Majalah KITA Edisi Kedua

May 28, 2016 | Author: adek | Category: Types, Magazines/Newspapers
Share Embed Donate


Short Description

Majalah KITA Community Edisi Kedua...

Description

Basa-basi KITA Crew Salam hangat dari KITA Crew, kali ini KITA Crew kembali membuat majalah KITA Community edisi kedua dan insyaallah ini berguna untuk Kita semua sebagai bahan referensi belajar kita, dan untuk menuangkan ide-ide kita. KITA ingin membuat suatu hal yang berguna untuk kita semua, KITA Crew memanglah bukan orang-orang yang pintar, tapi kita selalu belajar dan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk negeri ini. Terima kasih untuk semua teman-teman yang sudah selalu support kita, hingga sampai detik ini di usia KITA Community yang ke tiga, kami selaku admin masih bisa mempertahankan kebersamaan ini. Walau di pertengahan tahun 2010 Fan Pages Kita pernah hilang, tapi KITA Crew tak putus asa untuk menghidupkannya kembali, itu semua demi kalian para KITA-KITA yang setia bersama kami. Kalian memang sangat luar biasa. KITA Community yang selama kalian kenal dikelola oleh beberapa admin yang selalu memberikan informasi yang aktual untuk kalian dan selalu berusaha untuk tidak membuat hal-hal yang basi . Salam hangat dari Kami selaku KITA Crew Ade Kurniawan selaku editor majalah KITA Community Novi Septiana Kusuma Saragih selaku Designer sekaligus tukang Photo KITA  Chandra Dores selaku Designer KITA Donny Yudiarso Selaku Musisi Hebat Kita, Anda Mantapff om :P Max Raja Purba selaku Pembuat Konten-konten yang bermanfaat. Indra Syahputra selaku Pembuat Artikel yang bermanfaat Siti Anita Selaku Buk Dokter yang selalu memberi semangat agar admin menjaga kesehatannya. Satria Hsse selaku admin yang kreatif yang memberikan informasi yang inovatif. Silmi Mawaddah Pangat sebagai Crew Yang asik di ajak hunting lokasi wisata  Kami selaku admin mohon doa dari teman-teman agar kedepannya kami bisa membuat majalah yang lebih baik lagi dari majalah edisi perdana ini, ini adalah majalah pertama yang kami terbitkan dan yang pasti masih jauh dari kata bagus. Terima kasih untuk supportnya guys. We Fucking Love You All...

MAGAZINE MAPS Komputer Memperbaiki File Dokumen Yang Terinfikasi Virus Mengenal Dropbox Google Drive Awas Bahaya Bisnis Online Melacak Toko Online Palsu dari Nomor Ponselnya Tips Mempercepat Booting Pada UBUNTU Pengganti Aplikasi Windows di Linux Cara Membuat LiveUSB Ubuntu 12.04 (Precise Pangolin) Mematikan Animasi Start Screen Windows 8 Untuk Performa Lebih Baik Mempercepat Windows 8 Dengan Trik Registry Editor Aplikasi Edit Foto Terbaik & Termudah Untuk Digunakan Picture Collage Maker Pro 3.2.4+Serial Number Dampak Negatif Keranjingan Teknologi 2013, Akhir Era Single Vendor Virtualisasi Komputasi Awan, Primadona Layanan TI di Masa Depan

Photography Sejarah Photography Memahami DSLR dan Teknik Dasar Foto 10 Tips & Trik Photo Firework.

Wisata Kita Tips Liburan Kreatif Tips Menjadi Teman Perjalanan Yang Baik Tips Hemat Berlibur

Penanganan Mabuk Gunung Wisata Sejarah (Berkunjung Ke Kota Cina) Kampung Bali

Sastra

Cinta Yang Tak Tersampaikan (Cerpen) ―Puisi‖ Aku Ingin Pulang (merangkai kata)

Keep Up Your Health Kopi vs Teh: Mana yang Lebih Sehat dan Kapan Harus Memilih? Mandi Setelah Olahraga Malam, Sehat atau Bikin Penyakit?

Motivasi 10 Penyebab Sial yang Perlu Anda Ketahui Sebuah Nilai

Edukasi Sarjana Lontong, Fakultas Nano-nano (Semoga Bisa Menjadi Renungan Kita) Serba Serbi

Serba - Serbi Inilah Sejarah Adanya Bakso! Asal-Usul Berbagai Hal Mengapa AS Kalah dalam Perang Vietnam?

Just Joke Kondisi Neraka Khusus Orang Indonesia

Produk Kaos Kita Community

Tips & Trik Komputer Memperbaiki File Dokumen Yang Terinfikasi Virus Pernahkah anda mengalami file extension .doc or .docx berubah menjadi .exe ??? Dan ketika anda menscan menggunakan antivirus kaspersky dikenal dengan nama Trojan.Win32.Cosmu.anhf atau Win32/VB.NAX (eset). jangan panik solusi ampuhnya adalah dengan cara mendownload tools berikut ini : http://www.tusfiles.net/gujsdwqwbbkw (via tusfile) http://www.mediafire.com/?tu5663dvss0696l (Via Mediafire) Sarat utamanya adalah Jangan mencoba untuk menscan flashdisk atau harddisk anda dengan antivirus yang ada karena file document anda akan otomatis hilang terhapus oleh antivirus tersebut... Tool ini sudah melalui riset penulis, dijamin aman tapi jika anda ragu lebih baik tidak usah mencobanya sama sekali. USE THIS APP AT YOUR OWN RISK!!! Cara menggunakan tools kecil ini juga sangat mudah, 1. Masukkan path yang akan discan pada textbox 2. Pilih opsi "Restore file dokumen ..." untuk merestore file dokumen yang dienkripsi virus Mow, biasanya disembunyikan di folder system. Disarankan untuk menscan drive tempat instalasi OS Windows anda. Misal drive C:\, Masukan pathnya pada textbox yang tersedia. Pilih opsi "Mencoba disinfeksi file ..." untuk mencoba mendisinfeksi file yang masihdugaan virus. 3. Hasil scan akan dicatat pada file log yang dibuat pada lokasi yang sama dengan file aplikasi MowRemoval dengan nama "MowRemoval.log" Keterangan hasil scan:  Diperbaiki: file dokumen berhasil diperbaiki  Dihapus : file dihapus, karena ini merupakan file induk virus  Diduga : file hanya diduga virus Mow, tidak dilakukan apa-apa  Direstore : file ini adalah file dokumen yang dienkripsi virus yang berhasil direstore biasanya terletak di folder system OS Windows enjoy it guys...

Mengenal Dropbox Dropbox mendukung semua jenis file untuk di upload seperti layaknya explorer yang setiap kali kita buka saat ingin melihat file atau dokumen. Dropbox merupakan salah satu aplikasi cloud computing yang digunakan untuk menyimpan, mengakses dan berbagi dokumen kapanpun dimanapun berdasarkan sinkronisasi folder di komputer Anda dengan folder yang Anda di akun Dropbox (asalkan ada koneksi internet tentunya). Dengan mempunyai akun dropbox Anda akan mendapatkan media penyimpanan di internet sebesar 2GB gratis. Ini sama dengan rata-rata 500 lagu MP3 kualitas tinggi, atau 2000 lebih dokumen Word pada umumnya, atau 2000 lebih dokumen file PDF. Saya pun merekomendasikan setiap klien saya untuk menggunakan dropbox.

Keuntungan Manfaat dan Keunggulan Mempunyai Akun Dropbox 1. Berbagi file atau dokumen secara publik bisa di akses setiap orang atau terpilih untuk orang-orang tertentu 2. Tidak ada batasan maksimum file yang di upload menggunakan aplikasi desktop dan hanya dibatasi 300MB jika waktu upload menggunakan aplikasi website dropbox (artinya setiap file maksimal berukuran 300MB dengan jumlah file yang tidak terbatas). Hanya dibatasi oleh jenis akun, dalam hal ini 2GB jika gratis secara default atau 8GB gratis jika merekomendasikan ke orang lain untuk menggunakan dropbox seperti yang saya lakukan sekarang ini. 3. Tidak ada pembatasan jenis file atau format file. Entah itu CDR, avi, mkv, wmv, Ai, RAR, ZIP, 7ZIP, PSD, ataupun lainnya. 4. Bisa upload file via email 5. Didukung direct download atau bisa di download langsung tanpa ada verifikasi huruf dan sebagainya. Ini juga berarti bisa digunakan sebagai host gambar yang diakses langsung melalui website.

6.

Didukung oleh website host terkenal seperti fileserve dan sebagainya. Dengan fasilitas ini Anda tidak perlu upload file dua kali jika sudah ada di dropbox Anda tinggal menghubungkannya ke akun file host. 7. Gratis. Ya gratis 2GB langsung setelah Anda mendaftar. Bahkan sampai 8 giga jika Anda merekomendasikan ke teman-teman Anda. Per rekomendasi Anda akan di beri gratis 250MB 8. Sudah dipakai oleh banyak orang yang akan memeprmudah Anda dalam proses berbagi file terutama klien. 9. File tidak akan pernah dihapus oleh dropbox meskipun sudah tidak lagi diakses dalam waktu lama. 10. Gampangnya, menggunakan dropbox menambah produktifitas desainer dengan cara mempercepat waktu upload download sinkronisasi, mengurangi biaya (tidak harus beli akun host file), memudahkan klien akses data yang biasanya berukuran besar dan lain sebagainya.

Mendaftar di Dropbox 1. 2. 3. 4. 5.

Masuk ke halaman website dropbox https://www.dropbox.com/ Isi formulir sign-up atau registrasi Download langsung software dropbox untuk aktivasi akun Install langsung juga software dropbox Masukkan identitas akun dropbox Anda sesuai pada saat Anda mendaftar 6. Atur dan sinkronisasi folder di komputer Anda 7. Dropbox sudah siap dipakai Segera instal dan sinkronisasi file Anda dengan demikian akun Anda baru bisa dipakai. Setelah Anda mendaftar, sudah punya akun dan sudah disinkronisasi. Apa yang bisa Anda lakukan 1. Mengundang teman untuk menggunakan akun dropbox bisa melalui email, facebook, twitter atau media lainnya. Dengan demikian Anda bisa saling berbagi dokumen atau file secara personal yang hanya bisa Anda dan orang yang Anda undang (mode share) saja yang bisa melihat file dokumen tersebut 2. Upload file Anda menggunakan software dropbox dan letakkan di folder yang sudah Anda tentukan. Personal, Share atau public

Google Drive Saya kurang tau berapa banyak diantara anda yang saat ini sudah memanfaatkan "Cloud Storage" sebagai media alternatif atau media cadangan untuk menyimpan file-file penting yang anda miliki, entah itu file yang berhubungan dengan kerjaan anda, akademik anda, atau file apapun yang sebisa mungkin dapat terus terkoneksi dengan anda kapan pun dan dimana pun anda berada. Tapi klo saya nanya ke anda semua tentang "File Sharing", saya yakin sebagian besar diantara anda pernah menggunakannya, entah secara sadar atau pun nggak, karena saya yakin sekecil apapun, anda pasti pernah mendownload file dari salah satu File Sharing Online yang tersedia dirumah virtual kita ini, baik secara Free maupun berbayar. Dan saat kita ngomongin "Cloud Storage", nggak bisa dipungkiri klo kelahiran "Cloud Storage" sedikit banyak, pasti terpengaruh dari banyak bermunculannya "File Sharing Online" yang bahkan beberapa diantaranya, berani membayar membernya untuk setiap file yang di download oleh orang lain, karena baik "Cloud Storage" maupun "File Sharing Online" sama-sama memberikan kemudahan kepada kita untuk melakukan penyimpanan File secara online. Namun, sedikit berbeda dari "File Sharing Online" yang kebanyakan diantaranya hanya bisa anda gunakan untuk meng-upload, menyimpan dan men-download file, Selain menyediakan fitur "Sharing", "Cloud Storage" bisa dibilang sedikit lebih unggul untuk urusan Create dan Editing file, terutama jika itu adalah file-file yang berbentuk document, presentasi, dan sejenisnya. Bahkan kabar baiknya, beberapa penyedia "Cloud Storage" juga menyediakan layanan mobile mereka untuk para user smartphone dan tablet, diantaranya adalah Dropbox, SkyDrive, serta Google Drive. Dan dari 3 layanan "Cloud Storage" tersebut, Google Drive adalah yang paling akhir muncul, karena seperti yang sama-sama kita tau, Google Drive baru mulai diperkenalkan kepada public sekitar 1 atau 2 minggu lalu. Dan dalam waktu yang relatif singkat itu, Google telah berhasil mendapatkan pasar tersendiri, berkat keputusan

cepat mereka untuk menyatukan Google Docs yang sudah lebih dulu terkenal kedalam layanan Google Drive-nya ini. Dan klo anda nanya ke saya, apa yang membuat banyak orang lebih memilih Google Drive? mungkin beberapa point berikut dapat anda jadikan sebagai jawabannya: 1. Karena para pengguna Google Drive, bisa saja adalah para pengguna Google Docs (yang saat ini telah terintegrasi dengan Google Drive). 2. Karena untuk layanan Free-nya, Google Drive memberikan ruang yang cukup banyak untuk filefile anda, yaitu sebesar 5 GB, bandingkan dengan Dropbox yang hanya memberikan space sebesar 2 GB. 3. Anda dapat mengakses file yang anda Upload dari manapun dan kapanpun hanya dengan koneksi Internet. 4. Tidak hanya mengizinkan anda untuk melakukan proses editing file secara online, Google Drive pun mengizinkan anda untuk membuat file baru, baik untuk disimpan secara online maupun untuk anda bagikan kepada orang lain hanya lewat Browser, bandingkan dengan Dropbox yang untuk melakukan proses editing dan create fila saja anda membutuhkan Aplikasi pihak ketiga. 5. Fasilitas file sharing juga tersedia, jika anda ingin menggunakannya, dan bisa saya bilang fasilitas ini sedikit banyak akan mulai mengubah pola sharing lokal via FTP yang selama ini masih banyak digunakan di Indonesia :) 6. Google Drive memberikan anda kemudahan dalam proses pencarian file, dengan menyediakan options pencarian file berdasarkan format file, tidak hanya berdasarkan nama file seperti para pesaingnya. Dan untuk masalah kekurangannya, sampai saat ini Google Drive kebetulan tidak menyediakan fitur sharing photo, dan untuk melakukan sharing photo, anda hanya dapat memanfaatkan Picasa dan Google+, dan disinilah Dropbox dan Skydrive bisa dikatakan lebih unggul. Apalagi, integrasi Google Drive dengan Social Media bisa dikatakan cukup lemah :)

Dan untuk anda yang mungkin ingin melihat User Interface aplikasi Mobile mereka, berikut saya berikan Screenshoot penampakan Google Drive dari Gadget.

Dan untuk melihat versi Desktopnya, 1. Buka alamat http://drive.google.com , maka akan muncul halaman seperti ini: 2. Klik tombol ―Masuk‖ (yang di dalam kotak merah pada gambar di atas), kemudian akan masuk kehalaman selanjutnya seperti dibawah ini: Jika kita telah memiliki akun di google, misalnya telah menggunakan gmail, maka tinggal memasukkan username dan password yang kita miliki pada kotak di halaman tersebut, sedangkan bagi yang belum memiliki akun di google, maka klik tombol SIGN UP di kanan atas halaman tersebut, dan lakukan proses pendaftaran seperti pada umumnya. 3. Setelah sign in dengan akun google yang kita miliki, maka akan muncul tampilan berikut. Klik tombol warna biru di kiri bawah dengan tulisan ―Try Google Drive‖. 4. Lalu akan masuk ke halaman berikut ini: 5. Sampai disini pendaftaran layanan Google Drive telah selesai, kita telah dapat menggunakan Google Drive melalui web browser, untk meng-upload file yang akan disimpan di Google Drive, klik tombol warna merah di menu sebelah kanan tepat disebelah tombol bertuliskan Create, yaitu tombol bergambar harddisk dengan tanda panah ke atas, kemudian akan muncul menun pop-up lalu pilih ―Files…‖, sebagaimana ditunjukkan pada gambar dibawah ini yang di kotak warna merah.

6. Selanjutnya akan muncul windows untuk memilih file mana yang ingin di upload. Demikianlah langkah-langkah memulai menggunakan layanan Google Drive menggunakan web browser, selanjutnya dibawah ini dibahas mengenai cara instalasi software Google Drive di komputer bersistem operasi Windows agar pengguna Google Drive memiliki folder khusus yang isi folder tersebut akan disinkronisasikan dengan file yang ada di akun Google Drive, dengan begitu maka pengguna Google Drive tidak perlu melakukan upload file melalui browser seperti cara diatas, tapi cukup dengan mengcopy atau drag-and-drop file yang diinginkan ke dalam folder Google Drive yang ada di komputer lalu Gogle Drive akan melakukan sinkronisasi sehingga file tersebut juga tersimpan di akun Google Drive di internet. 1. Masuk ke dashboard akun Google Drive melalui link ini http://drive.google.com , isi dengan username dan password yang dimiliki. 2. Pada halaman ini, klik link yang ditunjuk oleh tanda panah pada gambar untuk mendownload software Google Drive yang akan di install di komputer. 3. Kemudian klik tombol ―Accept and Install‖

4. Selanjutnya proses download akan langsung mulai

5. Setelah download selesai, selanjutnya akan diminta memasukkan username dan password akun google. 6. Setelah mengklik tombol Sign in, maka akan muncul tampilan seperti berikut ini, klik Next.

7. Berikutnya akan muncul tampilan seperti dibawah ini, klik tombol Start Sync, maka proses selanjutnya akan ada sebuah folder Google Drive di komputer yang isi folder tersebut akan disinkronisasikan dengan file yang ada di akun Google Drive. 8. Sampai disini proses instalasi telah selesai, folder Google Drive akan berisi file yang sama dengan yang tersimpan di akun Google Drive di internet.

Demikian langkah-langkah instalasi Google Drive di komputer, untuk menambahkan file yang akan disimpan di Google Drive cukup dengan meng-copy atau drag-and-drop file yang diinginkan ke dalam folder Google Drive yang ada di komputer lalu Gogle Drive akan melakukan sinkronisasi sehingga file tersebut juga tersimpan di akun Google Drive di internet. Saya kira itu, sedikit pengenalan tentang "Google Drive" yang bisa saya berikan kepada anda semua.

Bisnis Online Awas Bahaya Bisnis Online Hati-hati dengan bisnis online. Menurut penelitian para ahli ternyata bisnis online memiliki dampak negatif yang sangat membahayakan bagi kehidupan. Anda yang saat ini berniat memulai bisnis online, patut bersyukur karena menemukan halaman ini. Dengan membaca ulasan yang dikemukakan oleh para ahli dan pakar ekonomi ini maka anda harus berpikir ulang untuk memulai bisnis online. Berikut saya kutip beberapa bahaya bisnis online yang berhasil saya rangkum dari serangkaian kegiatan penelitian para ahli. Bahaya - Bahaya Bisnis Online 1. Bisa merusak mata pencaharian Saat ini anda berprofesi sebagai apa? Sebagai manager, sebagai kepala bagian dan atau sebagai karyawan pabrik. Berapa penghasilan anda dalam sebulan? Dengan menjalankan bisnis online dan ditakdirkan sukses dari bisnis online maka ada kemungkinan anda ingin mundur dari pekerjaan saat ini. Bagaimana tidak karena hanya dengan bekerja paruh waktu dan waktu bisa diatur sendiri tapi penghasilan dari bisnis online bisa melebihi dari pekerjaan utama anda. Maka mata pencaharian anda saat ini bisa rusak gara-gara bisnis online yang anda jalankan. Wow... jangan memulai bisnis online, kalau anda merasa masih nyaman dengan penghasilan anda sekarang ini.

2. Menjadikan Penghasilan Anda Tidak Tetap atau Tidak Menentu Kalau anda saat ini bekerja sebagai buruh, karyawan, manager atau kepala bagian, maka anda bisa nyaman dengan penghasilan tetap anda. Mislanya dalam satu bulan gaji tetap anda dalah 2 juta, maka penghasilan akan tetap anda terima setiap satu bulan dalam jumlah 2 juta rupiah. Tapi kalau anda menjalankan bisnis online, penghasilan jadi tidak menentu. Kadang sehari 200.000, terkdang satu minggu bisa mencapai 3 juta atau kadang dalam satu bulan bisa mencapai 10 juta. Nah lho, penghasilan anda menjadi tidak tetap. Jadi, saya rekomendasikan untuk tidak memulai bisnis online kalau anda ingin mendapatkan penghasilan tetap. 3. Bisa Disangka Melakukan Pesugihan Orang awam biasanya melihat penghasilan seseorang dari apa yang dikerjakan seharihari. Kalau anda saat ini sebagai karyawan toko misalnya, maka tetangga anda sudah bisa menghitung berapa penghasilan anda sebulan. Nah kalau ternyata anda membeli rumah, motor atau mobil dan sepertinya anda tiada sama sekali keliahatan kekurangan dalam hal ekonomi, maka tetangga anda akan mengira anda melakukan pesugihan. Ingat, saat ini belum semua tahu tentang bisnis online, jadi anda perlu berhati-hati sebelum memulai bisnis online.

4. Bingung Menghitung Transaksi Perbankan Nah ini sangat bahaya, kalau anda menabung sisihan gaji anda dalam satu bulan 500.000 dan itu rutin dilakukan maka anda akan sangat mudah merekap transaksi perbankan anda. Tapi bagaimana jadinya kalau setiap hari ada orang yang melakukan transfer terhadap rekening anda. Misal dalam satu hari ada 3 orang transfer ke rekening anda dalam jumlah berbeda dan itu terjadi setiap hari. Wah, saya yakin lama-lama anda akan bingung menghitung jumlah uang di rekening anda. Karena menurut perasaan, anda sudah melakukan penarikan saldo, tapi keesokan harinya saldo bank malah bertambah lebih besar lagi dari sebelumnya. Waduh, stop jangan memulai bisnis online. Saya khawatir anda akan prustasi menghitung jumlah uang di rekening anda. 5. Banyak Bos Kehilangan Karyawannya Ini sangat berbahaya, coba bayangkan seumpanya dari 100 karyawan melakukan bisnis online dan 10 di antaranya sukses mendapat penghasilan yang lebih besar dari gajinya. Dan dari 10 karyawan tersebut memutuskan untuk berhenti menjadi karyawan dan menjadi net entrepreneur secara total. Maka si Bos sudah kehilangan 10 karyawan terbaiknya. Saran saya jangan melakukan bisnis online atau meskipun anda sudah sukses di binis online tetap saja menjadi karyawan. Karena di KTP tidak ada status pekerjaan sebagai blogger, pengusaha online dan lain sebagainya yang berkaitan dengan bisnis online.

Melacak Toko Online Palsu dari Nomor Ponselnya Aksi online-shop abal-abal sebenarnya sudah mulai teridentifikasi oleh para pengguna internet dan mayoritas pengguna internet kelihatannya memang mengetahui adanya aksi penipuan ini sehingga toko abal-abal ini makin sulit mencari korban. Ibarat perusahaan bisnis yang selalu mengembangkan produknya sebenarnya pemilik toko fiktif ini juga merasa ruang geraknya terbatas dan mencoba untuk memperluas calon korbannya. Kalau di lihat dari perkembangan situs fiktif yang tadinya berfokus hanya pada smartphone murah dan mulai merambah ke elektronik murah, perkembangan terakhir toko fiktif ini mulai menjual produk lain seperti baju dan produk kesehatan, namun modus operandinya sama dimana ia akan berusaha membodohi korbannya untuk percaya dan mengirimkan uang ke rekening penipu dan setelah itu ia akan menghilang, dari aksi ini kelihatan bahwa salah satu TO (Target Operasi) yang di incar adalah kaum hawa. Namun kelihatannya perpindahan bisnis ini kurang berhasil karena satu dan lain hal dan terlihat bahwa penipu mulai kembali pada produk lama smartphone dan elektronik namun kini sasaran yang di incar adalah pemilik handphone dan cara mencapai sasaran tersebut kalau selama ini mengutamakan pembajakan akun Facebook beralih menjadi menggunakan SMS dengan cara mengirimkan SMS Spam ke semua calon korbannya. Tujuannya jelas mencari sasaran di luar kalangan yang melek IT. Harap anda semua berhati-hati dan kontribusi aktif menginformasikan modus SMS penipuan ini kepada rekan-rekan anda akan meningkatkan kesadaran akan ancaman ini dan menekan munculnya korban baru. Lihat Contoh Website Berikut Ini Lalu klik kontak kami pada kolom informasi di situs tersebut, maka kita akan menemukan alamat toko mereka seperti gambar dibawah ini :

Alamat: Mimbar Electronik I Toko Online Termurah Jln. Mahmud Muda (Nagoya Hill.Lantai,2), Kota Batam 294-303. Telephone: 0823 4659 2777

Mengecek Kode Area HP Dalam artikel ini KITA ingin membantu anda mempersempit ruang gerak penipu dengan mengidentifikasi lokasi alamat yang di klaim dan dibandingkan dengan lokasi kode area telepon selular yang diberikan. Seharusnya jika onlineshop memang valid dan bukan fiktif akan berani memberikan nomor telepon SLJJ Batam 0778 (bukan HP) dan hal ini dapat kita jadikan sebagai salah satu tolok ukur keabsahan onlineshop tersebut. (namun jangan jadikan ini sebagai satu-satunya parameter pengambilan keputusan). Sebagai gambaran pada situs http://mimbarelectronik.com yang pada bagian kontaknya beralamat di Batam, Kepulauan Riau tidak mencantumkan nomor telepon lokal dan hanya mencantumkan nomor HP 0823 4659 2777 (lihat gambar 3) Pada gambar diatas mimbarelectronik.com yang mengaku berdomisili di batam, ternyata menggunakan nomor handphone Jenis: SIMPATI Lokasi: Surabaya ; Jombang ; Lamongan ; Jember ; Bondowoso ; Banyuwangi ; Lumajang ; Probolinggo ; Malang ; Blitar ; Pasuruan ; Madiun ; Ponorogo ; Bojonegoro ; Kediri ; Tulungagung ; Tuban ; Pacitan ; Nganjuk ; Denpasar Untuk mengecek lokasi nomor handphone silahkan kunjungi blog ini : http://ianhacks.blogspot.com/2012/08/cara-cek-lokasi-nomor-hp.html Tentunya hal ini menjadi pertanyaan besar, mengapa toko yang buka di Batam tidak memiliki nomor telepon lokal Batam (SLJJ) malah menggunakan nomor HP dari Lokasi: Surabaya ; Jombang ; Lamongan ; Jember ; Bondowoso ; Banyuwangi ; Lumajang ; Probolinggo ; Malang ; Blitar ; Pasuruan ; Madiun ; Ponorogo ; Bojonegoro ; Kediri ; Tulungagung ; Tuban ; Pacitan ; Nganjuk ; Denpasar. Meskipun hal ini bukan jaminan kalau situs yang menggunakan nomor HP apalagi nomor HP dari kota yang lain 100 % PASTI situs onlineshop abal-abal, tetapi hal contoh yang satu ini dapat dipastikan bahwa onlineshop ini merupakan onlineshop palsu.

LINUX Tips Mempercepat Booting Pada UBUNTU Kita akan membagikan informasi sekaligus cara untuk mempercepat waktu booting Ubuntu 12.04. Sekedar peringatan saja, berhubung ini kita sedikit utak atik sistem, jika ada kesalahan dan itu membuat rusak sistem anda maka resiko ditanggung sendiri ya. Sebagai pengantar, cepat atau tidaknya booting itu tergantung hardware yang kita pakai. Baik processor, RAM, kartu grafis dan komponen lainnya. Untuk komputer high end yang punya spesifikasi tinggi saya rasa tidak mempermasalahkan waktu untuk booting. Tapi untuk komputer yang pas-pasan tentu kita ingin bagaimana caranya mempercepat waktu booting walau hanya beberapa detik saja. Profiling Grub Pada saat booting, Grub memuat semua driver hardware yang diperlukan dan memeriksa apakah driver tersebut telah didukung oleh Linux atau tidak. Kalau setiap booting grub melakukan ini, tentu akan selalu memakan waktu bukan? Maka salah satu solusinya adalah membuat profile pada grub sehingga pada proses booting selanjutnya grub akan menggunakan profile tadi. caranya: 1. Buka terminal dan edit konfigurasi grub: sudo gedit /etc/default/grub

sistem sepenuhnya. Dan setelah proses reboot selesai, edit kembali konfigurasi grub tadi

2. Cari baris GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT =‖quiet splash‖ dan tambahkan profile di sana sehingga menjadi: GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=‖qu iet splash profile‖

6. Edit grub: sudo gedit /etc/default/grub

3. Save konfigurasi. 4. Update grub dengan perintah: sudo update-grub2 5. Lalu restart komputer anda Proses reboot ini biasanya memakan waktu yang agak lama karena grub akan membentuk profile dulu sebelum anda bisa menggunakan

7. Cari garis GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=”qui et splash profile” dan hilangkan opsi profile di sana sehingga menjadi GRUB_CMDLINE_LINUX_DEFAULT=‖qu iet splash‖ 8. Save konfigurasi 9. Update grub dengan perintah: sudo update-grub2 10. Restart kembali komputer anda

Menggunakan Seluruh Core CPU Selama Booting. Tips selanjutnya adalah menggunakan seluruh core CPU Selama booting. Ini dimaksudkan untuk memaksimalkan penggunaan CPU agar proses booting bisa lebih cepat, terutama bagi komputer yang sudah menggunakan multi-core processor. 1. Jalankan perintah berikut untuk membuka file konfigurasi: sudo /etc/init.d/rc 2. Cari baris ini CONCURRENCY=none atau CONCURRENCY=makefile dan ganti menjadi: CONCURRENCY=shell 3. Save dan reboot. Konfigurasi SWAP Memory konfigurasi ini ada di artikel saya tentang memaksimalkan menajemen memory pada Linux. Dan sesuai ide yang ada di artikel tersebut kita akan membuat nilai swap menjadi 10 (default 60). 1. Buka file konfigurasi: sudo gedit /etc/sysctl.conf 2. Cari baris vm.swappiness=60 jika tidak ada maka tambahkan konfigurasi berikut di akhir baris vm.swappiness=10 3. save dan reboot. Manajemen Service / Startup Application Salah satu yang mempengaruhi cepat atau tidaknya booting adalah service atau aplikasi yang berjalan otomatis saat proses booting. Nah adakalanya mungkin kita tidak membutuhkan service itu, jadi ada baiknya kita matikan saja service yang tidak dibutuhkan untuk mengurangi beban saat booting. 1. Munculkan dulu semua aplikasi yang berjalan pada startup di startup application dengan perintah: sudo sed -i 's/NoDisplay=true/NoDisplay=false/g' /etc/xdg/autostart/*.desktop 2. Buka startup aplication dan hilangkan tanda centang pada service yang tidak anda butuhkan. Hati-hati, jika anda tidak tahu fungsi aplikasi yang akan dimatikan, lebih baik dibiarkan saja karena kita tidak mau ambil resiko ada malfungsi sistem hanya karena kita mematikan service yang mungkin dibutuhkan sistem. Startup application Ubuntu 12.04 Ya itu tadi 4 trik tweaking system untuk mempercepat waktu booting Ubuntu 12.04. Adakalanya beberapa cara di atas tidak mempengaruhi waktu booting anda secara signifikan atau bahkan malah membebani proses booting anda. Silahkan mencoba-coba kombinasi tweaking sampai anda menemukan kombinasi tweaking terbaik untuk sistem Ubuntu anda. Sebagai referensi bisa kesini: http://www.ubuntubuzz.com/2012/01/how-to-increasespeed-up-ubuntu-booting.html

Pengganti Aplikasi Windows di Linux Salah satu kendala dalam migrasi

2003.

Perbedaan

terbesar

adalah

pada

windows ke linux (Ubuntu, Fedora, Mint, dll)

penulisan equation. Meskipun demikian pada

adalah

untuk

versi terakhir (vesi 3.5.2) telah dapat secara

mempelajari beragam aplikasi yang ada pada

baik membaca dan mengkonversi file dalam

OS baru tersebut (Linux). Perlu diingat bahwa

format microsoft office 2003 (*.doc, *.xls,

sebuah OS seperti Linux mempunyai beragam

*.ppt) atau microsoft office 2007 dan 2010

pilihan aplikasi yang sangat banyak, bahkan

(*.docx, *.xlsx, *.pptx). Salah satu kelebihan

beberapa

Libreoffice adalah bisa convert dokumen

kurangnya

keinginan

pengembang

aplikasi

telah

―menyesuaikan‖ dengan lingkungan Windows

secara langsung ke format pdf.

tanpa kehilangan nuansa Linuxnya.Dalam

Selain Evince, Adobe Reader juga tersedia

tulisan berikut akan diuraikan beberapa

untuk penampil file pdf.

aplikasi di Linux yang dikatakan hampir ―mirip‖ dengan aplikasi windows.

Internet Aplikasi untuk internetan saat ini adalah menu

File Manager

wajib bagi pengguna komputer. Di Linux

Adalah aplikasi yang diguanakan untuk copy,

aplikasi internetan didukung oleh software-

paste, move dan edit file dalam komputer kita.

software yang sudah terkenal seperti Firefox

Salah satu pengganti Windows Explorer yang

atau Chromium (browser), Thunderbird (E-

cukup powerfull adalah nautilus. Nautilus

mail),

secara tampilan mirip windows explorer tetapi

Transmission bit Torrent.

Multiget

(Download

Manager),

mempunyai icon lebih besar dan sudah menggunakan

tab

sehingga

tidak

perlu

membuka banyak jendela untuk transfer file.

Multimedia Software untuk hiburan baik pemutar musik maupun

video

sudah

cukup

lengkap

Office

disediakan di Linux yang umumnya dapat

Untuk aplikasi perkantoran linux banyak

diunduh secara gratis. Misalnya audacious

menggunakan

sebagai pengganti winamp, walaupun tidak

openoffice).

Libreoffice Libreoffice

(sebelumnya (writer,

calc,

selengkap winamp. Untuk media player dapat

presentation) secara umum tampilan dan

digunakan Rhytmbox atau Totem. Pemutar

pengoperasiannya mirip dengan MS office

video bisa menggunakan VLC atau Totem

Cara Membuat LiveUSB Ubuntu 12.04 (Precise Pangolin) Ubuntu secara default dapat berjalan menggunakan live cd. Untuk itu kita dapat mengunduh file iso versi ubuntu terbaru di www.ubuntu.com/download, kemudian tinggal kita burning dan dijalankan menggunakan cd. Tapi bagaimana apabila komputer kita tidak memiliki cd drive ataupun eksternal cd seperti pada netbook. Tidak perlu khawatir, karena file iso tersebut bisa dijalankan menggunakan liveUSB. Berikut langkah-langkah untuk membuat liveUSB Ubuntu 12.04 1. Jika sistem operasi yang kita gunakan adalah windows/linux/mac maka kita dapat menggunakan program Unetbootin yang dapat di unduh secara gratis di http://unetbootin.sourceforge.net/ 2. Jalankan file exe-nya maka akan muncul jendela berikut 3. Klik/Pilih pada Diskimage dan pilih ISO (sistem ISO 9660 media CD-ROM. kemudian klik kotak disebelahnya untuk memilih file iso yang tadi di unduh. 4. Pilih Drive yang bersesuaian dengan Flashdisk USB yang digunakan. Klik OK. Tunggu hingga pembuatan live usb selesai. 5. Restart komputer dan pilih jalankan lewat USB (Setiap komputer berbeda-beda). 6. Pilih menjalankan ubuntu secara live, maka Ubuntu 12.04 telah berjalan

Tips dan Trik dalam Ubuntu A. Mengekstrak file part[i].rar 1. sudo apt-get install unrar (Kalau belum ada) 2. gabungkan file-filenya dalam satu folder 3. rar e file.part1.rar 4. otomatis ekstrak sendiri B. Mempercepat menu gnome 1. gedit .gtkrc-2.0 2. masukkan perintah berikut gtk-menu-popup-delay = 0 1. save file 2. logout, kemudian login lagi C. Mempercepat Booting 3X Lipat 1. Nonaktifkan pengecekan filesystem di /etc/init.d/ 2. sudo update-rc.d -f checkfs.sh remove 3. sudo update-rc.d -f linux-restrictedmodules-common remove

D. Mengoptimalkan Dual Procesor 1. Untuk Intel Core 2 Duo, core i3, i5 i7 atau AMD Turion X2, dsb. 2. Alt+F2 ketik: gksu gedit /etc/init.d/rc 3. ubah baris berikut CONCURRENCY=0 menjadi CONCURRENCY=shell 4. simpan file dan restart E. Mengoptimalkan Memori Kalau punya memori (RAM) lebih dari 2GB maka Ubuntu tidak membutuhkan ruang swap. Untuk mengurangi pembacaan swap di harddisk, 1. Cek dengan perintah: sysctl -q vm.swappiness. Default di Ubuntu = 60 Semakin besar maka semakin sering sistem akan memeriksa swap di harddisk 2. Alt+F2 ketik: gksu gedit /etc/sysctl.conf 3. cari baris vm.swappiness=60 ganti dengan vm.swappiness=0

WINDOWS 8 Mematikan Animasi Start Screen Windows 8 Untuk Performa Lebih Baik

Seperti yang kita semua tahu, windows 8 memiliki sistem dan dunia yang baru dari versi windows sebelumnya. microsoft memperkenalkan ―dunia lain‖ ini dengan Modern UI atau Modern User Interface. apa yang paling mencolok dari Modern UI ini

adalah kehadiran si start screen. start screen secara percaya diri menggusur keberadaan kakaknya yaitu start menu. windows 8 sama sekali nggak menggunakan start menu, dan fungsi dari start menu secara penuh digantikan oleh start screen. nah start screen muncul secara otomatis saat anda login windows ataupun bisa anda akses dengan menekan tombol windows pada saat anda berada didesktop. munculnya start screen ini dibarengi dengan animasi, nah animasi ini sedikit banyak akan membebani sistem anda, untuk itu kita bisa mematikan animasi start screen untuk mendapatkan performa windows 8 yang lebih baik.

Mematikan animasi start screen windows 8 ingat, yang kita matikan disini adalah animasinya ya bukan start screennya. artinya anda tetap bisa mengakses start screen tapi tidak ada lagi animasi yang menyertainya saat start screen muncul. 1. Tekan kombinasi tombol Windows + R untuk mengakses menu Run. 2. Pada menu run yang muncul ketikan ―sysdm.cpl‖ (tanpa tanda kutip), lalu tekan enter atau pencet tombol OK. 3. Jendela pop up system properties akan muncul kehadapan anda. selanjutnya klik tab Advanced, jika sudah klik tombol setting pada bagian Performance (ingat klik tombol setting yang terletak pada bagian performance ya bukan pada bagian yang lain) 4. jika sudah akan muncul jendela performance option, klik pada tab visual effect, lalu tandai pilihan custom. selanjutnya hilangkan tanda centang pada bagian Animate controls and elements inside windows , jika anda menginginkan performa windows 8 yang lebih cepat anda juga bisa menghilangkan tanda centang pada bagian Animate windows when minimizing and maximizing serta Animations in the taskbar. menghilangkan ke 3 pilihan ini akan membuat windows 8 anda jauh lebih ringan karena anda bisa menghemat resource RAM.

5. jika sudah klik tombol Apply lalu OK dan restart komputer anda.

Mempercepat Windows 8 Dengan Trik Registry Editor Bagi anda yang demen banget ngutak-atik windows, anda tentu udah kenal banget dengan registry editor dong ya ? yup! jika windows kita ibaratkan dengan WC maka registri adalah pipa tinja dan saluran air yang mendukung sistem bertinjaan di WC anda (nggak ada contoh yang lebih jorok lagi apa? ). dengan mengutak-atik pipa tinja dan pipa saluran air maka anda bisa mempengaruhi kinerja WC. begitu juga dengan Windows, dengan mengutak-atik registry windows maka anda bisa mempengaruhi kinerja windows. dengan mengutak-atik registry anda bisa mempercepat windows 8 anda, yah sama halnya jika anda ingin mempercepat sistem pembuangan WC anda harus memperbesar pipa tinja anda. Untuk mengutak-atik registry windows, kita akan menggunakan registry editor atau yang lebih dikenal dengan sebutan regedit. setelah kemaren kita membahas tentang mempercepat windows 7 sekarang saya berikan 2 trik registry editor yang dapat mempercepat windows 8 anda. trik lainnya akan menyusul dilain waktu dan kesempatan. Mempercepat windows 8 dengan mengatur menushowdelay. dengan trik registry ini anda bisa mempercepat kemunculan menu item windows 8 anda. 1. Masuk ke start screen windows 8 anda dengan menekan tombol Windows keyboard anda. 2. Ketikan regedit (ketikin aja regedit pada start screen) lalu tekan ENTER keyboard. 3. Akan muncul jendela registry editor 4. Akses key berikut : HKEY_CURRENT_USER > Control Panel > Desktop 5. Cari key MenuShowDelay pada panel sebelah kanannya. 6. Jika sudah nemu dobel klik key tersebut dan ubah valuenya antara 0 sampai 20. semakin kecil nilai yang anda masukan maka akan semakin cepat pula kemunculan menu item pada windows 8 anda. 7. Jika sudah klik OK dan restart komputer. Mempercepat windows 8 dengan mousehovertime sekarang kita akan mengatur waktu jeda antara kemunculan menu dengan saat mouse anda diletakan pada menu. 1. Akses registry editor 2. Cari key berikut HKEY_CURRENT_USER > Control Panel > Mouse 3. Cari key MouseHoverTime pada panel sebelah kananya 4. Dobel klik key tersebut lalu isikan 20 sebagai value datanya. 5. Klik OK dan restart komputer anda.

Review Software Aplikasi Edit Foto Terbaik & Termudah Untuk Digunakan Editing foto atau gambar bukan lagi makanan para ahli grafis atau desainer. karena kita yang awam dan pemula pun punya birahi dan ambisi untuk melakukan editing photo. nah untuk melakukan photo editing tentu kita membutuhkan tools atau alat yang dapat mempermudah pekerjaan kita. sebagai pemula tentu kita membutuhkan aplikasi edit foto terbaik dan termudah untuk digunakan. Berikut saya rangkumkan aplikasi edit foto terbaik dan termudah yang bisa anda pelajari secara cepat. perlu anda ketahui sebelumnya, saya merangkum aplikasi-aplikasi ini bukan hanya berdasarkan kemudahan operasi tapi juga kemudahan mencari referensi dan tutorial baik berupa buku maupun internet. Aplikasi edit foto Photoshop Kita mulai dari aplikasi edit foto terpopuler sejagad yaitu photoshop. program ini mudah untuk dikuasai buktinya semua orang semua bisa menggunakannya. selain itu untuk anda juga nggak akan kehabisan referensi untuk belajar, karena banyak sekali referensi, tutorial serta tips menggunakan aplikasi ini, baik berupa buku maupun media internet. soal kehandalannya udah nggak usah diragukan lagi, siapa sih yang meragukan kehandalan photoshop? aplikasi yang banyak digunakan oleh desainer kelas dunia.

Photoscape (FREE!) Nah ini aplikasi mirip photoshop, tapi jika photoshop adalah program berbayar dan akan menguras kantong anda hingga ke lapisan epidermis terdalam maka photoscape adalah aplikasi edit foto gratis yang bisa digunakan oleh siapa saja. tools yang ada didalamnya juga lumayan lengkap lah dan ada tools untuk membuat animasi sederhana loh. http://photoscape.org/ps/main/download.php

PICASA (Free) Picasa adalah aplikasi edit foto besutan google, dari nama vendornya aja udah bisa diraba kehandalan aplikasi ini. selain sebagai viewer aplikasi edit foto picasa juga bisa anda gunakan untuk mengoreksi dan memperbaiki gambar. filter-filter yang tersedia disana juga mudah di gunakan karena emang tinggal pake dan tinggal klik aja. so nggak perlu bertapa atau berlatih di padepokan selama bertahun-tahun untuk menguasai aplikasi ini. http://picasa.google.com/

GIMP (FREE!) Gimp adalah aplikasi edit foto berbasis open source yang menantang kepopuleran dari photoshop. dari segi tampilan dan pengoperasian memang agak mirip photoshop. tapi GIMP sesungguhnya sangat jauh berbeda dengan photoshop. bagi anda yang kekurangan dana untuk membeli software photoshop dan sangat anti dengan program bajakan, maka GIMP adalah salah satu solusi paling tepat untuk menggantikan photoshop. terdapat berbagai macam tool foto editing, filter yang disediakan juga cukup lengkap, dapat bekerja dengan layer dlsb membuat program ini bisa menjadi alternatif bagi anda. PAINT.NET (FREE!) Ini bukan microsoft paint yang ada di windows anda itu loh ya, meskipun sama-sama bernama pain dan sama-sama di dukung oleh microsoft namun microsoft paint dengan paint.net adalah dua proyek yang berbeda. paint.net pada mulanya adalah proyek dari mahasiswa ilmu komputer Universitas Washington. projek ini dibawah bimbingan microsoft. proyek ini telah berlangsung selama kurang lebih 9 tahun. selang waktu selama itu telah membuat aplikasi ini semakin powerfull tapi gampang untuk digunakan. peningkatan fitur pun terus bertambah termasuk menggunakan sitem layer yang sering kita gunakan di photoshop. selain itu terdapat pula fitur blending, dan bisa dipasangi plugin juga loh…! http://download.cnet.com/Paint-NET/3000-2192_4-10338146.html

ADOBE LIGHTROOM Adobe lightroom adalah aplikasi edit foto yang sejenis dengan picasa. artinya adobe lightroom adalah gabungan antara tools untuk melakukan pengaturan foto sekaligus bisa digunakan untuk edit foto. tidak seperti saudaranya si photoshop adobe lightroom tidak diperuntukan untuk melakukan editing foto pixel demi pixel, tapi melakukan editing poto secara global dan instant.

RECOLORED Aplikasi edit foto yang satu ini khusus untuk membuat foto hitam putih menjadi berwarna, penggunaanya sangat gampang karena sudah ada template tekstur dan warna disana. misalnya anda ingin mewarnai rambut maka anda tinggal memilih tekstur hair, untuk mewarnai kayu anda bisa memilih tekstur wood, biru langit anda bisa menggunakan sky dlsb. hasilnya…?? luar biasa!

Picture Collage Maker Pro 3.2.4+Serial Number

Picture Collage Maker merupakan software editing foto yang berfungsi memudahkan Anda dalam mengedit photo supaya terlihat lebih bagus dan enak di pandang. Kelebihan lain dari Picture Collage Maker ini Anda juga bisa membuat bermacam gaya tampilan foto anda dan juga anda bisa membuat kalender dengan mudah karena sudah di sertai berbagai macam template yang siap digunakan. Dan masih banyak juga kelebihan Picture Collage Maker dari segi efek dan tampilan gaya foto yang bisa anda gunakan. Key features of Picture Collage Maker Pro Editable Text 3.2.4 : Move,Rotate, Resize, Flip Images Extremely easy to use Photo Cropping Create Collages Move Frames Photo Collage Wizard Delete Frames Real-Time Editing Stretch Frame to Fit Page Support JPG, BMP, TIFF, GIF, WMF, Page Orientation - Landscape TGA, PNG, etc Page Orientation - Portrait Use either preset templates or create your Filters and Photo Effects own page layouts Light & Color Management Frames and Boarders - Included Multiple Undos Backgrounds - Included Send Photo via Email Clip Art - Included Print images Photo Masks - Included Save Collage as Single Picture Layers Set as Wallpaper On Screen Text Entry Download : http://www.tusfiles.net/7a36iqblr3o0 Sharebeast : http://www.sharebeast.com/arlqks3hpa8r

Dampak Negatif Keranjingan Teknologi Perlu diakui bahwa perkembangan teknologi saat ini banyak sekali menyedot perhatian kita. Katakan saja perkembangan komunikasi melalui BlackBerry, dengan fasilitas BlackBerry Messenger atau yang sering kita sebut dengan istilah BBM, telah membuat jari-jari kita selalu menempel di keypadnya. Ada seorang Ibu yang juga merupakan seorang wanita karir, tengah begitu asyik “surfing” dan berhubungan dengan temantemannya melalui fasilitas ini, ketika anaknya datang kepada ibu tersebut dan hendak menanyakan mengenai PR yang membutuhkan bantuannya, maka si Ibu menjawab dengan cuek sambil mata tetap terpaku pada layar ponsel dan tertawa-tawa dengan BB-nya, bisa dibayangkan bagaimana perasaan sang anak? Pastinya anak merasa tidak lagi diperhatikan dan tidak lagi mendapatkan kesempatan untuk berkomunikasi yang baik lagi dengan orang tuanya. Lain lagi kisah ini, seorang anak laki-laki hendak mengajak main perang-perangan dengan ayahnya, namun ketika BB berbunyi sang Ayah pun langsung mengambilnya dan asyik bermain dengan fasilitas itu sehingga lupa untuk menemani si anak bermain. Melihat dari sebuah kisah ironi yang terjadi dan tengah berkembang saat ini, jangan sampai Anda menjadi pelaku berikutnya yang dapat mengorbankan keutuhan dan keharmonisan hubungan Anda dengan keluarga. Sebagai contoh, Anda seorang wanita karir yang juga memiliki keluarga, sudah tentu intensitas komunikasi dan pertemuan Anda dengan suami atau pun anak tidak sama dengan seorang Ibu yang tidak bekerja. Setelah sehari Ibu atau Ayah berada di luar rumah, sebaik-baiknya yang dapat Ibu dan Ayah lakukan ketika sudah kembali dari tempat bekerja adalah untuk mengajak anak bercerita tentang apa yang telah terjadi pada sepanjang hari itu, berikan kesempatan pada anak Anda untuk mengungkapkan apa yang mereka rasakan dan alami. Anak mungkin seringkali malu untuk mengungkapkan masalah-masalah yang sedang dihadapi, cobalah lakukan pendekatan dengan ringan dan santai dan cobalah untuk membantunya memecahkan kesulitan-kesulitan yang anak Anda alami. Membantu anak-anak mengerjakan tugas-tugas mereka, sepertinya sangat simple dan biasa Ibu atau Ayah lakukan, tapi makna dari perhatian yang diberikan itulah yang justru membuat anak Anda terbiasa untuk terbuka kepada Anda. Mungkin Anda juga dapat membantu untuk menenangkan hati mereka jika anak Anda mengalami masalah yang mengganggu hati dan pikiran mereka. Hanya perlu diingat, jangan biarkan satu hari berlalu tanpa Ibu atau Ayah mengetahui apa yang ada di dalam hati dan diri buah hati Anda. Karena tekonologi bisa membuat kita dekat dengan orang yang kita kasihi tetapi teknologi juga bisa menjauhkan kita dari orang yang kita kasihi, apa cara ekstrimnya untuk memfokuskan perhatian Anda dengan buah hati ketika mereka sedang berada dihadapan Anda, matikan saja BBM Anda untuk sementara waktu dan berilah waktu lebih luang kepada mereka. Karena kasih sayang selalu akan menyenangkan dan perhatian akan melebihi dari materi yang dapat diberikan.

Love is about paying attention, attention for listening and attention for understanding. Take care yourself and your children. Be happy parents and try to make happy your children…

2013, Akhir Era Single Vendor Virtualisasi Selama satu dekade belakangan ini, jika Anda ingin menerapkan virtualisasi kelas enterprise, boleh dibilang hanya ada satu pilihan saja: VMware. Dan lihat di kondisi saat ini, hampir 50% dari beban kerja x86 telah divirtualkan. Seiring organisasi berusaha untuk mengembangkannya, mereka mulai menjajaki beberapa platform virtualisasi alternatif. Hasil uji independen benchmark standar industri untuk virtualisasi – SPECvirt – yang dilakukan oleh Standard Performance Evaluation Corporation (SPEC) menunjukkan bahwa keunggulan dari sisi performa dan skalabilitas tidak lagi milik satu perusahaan saja. Fungsi dasar yang kebanyakan organisasi gunakan secara konsisten bisa dilihat dari sebagian besar penawaran yang ada di pasar saat ini. Kami memperkirakan potensi terwujudnya sebuah datacenter multi-hypervisor akan jadi nyata pada 2013. Seperti banyak perusahaan telah menyimpulkan, strategi satu vendor untuk sistem operasi atau hardware tidak masuk akal di dunia yang agile, kami memprediksi era single vendor untuk virtualisasi sudah berakhir. Linux dan open source terus mendorong gelombang berikutnya dari inovasi dan adopsi di bidang cloud dan virtualisasi Gelombang pertama virtualisasi di kebanyakan organisasi didorong oleh konsolidasi Windows server. Sejarahnya, Windows server memang didedikasikan pada satu aplikasi mission-critical saja -- sebuah perusahaan tak akan menjalankan Exchange di server yang sama dengan server SQL Database mereka, misalnya. Oleh karena itu, server-server biasanya memiliki ukuran yang sesuai dengan beban puncak yang akan terjadi dan akibatnya sering mengalami sumber daya tak terpakai. Sebaran server yang dihasilkan pun membuat manajemennya jadi sulit, meningkatkan biaya administratif dan fasilitas, serta menimbulkan banyak sumber daya terbuang yang tidak bisa digunakan oleh perusahaan tanpa menimbulkan risiko pada beban kerja kritis. Konsolidasi server-server Windows itu memang masuk akal. Di sisi lain, beban kerja dari Linux lebih mudah untuk dicampurkan di dalam satu server dan server-server Linux biasanya bisa memiliki tingkat kegunaan yang lebih tinggi dari Windows yang setara. Riset dari analis mengindikasikan bahwa jika beban kerja Windows yang tervirtualisasikan saat ini mencapai 60 persen, Linux hanya ada di 30 persen, dan di banyak organisasi server Linux masih apa adanya, karena virtualisasi belum jadi kebutuhan untuk mencapai tingkat utilisasi yang lebih tinggi. Di 2013, kami percaya beban kerja Linux akan mulai mewakili lebih banyak dari beban kerja yang divirtualisasikan. Apa yang menurut kami akan mendorong ini? Organisasi saat ini sudah nyaman dengan virtualisasi dan mulai menerapkan inisiatif 'virtualisasikan dulu'. Selain itu, seiring hardware baru, bahkan sebuah server two-socket 1U akan memiliki CPU dan memory lebih banyak dari yang bisa dikonsumsi oleh sebuah mesin Linux yang belum diapa-apakan (bare metal). Dan, dengan makin kuatnya dorongan untuk memasuki cloud, beban kerja Linux akan dihadirkan di dalam sebuah data center tervirtualisasi dan juga di luar, di sebuah layanan cloud publik.

Aplikasi Enterprise dengan Siklus Panjang Seperti kita ketahui, usia pakai maksimal dari sebuah hardware server adalah lima tahun, dan banyak organisasi melakukan pembaruan setiap 3-5 tahun, jadi mempertahankan siklus hidup peranti lunak itu bisa jadi sebuah tantangan tersendiri. Virtualisasi memungkinkan hardware fisik diganti tanpa mengganti container sistem operasinya, dan ini akan bermanfaat bagi organisasi yang mau melakukan standardisasi siklus hidup hardware mereka, memiliki biaya dukungan server fisik yang lebih rendah, serta memanfaatkan teknologi hemat daya yang ada di hardware terbaru. Dahulu, saat aplikasi enterprise masih monolitik, stateful dan boros sumber daya, sungguh masuk akal untuk memiliki strategi virtualisasi yang terpusat pada kebutuhan akan adanya mesin virtual yang besar, stateful dan boros sumber daya. Tapi seiring makin seringnya penerapan cloud, aplikasi juga makin sering dirancang untuk menjadi kontainer yang ringan, stateless dan mengatur diri sendiri untuk CPU dan memory, dengan kebanyakan manajemen jaringan dan penyimpanan dialihdayakan ke solusi virtualisasi jaringan dan penyimpanan yang terdedikasi. Meski beberapa vendor masih berusaha meyakinkan pasar bahwa beralih sepenuhnya ke arsitektur virtual machine adalah satu-satunya jalan ke cloud, kami melihatnya dengan cara yang berbeda. Beban kerja di perangkat bare metal akan tetap ada, meskipun mungkin tak lagi sebanyak saat ini, dan hal itu masih perlu menjadi bagian dari strategi cloud di sebuah perusahaan. Dan meskipun mesin virtual adalah langkah awal yang baik untuk meningkatkan pemanfaatan sumber daya dan kemudahan manajemen, teknologi yang memiliki kemampuan virtualisasi di dalam sistem operasinya sendiri atau disebut sebagai 'containerization' juga memungkinkan mesin virtual atau server bare metal untuk dipecah-pecah sehingga menyediakan perlindungan pada aplikasi dan pembagian sumber daya yang lebih halus. Di 2013, kami juga memperkirakan akan makin banyaknya platform untuk layanan Platform as a Service (PaaS). Hal ini akan memanfaatkan sistem operasi bare-metal, mesin virtual dan containerized -- sehingga memungkinkan organisasi memanfaatkan dengan baik sumber daya yang ada untuk menghadirkan aplikasi enterprise. Tantangannya bagi Red Hat dan yang lain adalah untuk membuat mungkin teknologi yang memfasilitasi tren yang akan datang ini agar bisa dibuat dan dikelola dengan lebih mudah.

Komputasi Awan, Primadona Layanan TI di Masa Depan Sepanjang tahun 2012, industri TI sudah cukup sering diramaikan dengan informasi seputar cloud computing. Ya, komputasi awan memang bak menjadi primadona dari para vendor TI. Layanan ini pun dipercaya sebagai model IT masa depan. Hasil riset IT Extravaganza 2013 Sharing Vision memprediksi bahwa investasi TI, data center dan operasi TI bakal bergeser ke arah cloud. Chairman Sharing Vision Dimitri Mahayana menuturkan, di Swiss misalnya, mayoritas bank menggunakan cloud computing. Adopsi cloud tampaknya juga tidak terbatas pada kalangan SME (Small Medium Enterprise), namun perusahaan-perusahaan besar papan atas juga mulai berlomba-lomba menggeser operasi TI-nya ke cloud dengan alasan utama efisiensi dan efektifitas. "Perusahaan-perusahaan global menganggap cloud computing sebagai model IT masa depan, dan sudah banyak yang mengaplikasikan cloud computing," ujarnya, saat ditemui detikINET, beberapa waktu lalu. Lantas, bagaimana dengan Indonesia? Menurut Dimitri, industri cloud computing di Tanah Air harus diakui masih lambat pertumbuhannya. Padahal, lanjutnya, banyak perusahaan banyak yang minat untuk bermigrasi ke cloud. Namun terhadang dengan layanan yang belum optimal. Istilahnya, teknologi mungkin sudah canggih, tetapi dari segi layanan belum sempurna. "Industri cloud computing di Indonesia pertumbuhannya masih akan lambat. Hal ini terutama disebabkan teknologi yang diimplementasi belum benarbenar proven sesuai best practice," lanjutnya. Dan jika dibiarkan terus menerus, industri cloud di Tanah Air akan kehilangan momentum bila gagal men-deliver layanan sesuai kebutuhan. Sehingga pada akhirnya, regulasi dan insentif dari pemerintah diperlukan pula untuk mengantisipasi akselerasi cloud computing. "Pemerintah semestinya mengantisipasi akselerasi cloud computing ini dengan regulasi yang pro aktif dan insentif bagi para pelaku maupun penggunanya," imbuh pria yang juga dosen ITB itu.

Di sisi lain, security dan data privasi tetap menjadi isu utama yang menghambat perkembangan cloud. Ya, bisa dibilang popularitas cloud yang kian menjulang menarik minat penjahat cyber untuk turut terjun ke wilayah ini. Dimitri menyatakan, pembuat malware alias program jahat dapat menggunakan cloud untuk mempermudah menciptakan virtual machines untuk melakukan aktifitas malicious. "Cloud juga memungkinkan pembuatan cloud-based botnet dengan cepat," ia menandaskan.

(Sejarah) Orang Pertama Yang Menemukan Fotografi dan Kamera Fotografi! Tak lain dari Louis Jacques Mande Daguerre-lah orang yang di tahun 1830-an berhasil menemukan fotografi praktis. Daguerre dilahirkan tahun 1787 di kota Cormeilles di Perancis Utara. Waktu mudanya dia seniman. Pada umur pertengahan tiga puluhan dia merancang ―diograma‖, barisan lukisan pemandangan yang mempesona bagusnya, dipertunjukkan dengan bantuan efek cahaya. Sementara dia menggarap pekerjaan itu, dia menjadi tertarik dengan pengembangan suatu mekanisme untuk secara otomatis melukiskan kembali pemandangan yang ada di dunia tanpa menggunakan kwas atau cat. Dengan kata lain: kamera! Tingkat pertama perancangan alat kamera yang bisa berfungsi tidak berhasil. Di tahun 1827 dia ketemu Joseph Nicephore Niepce yang juga sedang mencoba (dan sejauh itu lebih sukses) menciptakan kamera. Dua tahun kemudian mereka menjadi kongsi. Di tahun 1833 Niepce meninggal, tetapi Daguerre tetap tekun meneruskan percobaannya. Menjelang tahun 1837 dia sudah berhasil mengembangkan sebuah sistem praktis fotografi yang disebutnya ―daguerreotype.‖

Tahun 1839 Daguerre memberitahu publik secara terbuka tanpa mempatenkannya. Sebagai imbalan, pemerintah Perancis menghadiahkan pensiun seumur hidup kepada baik Daguerre maupun anak Niepce. Pengumuman penemuan Daguerre menimbulkan kegemparan penduduk. Daguerre merupakan seorang pahlawan saat itu, ditaburi rupa-rupa penghormatan, sementara metode ―daguerreotype‖ dengan cepat berkembang menjadi hal yang digunakan oleh umum. Daguerre sendiri segera pensiun. Dia meninggal tahun 1851 di kota asalnya dekat Paris. Tak banyak penemuan teknologi yang begitu banyak digunakan awam seperti halnya fotografi. Dia digunakan di hampir tiap bidang penyelidikan ilmu. Begitu juga di bidang industri dan militer. Sarana yang vital di kalangan rakyat biasa, hobbi menyenangkan buat berjuta orang. Fotografi ambil bagian dalam penyebaran penerangan (atau penipuan untuk mengelabui orang lewat informasi palsu), di bidang pendidikan, jurnalistik dan iklan. Berhubung fotografi mampu dengan cepat mengingatkan orang akan masa lampaunya, dia menjadi sarana suvenir dan kenang-kenangan yang tersebar luas. Sinematografi, tentu saja, merupakan perkembangan berikutnya yang punya arti penting-selain melayani dan merupakan sarana hiburan yang tak bisa diabaikan-juga saina banyak digunakan setara dengan foto ―diam.‖ Tak ada penemuan ilmiah yang dilakukan oleh seseorang sendirian tanpa ada petunjuk dari orang-orang sebelumnya seperti Daguerre. ―Kamera obscura‖ (alat serupa dengan kamera tetapi tanpa film) telah diketemukan orang delapan abad sebelum Daguerre. Di abad ke-16, Girolamo Cardano membuat langkah menempatkan lensa di muka ―kamera obscura‖ terbuka. Ini merupakan

langkah penting menuju lahirnya kamera modern. Tetapi karena bayangan yang dihasilkan tidak tahan lama samasekali, sulitlah dianggap sebuah fotografi. Penemuan pemula lainnya diketemukan tahun 1727 oleh Johann Schulze yang menemukan bahwa garam perak sangat sensitif terhadap cahaya. Meskipun dia gunakan penemuan ini untuk membuat gambar sementara, Schulze tak punya gambaran bagaimana cara semestinya meneruskan gagasannya. Pendahulu yang dekat dengan apa-apa yang berhasil diperbuat Daguerre adalah Niepce yang kemudian menjadi partner Daguerre. Sekitar tahun 1829 Niepce menemukan bahwa batuan tebal hitam dari Judea, sejenis aspal, sangat peka terhadap cahaya. Dengan menggabungkan benda peka cahaya dengan ―kamera obscura,‖ Niepce berhasil membuat foto pertama di dunia (salah satu yang dijepretnya tahun 1826 masih ada hingga sekarang). Atas dasar itu, beberapa orang menganggap Niepce-lah yang layak dianggap sebagai penemu fotografi. Tetapi sistem fotografi Niepce sepenuhnya tidak praktis karena memerlukan tidak kurang dari delapan jam untuk pengambilannya dan itu pun cuma menghasilkan gambar yang guram. Kamera resmi Daguerre yang diprodusir iparnya, Alphonse Girous, dibubuhi cap yang berbunyi: ―Tanpa tanda tangan M. Daguerre dan tanda M. Giroux, tidak terjamin.‖karena itu punya arti praktis yang berlebih. Pada metode Daguerre, gambar direkam di atas lembar yang berlapis ―iodide perak‖. Waktu pengambilan yang dibutuhkan antara 15-20 menit sudah cukup memadai walau berabe bawanya karena berat, toh berguna. Dua tahun sesudah Daguerre mempertunjukkan ciptaannya di depan umum, orang-orang usul penyempurnaan: penambahan ―cairan perak‖ pada ―iodide perak‖ yang peka cahaya. Perubahan kecil ini punya pengaruh banyak mengurangi waktu yang diperlukan buat pemotretan, karena itu punya arti praktis yang berlebih. Tahun 1839, sesudah Daguerre mengumumkan secara terbuka hasil penemuan fotografinya, William Henry Talbot, seorang ilmuwan Inggris, memberitahukan pula bahwa dia telah mengembangkan metode fotografi lain, lewat cara pencetakan negatif, seperti dilakukan orang sekarang ini. Menarik untuk dicatat, Talbot sesungguhnya sudah memprodusir alat potret di tahun 1835, dua tahun sebelum keluarnya model Daguerre. Talbot, yang juga melibatkan diri dalam pelbagai proyek, tidak lekas-lekas meneruskan eksperimen fotografinya. Kalau saja hal ini dilakukannya, mungkin sekali dia bisa memprodusir alat potret yang komersil sebelum Daguerre melakukannya, dan bisa dianggap sebagai penemu fotografi. Tahun-tahun sesudah Daguerre dan Talbot, beruntun dilakukan orang pelbagai penyempurnaan: proses lembaran basah, proses lembaran kering, rol film modern, film berwarna, film bioskop, polaroid dan xerografi. Kendati banyak orang yang terlibat dalam pengembangan fotografi, saya anggap Louis Daguerre-lah orang yang paling banyak beri sumbangan pikiran. Tak ada sistem yang patut dipakai sebelum Daguerre dan sistem yang dikembangkannya paling praktis dan paling diterima secara luas. Lebih dari itu, penyiaran yang luas dari hasil penemuannya merupakan daya dorong buat penyempurnaan-penyempurnaan selanjutnya. Memang benar, fotografi yang kita kenal sekarang jauh berbeda dengan sistem Daguerre, tetapi walaupun misalnya tidak ada penyempurnaan apa pun, toh apa yang dibuat Daguerre sudah dapat dimanfaatkan.

Memahami DSLR dan Teknik Dasar Foto Definisi Fotografi, dan Kamera Fotografi: Fotografi ( Photography ) berasal dari kata Foto ( Cahaya ) dan Graphia ( menulis / menggambar ), sehingga dapat diartikan bahwa fotografi adalah suatu teknik menggambar dengan cahaya. Atas dasar tersebut, jelas bahwa cahaya sangat berperan penting dan menjadi sumber utama dalam memperoleh gambar. Kamera SLR: Kamera SLR ( Single Lens Reflex ) atau D-SLR ( Digital ) merupakan kamera dengan jendela bidik ( viewfinder ) yang memberikan gambar sesuai dengan sudut pandang lensa melalui pantulan cermin yang terletak di belakang lensa. Pada umumnya kamera biasa memiliki tampilan dari jendela bidik yang berbeda dengan sudut pandang lensa karena jendela bidik tidak berada segaris dengan sudut pandang lensa. Seperti dibahas terdahulu, fotgrafi berkaitan erat dengan cahaya, maka kamera berfungsi untuk mengatur cahaya yang ditangkap image sensor ( sensor gambar pada kamera digital atau film pada kamera konvensional ). Untuk mengatur cahaya, terdapat 2 hal mendasar dalam kamera, yakni Shutter Speed ( Kecepatan Rana ) dan Aperture ( Diafragma ). Shutter speed Shutter speed atau kecepatan rana merupakan kecepatan terbukanya jendela kamera sehingga cahaya dapat masuk ke dalam image sensor. Satuan daripada shutter speed adalah detik, dan sangat tergantung dengan keadaan cahaya saat pemotretan. Semisal cahaya terang pada siang hari, maka shutter speed harus disesuaikan menjadi lebih cepat, semisal 1/500 detik. Sedangkan untuk malam hari yang cahayanya lebih sedikit, maka shutter speed harus disesuaikan menjadi lebih lama, semisal 1/5 detik. Hal ini sekaligus menjelaskan mengapa foto pada malam hari cenderung buram, bahwa shutter speed yang lebih lambat memungkinkan pergerakan kamera akibat getaran tangan menjadikan cahaya bergeser sehingga foto menjadi buram / blur. Foto dengan shutter speed cepat

Foto dengan shutter speed lambat

Aperture atau diafragma merupakan istilah untuk bukaan lensa. Apabila diibaratkan sebagai jendela, maka diafragma adalah kiray / gordyn yang dapat dibuka atau ditutup untuk menyesuaikan banyaknya cahaya yang masuk. Pada kamera aperture dilambangkan dengan huruf F dan dengan satuan sebagai berikut: f/1.2 f/2.0 f/4.0 f/1.4 f/2.8 dst... f/1.8 f/3.5 Semakin kecil angka satuan maka akan semakin besar bukaan lensa ( f/1.4 lebih besar bukaannya dibandingkan dengan f/4.0 ). Gambar Aperture pada lensa

Mode pada kamera DSLR Pada kamera Nikon D70 terdapat 11 mode pemotretan: M= Full Manual Pada mode ini pengaturan kamera sepenuhnya manual, baik shutter speed, aperture, ISO, dsb.

A= Aperture Priority Pada mode ini aperture dapat diatur sesuai dengan kehendak, namun shutter speed akan mengimbangi secara otomatis akan kebutuhan cahaya sesuai dengan besar aperture. S= Shutter Priority Pada mode ini shutter speed dapat diatur sesuai dengan kehendak, namun aperture akan mengimbangi secara otomatis kebutuhan cahaya yang sesuai dengan shutter speed. P= Program Pada mode ini baik aperture maupun shutter speed akan mengkalkulasi secara otomatis sesuai dengan kebutuhan cahaya, hanya saja pada mode ini tingkat exposure dapat diatur sesuai dengan kehendak. Auto Mode auto merupakan mode dimana kamera secara penuh mengatur akan segala kebutuhan pengaturan, dengan kata lain pada mode ini fotografer tinggal "jepret" saja. Portrait Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan portrait ( foto manusia ), seperti penggunaan tonal warna untuk skin tone, dsb.

Landscape Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto pemandangan ( landscape), seperti tone warna yang lebih vivid atau lain sebagainya. Macro Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto macro ( jarak dekat sehingga objek tampak lebih besar ), seperti fokus lensa yang lebih disesuaikan. Moving Object Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan pemotretan objek yang bergerak, sehingga fokus lensa akan lebih cepat bergerak menyesuaikan dengan pergerakan objek. Night Landscape Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto pemandangan pada malam hari. Night Portrait Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto portrait malam hari atau cahaya redup.

Pada kamera Canon 350D terdapat 12 mode pemotretan: A-DEP= Automatic Depth of Field Pada mode ini, pengaturan fokus foreground dan background diatur secara otomatis oleh kamera sehingga lebih memungkinkan untuk menghasilkan foto yang tajam baik pada foreground maupun background. M= Full Manual Pada mode ini pengaturan kamera sepenuhnya manual, baik shutter speed, aperture, ISO, dsb. Av= Aperture Value Priority Pada mode ini aperture dapat diatur sesuai dengan kehendak, namun shutter speed akan mengimbangi secara otomatis akan kebutuhan cahaya sesuai dengan besar aperture. Tv= Time Value Priority Pada mode ini shutter speed dapat diatur sesuai dengan kehendak, namun aperture akan mengimbangi secara otomatis kebutuhan cahaya yang sesuai dengan shutter speed. P= Program Pada mode ini baik aperture maupun shutter speed akan mengkalkulasi secara otomatis sesuai dengan kebutuhan cahaya, hanya saja pada mode ini tingkat exposure dapat diatur sesuai dengan kehendak. Auto Mode auto merupakan mode dimana kamera secara penuh mengatur akan segala kebutuhan pengaturan, dengan kata lain pada mode ini fotografer tinggal "jepret" saja.

Portrait Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan portrait ( foto manusia ), seperti penggunaan tonal warna untuk skin tone, dsb. Landscape Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto pemandangan ( landscape), seperti tone warna yang lebih vivid atau lain sebagainya. Macro Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto macro ( jarak dekat sehingga objek tampak lebih besar ), seperti fokus lensa yang lebih disesuaikan. Moving Object Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan pemotretan objek yang bergerak, sehingga fokus lensa akan lebih cepat bergerak menyesuaikan dengan pergerakan objek. Night Scene Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun lebih disesuaikan dengan kebutuhan foto pada malam hari. No Flash Mode ini merupakan pencabangan mode full auto, namun apabila pada mode auto lainnya built in flash akan otomatis pop up apabila cahaya dirasa kurang, pada mode ini built in flash tidak akan menyala sama sekali, sehingga shutter speed dan aperture akan lebih berperan untuk mengimbangi kebutuhan cahaya.

Setiap kamera memiliki light meter yang berfungsi mendeteksi intensitas cahaya. Sebelum menekan tombol shutter, apabila menggunakan kamera pada mode manual ada baiknya memperhatikan exposure meter terlebih dahulu. Berikut gambar exposure indicator: Tampak pada gambar di atas bar yang mengindikasikan exposure. Apabila ingin menghasilkan foto dengan cahaya yang baik, letakan bar pada posisi tengah ( normal exposure ), namun apabila menghasilkan foto yang lebih terang, geser bar ke arah tanda + ( menjadi over exposure ), dan sebaliknya, untuk hasil foto yang lebih gelap geser bar ke arah - ( menjadi under exposure )

Setelah mengetahui sekilas Tentang dasar Fotografi, sekarang mari belajar Teknik dasar Fotografi. 1. Depth of Field a.k.a. DOF Depth of field atau sering disingkat menjadi DOF merupakan salah satu teknik fotgrafi yang paling dasar. Setiap foto memiliki kedalaman ( depth ) yang terbagi atas foreground ( depan ) dan background ( belakang ). Fokus pada lensa kamera dapat dikendalikan atau diarahkan pada objek tertentu. Pengendalian Depth of Field berguna untuk membatasi fokus pada foto dan lebih memberi kesan hidup pada foto. Contoh berikut menunjukan DOF pendek dengan fokus pada foreground:

2. Freeze Setelah memahami DOF yang berkaitan dengan aperture, kali ini akan dijelaskan tentang freeze, dimana sangat berkaitan erat dengan shutter speed. Foto freeze bertujuan untuk mengabadikan suatu moment dengan gerakan cepat sehingga dapat tertangkap oleh kamera sebagai gambar diam, seperti foto tetesan air, ledakan, atau foto ketika orang sedang melompat dan lain sebagainya. Yang paling utama dalam mendapatkan foto freeze adalah mengatur shutter speed secepat mungkin ( misal 1/500 detik, 1/1000 detik, hingga 1/8000 detik ). Karena tuntutan shutter speed yang cepat, maka tentunya cahaya yang dibutuhkan sangat banyak, maka dari itu biasanya foto freeze amatir lebih banyak dilakukan di ruang terbuka pada siang hari dimana cahaya matahari bersinar terang. Bukan tidak mungkin untuk memperoleh foto freeze pada malam hari atau cahaya yang minim, namun peralatan pendukung mutlak diperlukan seperti flash atau bahkan lampu studio dengan kecepatan singkronisasi yang tinggi pula. Berikut contoh foto freeze:

Pertanyaan yang sering dilontarkan: 1. Mengapa foto yang dihasilkan gelap? Jawab: Karena cahaya yang ada kurang memadai, sehingga foto menjadi under exposure. Coba untuk naikan ISO agar shutter speed dapat menjadi lebih cepat. 2. Mengapa masih tampak pergerakan / gambar yang dihasilkan buram? Jawab: Bisa jadi karena shutter speed kurang cepat mengimbangi kecepatan objek, namun apabila buram bisa jadi juga karena fokus lensa tidak tepat jatuh pada objek 3. Movement Bertentangan dengan foto freeze, foto movement bertujuan memperlihatkan pergerakan objek dengan shutter speed yang rendah, sehingga pergerakan objek dapat tampak pada hasil foto. Shutter speed yang digunakan cenderung rendah agar pergerakan objek dapat terekam ( misal 1/5 detik, 1 detik, dst ), namun yang patut diperhatikan adalah kamera harus tetap dalam posisi statis agar background daripada objek tetap fokus walaupun shutter speed lambat. Berikut contoh foto movement: Pertanyaan yang sering dilontarkan: 1. Mengapa foto menjadi putih dan gambar tidak jelas? Jawab: Cahaya pada saat pengambilan foto surplus, sehingga menjadi over exposure. Untuk mensiasatinya, perkecil bukaan lensa dengan menaikan aperture. 2. Mengapa foto menjadi buram semua? Jawab: Karena kamera mengalami pergerakan pada saat shutter terbuka, sehingga gambar yang dihasilkan menjadi blur. Untuk menghindari hasil yang blur, gunakan tripod atau letakan kamera pada tempat yang statis dan stabil.

4. Panning Mirip dengan metode foto movement, namun dalam foto panning gerakan objek lebih ditampilkan melalui background yang bergerak. Prinsip dasar foto panning sama dengan foto movement, hanya saja pada saat pemotretan, kamera ikut bergerak mengimbangi gerakan objek, sehingga objek tetap fokus namun background yang dihasilkan bergerak. Contoh foto panning:

Cara foto panning: Bidik sasaran bergerak ( pada umumnya mobil ), tekan tombol shutter 1/2 agar fokus mengunci objek, gerakan kamera mengikuti objek seketat mungkin agar objek tetap fokus, sekiranya dirasa gerakan kamera sudah mengimbangi gerakan objek, tekan tombol shutter penuh dengan kamera yang tetap bergerak mengikuti objek. Pertanyaan yang sering dilontarkan: 1. Mengapa foto buram semua? Jawab: Bisa jadi karena gerakan kamera tidak sesuai dengan gerakan objek. Cobalah percepat shutter speed dan coba untuk mengikuti gerakan objek seketat mungkin. 2. Mengapa foto fokus semua? Jawab: Bisa jadi karena shutter speed terlalu cepat dan atau kamera kurang digerakan pada saat pemotretan.

5. Bulb Foto bulb dapat diperoleh melalui mode manual dengan mengatur shutter speed pada setting paling lambat ( BULB ), dimana shutter akan terus terbuka selama tombol ditekan dan akan menutup kembali pada saat tombol dilepas. Yang patut diperhatikan pada foto bulb adalah posisi kamera yang mutlak harus statis, maka gunakanlah tripod untuk menghasilkan foto bulb. Contoh foto bulb pada lalu lintas kota malam hari:

Contoh foto bulb dengan menggunakan senter atau sumber cahaya yang digerakkan:

10 Tips & Trik Photo Firework. Kembang api (firework) adalah suatu objek yang sangat potensial untuk dijadikan bahan sebuah karya photography. Menghasilkan foto kembang api bukan hanya menampilkan sebuah foto ledakan, percikan maupun warna-warni dari sebuah proses terjadinya kembang api. Namun memoto kembang api akan terasa lebih indah jika didalamnya terdapat unsur memancing emosi dari orang-orang yang melihat hasil karya sebuah foto kembang api tersebut. Dalam postingan kali ini saya akan mencoba berbagi bagaimana cara menghasilkan foto kembang api. Sudah siaaaaaap…..? kita mulai……. 1.

Gunakan Tripod Menggunakan tripod akan sangat membantu anda dalam usaha membuat foto kembag api. Dengan bantuan tripod maka goncangan (shake) bisa di minimalisasikan.

2.

Release Shutter Ini untuk memastikan agar pada saat shutter ditekan dengan kecepatan dibawah 1/20 detik tidak ada goncangan yang akan berpengaruh terhadap hasil foto kita. Alternative lain menggunakan Timer dengan kamera diletakkan pada tripod, namun dengan menggunakan Timer ini kita akan mempunyai kemungkinan besar melewatkan moment-moment yang seharusnya menjadi karya kita. Ini untuk memastikan agar pada saat shutter ditekan dengan kecepatan dibawah 1/20 detik tidak ada goncangan yang akan berpengaruh terhadap hasil foto kita. Alternative lain menggunakan Timer dengan kamera diletakkan pada tripod, namun dengan menggunakan Timer ini kita akan mempunyai kemungkinan besar melewatkan moment-moment yang seharusnya menjadi karya kita. 3. Framing Ini akan menjadikan foto yang dihasilkan terasa lebih berdimensi dan dengan adanya framing maka komposisi akan lebih indah. Namun perlu diingat membuat framing dalam sebuah foto kembang api tidaklah wajib.

4.

Focal length. Ini adalah hal yang sulit. Karena kadang kamera yang kita pakai menentukan jarak fokusnya sendiri. Terlebih lagi jika kita memakai mode auto focus.

5.

Bukaan (aperture) Factor ini juga memerlukan perhatian karena dengan ―bukaan‖ yang sesuai maka foto kembang api yang kita hasilkan akan lebih baik. Banyak orang memaksa untuk menggunakan lensa yang mempunyai ―bukaan‖ lebar sehingga ―shutter speed‖

bisa

lebih

dipercepat.

Ada

yang

mengatakan kita tidak mesti harus menggunakan itu

apabila

sudah

mengetahui

tehnik

dan

bagaimana cara untuk memoto kembang api tersebut. Biasanya saya menggunakan ―bukaan‖ antara f:8 sampai f:16 untuk kasus ini. 6.

Shutter Speed. Menggunakan ―shutter speed‖ dalam keadaan lambat akan membuat foto kembang api yang dihasilkan serasa bergerak (move). Namun ini akan rentan goncangan. Siasatilah dengan menggunakan tripod dan release shutter. 7.

ISO

Meski keadaan gelap dan hanya sedikit cahaya. Tidak ada salahnya kita gunakan ISO yang serendah mungkin. Ini untuk menghindari terjadinya noise. Meskipun ada beberapa plugin photoshop yang bisa menghilangkan noise dalam foto seperti Imagenomic Noiseware, namun hasil foto tanpa noise akan terasa lebih enak untuk dilihatnya. 8.

Jangan Menggunakan Flash Ini dimaksudkan agar warna dari kembang api tetap alami karena berlawanan dengan cahaya flash dari kamera kita.

9.

Gunakan Manual Mode Dengan menggunakan Mode ini maka anda akan terasa lebih bebas dalam mengekspresikan foto yang ingin anda buat / hasilkan.

10. Trial and Error Jangan mudah menyerah jika nanti foto yang dihasilkan tidak sesuai dengan keinginan. Selalu mencoba dan berusaha karena tidak ada batasan waktu untuk terus belajar dan mencoba.

Wisata Kita WISATA SEJARAH :: MUSEUM SITUS KOTA CHINA :: Pada edisi e-magazine yang ke-2 ini, KITA mau berbagi hasil dari ngobrak-ngabrik KITA Crew ke wilayah utaranya Medan. Pada edisi sebelumnya KITA udah share tentang keindahan Air Terjun Bahuri di Serdang Bedagai. Kali ini KITA akan sharing tempat yang mungkin masih jarang diketahui oleh masyarakat umum (sudah dibuktikan dengan bertanya ke salah satu teman yang rumahnya berdekatan dengan lokasi, ternyata tidak tau juga :D) Di hari yang sangat cerah (saking cerahnya kulit sampe gosong ) tanggal 16 Desember 2012 lalu KITA Crew coba iseng2 cari lokasi Museum Situs Kota China yang letaknya di Kecamatan Medan Marelan. Ternyata lokasi tidak terlalu sulit ditemukan karena berdekatan dengan lokasi wisata Danau Siombak, tepatnya di Jalan Kota China No. 65, Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan. Penyambut Tamu :P Ada apa sih di Museum Kota China? Nah, di sekitar Kelurahan Paya Pasir dulunya merupakan jalur perdagangan internasional antara penduduk setempat yang mayoritas Melayu dengan pedagang dari Tiongkok, Burma, India Selatan, Timur Tengah, Thailand dll. Ini terbukti dengan adanya temuan-temuan yang sudah diteliti sejak 1972. Untuk menyelematkan temuan-temuan arkeologis baik yang ditemukan masyarakat maupun temuan eskavasi sejak tahun 2008 telah didirikan Museum Situs Kota China ini. Museum ini disamping sebagai tempat menyimpan koleksi temuan-temuan penting kota China juga sebagai tempat pembelajaran sejarah persinggungan dunia internasional dengan kawasan Sumatera Utara.

Untuk itu di museum ini juga ditampilkan temuan-temuan dari situs Barus, Portibi, Pulau Kampai, Kota Rentang, Benteng Putri Hijau serta Pantai Bogak. Dengan demikian museum ini menampilakan cerita dan contoh koleksi dari berbagai situs penting di Sumatera Utara yang dalam beberapa hal memiliki keterkaitan. Pergi ke museum Kota China berarti menjajaki kontak dunia internasional abad 11-16 di Sumatera Utara.

Tentang Kota China Kota China merupakan nama sebuah situs arkeologis yang penting yang terletak di tepi Danau Siombak. Catatan resmi tentang Kota China telah ada sejak tahun 1823, berkenaan dengan laporan Anderson yang mengunjungi pantai Timur Sumatera Utara. Dalam laporan itu diperoleh bahwa di kawasan ini terdapat batu besar bertulis yang kurang dapat dibaca oleh masyarakatnya. Selanjutnya, dalam sumber Belanda Oudheikundig Verslag (OV) tahun 1914 kawasan ini disebut dengan Kota China. Akan tetapi sekalipun disebut Situs Kota China, jangan dibayangkan bahwa di tempat ini ada peninggalan bangunan-bangunan ber-arsitektur China karena saat ini yang ada hanyalah perkampungan biasa penduduk mayoritas etnis Melayu yang merupakan bagian dari penduduk Kelurahan Paya Pasir. Jejak Kota China hanya berupa temuan arkeologis ribuan pecahan keramik, gerabah dan bata kuno di hampir semua kebun dan tambak penduduk, struktur reruntuhan bangunan candi serta masih banyaknya benda-benda arkeologis yang terbenam di dalam tanah. Jalur perdagangan sungai merupakan entrance ke pusat perdagangan seperti Kota China melalui Sungai Deli, Sungai Wampu dan Sungai Sunggal yang bermuara ke Belawan. John Anderson dalam lawatannya ke pesisir Timur Sumatera tahun 1823 telah mengingatkan pentingnya jalur-jalur sungai besar sebagai jalur perdagangan yang bermuara langsung ke Belawan.

Kota China merupakan bandar internasional yang sangat sibuk dengan frekuensi niaga yang sangat tinggi. Hal ini telah dibuktikan dengan banyak dan beragamnya artifak tinggalan di Kota China. Arus perdangan yang cukup tinggi itu terutama ditujukan untuk pertukaran komoditas utama seperti damar, rotan, lada hitam, merica, kapur barus, kemenyan dan lain-lain. Atas dasar itu, Kota China adalah kawasan yang sangat penting dalam menjelaskan jejak-jejak sejarah di Sumatera Utara khususnya pada abad ke-11 hingga abad ke 14. Dengan demikian, regulasi pemerintah seperti penguatan UU No. 11 tahun 2010 tentang Benda Cagar Budaya (BCB), yakni jaminan preservasi situs seharusnya dimaksimalkan.

Sejak kapan sih diteliti? Aktifitas penelitian arkeologis dilakukan sejak tahun 1972 sampai saat ini. Peneliti pertama adalah Arkeolog berkebangsaan Inggris, EE. McKinnon (1973, 1976, 1978), kemudian penelitian dilakukan oleh Wibisono (1981), Perred (2011, 2012) dan Ery Soedewo (2011). Hingga kini, penelitian masih berlanjut untuk menemukan fakta sejarah dalam menjelaskan jejak-jejak peradaban di Sumatera Utara.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Kota China, setidaknya mengandung tinggalan arkeologi, sejarah dan antropologi di antaranya yang ditemukan berbagai sisa bangunan keagamaan yang berisi arca budha dan hindu, sisa pertukangan logam, sisa sampah kerang di sekitar kawasan dan berbagai temuan artifak lain berupa manikmanik, pecahan gelas, mata uang logam, sisa papan perahu, tembikar dan keramik (baik yang utuh maupun fragmen pecahan).

Kapan aja boleh berkunjung? Saat ini Museum Situs Kota China masih dikelola oleh orang pribadi yang peduli dengan penyelamatan Benda Cagar Budaya. Namun bukan berarti pemerintah mengabaikan museum ini. Menurut penjelasan dari penjaga museum, Walikota Medan, Drs. Rahudman Harahap, MM telah berkunjung ke museum ini pada Februari 2012. Kedepannya akan ada tindak lanjut dari pemerintah terhadap kawasan Kelurahan Paya Pasir tersebut. Buat sahabat KITA yang ingin berkunjung, hari minggu museum buka mulai pukul 09.00 – 18.00 WIB. Untuk program kunjungan rombongan pelajar dilakukan Senin sampai Sabtu dengan terlebih dahulu mendaftar ke sekretariat museum. Untuk pengunjung umum, mereka tidak ada memungut biaya. Tapi kalau rezeki kita2 lagi lebih gak ada salahnya kasi semacam ―TIP‖ untuk si ―bapak‖ yang sudah capek menjelaskan secara rinci tentang penemuan situs Kota China ini sob. Di belakang museum ini, terdapat juga tempat pelatihan pembuatan guci untuk masyarakat setempat oleh salah satu instansi pemerintah.

Abang Admin dan Mbak Admin KITA Lagi nyobain buat guci, dijamin dah hasilnya peyang :P Okeh, inilah hasil dari ngobrak-ngabrik KITA Crew di Medan Marelan. Jangan lupa singgah ke Danau Siombak yang lokasinya sangat dekat dengan museum ini. Yang mau mancing, menikmati kapal, atau sekedar menikmati udara segar di pinggir danau buatan sambil ngopi2 sangat recommended nih. Yang hobi foto juga lumayan cari mangsa  Foto oleh Novi Septiana Kusuma Sumber : Brosur Museum Situs Kota China dan hasil wawancara dengan penjaga museum.

Tips Liburan Kreatif Bosan dengan mal sebagai pilihan berlibur di akhir pekan? Alternatif tempat wisata untuk penduduk Jakarta dan

beberapa

kota

besar

lainnya

terkadang

menjemukan. Tapi jika Anda jeli dan berpikir kreatif, ada banyak tempat dan cara yang bisa menjadi pilihan wisata Anda. Berikut tips sederhana yang bisa Anda terapkan. Tips ini juga bisa Anda gunakan saat berwisata ke luar kota. Wisata Karya Jika Anda biasanya berplesir ke objek-objek yang menawarkan pemandangan indah atau sekedar berbelanja, tidak ada salahnya kini Anda mencoba prakarya. Di Jakarta misalnya, Anda bisa belajar membuat batik yang biasa diselenggarakan di Museum Tekstil. Wisata Sejarah Saat berkunjung ke situs bersejarah, jangan hanya sekadar melihat-lihat dan berfoto narsis saja. Tapi coba Anda korek informasi mengenai tempat bersejarah yang Anda kunjungi. Minta bantuan pengelola tempat tersebut untuk menjelaskannya pada Anda. Umumnya museum dan tempat bersejarah memiliki tour guide. Lalu, tulislah mengenai kunjungan Anda di blog pribadi sehingga Anda bisa selalu mengingat cerita mengenai tempat tersebut. Ambil Peta dan Tunjuk Apakah Anda sering menjelajahi kota tempat tinggal Anda sendiri? Jika jawaban Anda 'Jarang', maka inilah saat yang tepat untuk Anda memiliki peta kota tempat tinggal Anda. Ambil peta, tutup mata Anda, dan tunjuk dengan jari secara acak di atas peta. Pergilah ke tempat yang Anda tunjuk. Akan makin asyik bila perjalanan ini Anda lakukan bersama dengan teman-teman Anda. Untuk menambah keseruan, gunakan kendaraan umum. Telusuri, jelajahi, dan nantikan kejutan-kejutan yang mungkin Anda temui di perjalanan.

:: KAMPUNG BALI LANGKAT ::

Mendengar kata ―Kampung Bali‖ mungkin yang ada di benak kita adalah sebuah perkampungan yang ada di Pulau Bali. Gak perlu jauh-jauh kesana sob untuk melihat miniatur khas Bali, cukup datang ke Kampung Bali yang ada di Kabupaten Langkat, tepatnya di Kecamatan Wampu, Desa Paya Tusam. Masyarakat Bali yang berada di Kampung Bali tersebut adalah keturunan dari orang Bali asli yang bermigrasi dan bekerja di Perusahaan Perkebunan PTP II. Berawal dari pekerja yang di kontrak oleh PTP II selama 12 tahun.

Pada tahun 1973, para pekerja disana bekerja sama dengan Organisasi Parisada Hindu Dharma Medan untuk membuat Surat Izin Tinggal, yang akan diberikan kepada Pemda Langkat. Di kawasan kampung tersebut bermukim 80 kepala keluarga, warga Bali yang dulunya memang datang sewaktu meletusnya Gunung Agung di Bali. Mayoritas penduduk di Kampung Bali tersebut beragama Hindu. Berprofesi sebagai Petani Karet, Petani Sawit dan Peternak Babi.

Di sana juga dapat dijumpai pura-pura atau Tempat Ibadah seperti Pura Penataran Agung Widya Loka Nata, yang didirikan 16 November 1976 Swadaya. Pura tersebut difungsikan sebagai Tempat Berkumpul Umat 15 hari sekali, untuk sembahyang tiga kali sehari pada Jam 06.00 pagi, 12.00 siang, 06.00 sore.

Pada waktu-waktu tertentu, tempat ini dijadikan sebagai tempat berlalunya kegiatan keagamaan seperti Purnama Tilem, Nyepi, Saraswati, Galungan, dll. Serta ada juga beberapa fasilitas yang bersifat umum bagi masyarakat disana seperti Aula tempat belajar agama bagi anak-anak setiap hari minggu yang disebut ‗Pasraman‘ untuk tingkatan TK dan SD.

Saran buat sahabat KITA yang hendak kesana agar memperhatikan hari besar agama Hindu karena disana akan diadakan kegiatan keagamaan. Seru nih buat sobat-sobat yang punya hobi foto atau sekedar menambah wawasan kita. Foto oleh Novi Septiana Kusuma Dari berbagai sumber dan wawancara dengan penduduk sekitar.

Tips Menjadi Teman Perjalanan Yang Baik Sebagian besar orang Indonesia lebih senang jalan - jalan bersama teman - teman alias berombongan. Jalan - jalan bersama teman memang menyenangkan, tetapi tidak jarang terjadi ketegangan yang membuat pertemanan menjadi retak. Daripada kehilangan teman hanya karena masalah sepele saat jalan - jalan, lebih baik jadikan diri Anda teman jalan yang menyenangkan. Perhatikan tips - tips berikut:

Persiapan Persiapan sebuah perjalanan hendaknya tidak diserahkan kepada satu orang semata. Memang perlu ada satu orang yang bertindak sebagai koordinator atau pencari informasi, namun bila ada informasi atau koneksi yang Anda ketahui, segeralah berbagi dengan sang koordinator. Di samping membantu proses persiapan menjadi lebih cepat, fasilitas atau apapun yang dipilih akan sesuai dengan selera Anda. Jika tidak ambil bagian dalam persiapan, Anda harus menerima tanpa syarat — apa pun yang dipilih koordinator. Uang Sebelum berangkat, hitunglah dengan cermat berapa uang yang akan Anda butuhkan di tempat tujuan. Pastikan membawa uang tunai dengan jumlah cukup ditambah sejumlah cadangan untuk kondisi darurat. Jangan merepotkan seluruh rombongan dengan meminta mereka menemani Anda mencari ATM ketika tiba di tujuan. Perlengkapan Hal yang paling sering terjadi dan menjengkelkan adalah teman jalan yang lupa membawa perlengkapan standar. Maka siapkan bawaan Anda dengan teliti, jangan sampai perlengkapan dasar seperti sabun mandi, shampo, lotion, pasta gigi, charger telepon seluler dan pernak - pernik pribadi lainnya ketinggalan. Bila ada yang tertinggal dan memungkinkan untuk dibeli seperti sabun mandi, lebih baik Anda membelinya daripada selalu minta teman saat mau mandi. Pikirkan juga apa yang bakal Anda butuhkan di tempat tujuan selain perlengkapan dasar seperti mukena untuk sholat atau lotion tabir surya. Saya sendiri paling sebal kalau ada teman yang minta sunblock padahal dia sudah tahu tripnya ke pantai dan harga sunblock itu mahal! Toleransi Jalan - jalan bersama orang lain berarti harus siap dengan sikap toleran yang cukup tinggi. Ketika melakukan perjalanan darat dan salah satu teman hobi sekali buang air kecil, ya terima saja kalau Anda harus sering mampir pom bensin, rumah makan atau masjid. Selain demi kesehatan rekan seperjalanan, juga demi kenyamanan seluruh rombongan. Bila terjadi ―kebocoran‖ di jalan, bukan hanya orang yang bersangkutan yang repot, Anda pasti kena imbasnya juga.

Antisipasi Andalah orang yang paling tahu tentang diri sendiri, jadi wajib siap mengantisipasi kepentingan pribadi. Salah satu kondisi yang seringkali tidak diantisipasi banyak orang adalah masalah datang bulan. Bagi kaum hawa yang mengalami haid setiap bulan seharusnya dapat memperkirakan tanggal berapa tamu bulanan itu akan datang. Jika periodenya bertepatan dengan perjalanan, jangan lupa untuk membawa pembalut sebanyak yang biasa Anda butuhkan. Meskipun pembalut mudah didapat di toko bahkan warung, lebih baik Anda menyiapkannya dari rumah supaya tidak perlu repot minta ditemani mencari toko. Kalau Anda jenis yang mengalami PMS parah sampai harus minum obat, pastikan obat penghilang nyeri itu juga dibawa. Nikmati saja Yang terakhir, untuk menjadi teman jalan yang menyenangkan, wajib hukumnya menerima dan menikmati apapun kondisi yang ada. Perjalanan ke mana dan dengan siapa pun akan menjadi bencana jika Anda hobi menggerutu dan tidak pernah puas dengan yang ada. Bisa jadi Anda mengalami mobil mogok, pesawat delay berjam - jam, air kamar mandi macet atau lainnya yang membuat bete. Mengeluh sih boleh saja, tapi tidak perlu berlarut - larut hingga membuat suasana liburan jadi tidak enak

Tips Hemat Berlibur 1. Persiapkan jauh-jauh hari sebelumnya jika Anda mempunyai rencana berlibur yang cukup panjang 2. Hitung anggaran yg dibutuhkan dalam liburan anda 3. Sebisa mungkin utk mencari paket promosi dalam liburan anda 4. Cari obyek wisata yang memang benar2 unik & bagus serta merupakan ciri khas tempat tersebut 5. Cari tempat makan/restoran yg sesuai dengan budget yang disiapkan 6. Pilih tempat belanja oleh2 yg tidak populer namun menjual barang2 ciri khas tempat liburan anda 7. Jangan lupa utk selalu membawa bekal seperti roti dan minuman air putih dalam tas 8. Bawalah uang saku sesuai dengan budget dan catat semua pengeluaran selama perjalanan 9. Jika Anda & keluarga atau teman punya fleksibilitas waktu, pertimbangkanlah utk berpergian pada masa low season 10.Jika saat ini tdk memungkinkan untuk berpergian jauh, maka anda masih bisa berlibur di dlm kota

Cara Mencegah Mabuk Gunung Cara mencegah mabuk gunung ini sebaiknya diketahui, karena saat di alam bebas banyak kendala yang mempersulit perjalanan kita. Antara lain adalah mabuk gunung. Hampir sama dengan istilah mabuk yang lain, mabuk gunung adalah penyakit yang menghinggapi pendaki hingga merasa ada sesuatu yang bisa berlebihan dan kekurangan. Silahkan di ketahui dan di antisipasi. 1. Menghindari Faktor Pemicu Hal pertama yang perlu diupayakan adalah menjauhkan diri dari faktor - faktor pemicu. Meskipun tidak selalu berhubungan langsung, hal - hal berikut ditengarai sering memicu dan memperburuk mabuk gunung. · Menambah ketinggian terlalu cepat · Aktivitas fisik yang berlebihan ( overexertion ) · Kedinginan ( hypothermia ) · Hidrasi tidak cukup, dan · Konsumsi alkohol atau sedatives lain. 2. Aklimatisasi Seperti telah diketahui, penyebab mabuk gunung adalah tidak mampunya tubuh menerima kondisi di ketinggian. Ketidakmampuan itu terjadi kalau penambahan elevasi terjadi pada waktu yang terlalu singkat—lebih singkat dari waktu yang diperlukan oleh tubuh untuk menyesuaikan diri. Sebenarnya, tubuh kita bisa beradaptasi, tetapi hal itu harus dilakukan secara bertahap. Usaha ini disebut aklimatisasi. Rumus aklimatisasi pendaki adalah climb high sleep low ( CHSL )—naik ke ketinggian tertentu, kemudian turun untuk tidur / beristirahat pada ketinggian di bawahnya. Misalnya direncanakan untuk buka camp pada ketinggian 3.600 mdpl, naiklah dulu ke 4.000 mdpl. Untuk pendakian gunung yang elevasinya > 3.600 mdpl, aklimatisasi dengan rumus ini mutlak diperlukan. Itulah sebabnya pendakian Everest bisa makan waktu lebih dari sebulan karena pendaki naik-turun berkali - kali sebelum melakukan summit attack. Gunung - gunung kita yang rata - rata 3.000 an mdpl, untuk kebanyakan pendaki bisa disikat langsung. Selain itu, setelah melewati batas 3.000 mdpl, penambahan elevasi harus dibatasi maksimum 300 mt per hari. Selain Jayawijaya, ada empat gunung di Indonesia yang menurut hemat saya harus memperhatikan kaidah ini, yaitu Kerinci, Rinjani, Semeru, dan Slamet karena ketinggiannya melebihi 3.300 mdpl. Untuk kelima gunung ini, idealnya summit attack dilakukan dari ketinggian yang berjarak kurang dari 300 mtr vertikal dari puncak. Dua puluh empat jam pertama berada di daerah yang tinggi, misalnya di desa terakhir ( base camp ) batasi aktivitas fisik. Meskipun demikian, pada siang hari, aktivitas ringan lebih baik dari pada tidur agar respirasi melakukan penyesuaian. 3. Nutrisi dan Hidrasi Hidrasi sangat penting. Eksersi membuang cairan dalam tubuh, dan itu perlu diganti. Indikasi kecukupan hidrasi adalah banyak dan beningnya urine. Bila kencing sedikit, pekat, dan berwarna, berarti anda kurang minum. Makanan tinggi karbohidrat harus menjadi menu utama pendaki. Alasannya adalah bahwa 70% kalori dihasilkan oleh karbohidrat.

4. Mengenal Diri Sendiri Yang tidak kalah penting dari semua saran di atas adalah mengenali diri sendiri. Anda harus paham betul bagaimana tubuh anda bereaksi terhadap kondisi di ketinggian karena tidak ada ciri - ciri pembeda khusus antara yang rentan dengan yang tahan. Sungguh bijaksana bila anda mau belajar merasakan dan mengenali setiap gejala yang terasa. Misalnya, membedakan antara sakit kepala yang terjadi karena eksersi berlebihan ( seperti bila anda selesai berlari sprint ) dengan nyut - nyutan gejala mabuk gunung. Angka - angka dalam tulisan ini harus dianggap hanya sebagai patokan umum yang tidak absolut. Untuk masing - masing individu, pada prakteknya bergeser naik atau turun dari angka - angka itu. Pada akhirnya, mabuk gunung bersifat sangat personal. Golden rule di ketinggian: bila anda mengalami tidak enak badan, pusing atau pening tetapi tidak tahu sebabnya secara pasti, anda harus menyimpulkan bahwa anda menderita mabuk gunung! 5. Mengenal Teman Satu Tim Teman sependakian anda belum tentu mengetahui seluk beluk mabuk gunung. Belum tentu pula mereka cukup mengenal daya adaptasi diri sendiri terhadap ketinggian. Kalau demikian keadaannya, anda yang perlu menajamkan pandangan untuk mengamati kondisi mereka. Dari pengalaman saya, gejala awal mabuk yang paling mudah diamati dari luar adalah kondisi fisik dan tingkah - laku. Bila ada teman yang mengalami kelelahan berlebihan, amati terus keadaannya. Kalau ada yang begini, biasanya saya menguji kondisinya dengan menyodorkan makanan kecil. Kalau dia menolak, cobalah makanan lain. Kalau semua ditolak, waspada! Ciri lain yang sering mencolok adalah social withdrawal. Kalau ada teman yang berubah perangainya menjadi lebih pendiam, ogah ngobrol, kehilangan canda, dan lebih suka menyendiri, anda harus mulai curiga. Berikutnya, ujilah juga dengan makanan. Pendeknya, bila pendaki masih rakus dan doyan ini - itu, berarti sehat!

PENANGANAN MABUK GUNUNG 1. Stop Kalau gejala AMS mulai terasa, STOP! Jangan ngotot! Pergerakan naik harus dihentikan sampai gejala hilang. Berikan waktu yang cukup untuk tubuh melakukan adaptasi. Bila tidak ada tanda - tanda membaik, segeralah mengurangi ketinggian paling tidak 300 mtr vertikal. Bila tidak membaik juga, urungkan niat mendaki. Turunlah sesegera mungkin! 2. Mandiri Mendaki berombongan, biasanya lebih merepotkan bila anda mengalami mabuk gunung. Naik salah, berhenti sendirian pun salah. Bagaimanapun, kalau memang harus, ditinggal sendirian di tengah hutan jauh lebih baik. Pemaksaan diri mengikuti rombongan bergerak naik justru memperbesar risiko dimakan setan. Awas, setan HAPE dan setan HACE menunggu!!! Dalam situasi darurat, beranikan diri untuk mengambil keputusan dan bertindak sendiri. Studi menunjukkan bahwa kematian oleh mabuk gunung, terjadi lebih banyak pada pendaki yang berkelompok dari pada solo. ( Shlim DR, Houston R., Helicopter Rescues and Deaths Among Trekkers in Nepal ). 3. Berkorban Untuk pendaki yang sehat, selayaknya bersedia mengorbankan kepentingannya mencapai puncak bila ada teman setim yang mabuk gunung. Temani si pemabuk sampai bisa dibawa naik, atau bawalah turun kalau perlu. Percayalah, pengorbanan anda bisa berarti menyelamatkan nyawa. 4. Cara Istirahat Istirahat untuk pemabuk gunung harus diusahakan dalam keadaan sehangat dan senyaman mungkin. Pemakaian tenaga harus diminimumkan, meskipun pada perjalanan turun. 5. Yang Harus Dihindari Rokok, alkohol, dan depresan lain termasuk obat penenang dan obat tidur harus dijauhi. Depresan akan menurunkan respirasi pada saat tidur, sehingga memperburuk gejala mabuk gunung. 6. Turun Turun adalah resep terbaik untuk yang sudah terkena HACE atau HAPE. Cara ini relatif mudah dilakukan di gunung - gunung di Indonesia. Jadi, tidak ada yang perlu ditunggu. Turun! Bila peralatan dan anggota tim lain mampu, penderita yang sudah parah sebaiknya digotong / digendong untuk meminimumkan aktivitas fisik. Kalau karena alasan tertentu turun tidak mungkin, korban memerlukan bantuan oksigen. Pada kasus - kasus yang lebih berat yang biasanya terjadi di gunung - gunung extremely high, penderita dimasukkan ke dalam Gumow Bag ( kantong bertekanan portable ). 7. Medikasi Sebenarnya ada obat - obatan yang bisa membantu penderita mabuk gunung. Bahkan ada jenis tertentu yang bisa dipakai untuk membantu aklimatisasi para rescuer karena mereka harus bergerak naik dengan cepat. Tetapi saya, maaf, tidak berani menulisnya di sini. Saya khawatir yang saya tulis diambil sebagai resep resmi pendaki gunung, sementara saya bukan dokter.

Tips Penting Untuk Memulai Pendakian Gunung Pendakian gunung adalah sebuah kegiatan positif yang berhubungan dengan alam bebas. Dalam pendakian gunung, tentu kita sering menemui kendala - kendala yang terkadang tidak kita pikirkan sebelumnya. Tetapi alangkah baiknya apabila kita mengetahuinya sehingga bisa mempersiapkan sedari dini saat hendak memulai sebuah pendakian. Dan berikut ini tips penting untuk memulai pendakian gunung.

1. Awali kegiatan tersebut dengan melakukan briefing kecil yang di isi dengan kalimat penyemangat dan juga doa kepada Tuhan Sang Pemilik Alam agar diberikan keselamatan. 2. Membagi tugas dalam kelompok, siapa yang menjadi Leader atau pemimpin pendakian dan siapa yang menjadi Sweeper atau tim paling belakang untuk memantau rekan dalam pendakian. 3. Memberikan tugas kepada 2 - 3 rekan untuk tetap tinggal di Basecamp, guna menjaga apabila ada rekan pendaki dalam kelompok yang tidak mampu melanjutkan pendakian karena sakit atau lain hal. Sehingga rekan yang tidak bisa melanjutkan pendakian tetap ada yang menjaga dan merawat apabila jatuh sakit. 4. Hal mutlak untuk menyediakan kotak dan alat P3K bagi rekan di Basecamp maupun kelompok yang melakukan pendakian. Adapun alat P3K tersebut yang paling sering di butuhkan adalah: Perban, obat merah, minyak penghangat badan, oksigen, obat flu dan masuk angin serta tabung penghangat badan, karena biasanya cuaca di pegunungan akan lebih dingin. 5. Gunakan alat komunikasi seperti Handy Talky antara Leader, Sweeper dan rekan yang berada di Basecamp untuk memantau kondisi dalam perjalanan pendakian, baik kondisi alam, cuaca maupun kesehatan pendaki. 6. Berikan informasi lengkap nama - nama pendaki dalam kelompok kepada penjaga Briefing gunung untuk memudahkan data apabila terjadi hal yang tidak diinginkan dalam pendakian, semisal tersesat atau hilang. 7. Perluas pertemanan dengan sesama pendaki gunung dan jangan malu bertanya.

Semua Tentang Sastra Cinta Yang Tak Tersampaikan (Cerpen) Beberapa minggu belakangan ini, Ivan dekat dengan Putri. Dia jadi lebih perhatian ke Putri. Ivan memang sosok cowok yang baik ke setiap orang. Jadi awalnya Putri tidak begitu menaruh curiga atau bahkan geer lebih dulu ke Ivan. Sebenarnya sih, sudah lama Putri menyukai Ivan, tapi karena reputasi dia di sekolah yang cukup banyak dikenal setiap siswa, Putri jadi malu dan enggan untuk mendekatinya, dan karena itu lah Putri tidak ingin mengharapkan lebih dari nya, bisa dekat dengan nya seperti yang sekarang ini saja, dia sudah bahagia. Biasanya Putri sering meluapkan isi hati nya ke Dini, sahabatnya, Dia lah yang sangat mengetahui bagaimana perasaan Putri yang sesungguhnya ke Ivan. ―Mau aku antar pulang?‖, Tanya Ivan mengagetkan ―Nggak usah deh, aku gak mau ngerepotin‖, jawab Putri lembut ―Nggak kok, yuk barengan aja‖, ―Tapi Van, aku mau ke took buku dulu‖ ―Nggak masalah, udah lah Put, nggak usah lagi nolak, yuk ah‖, paksa Ivan sambil menarik tangan Putri Putri dan Ivan keluar dari lingkungan sekolah, dan menuju toko buku yang ada tidak jauh dari sekolah. Di dalam, Putri sibuk mencari buku yang sudah lama jadi incaran , sudah sekitar satu jam dia berkeliling toko itu, tapi dia tidak menemukan buku yang dicari. Dia bingung, seingatnya, buku itu ada di rak dekat pintu masuk toko, tapi sudah di acak acak isi rak nya pun, buku itu tetap tidak di temukan juga. Tiba-tiba Ivan datang, kedatangan nya selalu saja mengagetkan, Putri mengira,kedatangan Ivan karena mengeluh bosan karena sudah cukup lama menunggu ku di toko buku, tapi ternyata dia menyodorkan sebuah buku kehadapan Putri ―Apa ini buku yang kamu cari?, ― Tanya Ivan ―Iya van, kamu kok tau sih?‖, kata Putri balik bertanya ―Tadi aku ngobrol sama Dini, kata Dini, kamu itu udah lama banget pengen buku ini, niatnya sih aku mau buat buku ini jadi kado, tapi aku nggak tega liat wajah kamu‖, Putri jadi salah tingkah dan hanya bisa tersenyum. ―Makasih ya Van‖ Setelah dari Toko Buku, Putri dan Ivan langsung menuju pulang. Dijalan, Putri tersenyum sendiri, dia merasa bahagia sekali. Dia tidak menyangka kalau hubungan nya dan Ivan bisa menjadi sedekat ini. Dulu, mungkin dia hanya bisa bermimpi atau bahkan menghayal saja untuk bisa mendekati nya, kini malah dia yang lebih dulu mendekati Putri. Sampai di teras rumah nya, Putri menawari Ivan untuk singgah, sekdar minum the atau ngobrol, Ivan pun mengiyakan ajakan Putri ―Kok sepi Put?, yang lain kemana? ―Ayah dan Ibu lagi kerja Van‖ ―Ohya Put, aku boleh Tanya sesuatu?‖ Putri hanya mengangguk ―Kalau misalnya aku pergi jauh, perasaan kamu gimana?‖ Putri bingung menjawab pertanyaan Ivan, dengan gugup dia memberanikan diri menjawab nya ―Gimana ya?, yah sebagai teman yah aku kehilangan sih, tapi kalau emang kepergian mu itu untuk terbaiknya hidup mu yah aku juga nggak bisa apa-apa‖ ―Jadi kamu nggak sedih kah?‖, ―Sedih sih, tapi gimana ya?, aku bingung ah,‖, jawab nya terbata bata

Dia bingung, dia harus mengucapkan apa ke Ivan, dia takut salah ngomong, dan takut keceplosan Ivan terlihat kecewa dengan jawaban nya, setelah itu Ivan langsung pamit pulang. Setelah dari rumah Putri, ternyata Ivan tidak langsung pulang kerumah, dia singgah ke rumah Dini, yang letaknya tidak jauh dari rumah Putri. Ternyata tujuan dia kerumah Dini hanya untuk numpang curhat sekalian mengorek sedikit rahasia tentang perasaan Putri ke Ivan. Dini pun menyambut Ivan hangat di rumahnya. Apapun yang di Tanya Ivan, bila Dini tau, dia akan memberi tahu Ivan, termasuk dengan isi hati nya. Dini bisa membaca gerak gerik Ivan, dan Dini berkesimpulan kalau Ivan itu menyukai nya, ternyata setelah Dini sedikit memaksa Ivan, dia pun mendapatkan jawaban nya. Ivan memang menyukai nya, tapi karena dia mempertimbangkan predikatnya di sekolah yang cukup terkenal itu, jadi dia ingin memastikan kalau wanita yang dicintai nya itu juga mencintainya, agar ia tidak malu kalau nanti dia di tolak. Sekitar 1jam Ivan berada di rumah Dini, ia pun pamit pulang. 2hari kemudian, tepat di malam minggu, Ivan menelfon Putri, dia bilang, dia ingin main kerumah, karena besok hari libur, jadi Putri pun memperbolehkan Ivan kerumah nya. Toh sekedar hanya untuk ngobrol. Setelah dia ngobrol dengan Ivan lewat telefon, dia pun menelfon Dini dan menceritakan semua apa yang dikatakan Ivan tadi. Dini menjadi pendengar yang baik dan ia memberi Putri semangat. Setelah itu, dia pun bersiap siap diri untuk menyambut kedatangan Ivan, Putri sangat bahagia mendengar kalau Ivan ingin main kerumah nya Dikamar nya, Ivan terus saja menatap dan merapikan dirinya di depan cermin, mengubah ubah bentuk rambutnya, dan menyemprotkan parfum ke pakaian nya. Tak lupa di bawanya Secarik kertas yang sudah dimasukkan kedalam amplop dan sebuah kado yang sudah dibungkus rapi dengan dihiasi pita pink. Ivan keluar garasi nya dengan mendorong sepeda motor Ninja nya, dengan pasti, di gasnya sepeda motornya itu. Disepanjang jalan, manis senyum Putri terus membayang di fikiran Ivan, sambil terus memacu sepeda motornya, dia pun selalu tersenyum. Di persimpangan dekat rumah Putri, disaat Ivan ingin membelokkan sepeda motornya, tiba tiba ada sebuah truck dari arah yang berlawanan. Truck itu berjalan dengan kecepatan yang cukup tingg. Karena Ivan terkejut dengan klakson truck itu, Ivan jadi sulit menguasai kecepatan sepeda motornya, Dia menjadi bingung dan tak bisa mengarahkan sepeda motornya dengan benar. Kejadian itu sangat cepat, Truck itu menabrak Ivan dan Ivan pun tak bisa lagi mengelak. Ia terseret beberapa meter bersamaan dengan sepeda motornya itu. Ivan pun tak sadarkan diri. Orang orang terlihat berhamburan mengerumuni lokasi kecelakaan, mereka langsung menolong korban yang ada, Dua orang korban dari truck itu langsung dibawa lari kerumah sakit. Dan Ivan sendiri juga langsung dibawa kerumah sakit. Darah yang keluar dari kepala Ivan sangat banyak, ia pun tidak sadarkan diri. Dini yang saat itu sedang keluar rumah membeli sate, yang kebetulan rumahnya tidak jauh dari lokasi kejadian, melihat bekas kecelakaan, ia bertanya dengan warga sekitar, setelah Dini mengetahui rekonstruksi kejadian kecelakaan itu, Dini pun berniat pulang, tapi ia melihat polisi sedang ingin membawa sepeda motor dan truck itu ke kantor polisi, untuk barang bukti. Dini merasa mengenal sepeda motor itu, maka dia pun mendatangi Polisi itu dan melihat sepeda motor Ninja itu dari jarak lebih dekat. Dini kaget bukan kepalang, ternyata benar, itu adalah sepeda motor milik Ivan, Dini langsung memacu sepeda motornya kea rah rumah Putri. Di depan rumah Putri terlihat duduk manis dengan pakaian yang anggun, wajahnya tersenyum terlihat manis. Melihat Dini yang datang dengan wajah yang panic, Putri merasa bingung, dia bingung apa yang terjadi dengan Dini. ―Put, aku … aku.. tadi..‖, ucap Dini terbata-bata ―Dini, kamu kenapa sih?, kok panic gitu?‖, ―Putri.. ―

Putri semakin ketakutan melihat Dini menangis, dia bingung apa yang sebenarnya terjadi ―Put…, Ivan‖ ―Iya, Ivan kenapa?, dia pasti datang kan?, iya kan Din?‖ ―Nggak Put, Ivan kecelakaan, dia ada dirumah sakit sekarang‖ Mendengar ucapan Dini, Putri langsung terduduk lemas, airmata nya mengalir, dia bingung harus berbuat apa. Dini langsung mengajak nya ke rumah sakit untuk melihat keadaan Ivan. Dini membawa Putri ke rumah sakit. Di jalan, Putri terus saja menangis tersedu sedu. Dini memarkinkan kendaraan nya di depan UGD Rumah Sakit, sedangkan Putri langsung berlari menuju kedalam, dia bertanya ke Dokter jaga, dengan wajah datar, Dokter itu menunjukkan seseorang yang sedang terbaring dengan diselimuti kain putih.Putri kaget dan langsung berjalan mendekati orang itu, dibuka nya perlahan kain putih yang menutupi wajah laki laki itu, dilihatnya wajah Ivan yang sangat dikenalnya. Laki laki yang sangat disayangnya itu terbaring bersimbah darah tak berdaya. Dini menyusul Putri kedalam, dia melihat Putri menjerit melihat mayat Ivan, Dini pun tak bisa membendung tangisnya, dia sedih melihat sahabatnya kehilangan cinta, padahal Putri baru akan resmi menajadi pacaran dengan Ivan, tapi malah semua sudah hilang begitu saja. Putri terlihat sangat hancur, badan nya lemas dan ia pun terjatuh pingsan. Dini dan beberapa perawat memapah Putri dan membawa Putri keruangan, agar Putri bisa lebih tenang. Dini selalu menemani nya. Sedangkan Ivan dibawa ke kamar mayat. Dini menelefon ayah dan ibu nya Putri untuk memberitahu kejadian yang saat itu terjadi, begitu juga dengan orang tua Ivan. Tidak lama kemudian, mereka pun datang, Orang tua Ivan terlihat sangat terpukul, mereka terduduk lesu di dlaam ruangan Putri, begitu juga dengan orang tua Putri, mereka mengetahui bagaimana perasaan anak satu satunya itu. Tak lama kemudian, pintu ruangan Putri diketuk oleh seseorang, ternyata Polisi yang datang, mereka memberikan sebuah kotak dan sepucuk surat yang sudah basah oleh darah Ivan, melihat itu Putri yang baru saja bangun dari pingsan nya kembali menangis. Ia berontak, ingin dilepaskan nya infus yang saat itu berada di lengan nya, tapi orang tua nya menahan nya. Dengan tangis yang sejadi jadinya, Putri memohon untuk bisa melihat Ivan dikamar mayat. Orang tua Ivan mencoba memberi pengertian ke Putri, mereka tidak ingin Putri kembali pingsan. Malam itu begitu mencekam, Putri pun dib aw pulang oleh Dini dan orang tua nya, sedangkan orang tua Ivan mengurus administrasi untuk membawa jenazah Ivan kerumah. Semalaman Putri tidak bisa tidur, matanya terus saja mengeluarkan airmata. Dini masih terus menemani Putri. Disaat pagi menjelang, mereka langsung menuju rumah Ivan, sudah terlihat keramaian dirumah Ivan, orang orang terlihat memakai baju hitam. Putri mengambil tempat duduk tepat disamping jenazah Ivan, bersebelahan dengan Ibu nya Ivan. Meski sakit hati Putri saat itu, tapi ia masih tetap menguatkan hatinya untuk bisa membaca doa doa untuk Ivan. Tapi itu tidak berlangsung lama, karena Putri kembali jatuh pingsan di saat ia melihat tubuh Ivan digotong akan dibawa ke kuburan. Mereka membawa Putri ke kamar Ivan, Putri ditemani beberapa orang. Disaat Putri bangun, ia tidak lagi memaksakan diri untuk mengikuti acara pemakaman, karena ia tau bahwa tubuhnya tidak akan kuat menahan sakit. Dia hanya terduduk diam di pinggir tempat tidur Ivan. Ia teringat dengan Kotak dan sepucuk surat yang tadi dibawanya, kotak sebagai kado untyuknya yang saat itu di bawa oleh Ivan saat kejadian itu. Dibuka nya kootak kado itu, ternyata isinya adalah sebuah boneka monyet warna cokelat. ―Din, boneka ini..‖ ―Kenapa Put?‖ ―Waktu aku keluar dari toko buku, aku melihat boneka monyet ini terpajang disalah satu toko, aku sempat bilang ke Ivan kalau boneka itu lucu‖ ―Iya Put, dan sekarang dia memberikan nya untukmu‖ ―Aku nggak mau dia pergi ninggalin aku Din‖, kata Putri sambil menangis

―Sabar yah Put, kuatkan hati mu‖ Sambil memeluk boneka itu, Putri membuka amplop dan membaca nya. ---Putri, sebenarnya aku nggak pinter merangkai kata, apalagi harus menulis surat untuk mu, tapi aku sendiri juga gak mengerti kenapa aku harus menyampaikan semua ini lewat surat, yang jelas, aku sangat menyayangi mu, aku merasa diriku sudah jatuh cinta pada mu sejak dulu, sejak setahun yang lalu, tepatnya saat aku tidak sengaja menabrak mu di depan toilet, dari saat itu aku sering memperhatikan mu, tapi aku tidak berani mendekati mu, karena kamu tampak cuek dan tidak menanggapi aku dengan baik. Sekarang aku memberanikan diri mengungkapkan isi hati ku, aku pernah menanyakan sesuatu pada mu, bagaimana perasaan mu kalau aku pergi jauh meninggalkan mu, tapi kau tidak bisa menjawab. Memang, waktu itu aku merasa kecewa dengan sikap mu yang tetap saja dingin terhadapku, tapi karena aku tau dari Dini, aku jadi mengerti dengan sikapmu tu. Aku tau kalau kamu juga menyayangi ku,dan aku tau, kalau kamu pasti tidak akan rela bila harus kehilangan aku.Karena itulah, aku harap kamu tidak akan melupakan ku sampai aku mati. Ingatlah aku selalu ya Put, aku yakin, aku pasti bisa menjadi yang terbaik untuk mu. Aku menyayangi mu.. Ivan--Putri selesai membaca surat itu, Putri merasa kalau dirinya sudah salah sikap selama ini, kalau saja dia bisa membaca sikap Ivan, ia pasti sudah lama menjadi pacar Ivan dan ia pasti tidak akan kehilangan Ivan untuk selama nya seperti sekarang ini. Putri memeluk kertas itu dan boneka itu dengan erat, Dini pun membantu Putri berbaring. Karena kelelahan, tidak tidur semalaman, Putri tampak memejamkan matanya. Dini dan yang lain pun membiarkan Putri istirahat di kamar Ivan. --The End— Created By : Mey

"Suatu masyarakat paling primitif pun, misalnya di jantung Afrika sana, tak pernah duduk di bangku sekolah, tak pernah melihat kitab dalam hidupnya, tak kenal baca-tulis, masih dapat mencintai sastra, walau sastra lisan." Magda Peters

“Puisi” Aku Ingin Pulang (merangkai kata) Pernahkah kau merasa tersesat di belantara baja? Berjalan diantara angkuhnya pohon-pohon beton Menapaki panasnya aspal-aspal tak berujung Disesaki robot-robot besi tak berhati Yang memperTuhankan materi Mengagungkan teknologi? Yah,aku pernah berada di rimba itu...rimba itu bising!Robot-robot canggih menunggangi kudakuda besi dan gerobak-gerobak baja...sayang mereka tidak lagi berpakaian...mungkin mereka bangga dengan kulit mereka yang silver platinum...atau mungkin rasa malu itu tidak ada dalam progam mereka... ...mungkin,rasa malu adalah kesalahan besar yang ada pada manusia,untuk itu robot-robot itu tidak pernah diprogram untuk punya malu...tapi toh apa yang dimalukan???semua robot yang ada berbentuk badan sama,berkulit sama,berupa sama...hanya jenis kelamin mereka yang berbeda...tapi toh apa bedanya?toh kelamin mereka tidak terpasang pada tempatnya!toh mereka bisa memilih kelamin yang mereka suka!yah,mereka membawa kelamin mereka dalam koperkoper mereka...atau ditinggal dalam laci-laci lemari mereka...dan bila mereka bosan,mereka bisa menukar kelamin mereka ke depot kelamin terdekat...terserah,semua bebas...bebas?benarkah? ...jikalau mereka bebas,kenapa mereka selalu membawa-bawa senjata mereka?kenapa mereka selalu berusaha merebut apa yang mereka tidak punya?dengan senjata mereka,mereka menghancurkan saingan mereka...satu,sepuluh,seratus,seribu...gampang!mereka hanya perlu menekan sedikit...dan BOOM!!!TAMAT!persetan PERATURAN!peraturan? ...seperti halnya rimba-rimba lainnya..rimba ini juga punya aturan...aturan?-yang menang yang berkuasa-?...BAH,itu aturan PURBA!robot-robot ini terlalu canggih untuk menetapkan aturan itu...terlalu moderen...robot-robot dengan analisa canggih ini tau cara paling baik dalam menjalankan rimba ini...BERKOMPROMI!berkompromi...yah,mereka berembuk membicarakan satu masalah dalam satu forum...berdiskusi...dan menetapkan sebuah ketetapan... aku tercegang melihat banyaknya peraturan yang ada di rimba ini...tidak boleh ini,tidak boleh itu,tidak boleh ini itu ini itu ini itu...tapi aku heran pada banyaknya para pelanggar aturan itu sendiri...bila satu robot ketahuan melanggar aturan,maka dia akan beragumentasi,berdalih,berfilsafat,bila perlu angkat senjata...dan korban pun berjatuhan...moderen?canggih?? mungkin program yang ada di otak mereka sudah sangat canggih!melampaui pikiran anak kampung seperti aku...mereka tidak lagi mendidik robot-robot kecil mereka,yang mereka sebut anak...mereka hanya perlu mendudukan si kecil mereka kedalam kotak-kotak pendidikan...dimana program-program akan masuk kedalam kepala melalui lensa-lensa penglihatan dan sensor pendengaran mereka...semua sama...sama rata,sama rasa...

sedangkan aku...AKU...

Aku hanya bocah kampung yang ingin pulang... Ibuku Laut Ayahku Bumi Mereka menunggu di sebuah sisi sepi negeri ini Sisi sepi yang mengantarmu pulang pada kedamaian... Pada Ayah dan Ibumu yang menjagamu setiap waktu... Pada temanmu yang menemanimu di setiap malam... Pada kakakmu yang mengajarkanmu menjadi baik... Pada adikmu yang kau lindungi setiap saat... Dan pada kekasihmu yang menunggumu selalu... Rimba ini terlalu buas untuk kau dan aku... Ayo Pulang!Ayo Pulang! Sebelum kita jauh tersesat dan Menghilang..

Saat Cinta Itu Hilang (Puisi) Aku itu cinta yang melimpah Pada sebuah kerangkeng tua berkarat Terpenjara dan selalu berteriak bisu Diantara kegetiran malam-malam. Tapi aku bukan dongeng Dari negeri para dewa-dewi Dimana cinta adalah leluhur Yang dihormati melebihi harga diri. Aku tak lebih sebongkah batu kapur Yang tak sanggup menegakkan kepala Saat sang fajar menaburkan senyum pagi Lalu menorehkan teriknya disiang hari Aku hanya ‗kan terkikis saat hujan badai Dan mengelupas saat angin menerpa wajah Bagiku tiada tempat suci lagi Yang ada hanya kepura-puraan lahir semata.

All About Love

"Cinta tidak pernah meminta, ia sentiasa memberi, cinta membawa penderitaan, tetapi tidak pernah berdendam, tak pernah membalas dendam. Di mana ada cinta di situ ada kehidupan; manakala kebencian membawa kepada kemusnahan." "Tuhan memberi kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita? Karena Tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah namanya Cinta." "Ada 2 titis air mata mengalir di sebuah sungai. Satu titis air mata tu menyapa air mata yg satu lagi," Saya air mata seorang gadis yang mencintai seorang lelaki tetapi telah kehilangannya. Siapa kamu pula?". Jawab titis air mata kedua tu," Saya air mata seorang lelaki yang menyesal membiarkan seorang gadis yang mencintai saya berlalu begitu sahaja."" "Cinta sejati adalah ketika dia mencintai orang lain, dan kamu masih mampu tersenyum, sambil berkata: aku turut bahagia untukmu." "Jika kita mencintai seseorang, kita akan sentiasa mendoakannya walaupun dia tidak berada disisi kita." "Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba. Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup. Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya." "Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga. Jadi jika kamu mahu berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga. Tapi apabila kamu Coba menutup matamu dari orang yang kamu cintai, cinta itu berubah menjadi titisan air mata dan terus tinggal dihatimu dalam jarak waktu yang cukup lama." "Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya, walaupun mereka telah dikhianati. Kepada mereka yang masih ingin mencintai, walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan." "Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia , lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya . Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya."

"Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas kurniaan itu." "Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan. Cinta bukan mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan. Cinta bukan melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semangat -Hamka" "Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat, dan kemarahan menjadi rahmat." "Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya." "Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu. Hanya untuk menemukan bahawa pada akhirnya menjadi tidak bererti dan kamu harus membiarkannya pergi." "Kamu tahu bahwa kamu sangat merindukan seseorang, ketika kamu memikirkannya hatimu hancur berkeping. Dan hanya dengan mendengar kata "Hai" darinya, dapat menyatukan kembali kepingan hati tersebut." "Tuhan ciptakan 100 bahagian kasih sayang. 99 disimpan disisinya dan hanya 1 bahagian diturunkan ke dunia. Dengan kasih sayang yang satu bahagian itulah, makhluk saling berkasih sayang sehingga kuda mengangkat kakinya kerana takut anaknya terpijak." "Kadangkala kamu tidak menghargai orang yang mencintai kamu sepenuh hati, sehinggalah kamu kehilangannya. Pada saat itu, tiada guna sesalan karena perginya tanpa berpatah lagi." "Jangan mencintai seseorang seperti bunga, kerana bunga mati kala musim berganti. Cintailah mereka seperti sungai, kerana sungai mengalir selamanya." "Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya serta membuat budak menjadi pemimpin. Inilah dasyatnya cinta !" "Permulaan cinta adalah membiarkan orang yang kamu cintai menjadi dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kamu inginkan. Jika tidak, kamu hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kamu temukan di dalam dirinya." "Cinta itu adalah perasaan yang mesti ada pada tiap-tiap diri manusia, ia laksana setitis embun yang turun dari langit,bersih dan suci. Cuma tanahnyalah yang berlain-lainan menerimanya.

Jika ia jatuh ke tanah yang tandus,tumbuhlah oleh kerana embun itu kedurjanaan, kedustaan, penipu, langkah serong dan lain-lain perkara yang tercela. Tetapi jika ia jatuh kepada tanah yang subur,di sana akan tumbuh kesuciaan hati, keikhlasan, setia budi pekerti yang tinggi dan lain-lain perangai yang terpuji.~ Hamka" "Kata-kata cinta yang lahir hanya sekadar di bibir dan bukannya di hati mampu melumatkan seluruh jiwa raga, manakala kata-kata cinta yang lahir dari hati yang ikhlas mampu untuk mengubati segala luka di hati orang yang mendengarnya." "Kamu tidak pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. namun apabila sampai saatnya itu, raihlah dengan kedua tanganmu,dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda tanya dihatinya." "Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut ke mulut tetapi cinta adalah anugerah Tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat menilai kesuciannya." "Bukan laut namanya jika airnya tidak berombak. Bukan cinta namanya jika perasaan tidak pernah terluka. Bukan kekasih namanya jika hatinya tidak pernah merindu dan cemburu." "Bercinta memang mudah. Untuk dicintai juga memang mudah. Tapi untuk dicintai oleh orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh." "Satu-satunya cara agar kita memperolehi kasih sayang, ialah jangan menuntut agar kita dicintai, tetapi mulailah memberi kasih sayang kepada orang lain tanpa mengharapkan balasan. "Cinta itu nggak bisa nunggu terlalu lama" -Jomblo―Sebuah cinta memang harus diungkapkn karena tidak pernah ada cinta disembunyikn,kecuali oleh seseorang yang terlalu mencintai dirinya sendiri"-5cm-

yang

"meski kadang selalu bikin boong demi cinta, tapi cinta itu sendiri ya nggak pernah boong sama siapa-siapa‖ -JombloKalau saja rindu ini tetes hujan, maka Medan sudah tenggelam tak bersisa. Jatuh cinta tidak perlu modal (uang), tapi tindak lanjut ke jenjang pernikahan itu yang membutuhkan modal (uang). Persahabatan itu tak pernah memandang status sosial. Tapi Cinta terkadang memandang itu. Untuk itu perbaikilah diri, agar kita memiliki harga diri. (Akran) Orang bilang cinta hrus diperjuangkan. Tapi aku bilang cinta harus diikhlaskan. ikhlas utk menerima kekurangannya, ikhlas untuk hidup setia bersamanya. (Akran)

Keep Up Your Health Kopi vs Teh: Mana yang Lebih Sehat dan Kapan Harus Memilih? Saat harus memilih kopi atau teh, biasanya yang menjadi pertimbangan adalah selera karena keduanya sudah terbukti sama-sama menyehatkan. Namun pada saat-saat tertentu, manfaat teh maupun kopi bisa saling mengungguli satu sama lain. Bagaimanapun kandungan dalam teh dan kopi tidak 100 persen sama, sehingga pilihan yang tepat di antara keduanya harus didasarkan pada banyak pertimbangan di luar urusan selera. Salah satunya adalah tujuan yang pada saat itu ingin didapat dari minuman tersebut. Kelebihan teh dan kopi pada saat-saat tertentu berdasarkan manfaat yang ingin diperoleh adalah sebagai berikut : 1. Saat butuh mendongkrak stamina Kafein di dalam kopi maupun teh sama-sama bisa mendongkrak stamina dengan cara meningkatkan denyut jantung dan tekanan darah. Yang membedakan hanya kadarnya, dalam tiap 200 mL teh terkandung rata-rata 14-16 mg kafein sementara dalam 200 mL kopi kandungan kafeinnya bisa mencapai rata-rata 95 mL. Pilihan: Kopi, karena kadar kafeinnya lebih tinggi sehingga efeknya lebih kuat dan lebih cepat. 2. Saat butuh selalu sehat Sebuah penelitian tahun 2009 menunjukkan bahwa minum 4 cangkir kopi tiap hari bisa mengurangi risiko diabetes tipe-2 sebesar 30 persen. Penelitian lain menunjukkan. minum kopi minimal 3 cangkir setiap hari juga bisa menurunkan risiko kanker kulit sebanyak 9 persen. Meski demikian, manfaat jangka panjang dari kebiasaan minum teh setiap hari juga telah banyak dibuktikan terutama pada teh hijau. Kandungan antioksidan dalam minuman ini bisa memperkuat daya tahan tubuh, serta pada laki-laki sangat efektif mencegah kanker prostat. Pilihan: Keduanya sama-sama menyehatkan untuk dikonsumsi setiap hari. 3. Saat butuh menurunkan berat badan Secara umum, kafein sudah terbukti bisa menurunkan berat badan serta lingkar pinggang. Namun secara khusus, sebuah penelitian di American Journal of Clinical Nutrition membuktikan bahwa minum teh hijau setiap hari efektif mengecilkan perut sebanyak 3,4 cm dalam 12 pekan saja. Pilihan: Teh, karena efeknya lebih cepat dalam membakar lemak dan membuat metabolisme sel menjadi lebih efisien. 4. Saat butuh badan berotot Jika teh lebih efektif membakar lemak, maka kopi paling efektif membentuk massa otot karena kadar kafein yang lebih tinggi membuat efek stimulansianya makin kuat. Ketika seseorang, terutama laki-laki minum 2,5 cangkir kopi sebelum olahraga maka ia sanggup melakukan sprint atau lari cepat 9 persen lebih jauh.

Pilihan: Kopi, karena otot butuh stimulasi untuk bisa bekerja lebih berat. Makin sering dipakai untuk kerja berat, massa otot akan semakin berkembang. 5. Saat butuh memperbaiki suasana hati Berbeda dengan kopi yang sering membuat jantung berdebar-debar karena kadar kafeinnya cukup tinggi, teh lebih cocok untuk meredakan ketegangan pada urat saraf. Bahkan menurut European Journal of Applied Physiology, beberapa jenis teh seperti teh melati dan teh lavender bisa meredakan stres dan perasaan gelisah hanya dengan dicium baunya saja. Pilihan: Teh, sebab tradisi di banyak negara seperti Jepang dan China juga telah membuktikan bahwa minuman ini paling cocok untuk melengkapi waktu bersantai. Teh dan Kopi, minuman-minuman ini selalu menemani kita di waktu santai, ataupun pada saat sarapan, tapi manakah yang lebih sehat antara kedua minuman ini? Di bawah in akan diberi perbandingan antara Teh dan Kopi, untuk mengetahui minuman mana yang lebih menyehatkan. Perbandingan yang dibuat berdasarkan pada 8 ons kopi hitam versus 8 ons teh hitam, tanpa tambahan gula ataupun krim.  Kadar Kafein. Kedua minuman ini memang sama-sama mengandung kafein. Teh mengandung 47.4 mg kafein per porsi, sedangkan kopi mengandung 94,8 mg kafein per porsi, dua kali lipat dari jumlah kafein yang terdapat pada teh. Bila Anda tidak menginginkan efek negatif kafein, mungkin Anda bisa memilih teh.  Kadar Kalori. Kadar Kalori yang terdapat pada kopi dan teh sangat rendah, yaitu 2.4 setiap 8-ons. Menambahkan gula dan creamer atau susu akan menambah kalori pada kopi atau teh Anda.  Lemak dan Kolesterol. Kedua minuman ini mengandung kolesterol, tetapi Teh tidak mengadung lemak sedikitpun, sedangkan kopi memiliki 2,4 mg asam lemak Omega 6.  Kadar Sodium. Untuk kadar sodium, kopi hanya memiliki 4,7 mg. natrium per porsi. Teh mengandung 7.1 mg. Dan hal ini aman untuk dikonsumsi.  Untuk soal nutrisi, kopi mengandung riboflavin (11% RDA) dan B-5 vitamin (6% AKG), serta thiamin, niacin, kalium dan vitamin dan mineral penting lainnya. Teh memiliki jumlah mangan, (26% RDA). Teh juga mengandung folat, kalium dan mineral lainnya.  Kopi dan teh, kedua minuman ini jelas-jelas memiliki nilai gizi, kopi mengadung lebih banyak jenis nutrisi, sedangkan teh mengandung mineral-mineral penting. Tetapi teh rendah kafein, daripada kopi, jadi jika konsumsi kaefin menjadi kekhawatiran utama, apabila kafein mempunyai efek samping membuat perasaan gelisah, sulit tidur, dan denyut jantung tak beraturan, maka Teh menjadi pilihan yang menyehatkan.

Mandi Setelah Olahraga Malam, Sehat atau Bikin Penyakit? Bagi orang yang sibuk bekerja dan sulit bangun pagi, maka olahraga di malam hari bisa jadi pilihan. Tapi jika selesai olahraga malam langsung mandi, apakah menyehatkan atau bikin penyakit? Ada banyak olahraga malam yang bisa dilakukan seseorang mulai dari sepedaan, jogging malam hari, bermain tenis atau futsal dan sepakbola bersama dengan teman-teman selepas jam kerja. Setelah selesai berolahraga maka hal yang ingin dilakukan seseorang adalah mandi agar tubuhnya lebih segar dan menghilangkan keringat yang ada di tubuh. Namun jika tak ingin sakit, sebaiknya perhatikan waktu mandi setelah olahraga malam. "(Mandi setelah olahraga malam) nggak masalah, yang penting kalau olahraga di tempat terbuka nggak boleh saat berdingin-dingin terkena embun dan angin malam langsung mandi," ujar dr T Bahdar Johan, SpPD. dr Bahdar yang pernah menjadi atlet olahraga polo air ini mengungkapkan pengalamannya berlatih di malam hari tetap membuatnya sehat-sehat saja. Hal yang penting adalah jangan sampai menggigil lalu mandi, tapi istirahat dulu dan begitu keringatnya hilang baru boleh mandi. "Saat keringetan maka pori-pori kulit akan terbuka dan tubuh serta kelenjar keringat bekerja untuk mengeluarkan panas tubuh. Kalau orang langsung mandi maka panas di tubuh ini tidak keluar dan kelenjar keringat tidak bagus kerjanya," ungkapnya. Nantinya kondisi ini bisa menyebabkan pori-pori kulit melebar dan timbul-timbul seperti orang merinding, serta dapat memicu terjadinya penyempitan pembuluh darah. Hal ini juga biasanya sering ditemui pada orang yang sering mandi air hangat. Selain itu setelah berolahraga disarankan tidak mengonsumsi minuman dingin yang suhunya seperti es, karena dapat menyebabkan daya tahan lokal jadi menurun dan mengakibatkan terjadinya penyempitan pembuluh darah di tenggorokan dan mulut yang bisa memicu batuk, pilek serta flu. "Kalau minumannya dingin bukan beku, seperti suhu 20-an derajat ya tidak apa-apa dikonsumsi setelah olahraga malam," ujar dr Bahdar yang aktif sebagai seksi olahraga Ikatan Alumni Universitas Sumatera Utara (Iluni USU). Untuk itu jika ingin melakukan mandi setelah olahraga malam hari, sebaiknya tunggu sampai keringat kering baru mandi, serta hindari minuman-minuman dingin yang memiliki suhu hampir mencapai es.

10 Penyebab Sial yang Perlu Anda Ketahui

Motivasi

Jika Anda kerap merasa sebagai orang yang tak beruntung, yang sebenarnya bisa jadi sebagian besar itu semua Anda sendiri yang menciptakannya. Coba cermati 10 hal penyebab sial di bawah ini, jika ternyata Anda melakukan kesalahan-kesalahan di bawah ini, maka sudah selayaknya pemikiran dan keyakinan Anda perlu diubah lagi. 1. Tak Punya Selera Humor ? Jika Anda tipe orang yang menanggapi segala hal secara serius, maka Anda masuk daftar pertama ini. Mulailah belajar tertawa. Tawa adalah obat paling ampuh dalam segala hal. Jika Anda tak dapat menjadikan permasalahan yang Anda hadapi sebagai lelucon, malah sebaliknya mengeluh panjang lebar tentang masalah tersebut, bisa jadi masalah ini sebenarnya tak seburuk yang Anda pikirkan. Sekali Anda buktikan, maka sepanjang hidup semua masalah tak seburuk yang Anda kira. 2. Menyalahkan Pihak Lain ? Kenapa Anda begitu mudah patah? Bukan berarti mengatakan orang lain tak bersalah, tapi saat menunjuk pada hal itu, Anda akhirnya malah mengubah uang Anda sendiri. Sekali lagi, berhentilah merasa menyesali diri dan berhentilah mengeluh. Jika usaha yang Anda lakukan tak membawa hasil seperti yang diharapkan, maka lakukan hal yang berbeda. Jadi orang yang berbeda sesekali, bisa jadi hal bagus buat diri Anda. Ingat, mulailah dengan berhenti mengeluh, dan berdamailah dengan segala keadaan yang Anda hadapi. 3. Tak Bahagia Dengan Diri Sendiri Saat Melihatnya di Kaca ? Kenapa bis begitu? Dengan standard siapa Anda membandingkan diri sendiri? Anda sendiri atau orang lain? Yang Sebenarnya, Anda bisa menemukan sesuatu dalam diri sendiri yang membuat Anda bahagia, atau melakukan perubahan. Lakukan keduanya jika Anda mau. Tak seorangpun di dunia ini yang dapat menghentikan Anda berpikir bahwa Anda menarik. 4. Tak Punya Harapan Atau Stuck? Tak seorangpun yang dapat membuat Anda merasa lebih baik selain diri Anda sendiri. Anda tak bisa mengharapkan dunia berubah untuk Anda sebelum Anda mengubah diri. 5. Bertindak Lebih Dari Kemampuan ? Tindakan ini membuat Anda jadi tumpul, dan khususnya tak berarti 'Semua pekerjaan dan tak ada permainan.' 6. Khawatir Berlebihan ? Semakin Anda khawatir, semakin kurang keyakinan Anda kalau segala sesuatunya akan berjalan dengan baik. Bagaimana Anda dapat mengharapkan mendapat tempat dalam kehidupan jika Anda tak punya keyakinan atau rasa percaya diri? Biarkan semua berjalan apa adanya. Rileks.

7. Iri Dengan Keberuntungan Orang Lain ? Kapanpun Anda mendengar orang lain mendapat keberuntungan Anda selalu berseru, 'Orang itu bikin aku sangat kesal!' Mungkin jika Anda ikut bergembira dengan keberuntungan orang lain, maka keberuntungan yang sama bisa menular pada Anda. 8. Menyalahkan Tuhan ? Kadang Anda berpikir betapa Tuhan tidak adil pada Anda. Mungkin sebaiknya mulai sekarang Anda belajar bersyukur dan maka hal-hal baik akan datang menggantikan hal-hal buruk. Anda bisa memulainya dengan bersyukur bangun dalam keadaan sehat di pagi hari. 9. Tak Menghargai Hal-Hal Baik Yang Anda Miliki ? Sebagai contohnya, Anda tak pernah mensyukuri kalau Anda masih bisa bangun pagi ini dan melihat sinar matahari? Benar begitu? Mulai sekarang, Anda bisa menghitung kebaikan yang Anda miliki dalam hidup dari hal-hal kecil yang Anda miliki. 10. Mengeluh Terus Menerus ? Sebenarnya, mengeluhkan satu hal malah akan lebih banyak hal lain yang Anda keluhkan. Dan yang pasti semua orang merasa terganggu dengan orang yang suka mengeluh. Bagaimana menurut Anda? Jika benar dari 10 hal di atas ada pada diri Anda. Coba lakukan perubahan, dan ketidakberuntungan itu hanya akan tinggal bayang-bayang.

Sebuah Nilai Di sebuah seminar seorang pembicara menanyakan satu pertanyaan kepada para peserta seminar "Siapa yang menginginkan uang ini?" tanya pembicara sambil melambaikan lembaran uang 100 dolar Tentu saja hampir seluruh peserta mengacungkan tangan mereka. Si pembicara tersenyum lalu ia mengenggam lembaran uang itu dan mulai meremas lembaran 100 dolar tsb sampai kucel. Lalu ia kembali menanyakan hal yang sama, dan tetap hampir semua peserta mengacungkan jari mereka. Pembicara kemudian mulai berjalan ke meja lalu mengambil gelas berisi air dan mulai menyiram lembaran uang tsb sampai basah. Setelah itu ia menanyakan kembali siapa yang masih menginginkan uang tsb, tentu saja masih banyak orang yg mengacungkan jari mereka. Untuk kesekian kalinya si pembicara bertanya hal yg sama namun kali ini uang tsb ia letakan di lantai dan diinjak. Namun tetap saja para peserta mengacungkan jari mereka meskipun uang 100 dolar itu sekarang telah kotor dan basah. pembicara memungut uang itu dan berkata "kalian lihat uang 100 dolar ini, meskipun uang ini saya remas hingga lecek lalu saya siram dengan air hingga basah dan terakhir saya injak pula, uang ini tetap diingini banyak orang" "Apa yang menyebabkan uang ini masih diingini? lanjut si pembicara. "karena uang ini memiliki nilai yang sama meskipun diperlakukan dengan cara yang tidak baik" Adakah kita memandang sesama kita "bernilai" meskipun kondisi dan keadaan membuat mereka seakan berbeda? Seperti uang yang selalu memiliki nilai saat mulai dicetak di Bank Negara, demikian juga kita selalu bernilai saat kita mulai di ciptakan Tuhan.

Edukasi

Sarjana Lontong, Fakultas Nano-nano (Semoga Bisa Menjadi Renungan Kita)

―Tidak ada yang dibanggakan dengan gelar sarjana,‖ tiba-tiba kata itu meluncur dari mulutnya. Kemudian suara dari seberang yang tak ia kenal membisikinya, ―Kalau begitu, apa yang selama ini kau perbuat, apa yang selama ini kau capai, tidak lain dan tidak bukan, tujuanmu hanya satu: menyenang hati orangtuamu, iya?‖ ―Mungkin,‖ jawabnya bimbang, ―barang kali iya, barang kali tidak. Aku tak tahu.‖ ―Lho kok begitu?‖ Suara dari seberang itu menuntut,― bukannya gelar sarjana yang kau raih itu merupakan bukti keseriusanmu dalam menuntut ilmu?‖ ―Ah kau berbicara dan bertanya yang tidak-tidak. Kata siapa di kuliah aku menuntut ilmu. Kamu ngawur. Aku hanya menimba setetes ilmu, barang kali tak ada setetes, mungkin seper seribu dari tetesan itu. Itu pun dari seper seribu, aku hanya mendapatkan ilmu seper seribu dari seper seribunya. Dan dari seper seribu seper seribunya, aku hanya paham seper seribunya.‖ ―Seper seribu dari seper seribu seper seribunya!‖ Suara dari seberang itu diam dan kemudian berpikir sejenak, ―berarti apa yang kau pahami itu hanya seper nano (10 pangkat -9)?‖ ―Iya. Barang kali bukan seper nano, tapi seper piko.‖ ―Ah kau merendah.‖ ―Terserah kamu.‖ ―Bukannya kamu sarjana comlaode?‖ ―Hmmm…. Comlaode itu kan hanyalah penilain yang dilihat dari satu sudut pandang fakultatif. Kalau mau konsisten mestinya yang namanya sarjana comlaode itu sarjana yang penelitiannya dilihat dari perspektif universitas.‖ ―Kalau begitu, bila mengikuti cara berpikirmu, yang namanya sarjana comlaude itu tidak ada, yang ada hanyalah sarjana-sarjana fakultatif, begitu?‖ ―Kok sarjana comlaode, apalagi sarjana fakultatif atau sarjana universitas, lah wong gelar sarjana itu sendiri patut dipertanyakan.‖ ―Dipertanyakan bagaimana?‖ ―Ya dipertanyakan. Kenapa hanya mahasiswa yang berhak mendapat gelar sarjana. Kalau memang syarat kelulusan hanyalah skripsi, tesis, atau disertasi, kenapa mereka para petani, nelayan, pedagang asongan, para pengrajin industri kreatif, pengamen dll, tidak digelari sarjana. Bukannya mereka juga mahasiswa-mahasiswa yang selalu senantiasi belajar, yang selalu melakukan eksperimen-eksperimen, dan juga selalu meneliti permasalahan dan kemudian menyimpulkan serta mengaplikasikan hasil temuannya itu. Penjual lontong misalnya, ia juga melakukan eksperimen sebagaimana mahasiswa. Kalau ia tak melakukan eksperimen, barang kali saat memasak, yang jadi bukan lontong tapi bubur atau nasi tem. Dengan segala cara dan metode masak, penjual lontong itu punya formula sendiri: berapa liter air yang digunakan untuk memasak nasi, berapa lama lontong ditanakkan, beras apa yang bagus untuk lontong, sampai masalah komposisi lontong. Itu bisa disekripsikan serta bisa dipertanggungjawabkan dalam sidang di hadapan para dosen. Dan luluslah sarjana lontong.‖

―Hehehe…., kamu bisa-bisa aja.‖ ―Iya kan?‖ ―Kalau dipikir-pikir iya juga sih.‖ ―Justru mereka yang bangga dengan gelar kesarjanaannya dengan mengkultuskannya di belakang namanya perlu dipertanyakan. Bagaimana tidak, pada umumnya, dalam mengerjakan sekripsi, mereka hanya mengutip, memodifikasi dan tak jarang memanipulasi masalah, kemudian menyimpulkan tanpa bisa mengaplikasikan dalam dunia praksis.‖ ―Weh3x… Tambah bernas kau.‖ ―Bukan masalah bernas atau tidak, memang faktanya begitu.‖ ―Sebentar-sebentar,‖ suara dari seberang tiba-tiba curiga, ―jangan-jangan kau waktu buat sekripsi juga seperti mereka?‖ ―Makanya saya bilang, tak ada yang dibanggakan dengan gelar sarjana.

Serba Serbi Inilah Sejarah Adanya Bakso! Bakso atau baso adalah jenis bola daging yang paling lazim dalam masakan Indonesia. Bakso umumnya dibuat dari campuran daging sapi giling dan tepung tapioka, akan tetapi ada juga baso yang terbuat dari daging ayam, ikan, atau udang. Dalam penyajiannya, bakso umumnya disajikan panas-panas dengan kuah kaldu sapi bening, dicampur mi, bihun, taoge, tahu, terkadang telur, ditaburi bawang goreng dan seledri. Bakso sangat populer dan dapat ditemukan di seluruh Indonesia; dari gerobak pedagang kaki lima hingga restoran besar. Berbagai jenis bakso sekarang banyak di tawarkan dalam bentuk makanan beku yang dijual di pasar swalayan dan mall-mall. Irisan bakso dapat juga dijadikan pelengkap jenis makanan lain seperti mi goreng, nasi goreng, atau cap cai. Bakso memiliki akar dari seni kuliner Tionghoa Indonesia hal ini ditunjukkan dari istilah Bakso berasal dari kata Bak-So, dalam Bahasa Hokkien yang secara harfiah berarti 'daging babi giling'. Karena kebanyakan penduduk Indonesia adalah muslim, maka bakso lebih umum terbuat dari daging halal seperti daging sapi, ikan, atau ayam. Seiring berkembangnya waktu, istilah bakso menjadi lebih dikenal dengan 'daging giling' saja. Kini, kebanyakan penjual bakso adalah orang Jawa dari Wonogiri dan Malang. Tempat yang terkenal sebagai pusat Bakso adalah Solo dan Malang yang disebut Bakso Malang. Macam-macam Jenis Bakso Bakso urat: bakso yang diisi irisan urat atau tendon dan daging tetelan kasar Bakso bola tenis atau bakso telur: bakso berukuran bola tenis berisi telur ayam rebus Bakso gepeng: bakso berbentuk pipih Bakso ikan: bakso berbahan daging ikan Bakso udang: bakso berbahan dari udang Bakso Malang: hidangan bakso dari kota Malang , Jawa Timur; lengkap dengan mi kuning, tahu, siomay, dan pangsit goreng Bakso keju: bakso resep baru berisi keju Bakso Bakar: bakso yang diolesi bumbu khusus dan dibakar langsung (tanpa arang) dan disediakan bersama potongan ketupat dan kuah kaldu yang hangat dan bumbu kacang. Biasanya bumbu oles sebelum dibakar merupakan salah satu yang menentukan enak atau tidaknya bakso bakar.

Asal-Usul Berbagai Hal Hooker Istilah "hooker" dalam konotasi pelacur atau wanita penghibur, ternyata berasal dari para prajurit Amerika. Saat perang sipil, dikenal seorang Jenderal dari pihak Union(Utara) yang bernama Joseph Hooker. Jenderal ini sering membawa wanita-wanita penghibur untuk menemaninya di kota New Orleans sepanjang masa perang sipil. Oleh anak buahnya, wanita-wanita ini diberi nama "Hooker's Division". Lama-kelamaan kata "Division" menghilang, dan akhirnya wanitawanita dengan profesi demikian mendapat mendapat sebutan "hooker" hingga sekarang. Kereta Belanja Sylvan N.Goldman dari Oklahoma City, Amerika Serikat, adalah seorang pemilik dua toko swalayan kecil di kotanya. Ia sering mengamati, bahwa keranjang yang disediakan kerap membuat pembeli hanya membeli sedikit barang. Setelah keranjang penuh, pembeli segera menuju kasir dan pulang. Tentu saja Goldman ingin agar pelanggan tokonya membeli lebih banyak lagi barang, tapi bagaimana caranya? Untuk itu Goldman mendesain dan menciptakan kereta belanja pertama di tahun 1937. Penemuannya ini ternyata terbukti dapat meningkatkan omzet penjualan, dan akhirnya ditiru penggunaannya oleh toko-toko swalayan di seluruh dunia. Saat ini kereta belanja adalah kendaraan roda empat paling banyak di muka bumi setelah mobil. Pizza Pizza adalah bahasa Itali untuk "pie" (kue). Pada bagian bawah pizza dibuat dari adonan ragi yang dipanggang menjadi lingkaran seperti roti. Di Itali, orang sudah membuat pizza sejak tahun 1400-an, tapi belum diberi

tomat dan keju sampai tahun 1889. Pada tahun 1889, seorang pembuat roti bernama Raffaele Esposito membuat pizza untuk Ratu Itali. Ia memutuskan untuk menggunakan bahan-bahan dengan warna seperti bendera negaranya, Itali. Jadi Raffaele menambahkan tomat merah, keju putih, dan paprika hijau. Itulah ceritanya kenapa hingga sekarang pizza menyerupai bendera negara Itali. Uang Kertas Di Eropa Uang kertas yang beredar di Eropa saat ini ternyata memiliki sejarah yang unik. Dulu pada abad pertengahan, adalah sesuatu yang lumrah bila seorang bangsawan atau orang kaya untuk menyimpan perhiasan emas, koin, dan batu mulianya pada laci khusus pada tukang-tukang emas. Tukang emas selanjutnya memberi tanda terima resmi yang menuliskan jumlah dan bentuk harta yang disimpan padanya. Tetapi perkembangan selanjutnya kertas dari tukang emas ini berkembang menjadi uang. Orang yang memerlukan uang tetapi merasa malas untuk pergi ke tukang emasnya menjual kertas resmi dari tukang emas ini sebagai alat pembayaran. Dan perkembangan selanjutnya meresmikan kertas dari tukang emas ini sebagai alat pembayaran hingga akhirnya terbentuk sistem perbankan pertama di Eropa pada abad 16. FUCK Di zaman baheula di Inggris sono, seseorang tidak bisa berhubungan badan tanpa memiliki izin tertulis dari raja (kecuali kalau memang dia anggota keluar kerajaan). Jadi jika seseorang ingin memiliki bayi, mereka akan pergi ke raja untuk meminta izin tertulis. Sang raja kemudian memberikan semacam kartu pass yang harus digantung di daun pintu kamar ketika mereka berhubungan badan. Kartu ini bertulisan ―FUCK‖ (Fornification Under Consent of the King).

Honeymoon Di masa Babylon 4000 tahun lalu, selama sebulan setelah acara pernikahan, ayah dari mempelai putri biasanya akan menyediakan sejenis minuman yang terbuat dari madu lebah. Dan karena mereka menggunakan kalender lunar sebagai sistem penanggalan, maka tenggang masa selama sebulan itu mereka sebut sebagai "Honeymoon". "Good Night, Sleep tight" Jaman dulu di Inggris, matras untuk tidur biasanya diikat ujung-ujungnya dengan tali yang dikaitkan kerangka tempat tidur. Ketika seseorang hendak berangkat tidur, maka tali-tali tersebut ditarik sehingga matras menjadi lebih kencang, lebih "firm" untuk tidur. Maka dari sinilah lahir ekspresi "Good Night, Sleep Tight". "You're fired" Orang-orang Scotland pada millenium pertama mempunyai kesepakatan untuk mengusir orang tak berkenan dari kampung mereka, dengan jalan membakar rumah orang Tersebut tanpa memberikan peringatan sebelumnya. Dari sinilah istilah "Get fired" untuk orang yang dikeluarkan secara paksa dari organisasi. Sabotase Saat datangnya Revolusi Industri, banyak mesin menggantikan tenaga kerja manusia, yang akhirnya meningkatkan pengangguran. Para Pekerja memprotes kedatangan mesin-mesin ini dengan melemparkan sepatu kerja mereka kedalam mesin (umumnya mesin tenun), sehingga mesin-mesin tadi menjadi macet atau rusak. Dari masa inilah dikenal ―Sabotase‖. Nasi Goreng Nasi goreng (Hanzi) adalah sebuah komponen penting dari masakan tradisional Tionghoa, menurut catatan sejarah sudah mulai ada sejak 4000 SM. Nasi goreng kemudian tersebar ke Asia Tenggara dibawa oleh perantau-perantau Tionghoa yang menetap di sana dan menciptakan nasi goreng khas lokal yang didasarkan atas perbedaan bumbu-bumbu dan cara menggoreng. Nasi goreng sebenarnya muncul dari beberapa sifat dalam kebudayaan Tionghoa yang tidak suka mencicipi makanan dingin dan juga membuang

sisa makanan beberapa hari sebelumnya. Makanya, nasi yang dingin itu kemudian digoreng untuk dihidangkan kembali di meja makan. Kata sapaan "Moshi" Disebut 2 Kali di Jepang Di jepang, kata ―Moshi Moshi‖ digunakan untuk mengatakan ―Halo‖ ketika sedang menelpon atau menyapa, yang menjadi pertanyaan adalah, kenapa harus diucapkan kata ―moshi‖ sebanyak dua kali? kenapa tidak sekali saja? Berdasarkan Sejarahnya, mengucapkan ―moshi Moshi‖ dua kali adalah cara untuk membuktikan bahwa kamu bukan Hantu, karena apabila hantu menyapa, mereka biasanya hanya dapat mengatakan ―moshi‖ satu kali. Istilah "air mata buaya" Karena setiap buaya memakan mangsanya, buaya meneteskan air mata, namun bukan karna telah menyesal memakan mangsanya, melainkan tubuh mangsa yang terlalu besar membuat kelenjar air mata buaya terdorong hingga mengeluarkan air mata. Makanya diibaratkan buaya menangis karena telah menyesal memakan mangsanya padahal air mata itu bukan karena menyesal, dan karena itu disebut "Air mata buaya", "Penyesalan yang palsu". Mengapa tidak ada kursi deret i di bioskop 21/XXI? Tidak hanya di 21, XXI dan bioskop-bioskop Indonesia. Seluruh bioskop di belahan dunia pun tidak memiliki deret kursi I di teater mereka. Kenapa? Karena huruf I itu mirip huruf l (L kecil) sehingga jika ada, maka penonton akan kebingungan, bisa salah duduk. Apalagi jika filmnya sudah main dan bioskop gelap, maka akan terjadi sedikit kekacuan karena meungkin antara penonton yang salah duduk itu akan saling ribut dan ini sangat menggganggu. Untuk mencegah hal itulah, maka barisan I ditiadakan. Dihapusnya kursi deret I ini merupakan standar kualitas bintang 5 bagi sebuah bioskop. Jadi kalo agan menemukan bioskop yang ada kursi deret I nya. Maka bioskop tersebut belum memenuhi standar kualitas bioskop bintang 5. Itu sebabnya kenapa bioskop yang memiliki kursi I kualitasnya kurang bagus.

4 Mitos Salah yang Sering Dipercaya Cewek Tentang Cowok Cowok dan cewek adalah dua makhluk yang sangat berbeda, oleh karena itu wajar apabila sering terjadi perbedaan dan kesalahpahaman di antara keduanya. Masalahnya, terkadang baik cowok maupun cewek suka mempercayai mitos yang salah tentang lawan jenis mereka. Oleh karena itu, Kita mencoba menjelaskan mitos-mitos yang salah ini, dimulai dari mitos salah yang sering dipercaya cewek tentang cowok.

Faktanya: Ini ada benernya juga, tapi yang salah adalah tentang konsep seksinya itu sendiri. Apakah kita semua memiliki konsep seksi yang sama? Semua cowok punya konsep seksinya sendiri-sendiri. Pasti adalah di luar sana yang nganggep si Kate Upton ini ―terlalu kurus‖ atau ―keliatan bego‖. Ada cowok-cowok yang nganggep cewek seksi adalah yang sedikit gemuk atau mungkin cewek seksi adalah cewek yang ngurusin duit. Beda-beda lah.

Semua Cowok Suka Selingkuh Mitosnya: Semua cowok itu suka selingkuh. Itu udah gen mereka. Coba aja kasih cewek ngangkang di depan mereka, pasti langsung selingkuh.

Cowok Gampang Move On Mitosnya: Cowok kan gampang banget move on. Abis putus paling seminggu udah punya pacar lagi.

Faktanya: Gak semua cowok suka selingkuh lah. Gila aje. Banyak mungkin iya, tapi kenyataannya, menurut penelitian (liat di sini dan di sini), jumlah cewek yang suka selingkuh dan cowok yang suka selingkuh itu sama banyak lho. Selingkuh itu bukan berdasarkan apakah kamu cewek atau cowok, tapi lebih berdasarkan apakah hubungan kamu dengan si pasangan bahagia atau ngga. Dan gak semua cowok hubungannya gak bahagia dong.

Faktanya: Lagi-lagi, gak semua cowok bisa kayak gini lah. Kalo patokannya cuma abis putus terus tiba-tiba udah punya pacar lagi, bukannya banyak banget cewek yang juga kayak gitu yah? Apakah itu artinya move on? Belum tentu juga bukan? Kamu tau istilah pelarian kan? Move on bukanlah sebuah hal yang mudah, apalagi kalo hubungannya berlangsung lama dan dalem. Cowok bisa jadi keliatan lebih tegar di luarnya, tapi di dalemnya mah sama aja.

Cowok Cuma Suka yg Seksi-Seksi Aja Mitosnya: Ah cowok mah sukanya cuma sama cewek yang seksi doang. Maunya cuma sama yang kayak Angelina Jolie.

Semua Cowok Sama Aja Mitosnya: Semua cowok sama aja!

Ini cuma alasan supaya aku bisa masukin gambar Angelina Jolie :P

Faktanya: Kata-kata ini sebenernya cukup menyebalkan sih. Kenapa kalo berhubungan dengan yang jelek terus semua cowok jadi sama aja? Kenapa kamu gak bilang, ―semua cowok sama aja: sama gantengnya sama Johnny Depp‖? Itu bakal memudahkan hidup cowok-cowok yang kurang ganteng loh. Demikianlah. Semoga berguna kehidupan kita di masa mendatang.

bagi

Mengapa AS Kalah dalam Perang Vietnam? Mungkin benar bahwa dalam perang Vietnam ( 1959-1972 ) tentara AS selalu menang dalam setiap pertempuran besar melawan Viet Cong atau disingkat VC . Namun Tragisnya, kesudahan perang menunjukan AS lah yang justru mengalami kekalahan, bahkan kekalahan perang terbesar sepanjang sejarahnya. Mengapa terjadi demikian ?

Berikut 10 fakta nya : 1. Tentara VC mendapat dukungan rakyatnya serta moral tempur yang tinggi. 2. Frustasi tentara AS atas perang yang berlarut-larut tanpa ada hasil sama sekali. 3. Tentara AS yang rata - rata masih muda ( 22 tahun ) atau disebut GI ,belum berpengalaman berperang. 4. Tentara AS mengkonsumsi obat bius secara berlebihan, selain untuk pengobatan juga dipergunakan untuk mengatasi stress dan bersenang-senang / mabok. 5. Taktik perang gerilya yang diterapkan oleh sang pemimpin setelah terinspirasi perjuangan Rakyat Indonesia yang merdeka melawan penjajah dengan kekuatan sendiri. Dimana sang pemimpin pernah datang ke Indonesia pada tahun 1960-an. 6. Taktik tidak membunuh tapi melukai terbukti sangat efektif. Melukai satu orang tentara AS membuat 3 Tentara tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. 1 tentara terluka + 2 tentara yang menyelamatkan dengan tandu darurat dengan dua tangan. 7. Tentara VC yang sangat mudah menyamar dan menyatu dengan rakyat biasa dan membaur bila dalam pengejaran tentara AS. 8. Efisiensi dan efektif memanfaatkan lorong bawah tanah ( Tunnel Rat ) yang hanya bisa dimasuki oleh pasukan VC yang bertubuh kecil. Atau VC jauh lebih menguasai medan pertempuran baik secara topografi dan geografis. 9. Tantangan Alam yang ganas bagi prajurit muda AS atau biasa disebut GI seperti Hujan lebat, Lintah, malaria , yang membuat mereka sulit istirahat di malam hari yang parahnya serangan VC seringkali terjadi pada malam hari. 10.Kecakapan perwira VC dalam memahami psikologi GI yang suka terburu-buru dan cepat turun moril tempurnya. 10 fakta diatas berbanding terbalik dengan pasukan AS, sehingga menimbulkan hasil yang fantastis bagi pasukan AS yaitu ; 58.000 tentara AS tewas atau Killing In Action ( KIA ) 1.000 tentara AS hilang atau Missing In Action ( MIA ) 150.000 tentara AS terluka atau Injured In Action ( IIA ) Hasil fantastis ini belum termasuk bagi pasukan AS yang terkena gangguan jiwa setelah tertawan dan disika oleh pasukan VC.

Just Joke

Kondisi Neraka Khusus Orang Indonesia

Orang perampok kawakan asal Indonesia yang mati tertembak polisi ketika sedang merampok bank. Begitu meninggal, nyawanya langsung di kirim ke neraka. Di pintu masuk neraka, terpampang tulisan nama-nama negara seperti, Inggris, Amerika, Rusia, Jepang dan lainnya termasuk Indonesia. Setelah bertanya ke bagian informasi, ternyata neraka itu dibagi-bagi sesuai dengan asal setiap orang, tapi siapapun boleh memilih ke neraka negara mana saja. Karena si perampok ini ngefans sama celebrities Amerika, akhirnya dia memilih masuk ke pintu neraka Amerika. Pintu di buka, ternyata tidak banyak orang yang antri. ―Kalian diapain di sini?‖ dia bertanya kepada salah satu yang antri. ―Pertama kita didudukkan di atas kursi listrik selama satu jam, lalu didudukkan lagi di atas kursi paku selama satu jam, terakhir disiram dengan bensin dan disulut api sambil menunggu setan Amerika datang yang akan mencabik kita sepanjang sisa hari.‖ Karena kedengarannya tidak menyenangkan, si perampok tadi pindah ke pintu neraka negara lain. Mulai dari Rusia, Inggris, Jepang dan negara-negara lain. Tapi, perlakuan di sana sama semua seperti di neraka Amerika. Akhirnya dia memutuskan untuk ke neraka orang Indonesia, siapa tahu perlakuannya lebih menyenangkan. Pintu dibuka, dia kaget. Banyak sekali orang yang antri di sini, bahkan orang-orang dari negara lain ikut berdesak-desakan. ―Kalian diapain di sini?‖ dia bertanya kepada salah satu orang Indonesia yang ikut antri. ―Pertama kita didudukkan di atas kursi listrik selama satu jam, lalu didudukkan lagi di atas kursi paku selama satu jam, terakhir disiram dengan bensin dan disulut api sambil menunggu setan Indonesia datang yang akan mencabik kita sepanjang sisa hari.‖ "Lho! Itu kan sama persis dengan neraka-neraka yang lain?!‖ si perampok ‗ga habis pikir. ―Tapi, kenapa orang yang antri lebih banyak ketimbang di neraka tetangga sebelah?‖ "Mas, di sini service-nya sangat-sangat buruk; kursi listriknya nggak nyala karena listrik sering mati, kursi pakunya nggak ada - tinggal pakunya aja karena kursinya sering diperebutkan, bensinnya juga ‗ga ada tuh - harganya melambung tinggi, panitia ‗ga sanggup beli,‖ kata orang tadi. ―Dan yang paling enak, setannya itu dulu anggota DPR, jadi dia cuman dateng, tanda tangan absen, langsung pulang…‖

Kisah Lucu Penuh Motivasi 1. Setelah makan malam, seorang ibu dan putrinya bersama-sama mencuci mangkuk dan piring, sedangkan ayah dan putranya menonton TV di ruang tamu. Mendadak, dari arah dapur terdengar suara piring yang pecah, kemudian sunyi senyap. Si putra memandang ke arah ayahnya dan berkata, ―Pasti ibu yang memecahkan piring itu.‖ ―Bagaimana kamu tahu?‖ kata si Ayah. ―Karena tak terdengar suara dia memarahi orang lain,‖ sahut anaknya.  Kita semua sudah terbiasa menggunakan standar yang berbeda melihat orang lain dan memandang diri sendiri, sehingga acapkali kita menuntut orang lain dengan serius, tetapi memperlakukan diri sendiri dengan penuh toleran. 2. Ada dua grup pariwisata yang pergi bertamasya ke pulau Yi Do di Jepang. Kondisi jalannya sangat buruk, sepanjang jalan terdapat banyak lubang. Salah satu pemandu berulang-ulang mengatakan keadaan jalannya rusak parah dan tak terawat. Sedangkan pemandu yang satunya lagi berbicara kepada para turisnya dengan nada puitis, ―Yang kita lalui sekarang ini adalah jalan protokol ternama di Yi Do yang bernama jalan berdekik yang mempesona.‖ 

Walaupun keadaannya sama, namun pikiran yang berbeda akan menimbulkan sikap yang berbeda pula. Pikiran adalah suatu hal yang sangat menakjubkan, bagaimana berpikir, keputusan berada di tangan Anda.

3. Murid kelas 3 SD yang sama, mereka memiliki cita-cita yang sama pula yaitu menjadi badut. Guru dari Tiongkok pasti mencela, ―Tidak mempunyai cita-cita yang luhur, anak yang tidak bisa dibina!‖ Sedangkan guru dari Barat akan bilang, ―Semoga Anda membawakan kecerian bagi seluruh dunia!‖ 

Terkadang orang yang lebih tua, bukan hanya lebih banyak menuntut daripada memberi semangat, malahan sering membatasi definisi keberhasilan dengan arti yang sempit.

4. Istri sedang memasak di dapur. Suami yang berada di sampingnya mengoceh tak berkesudahan, ―Pelan sedikit, hati-hati! Apinya terlalu besar. Ikannya cepat dibalik, minyaknya terlalu banyak!‖ Istrinya secara spontan menjawab, ―Saya mengerti bagaimana cara memasak sayur.‖ Suaminya dengan tenang menjawab, ―Saya hanya ingin dirimu mengerti bagaimana perasaan saya … saat saya sedang mengemudikan mobil, engkau yang berada disamping mengoceh tak ada hentinya.‖ 

Belajar memberi kelonggaran kepada orang lain itu tidak sulit, asalkan Anda mau dengan serius berdiri di sudut dan pandangan orang lain melihat suatu masalah.

HADIR DI SURABAYA CITRA RAYA TAMAN INTERNASIONAL I B7/16

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF