Notulen Bok Penyuluhan Ispa

February 27, 2018 | Author: Husnu Fajri Fidyani | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

Notulen Bok Penyuluhan Ispa...

Description

NOTULEN BULAN APRIL 2017 Hari / Tanggal Waktu Tempat Jumlah Peserta Hasil Kegiatan / Kesepakatan : Penyuluhan ISPA ISPA merupakan suatu penyakit terbanyak diderita anak - anak. Oleh karena itu dilakukan penyuluhan tentang ISPA antara lain :  Pengertian dan Penyebab ISPA  Tanda dan Gejala ISPA  Jenis ISPA dan Bahaya Pneumonia  Penatalaksanaan ISPA Pneumonia dan Non Pneumonia A. Pengertian dan Penyebab ISPA  ISPA merupakan singkatan dari Infeksi Saluran Pernafasan Akut.  Infeksi ini berarti masuknya kuman penyakit ke dalam tubuh manusia dan berkembang biak sehingga menimbulkan penyakit.  Saluran Pernafasan yaitu bagian tubuh mulai dari hidung hingga paru - paru.  Infeksi Akut yaitu infeksi yang berlangsung sampai dengan 14 hari.  Penyebab ISPA yaitu antara lain virus atau bakteri. B. Penularan dan Resiko ISPA ISPA dapat ditularkan melalui air ludah, darah, bersin, udara pernafasan yang mengandung kuman yang terhirup oleh orang sehat ke saluran pernafasan nya. Resiko ISPA terutama dengan Pneumonia :  Tertular penderita batuk.  Gizi kurang.  Lingkungan tidak sehat.  Belum dapat imunisasi lengkap. C. Gejala ISPA dan Bahaya Pneumonia 1) ISPA Non Pneumonia Adalah penyakit yang ditandai dengan batuk, pilek, tanpa disertai dengan sesak nafas. 2) ISPA Pneumonia Adalah penyakit batuk - pilek disertai dengan sesak nafas atau nafas cepat.

Bahaya Pneumonia: Pneumonia dapat menyebabkan kematian jika tidak segera ditangani dengan tepat. D. Penatalaksanaan ISPA Pneumonia dan Non Pneumonia  Pemberian makanan : berilah makanan/ASI selama sakit dengan dengan porsi kecil tapi sering.  Pemberian minuman : berilah minuman air hangat/ASI lebih banyak untuk bayit.  Jika anak terjadi demam : kompres dengan air hangat atau berikan obat penurun demam khusus untuk anak - anak.  Jika pada anak terjadi batuk : berikan obat batuk tradisional yang dianjurkan oleh petugas kesehatan.  Jika timbul tanda penyakit bertambah, misalnya : tidak mau makan, tidak mau minum, sesak nafas maka segera diperiksa ke Puskesmas atau Rumah Sakit terdekat. Pemecahan Masalah : Pencegahan ISPA antara lain :  Menjauhkan anak dari penderita batuk  Memberikan makanan bergizi setiap hari  Jagalah kebersihan tubuh, makanan, dan lingkungan anak  Berikan imunisasi lengkap  Hindari perokok dari anak Kesimpulan dan Saran :  ISPA masih menjadi masalah kesehatan yang penting karena menyebabkan kematian bayi dan balita yang cukup tinggi.  Diharapkan dengan meningkatnya pengetahuan masyarakat tentang ISPA dapat menurunkan insidensi dan prevalensi kasus penyakit ISPA.  Peserta penyuluhan diberikan kesempatan pada diiskusi tanya - jawab, serta diminta untuk menjelaskan kembali tentang materi penyuluhan sehingga dapat diketahui sejauh mana yang telah dimengerti. ….… ………………… Pelaksana

……………………..

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF