Tips Wawancara Perawat

May 26, 2020 | Author: Anonymous | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

Download Tips Wawancara Perawat...

Description

TIPS WAWANCARA UNTUK PERAWAT KE JEPANG Drs. Muh. Arsyad Subu, MSN, CNS, PhD (c)

PT. MILLENIUM MUDA MANDIRI 2009

STRATEGI WAWANCARA • Menjawab dengan cerdas, taktis dan optimis. • Walau merasa pintar jangan terlalu yakin bahwa anda secara otomatis akan lulus • Seringkali para tuan dan nyonya besar yang merasa pintar seringkali gagal dalam wawancara. • Alasannya adalah mereka kurang smart dan tidak taktis dalam menjawab pertanyaan.

SIAPA ANDA? • Ketika pewawancara bertanya: Ceritakan sesuatu tentang anda”, banyak perawat menjadi bingung lalu seketika menjadi tak percaya diri. • Saya biasa-biasa saja” atau “tak banyak yang bisa saya ceritakan tentang diri saya” sebagai upaya merendahkan diri.

SIAPA ANDA? • Selama ini banyak orang mengira sebaiknya merendahkan diri sebisa mungkin, sebagai upaya mencuri hati si pewawancara. • Tapi jawaban yang terlalu merendah dan apalagi banyak basi-basi hanya menunjukkan bahwa anda sebenarnya tidak yakin dengan diri anda dan mereka tidak butuh perawat seperti itu.

CONTOH • Saya St. Aminah sejak SMA, saya aktif di sekolah, lalu masuk AKPER di ....... Dari situ saya sadar alangkah menariknya bisa bertemu dengan orang banyak, berdiskusi dan mengetahui banyak hal baik yang menyenangkan maupun masalahmasalah mereka. • Ketika kuliah, saya sering membantu banyak pasien saya dan kadang menulis pengalaman saya tersebut. Selain itu saya senang musik, membaca dan traveling.

CONTOH • Meski tak memberikan jawaban yang berbungabunga, apa yang diungkapkan Aminah tentang dirinya menunjukkan bahwa dirinya terbuka, ramah dan punya rasa ingin tahu. • Jawaban itu cerdas dan efektif untuk menggambarkan bagaimana dia menyatakan secara implisit bahwa dirinya merasa layak. • Pewawancara butuh jawaban seperti itu: singkat, tapi menunjukkan optimisme yang alamiah.

SAAT WAWANCARA • Persiapkan diri dengan baik. • Rasa percaya diri dan menunjukkan bahwa anda menjadi diri sendiri adalah yang terpenting. • Pewawancara tidak butuh jawaban yang berbunga-bunga, berapi-api apalagi munafik.

SAAT WAWANCARA • Mereka biasanya ingin melihat bagaimana si perawat menghargai diri sendiri. • Sebab itu, buatlah beberapa poin tentang kemampuan anda, hal-hal yang anda sukai dan inginkan untuk masa depan anda. • Kalau telah menemukan poin -poin itu, berlatihlah mengemukakan semua itu dalam sebuah jawaban singkat yang cerdas dan optimis.

SAAT WAWANCARA • Pewawancara selalu berupaya mengorek sedapat mungkin tentang kepribadian anda. • Kadang pertanyaan sepele seperti “Sudah punya pacar? Ada niat menikah dalam waktu dekat?” • Hal itu sering ditanggapi buru-buru oleh si pelamar dengan menjawab misalnya “Sudah, rencananya kami akan menikah akhir tahun ini.

SAAT WAWANCARA • Fasilitas kesehatan selalu ingin calon perawatnya hanya akan fokus pada pekerjaan mereka, terutama pada awal-awal masa kerja. • Jawaban bahwa anda akan menikah dalam waktu dekat justru menunjukkan bahwa bekerja bukanlah fokus anda yang sebenarnya, tetapi hanya seperti selingan. • Akan lebih baik kalau anda menjawab “sudah, tapi sebenarnya saya ingin mempunyai pengalaman kerja yang cukup sebelum memutuskan untuk menikah.”

PERTANYAAN JEBAKAN • Ketika anda diwawancara, seringkali banyak hal tak terduga yang dilontarkan si pewawancara dan membuat anda seringkali kelepasan bicara. • Taktis dalam memberi jawaban. Jangan pernah memberi jawaban yang menjelekkan tempat kerja anda yang lama atau apapun yang konotasinya negatif. • Lebih baik kalau anda menjawab “saya menginginkan ritme kerja yang teratur dan terjadwal.

BAHASA TUBUH • Dalam wawancara penampilan memang bukan nomor satu tetapi menjadi pendukung yang ikut menentukan. • Selain berpakaian rapi, tidak seronok, mencolok atau banyak pernik, tunjukkan bahasa tubuh yang baik. • Jangan pernah melipat tangan di dada pada saat wawancara, karena memberi kesan bahwa anda seorang yang kaku dan defensif. • Tangan dibiarkan bebas untuk mengekspresikan kata-kata anda, tentu saja dengan tidak berlebihan.

KONTAK MATA • Selama wawancara, buatlah kontak mata yang intens. Kontak mata menunjukkan keinginan untuk dipercaya serta kesungguhan memberikan jawaban. • Rileks dan sesekali tersenyum untuk menunjukkan bahwa anda pribadi yang hangat. Umumnya, orang menyukai pelamar yang menyenangkan. • Kurangi kata-kata “saya merasa..” atau “saya kurang…” Kata-kata “saya merasa …” atau “saya kurang…” yang mengesankan anda lebih sering menduga, tidak terlalu percaya diri dan tidak menguasai persoalan. • Sebaiknya gunakan “saya pikir…”, “menurut pendapat saya..”, “saya yakin…”, “saya optimis….”

CARA BERPAKAIAN • Cari informasi terlebih dahulu tentang orang yang akan mewawancarai anda. • Hal ini penting, agar anda tidak dilihat sebagai “orang aneh’, disesuaikan dengan posisi yang akan dilamar. • Berpakaian rapih dan bersih, tidak kusut. Hal ini memberi kesan bahwa anda menghargai wawancara ini.

CARA BERPAKAIAN • Berpakaian dengan warna yang tidak terlalu menyolok (mis.# mengkilap atau ngejreng). • Bagi pelamar wanita berpakaian yang tidak terlalu ketat (rok bawah, kancing baju atasan). • Berpakaian dengan disain yang simple (tidak telalu banyak pernik-pernik. • Tidak berlebihan dalam menggunakan wangiwangian dan perhiasan.

PERTANYAAN TTG PENDIDIKAN • • • • •

Mengapa anda memilih jadi perawat? Bidang perawatan apa yang anda paling sukai? Bidang apa yang kurang anda sukai? Siapakah yang membiayai studi anda? Bagaimana teman-teman atau guru mengambarkan mengenai diri anda? • Dalam lingkungan macam apakah anda merasa dapat bekerja paling baik?

PENGALAMAN KERJA • Bagi yang belum pernah bekerja pada umumnya diminta untuk menceritakan mengenai aktivitas ekstra kurikuler selama studi. • Pekerjaan manakah yang paling menantang bagi anda? • Pekerjaan manakah yang paling menantang bagi anda dan bagaimana anda menyelesaikan hal tersebut? • Dengan kolega macam apakah anda senang bekerjasama? • Dengan atasan macam apakah anda senang bekerja? • Kalau jadi pemimpin, bagaimanakah anda memperlakuan anak buah anda?

TUJUAN BEKERJA • Mengapa anda ingin bekerja di Jepang? • Apakah yang mendorong anda melamar? • Apakah yang anda inginkan dalam hidup anda? • Apakah yang anda inginkan dalam 1-2 tahun mendatang? • Apa yang anda lakukan untuk mencapai sasaran anda?

ORGANISASI • Apakah yang anda ketahui tentang organisasi yang akan anda masuki? • Menurut anda faktor faktor sukses apa yang dibutuhkan seseorang untuk bekerja disini? • Apakah yang anda cari dalam bekerja? • Bagaimana anda dapat berkontribusi dalam organisasi ini?

DISKUSI

TERIMA KASIH • 2235 South Beechwood St Philadelphia, PA 19145 USA Phone: +1-267-307-3135 • Jl. Putra III No. 14 Pondok Duta I Cimanggis Depok Jabar Indonesia 16951 Phone:+62-0812-1972-2504 Email: [email protected]

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF