurangi
tersebut dapat
penggunaan
berupa sampah
bahan bakar
organik dan
fosil(minyak
sampah
bumi, batu
anorganik. Sampah -
21
No
Sumber Energi Alternatif
Kelebihan
Kekurangan
Peluang
bara dan juga
sampah
gas alam).
organik
Tantangan
tersebut bisa diolah agar menghasilkan gas metan. 4
Sawit Biofuel) ( Biofuel
1. Energi
1. menyebabkan
Tingginya
Pembukaan
angka sektor
lahan untuk
terbarukan
masalah
yang ramah
deforestasi yang pertanian pada
menanam sawit
lingkungan.
lebih hebat di
menjadi polemic
2. Mengurangi
sumber
beberapa negara pencarian
dimasyarakat
60% - 80%
berkembang
penduduk Desa
karena wilayah
emisi karbon
karena hutan
Buntut Bali
Desa Buntut Bali
dibandingkan
terus dibuka
Kecamatan
yang dekat
bahan bakar
untuk membuat
Pulau Malan,
dengan sungai
fosil
jalan bagi
membuktikan
Katingan,
produksi
bahwa salah
dikhawatirkan
biofuel.
satu sumber
dapat
energi
menimbulkan
2. masalah pada
keanekaragaman potensial yang
bencana banjir
hayati, karena
akibat
22
No
Sumber Energi Alternatif
Kelebihan
Kekurangan
Peluang
Tantangan
banyak binatang
memungkinkan kekurangan
akan kehilangan
adalah sawit.
habitatnya akibat lahan yang semakin banyak digunakan untuk memproduksi biofuel.
23
daerah serapan air.
BAB III PENUTUP A. Kesimpulan
Adapun kesimpulan yang dapat ditarik setelah melakukan beberapa interview dan pengamatan langsung di Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan. 1. Desa Buntut Bali terletak di Kecamatan Pulau Mala n, Kabupaten Katingan, Provinsi Kalimantan Tengah. Di desa ini terletak di pinggiran Sungai Katingan. Desa ini disinari cahaya matahari langsung setiap tahunnya. Penduduk di desa ini berdasarkan data dari Kantor Balai Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan tahun 2018 sebesar 1837 jiwa dan mayoritas berprofesi sebagai petani. 2. Permasalahan energi di Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan adalah tidak adanya pembangkit listrik sehingga membutuhkan pasokan listrik dari daaerah lain. Sehingga jika terjadi kerusakan pada daerah Kalimantan Selatan – Selatan – Kalimantan Kalimantan Tengah, maka akan mengakibatkan terputusnya aliran listrik di seluruh wilayah Kabupaten Katingan 3. Sumber energi alternatif yang memungkinkan untuk dikembangkan di Desa
Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan adalah yani sebagai berikut. Hydropower ) a. Air ( Hydropower
b. Energi Matahari (Solar Sel) c. Sampah (Biogas – (Biogas – Gas Gas Metan) Biofuel) d. Sawit ( Biofuel
24
B. Saran
Diharapkan kepada pemerintah maupun dinas/lembaga terkait agar menyelesaikan permasalahan ini dengan memperhatikan sumber energi altenatif yang berpotensi di Desa Buntut Bali Kecamatan Pulau Malan.
25
DAFTAR PUSTAKA
Ardiani, Novi. (2015, 25 September). Biogas dari Sampah Organik Sumber Energi Masa Depan Yang Tak Bakal Habis. www.kompasiana.com Busari, Husain Furqana. (2015 Juni 06). Pemanfaatan Mikroorganisme Pada Biogas. http://husainfurqanabusari.blogspot.co.id/ Campbell, N.A., Reece. J.B., Urry, Urr y, L.A., Cain, M.L., Wasserman, S.A., Minorsky, P.V., & Jackson, R.B. (2008). Biology 8th edition. USA:Pearson Education, Inc. Jaliyah, Linda. ( 2015 , April 24 ) . Artikel Mikroba Dan Fermentasi Biogas. https://lindajaliyah.wordpress.com/ Krisno, Agus. (2011 , November 18) Pemanfaatan Fermentasi Pada Bakteri Menggunakan Biogas Untuk Menghasilkan Alternatif Bahan Bakar Masa Depan. https://aguskrisnoblog.wordpress.com/ Miller, G. Tyler & Spoolman, S. (2012). Living in the Environment 17 th edition. USA:Brooks/ Cole, Cengage Learning. Reece, J. B., Urry, Urr y, L. A., Cain, M. L., Wasserman, S. A., Minorsky, P. V., & Jackson, R. (2012). (2012). Campbell biology (p. 135). 135). Boston: Pearson. Wahyu, Fandi. ( 2011 , Agustus 08 ) Biogas Sebagai Alternatif Energi. http://irbmevonnovembri.blogspot.co.id/ Widodo, W. Rachmadiarti, F. dan Hidayati., S.N. (2017). Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta : Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Zubaidah, S., Mahanal, S.,Yuliati, L., Dasna, I.W., Pangestuti, A.A., Puspitasari, D.R., Mahfudhillah, Mahfudhillah, H.T., Robitah, A. Kurniawati, Z.L., Z.L., dan Prasmala, E.R. (2017). Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudaya
26
LAMPIRAN
Lampiran 1. Struktur Pemerintahan Desa Buntut Bali
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali)
27
Lampiran 2. Struktur Pemerintahan Desa Buntut Bali
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali)
28
Lampiran 3. Struktur Badan Permusyawaratan Permusyawaratan Desa
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali)
29
Lampiran 4. Peta Kasar Desa Butut Bali
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali)
30
Lampiran 5. Peta Kasa Desa Trans Kecamatan Pulau Mala n
(Sumber : Kantor Balai Desa Buntut Bali)
31
Lampiran 6. Kunjungan ke Kantor Balai Desa Buntut Bali
32
Lampiran 7. Kunjungan Ke Kantor Kecamatan Pulau Malan
33
View more...
Comments