Gangguan Campuran Cemas Dan Depresi
July 31, 2017 | Author: tokzz | Category: N/A
Short Description
Gangguan Campuran Cemas dan Depresi...
Description
BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang Kecemasan adalah suatu penyerta yang normal dari pertumbuhan, dari perubahan, dari pengalaman sesuatu yang baru dan belum dicoba, dan dari penemuan identitasnya sendiri dan arti hidup. Sebagai contohnya, kecemasan adalah normal bagi anak-anak pada hari pertama sekolahnya, ketika tampil dihadapan orang banyak,dll. Tetapi sebalinya, kecemasan patologis adalah respon yang tidak sesuai terhadap stimulus yang diberikan berdasarkan pada intensitas atau durasinya.4 Sementara itu, pasien dengan mood terdepresi memperlihatkan kehilangan energi dan minat, merasa bersalah, sulit berkonsentrasi, hilangnya nafsu makan, berpikir mati atau bunuh diri. Tanda dan gejala lain termasuk perubahan dalam tingkat aktivitas, kemampuan kognitif, bicara dan fungsi vegetatif (termasuk tidur, aktivitas seksual dan ritme biologik yang lain).3 Beberapa memiliki gejala gangguan kecemasan yang tidak memenuhi kriteria untuk satu pun gangguan kecemasan DSM-IV spesifik atau gangguan penyesuaian dengan kecemasan atau campuran kecemasan yang tidak ditentukan (NOS; not otherwise specified). Gangguan tersebut melingkupi pasien yang memiliki gejala kecemasan dan depresif tetapi tidak memenuhi kriteria diagnostik untuk suatu gangguan kecemasan maupun suatu gangguan mood. Kombinasi gejala depresif dan kecemasan menyebabkan gangguan fungsional yang bermakna pada orang yang terkena.
BAB 2 PEMBAHASAN 2.1 GANGGUAN ANXIETAS 2.2.1 DEFINISI Anxietas merupakan suatu keadaan yang ditandai oleh rasa khawatir disertai dengan gejala somatik yang menandakan suatu kegiatan berlebihan dari susunan saraf autonomik (SSA).1 2.2.2 ETIOLOGI Penyebab gangguan cemas multifaktorial: faktor biologis, psikologis, dan sosial. Faktor biologis kecemasan akibat dari reaksi syaraf otonom yang berlebihan dan terjadi pelepasan kathekolamin. Dilihat dari aspek psikoanalis, kecemasan dapat terjadi akibat impuls-impuls bawah sadar yang masuk ke alam sadar. Mekanisme pertahanan jiwa yang tidak sepenuhnya berhasil dapat menimbulkan
kecemasan
yang
mengambang,
displacement
dapat
mengakibatkan reaksi fobia, reaksi formasi, dan dapat mengakibatkan gangguan obsesi kompulsif. Dari pendekatan sosial, anxietas dapat disebabkan karena konflik, frustasi, krisis atau tekanan.4 2.2.3 GAMBARAN KLINIS DAN DIAGNOSA Pengalaman anxietas memiliki dua komponen: kesadaran akan sensasi fisiologis (seperti berdebar-debar dan berkeringat) serta kesadaran sedang gugup atau ketakutan. Di samping efek motorik dan viseral,, kecemasan mempengaruhi pikiran, persepsi, dan pembelajaran. kecemasan cenderung menimbulkan kebingungan dan distorsi persepsi, tidak hanya persepsi waktu dan ruang tetapi juga orang dan arti peristiwa. Distorsi ini dapat menggangu proses pembelajaran dengan menurunkan konsentrasi, mengurangi daya ingat, dan menganggu kemampuan menghubungkan satu hal dengan hal lain yaitu membuat asosiasi.4 2.2.4
TERAPI OBAT
Pengobatan primer untuk gangguan kecemasan umum karena kondisi medik umum adalah mengobati kondisi medik dasarnya. Jika pasien juga memiliki gangguan penggunaan alkohol atau zat lain, gangguan tersebut juga harus dipusatkan secara terapeutik untuk mencapai pengendalian gejala gangguan kecemasan. Jika menghilangkan kondisi medis primer tidak membalikkan gejala gangguan kecemasan, pengobatan gejala tersebut harus mengikuti pedoman umum untuk gangguan mental spesifik. Pada umumnya, teknik modifikasi perilaku, obat ansiolitik, dan antidepresan serotonergik adalah cara pengobatan yang paling efektif.4
2.2 GANGGUAN DEPRESI 2.2.1 DEFENISI Depresi merupakan satu masa terganggunya fungsi manusia yang berkaitan dengan alam perasaan yang sedih dan gejala penyertanya, termasuk perubahan pada pola tidur dan nafsu makan, psikomotor, konsentrasi, anhedonia, kelelahan, rasa putus asa dan tak berdaya, serta gagasan bunuh diri.3 2.2.2
ETIOLOGI Faktor Organobiologi Dilaporkan terdapat metabolit amin biogenik-seperti asam 5hydroxyinleactic (5-HIAA), asam homovanilic (HVA), dan 3-methoxy4-hydroxyphenyl-glycol (MHPG) di dalam darah, urin, dan cairan serebrospinal (CSF) pasien dengan gangguan mood. Paling konsisten adalah hipotesis ganggua mood berhubungan dengan disregulasi
heterogen pada amin biogenik. Faktor Genetik Genetik merupakan faktor penting dalam perkembangan gangguan mood, tetapi jalur penurunan sangat kompleks. Tidak hanya sulit untuk mengabaikan
efek
psikososial,
tetapi
jga
faktor
nongenetik
kemungkinan juga berperan sebagai penyebab berkembangnya
gangguan mood setidak-tidaknya pada beberapa orang. Faktor Psikososial Peristiwa kehidupan dengan stressfull sering mendahului episode pertama,
dibandingkan
episode
berikutnya.
Ada
teori
yang
mengemukan adanya stres sebelum episode pertama menyebabkan perubahan berbagai neurotransmitter dan sistem sinyal interneuron. Termasuk hilangnya beberapa neuron dan penurunan kontak sinap. Dampaknya, seorang individu berisiko tinggi mengalami episode berulang gangguan mood, sekalipun tanpa stresor dari luar. Data paling mendukung berhubungan dengan peristiwa kehidupan yang paling sering berhubungan dengan depresi adalah kehilangan orang tua sebelum usia 11 tahun. Stresor lingkungan paling sering adalah kehilangan pasangan. Faktor risiko lain adalah kehilangan pekerjaan dimana orang yang keuar dari pekerjaannya berisiko tiga kali lebih
besar timbulnya gejala depresi dibandingkan yang bekerja. Faktor Kepribadian Semua orang, apapun pola kepribadiannya, dapat mengalami depresi sesuai dengan situasinya. Orang dengan gangguan kepribadian obsesikompulsif, histrionik dan ambang, berisiko tinggi untuk mengalami depresi dibandingkan dengan gangguan kepribadian paranoid atau antisosial. Pasien dengan gangguan distimk dan siklotimik berisiko
menjadi gangguan depresi berat. Faktor Psikodinamik pada Depresi Pemahaman psikodinamik depresi yang ditemukan oleh Sigmon Freud dan dilanjutkan dengan Karl Abraham dikenal sebagai pandangan klasik dari depresi. Teori tersebut termasuk empat hal utama: 1. Hubungan ibu-anak selama fase oral (10-18 bulan) menjadi faktor predisposisi untuk rentan terhadap episode depresi berulang. 2. Depresi dapat dihubungkan dengan kenyataan atau bayangan kehilangan objek.
3. Introjeksi merupakan terbangkitnya mekanisme pertahanan untuk mengatasi penderitaan yang berkaitan dengan kehilangan objek. 4. Akibat kehilangan objek cinta, diperlihatkan dalam bentuk campuran antara benci dan cinta, perasaan marah yang diarahkan pada diri sendiri.
Formulasi lain dari depresi Teori kognitif. Depresi merupakan hasil penyimpangan kognitif spesifik yang menghasilkan kecenderungan seseorang menjadi depresi. Postulat Aaron Beck menyatakan trias kognitif dari depresi mencakup; 1. Pandangan terhadap diri sendiri berupa persepsi negatif terhadap dirinya. 2. Tentang lingkungan yakni kecenderungan menganggap dunia bermusuhan terhadapnya. 3. Tentang masa depan yakni bayangan penderitaan dan kegagalan.3
2.2.3
TANDA DAN GEJALA Episode depresi. Mood terdepresi, kehilangan minat dan berkurangnya energi adalah gejala utama dari depresi. Pasien mungkin mengatakan perasaanya sedih, tidak mempunyai harapan, dicampakkan, atau tidak berharga. Emosi pada mood depresi kualitasnya berbeda dengan emosi duka cita atau kesedihan yang normal. Pikiran untuk melakukan bunuh diri dapat timbul pada sekitar dua pertiga pasien depresi, dan 10 sampai 15 persen diantaranya melakukan bunuh diri. Mereka yang dirawat di rumah sakit dengan percobaan bunuh diri dan ide bunuh diri mempunyai umur hidup lebih panjang dibandingkan yang tidak dirawat. Beberapa pasien depresi terkadang tidak menyadari ia mengalami depresi dan tidak mengeluh tentang gangguan mood meskipun mereka menarik diri dari keluarga, teman dan aktivitas yang sebelumnya menarik baginya. Hampir semua
pasien depresi (97%) mengeluh tentang penurunan energi dimana mereka mengalami kesulitan dalam menyelesaikan tugas dan menurunnya motivasi untuk terlibat dalam kegiatan baru. Sekitar 80% pasien mengeluh masalah tidur, khususnya terjaga dini hari (terminal insomnia) dan sering terbangun di malam hari karena masalah yang dihadapi.
Kebanyakan
pasien
menunjukkan
peningkatan
atau
penurunan nafsu makan demikian pula dengan bertambahnya dan menurun berat badannya. Kecemasan adalah gejala tersering dari depresi dan menyerang 90% pasien depresi. Berbagai perubahan asupan makanan dan istirahat dapat menyebabkan timbulnya penyakit lain secara bersamaan, seperti diabetes, hipertensi, penyakit paru obstruksi kronik dan penyakit jantung. Gejala lain termasuk haid yang tidak normal dan menurunnya
minat dan aktivitas seksual. Depresi pada orang tua berbagai penelitian melaporkan angka prevalensi berkisar antara 25-50 persen. Beberapa penelitian menunjukkan depresi pada orang tua dapat dihubungkan dengan status ekonomi yang rendah, kehilangan pasangan, bersamaan dengan penyaki fisik dan isolasi sosial. Gangguan pada orang tua seringkali tidak terdiagnosis oleh karena gejala sebagai keluhan somatik.3
2.2.4 PENATALAKSANAAN Penatalaksanaan pasien gangguan mood harus diarahkan kepada beberapa tujuan. Pertama, keselamatan pasien harus terjamin. Kedua, kelengkapan evaluasi diagnostik pasien harus dilaksanakan. Ketiga, rencana terapi bukan hanya untuk gejala, tetapi kesehatan jiwa pasien kedepan juga harus diperhatikan.
Rawat inap Indikasi yang jelas untuk rawat inap adalah kebutuhan untuk prosedur diagnostik, risiko untuk bunuh diri dan melakukan pembunuhan, dan berkurangnya kemampuan pasien secara menyeluruh untuk asupan makanan dan tempat perlindungan. Riwayat gejala berulang dan hilangnya sistem dukungan terhadap pasien juga merupakan indikasi rawat inap. Terapi keluarga Terapi keluarga tidak umum digunakan sebagai primer untuk gangguan depresi berat, tetapi meningkatkan bukti klinis dapat membantu pasien dengan gangguan mood untuk mengurangi dan menghadapi stres dan mengurangi adanya kekambuhan. Terapi keluarga diindikasikan untuk gangguan yang membahayakan perkawinan pasien atau fungsi keluarga atau jika gangguan mood didasari atau dapat ditangani oleh situasi keluarga. Farmakoterapi Pada gangguan depresi berat, penanganan efektif dan spesifik, seperti obat trisiklik untuk gangguan depresi berat telah digunakan selama 40 tahun. Antidepresan membutuhkan waktu 3-4 minggu untuk memberikan efek terapi yang signifikan, menunjukkan efek terapi lebih awal; dan secara relatif semua antidepresan yang tersedia menjadi toksik pada dosis yang kelebihan dan menunjukkan efek samping. Antidepresan lainnya adalah Serotonine Reuptake inhibitor (SSRIs), seperti fluoxetine, paroxetine (Paxil), dan sertraline (zoloft). Antidepresan golongan lain misalnya bupropion, venlafazine, nefazodone (serzone), dan mirtazapine (remeron) menunjukkan secara klinis hasil yang sama efektif dengan obat terdahulu tetapi lebih aman dan toleransinya lebih baik. Prinsip indikasi untuk antidepresan adalah episode depresi berat. Edukasi pasien yang adekuat tentang kegunaan antidepresan sebagai hal penting untuk kesuksesan terapi termasuk pemilihan obat dan dosis yang paling sesuai.
Pada pemberian antidepresan, obat baru memperlihatkan efek antidepresan yang optimal dalam 3 sampai 4 minggu. Timbulnya efek samping menunjukkan obat bekerja, tetapi efek samping yang timbul harus dijelaskan secara detail. Sebagai contoh, beberapa pasien yang meminum antidepresan golongan SSRIs menjadi gelisah, mual dan muntah sebelum adanya penurunan gejala. Efek samping berkurang seiring berjalannya waktu.
2.3 GANGGUAN CAMPURAN ANXIETAS DAN DEPRESI 2.3.1 DEFENISI Gangguan ini mencakup pasien yang memiliki gejala kecemasan dan depresi, tetapi tidak memenuhi kriteria diagnostik untuk suatu gangguan mood. Kombinasi gejala depresi dan kecemasan menyebabkan gangguan fungsional yang bermakna pada orang yang terkena.3 2.3.2 ETIOLOGI Empat bukti utama menyatakan bahwa gejala kecemasan dan gejala depresi berhubungan sebab akibat pada beberapa pasien yang terkena, yaitu: 1. Ditemukannya neuroendokrin yang sama pada gangguan depresi dan 2.
gangguan kecemasan, khususnya gangguan panik. Hiperaktivitas sistem noradregenik relevan sebab menyebab pada beberapa pasien dengan gangguan depresi dan pada beberapa pasien
3.
4.
dengan gangguan panik. Obat serotogenik berguna dalam mengobati gangguan depresi maupun kecemasan.3 Gejala kecemasan dan depresi berhubungan secara genetik pada beberapa keluarga.5
2.3.3
MANIFESTASI KLINIS
Kombinasi beberapa gejala gangguan kecemasan dan beberapa gejala gangguan depresi. Disamping itu, gejala hiperaktivitas sistem saraf otonom, seperti keluhan gastrointestinal, sering ditemukan.
2.3.4
PERJALANAN PENYAKIT DAN PROGNOSIS
Selama perjalanan penyakit, gejala kecemasan atau depresif mungkin berganti muncul. Prognosis tidak diketahui saat ini. 2.3.5
DIAGNOSA
Kriteria untuk diagnosa pasti, adalah:
Terdapat gejala anxietas maupun depresi, dimana masing-masing tidak menunjukkan rangkaian gejala yang cukup berat untuk menegakkan diagnosis sendiri. Untuk anxietas, beberapa gejala otonom harus ditemukan walaupun tidak terus menerus, disamping rasa cemas atau
kekhawatiran berlebihan. Bila ditemukan anxietas berat disertai depresi yang lebih ringan, maka harus dipertimbangkan kategori gangguan anxietas lainnya atau gangguan anxietas fobik. Bila ditemukan sindrom depresi dan anxietas yang cukup berat untuk menegakkan masing-masing diagnosis, maka campuran tidak dapat digunakan. Jika hanya dapat dikemukakan satu
diagnosis, maka gangguan depresi harus diuramakan. Bila gejala-gejala tersebut berkaitan erat dengan stres kehidupan yang jelas, maka harus digunakan kategori gangguan penyesuaian.2,5
2.3.6
PENATALAKSANAAN
Pendekatan psikoterapi dapat berupa terapi kognitif atau modifikasi perilaku. Farmakoterapi dapat termasuk obat antianxietas atau obat antidepresan atau keduanya. Diantara obat ansiolitik, penggunaan
triazolobenzodiazepin
mungkin diindikasikan karena efektivitas obat tersebut dalam mengobati depresi yang disertai kecemasan. Suatu obat yang mempengaruhi reseptor serotonine tipe – 1A (5-HT
), seperti buspiron. Dapat diinginkan. Diantara
1A
antidepresan, antidepresan serotogenik mungkin yang paling efektif.2
BAB 3 KESIMPULAN 3.1 Kesimpulan Gangguan campuran anxietas dan depresif ini mencakup pasien yang memiliki gejala kecemasan dan depresi, tetapi tidak memenuhi kriteria diagnostik untuk suatu gangguan kecemasan maupun gangguan mood. Kombinasi gejala depresi dan kecemasan menyebabkan gangguan fungsional yang bermakna pada orang yang terkena.2
View more...
Comments