Laporan refleks Spinal Pada Katak

March 19, 2018 | Author: Hasan | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

fisiologi hewan...

Description

REFLEKS SPINAL PADA KATAK

Oleh: Nama NIM Rombongan Kelompok Asisten

: Hasan : B1J012204 : IV :5 : Riskawati

LAPORAN PRAKTIKUM FISIOLOGI HEWAN II

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN FAKULTAS BIOLOGI PURWOKERTO 2014 I. PENDAHULUAN I.1 Latar Belakang Gerak merupakan pola koordinasi yang sangat sederhana untuk menjelaskan penghantaran impuls oleh saraf. Gerak pada umumnya terjadi secara sadar, namun, ada pula gerak yang terjadi tanpa disadari yaitu gerak refleks. Impuls pada gerakan sadar melalui jalan panjang, yaitu dari reseptor, ke saraf sensori, dibawa ke otak untuk selanjutnya diolah oleh otak, kemudian hasil olahan oleh otak, berupa tanggapan, dibawa oleh saraf motor sebagai perintah yang harus dilaksanakan oleh efektor. Gerak refleks merupakan gerakan yang dilakukan tanpa sadar dan merupakan respon segera setelah adanya rangsang. Gerak refleks akan berhubungan dengan saraf-saraf yang ada dalam tubuh. Secara normal seseorang pasti akan mengalami gerak reflkes, jika tidak,maka seseorang itu mengalami gangguan pada sistem sarafnya. Jadi jika orang tidak mengalami gerak refleks karena adanya rangsang yang tiba-tiba, maka pada tubuh terjadi patologis pada sistem sarafnya. Gerak refleks berjalan sangat

cepat

dan

tanggapan

terjadi

secara

otomatis

terhadap

rangsangan, tanpa memerlukan kontrol dari otak. Jadi dapat dikatakan gerakan terjadi tanpa dipengaruhi kehendak atau tanpa disadari terlebih dahulu. Contoh gerak refleks misalnya berkedip, bersin, atau batuk. Saraf merupakan hal yang penting dalam tubuh karena merupakan pusat koordinasi kegiatan tubuh. Sel saraf menurut jenis rangsangannya meliputi sel saraf (sel ganglion) dan serabut saraf (neurit) atau akson. Neuron terdiri dari gerigi yang disebut dendrite dan alat penghubung disebut neuron. Neurit atau akson merupakan bagian utama serabut saraf, yang disebut sumbu torak, dan bagian tengah disebut benang saraf. Sistem saraf tersusun oleh berjuta-juta sel saraf yang mempunyai bentuk bervariasi. Sistem ini meliputi sistem saraf pusat dan sistem saraf tepi. Dalam kegiatannya, saraf mempunyai hubungan kerja seperti mata rantai (berurutan) antara reseptor dan efektor. Reseptor adalah satu atau

sekelompok

sel

saraf

dan

sel

lainnya

yang

berfungsi

mengenali

rangsangan tertentu yang berasal dari luar atau dari dalam tubuh. Efektor adalah sel atau organ yang menghasilkan tanggapan terhadap rangsangan. Contohnya otot dan kelenjar. Sistem saraf terdiri dari jutaan sel saraf (neuron). Fungsi sel saraf adalah mengirimkan pesan (impuls) yang berupa rangsang atau tanggapan.

I.2 Tujuan Tujuan praktikum ini adalah untuk mengetahui terjadinya refleks spinal pada katak (Fejervarya cancrivora).

II.1

II. MATERI DAN METODE Materi Alat-alat yang digunakan dalam praktikum ini adalah jarum, gunting,

pinset, dan tempat penggantung katak. Bahan-bahan yang digunakan adalah katak (Fejervarya cancrivora), dan larutan H2SO4 II.2 Metode 1. Otak katak dirusak dengan jarum preparat. 2. Refleks dari katak diamati seperti pembalikan tubuh, penarikan kaki depan dan belakang dan pencelupan pada larutan. 3. Bagian medulla spinalis dirusak ¼, ½, ¾ dan seluruh bagian medulla spinalis dan diamati refleks yang terjadi pada poin sebelumnya.

III. HASIL DAN PEMBAHASAN III.1 Hasil Tabel 3.1 Respon Refleks Spinal Katak (Fejervarya cancrivora) Perusakan

Pembalikan

Penarikan

bagian

tubuh

kaki depan

Otak ¼ ms + ½ ms ¾ ms Total spina Keterangan: ms = medulla spinalis (+) = respon positif (-) = respon negatif

III.2

+ + -

Penarikan kaki belakang + + + -

Pencelupan H2SO4 + + + + +

Pembahasan Berdasarkan hasil praktikum, perusakan otak menimbulkan respon

negatif pada pembalikan badan, dan menimbulkan respon positif pada penarikan kaki depan, penarikan kaki belakang, dan pencelupan kedalam larutan H2SO4. Perusakan ¼ tulang belakang menimbulkan respon positif pada refleks pembalikan tubuh, penarikan kaki depan, penarikan kaki belakang dan menimbulkan respon positif pada pencelupan ke dalam larutan H2SO4. Perusakan ½ tulang belakang menimbulkan respon negatif pada pembalikan tubuh, dan penarikan kaki depan sedangkan respon positif terjadi pada penarikan kaki belakang, pencelupan ke dalam larutan H2SO4. Perusakan ¾ tulang belakang menimbulkan respon negatif pada pembalikan tubuh, penarikan kaki depan dan kaki belakang namun menimbulkan respon positif pada pencelupan ke dalam larutan H 2SO4. Perusakan total tulang belakang menghasilkan respon negatif pada pembalikan tubuh, penarikan kaki depan dan kaki belakang, dan menibulkan respon positif pada pencelupan dalam larutan H2SO4. Percobaan ini sesuai dengan pernyataan Ville et al. (1988), bahwa refleks masih terjadi karena pusat dari refleks spinal tidak berada dalam otak melainkan pada sumsum tulang belakang yang terpisah dari otak. Sistem syaraf yang terdiri dari jaringan-jaringan syaraf mempunyai fungsi utama sebagai pembuat peran kimiawi dan perkembangan saluran komunikasi untuk koordinasi fungsi-fungsi tubuh. Sistem syaraf pada amphibi sama seperti sistem syaraf pada vertebrata, terdiri dari sistem

syaraf pusat dan sistem syaraf perifer (Hoar, 1984). Komunikasi intrasel yang kompleks dan amat cepat pada hewan tingkat tinggi ditengahi oleh impuls-impuls menghantar

saraf. listrik

Neuron-neuron (impuls)

melalui

(sel-sel bagian

saraf) saraf

secara

elektrik

yang

terjulur

memanjang. Impuls tersebut berupa gelombang-gelombang berjalan yang berbentuk arus-arus ion. Transmisi sinyal antara neuron-neuron dan antara neuron otot (juga neuron kelenjar) seringkali dimediasi secara kimiawi oleh neurotransmitter (penghantar impuls saraf) (Gunawan, 2002). Bykov (1960) menyatakan bahwa sistem syaraf melibatkan tiga komponen yang berlainan yaitu: 1. Reseptor yang merupakan suatu struktur yang mampu mendeteksi perubahan tertentu dalam lingkungan yang mengawali suatu isyarat, yaitu impuls syaraf pada sel syaraf yang melekat. 2. Penghantar impuls, yaitu syaraf itu sendiri. Syaraf tersusun atas berkas serabut akson. Serabut ini merupakan sel-sel khusus yang memanjang dan meluas yaitu neuron. Ada dua macam neuron, yaitu neuron sensori yang meneruskan dari reseptor ke sistem syaraf pusat dan neuron motorik yang meneruskan impuls dari syaraf pusat ke efektor. 3. Efektor, merupakan struktur yang melaksanakan aksi sebagai respon terhadap impuls yang sampai kepadanya melalui motor. Efektor yang paling penting bagi manusia adalah otot dan kelenjar. Menurut Gordon (1982), susunan Sistem Saraf terdiri atas dua bagian: 1. Susunan saraf pusat a. Sumsum tulang belakang (medula spinalis), sebagai penghubung implus dari dan ke otak serta memungkinkan jalan terpendek pada gerak refleks. Susunan substansi alba dan substansi grissea kebalikan dari cerebrum. b. Otak: otak besar, otak kecil, batang otak 2. Susunan saraf tepi (perifer) a. Susunan saraf somatic b. Susunan saraf otonom: - susunan saraf simpatis, berfungsi mengaktifkan tubuh agar bekerja secara otomatis. Meningkatkan aktivitas otot polos, alat peredaran, alat pencernaan, dan alat pernafasan.Berpangkal di daerah medula spinalis (leher) dan pingggang sehingga disebut torakulumbar.

-

susunan saraf parasimpatis, berpangkal pada medula oblongata dan ada yang di sacrum. Kerjanya antagonis dengan syaraf simpatis.

sumsum tulang belakang merupakan pusat gerak refleks, sehingga semakin tinggi tingkat perusakan sumsum tulang belakang maka semakin lemah respon yang diberikan. Hal ini yang akan menyebabkan refleks pembalikkan tubuh, penarikkan kaki depan dan kaki belakang serta pencelupan ke dalam larutan H 2SO4 makin melemah seiring dengan tingkat perusakan. Fungsi dari larutan H 2SO4 itu sendiri adalah untuk mempercepat rangsang saraf spinal. Perusakan tulang belakang juga merusak tali spinal sebagai jalur syaraf, namun dengan adanya respon refleks yang sederhana dapat terjadi melalui aksi tunggal dari tali spinal meskipun adanya perusakkan sumsum tulang belakang (Pearc, 1989). Refleks merupakan suatu respon organ efektor (otot ataupun kelenjar) yang bersifat otomatis atau tanpa sadar terhadap suatu stimulus tertentu. Refleks pada amphibia merupakan konsep dari suatu ritme yang melekat dalam sistem syaraf pusat yang telah ditentukan selama perkembangan. Katak yang telah pulih dari shock spinal (akibat dari operasi pemutusan), akan menarik sebuah kakinya apabila diberi stimulasi.

Apabila

kaki

yang

terstimulasi

itu

dicegah

agar

tidak

melengkung, kaki satunya akan bereaksi melengkung (Frandson, 1993). Menurut Hildebrand (1995), sumsum tulang belakang sebagai syaraf perifer mengandung tali spinal sehingga menimbulkan sinap yang dibawa neuron yang selanjutnya menyebabkan gerak refleks. H2SO4 termasuk larutan elektrolit kuat yang dapat menghantarkan listrik, sifat hantaran listrik ini disebabkan karena adanya partikel bermuatan positif dan negatif. Larutan H2SO4 bersifat asam pekat yang digunakan pada saat praktikum berfungsi untuk memberikan rangsangan kimiawi sehingga menimbulkan gerak reflek. Mekanisme gerak refleks, impuls melalui jalan pendek atau jalan pintas, yaitu dimulai dari reseptor penerima rangsang, kemudian diteruskan oleh saraf sensori ke pusat saraf, diterima oleh set saraf penghubung (asosiasi) tanpa diolah di dalam otak langsung dikirim tanggapan ke saraf motor untuk disampaikan ke efektor, yaitu otot atau kelenjar. Jalan pintas ini disebut lengkung refleks. Gerak refleks dapat dibedakan atas refleks otak bila saraf penghubung (asosiasi) berada di dalam otak, misalnya, gerak mengedip atau mempersempit pupil bila ada

sinar dan refleks sumsum tulang belakang bila set saraf penghubung berada di dalam sumsum tulang belakang misalnya refleks pada lutut (Frandson, 1993). Sistem sensori seperti otot spindel, temperatur rendah juga meningkatkan gerak spontan. Aktivitas spontan menjadi lebih cepat dan kuat pada lingkungan temperatur yang rendah (Nicholls et al., 1990).

IV.

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil dan pembahasan sebelumnya dapat diambil kesimpulan bahwa : 1. Refleks spinal pada katak dapat diketahui dengan merusak otak dan medulla spinalis katak dan dengan pencelupan kaki belakang katak dalam larutan H2SO4. 2. Perusakan otak masih dapat memberikan respon pada kaki depan, kaki belakang dan pembalikkan tubuh, tetapi tidak dengan perusakan ¼ ,½, ¾ tulang belakang dan perusakan total.

DAFTAR REFERENSI Bykov, K.M. 1960. Text Book of Physiology. Foreign Languages Publishing House, Moskow. Frandson, R. D. 1993. Anatomi dan Fisiologi Ternak. Gadjah Mada University Press, Yogyakarta. Gordon, M. S., G. A. Bortholomew., A. D. Grinell., C. B. Jorgenscy and F. N. White. 1982. Animal Physiology: Principle and Adaptation, 4th Edition. MacMillan Publishing Co INC, New York. Gunawan, A. 2002. Mekanisme Penghantaran (Neurotransmitter). Integral, 7 (2): 38-41.

Dalam

Neuron

Hildebrand, M. 1995. Analysis of Vertebrate Structure, 4th Edition. John Willey&Sons INC, New York. Hoar, W.S.1984. General and Comparative Physiology Third Edition. Prentice Hall of India Private Limited, New Delhi. Nicholls, J.G., R.R. Stewart., S.D. Erulkar dan N.R. Saunders. 1990. Reflexes, Fictive Respiration and Cell Divition in The Brain and Spinal Cord of The Newborn Opossum, Monodelphis domestica, Isolated and Maintained in vitro. J. Exp. Biol. 152, 1-15. Pearce, E. 1989. Anatomi dan Fisiologi untuk Paramedis. Gramedia. Jakarta. Ville, C.A., W.F. Walker, Jr. dan R.D. Barnes. 1988. Zoologi Umum. Erlangga, Jakarta.

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF