[Draft] Laporan Pendahuluan
April 5, 2018 | Author: Agung Setiawan Pribadi | Category: N/A
Short Description
Laporan Pendahuluan Pekerjaan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake untuk Christian Centre di Kota Ambon...
Description
KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM DIREKTORAT JENDERAL SUMBER DAYA AIR
BALAI WILAYAH SUNGAI MALUKU POKJA III ULP BALAI WILAYAH SUNGAI MALUKU Jl.Mr. Ch. Soplanit, Rumah Tiga – Ambon Telp. (0911) 382-5019, Fax (0911) 382-5022
LAPORAN PENDAHULUAN
2014
Jasa Konsultan BTN Kebun Cengkih Blok D1/07 - AMBON
[TYPE
THE COMPANY ADDRESS]
LAPORAN PENDAHULUAN
Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas terselesaikannya dokumen LAPORAN PENDAHULUAN sebagai dokumen awal bagi kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon. LAPORAN PENDAHULUAN ini secara umum merupakan sebuah laporan awal dari keseluruhan rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan selama kurang lebih 6 (enam bulan) pekerjaan, di mana di dalam dokumen ini kurang lebih berisikan mengenai. PENDAHULUAN, di mana di dalamnya akan dibahas terkait latar belakang kegiatan, maksud dan tujuan, ruang lingkup serta dasar hukum kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon ini. TINJAUAN PUSTAKA, di mana di dalamnya akan dibahas mengenai tinjauan pustaka terkait pelaksanaan UKL/UPL, dalam hal ini meliputi peraturan perundangan, proses penyusunan dan tata pelaksanaan UKL/UPL (beserta AMDAL) di masyarakat APRESIASI WILAYAH STUDI, di mana di dalamnya akan dibahas mengenai kondisi umum kawasan studi dalam hal ini adalah Kota Ambon dan kawasan Pantai Talake yang terletak di Kelurahan Waihaong. PENDEKATAN DAN METODOLOGI, di mana di dalamnya berisikan mengenai pendekatan-pendekatan dan metodologi yang dilakukan terkait dengan kondisi eksisting di lapangan sebagai dasar bagi penyusunan dokumen dan kegiatan selanjutnya RENCANA KERJA, di mana di dalamnya berisikan informasi tentang struktur dan komposisi tenaga ahli yang terlibat dalam kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake ini beserta dengan jadwal dan rencana kerja selama berlangsungnya kegiatan ini PENUTUP DAN LAMPIRAN-LAMPIRAN, merupakan sebuah bab pelengkap yang berisikan mengenai penutup kegiatan Penyusunan LAPORAN PENDAHULUAN dari keseluruhan rangkaian kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon ini.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
i
LAPORAN PENDAHULUAN
Dalam penyusunan LAPORAN PENDAHULUAN ini, pihak konsultan menyadari kemungkinan masih adanya kekurangan dan kesalahan, untuk itu pihak konsultan mengharapkan adanya kritik dan masukan yang konstruktif dari berbagai pihak terkait sehingga dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi bagi kegiatan selanjutnya (yaitu penyusunan LAPORAN ANTARA dan PENYUSUNAN LAPORAN AKHIR) sebagai keseluruhan rangkaian kegiatan yang akan dilakukan. Pada akhirnya tim konsultan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak terkait yang telah membantu dalam penyusunan dan penyelesaian pekerjaan ini
Ambon,
Juni 2014
Penyusun
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
ii
LAPORAN PENDAHULUAN
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang ................................................................................................. I-1 1.2 Maksud dan Tujuan .......................................................................................... I-2 1.2.1 Maksud Kegiatan .................................................................................... I-2 1.2.2 Tujuan Kegiatan ..................................................................................... I-2 1.3 Ruang Lingkup ................................................................................................. I-3 1.3.1 Ruang Lingkup Wilayah Kajian ............................................................. I-3 1.3.2 Ruang Lingkup Kegiatan ........................................................................ I-3 1.3.2.1 Pelingkupan .............................................................................. I-3 1.3.2.2 Wilayah Studi .......................................................................... I-3 1.3.2.3 Keterkaitan dengan Kegiatan Proyek lain ................................ I-4 1.4 Dasar Hukum ................................................................................................... I-4 1.5 Keluaran Pekerjaan .......................................................................................... I-5 1.6 Sistematika Pelaporan ...................................................................................... I-5 BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pembangunan Berwawasan Lingkungan ......................................................... II-1 2.2 Peraturan Perundangan Mengenai Amdal dan Ukl Upl ................................... II-3 2.3 Proses Dan Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL UPL ............................ II-4 2.3.1 Pengertian Tentang AMDAL dan UKL UPL ......................................... II-4 2.3.2 Tujuan Penyusunan AMDAL dan UKL UPL ........................................ II-6 2.3.3 Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL UPL ...................................... II-7 2.4 Keterlibatan Masyarakat Dalam Penyusunan AMDAL dan UKL UPL .......... II-12 BAB III PENDEKATAN DAN METODOLOGI 3.1 PENDEKATAN ............................................................................................... III-1 3.1.1 Pendekatan Normatif .............................................................................. III-1 3.1.2 Pendekatan Partisipatif dan Fasilitatif .................................................... III-1 3.2 Metodologi ....................................................................................................... III-3 3.2.1 Tahap Persiapan ...................................................................................... III-3 3.2.2 Tahap Eksplorasi Data ............................................................................ III-3 3.2.2.1 Studi Literatur ........................................................................... III-4 3.2.2.2 Survey ....................................................................................... III-4 3.2.2.3 Kompilasi Data ........................................................................... III-5 3.2.3 Tahap Analisis ........................................................................................ III-5 3.2.3.1 Analisis Permintaan (Demand)................................................. III-6 3.2.3.2 Analisis Sarana dan Prasarana Transportasi (Aksesibilitas) .... III-7 3.2.3.3 Analisis Sosial Budaya ............................................................. III-9 UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
iii
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3
3.2.3.4 Analisis SDM dan Kelembagaan............................................. III-9 3.2.3.5 Analisis Promosi dan Pemasaran.............................................. III-9 MODEL ANALISA YANG DIGUNAKAN ................................................... III-10 3.3.1 Analisa SWOT ........................................................................................ III-10 3.3.1.1 Strategi Inti (Core Strategy) ..................................................... III-11 3.3.1.2 Strategi konsekuensi (Consequence strategy) .......................... III-12 3.3.1.3 Strategi pelanggan (customer strategy) .................................... III-12 3.3.1.4 Strategi pengendalian (control strategy) ................................... III-12 3.3.1.5 Strategi Budaya (culture strategy) ............................................ III-12 3.3.2 Analisa Finansial .................................................................................... III-12 3.3.2.1 Tahapan Penilaian Kelayakan Investasi Pembangunan Kawasan Bisnis: ....................................................................... III-13 3.3.2.2 Teknik Pengolahan dan Analisis Data Studi Kelayakan .......... III-14 3.3.2.3 Metode Penilaian Kelayakan .................................................... III-16 3.3.3 Analisa Kapasitas Pelayanan Fasilitas Perdagangan/ Kawasan Bisnis....................................................................................... III-19 3.3.3.1 Warung ..................................................................................... III-19 3.3.3.2 Pertokoan .................................................................................. III-19 3.3.3.3 Pusat Perbelanjaan Kawasan 30.000 Penduduk ....................... III-20 3.3.3.4 Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 120.000 Penduduk .................................................... III-20 3.3.3.5 Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 480.000 Penduduk .................................................... III-21
BAB IV APRESIASI WILAYAH STUDI 4.1 Gambaran Umum Wilayah Kota Ambon......................................................... IV-1 4.1.1 Historis.................................................................................................... IV-1 4.1.2 Posisi Strategis Ambon ........................................................................... IV-2 4.1.3 Morfologi Kota ....................................................................................... IV-2 4.1.4 Adminsitrasi............................................................................................ IV-4 4.2 Kondisi Fisik Alami ......................................................................................... IV-5 4.2.1 Letak dan Geografis................................................................................ IV-5 4.2.2 Curah Hujan dan Klimatologi................................................................. IV-6 4.2.3 Hidrologi dan Geologi ............................................................................ IV-8 4.2.3.1 Hidrologi................................................................................... IV-8 4.2.3.2 Geologi ..................................................................................... IV-10 4.2.4 Topografi dan Jenis Tanah ..................................................................... IV-10 4.2.5 Arus Laut, Gelombang dan Pasang Surut ............................................... IV-12 4.2.5.1 Arus Laut .................................................................................. IV-12 4.2.5.2 Pasang Surut ............................................................................. IV-13 4.2.5.3 Gelombang ............................................................................... IV-13 4.2.6 Bathimetri ............................................................................................... IV-14 4.2.7 Ekosistem Pesisir .................................................................................... IV-15 4.2.7.1 Ekosistem Mangrove ................................................................ IV-15 UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
iv
LAPORAN PENDAHULUAN
4.3
4.4
4.2.7.2 Ekosistem Padang Lamun ........................................................ IV-16 4.2.7.3 Ekosistem Terumbuh Karang ................................................... IV-17 4.2.8 Daerah Rawan Bencana .......................................................................... IV-18 4.2.8.1 Erosi, Abrasi, Akreasi dan Sedimentasi ................................... IV-18 4.2.8.2 Banjir dan Longsoran Tanah ...................................................... IV-21 4.2.8.3 Tsunami ...................................................................................... IV-22 Kondisi Fisik Buatan ........................................................................................ IV-22 4.3.1 Penggunaan Lahan dan Pola Permukiman ............................................. IV-22 4.3.2 Prasarana dan Sarana .............................................................................. IV-24 4.3.2.1 Sarana Pendidikan .................................................................... IV-24 4.3.2.2 Sarana Kesehatan...................................................................... IV-24 4.3.2.3 Sarana Keagamaan/ Peribadatan .............................................. IV-25 4.3.3 Sirkulasi dan Transportasi ...................................................................... IV-26 4.3.4 Penyebaran Fasilitas Sosial Ekonomi dan Bangunan Pengaman Pantai ................................................................... IV-27 Sosial, Budaya dan Ekonomi Masyarakat........................................................ IV-28 4.4.1 Sosial Budaya dan Kependudukan ......................................................... IV-30 4.4.2 Kegiatan Ekonomi Penduduk ................................................................. IV-33 4.4.3 Ekonomi Perkotaan................................................................................. IV-33
BAB V RENCANA KERJA 5.1 Rencana Kerja .................................................................................................. V-1 5.1.1 Pekerjaan Teknis..................................................................................... V-2 5.1.2 Keluaran Pekerjaan ................................................................................. V-3 5.1.3 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan ................................................................. V-6 5.2 Struktur Organisasi Pelaksana Pekerjaan ......................................................... V-6 5.2.1 Uraian Tugas Personil ............................................................................ V-6 5.2.2 Jadwal Penugasan Personil ..................................................................... V-7
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
v
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 3.1 Matrik Analisis SWOT .............................................................................. III-11 Tabel 3.2 Kriteria Penilaian Kelayakan ..................................................................... III-16 Tabel 4.1 Luas Desa dan Kelurahan di Kota Ambon ................................................ IV-5 Tabel 4.2 Letak dan Batas Wilayah Kota Ambon ..................................................... IV-6 Tabel 4.3 Curah Hujan Dan Hari Hujan Di Kota Ambon Tahun 2006 – 10 ............. IV-7 Tabel 4.4 Sebaran Wilayah Dataran Di Kota Ambon ............................................... IV-11 Tabel 4.5 Jumlah Fasilitas Pendidikan di Kota Ambon ............................................ IV-24 Tabel 4.6 Jumlah Fasilitas Kesehatan di Kota Ambon .............................................. IV-25 Tabel 4.7 Jumlah Fasilitas Keagamaan/Peribadatan di Kota Ambon ....................... IV-25 Tabel 4.8 Jumlah Penduduk Kota Ambon Tahun 2010............................................. IV-31 Tabel 4.9 Jumlah Penduduk Kota Ambon tiap Desa thn 2010.................................. IV-31 Tabel 5.1 Jadwal Kegiatan ........................................................................................ V-6 Tabel 5.2 Jadwal Penugasan Personil ........................................................................ V-8
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
vi
LAPORAN PENDAHULUAN
Gambar 2.1 Pengendalian Dampak Lingkungan dengan Pendekatan Teknis ........... II-7 Gambar 2.2 Pengendalian Dampak Lingkungan dengan Pendekatan Limbah ........ II-8 Gambar 2.3 Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL/UPL .................................... II-11 Gambar 3.1 Keterkaitan antara Analisis SWOT dengan strategi 5 C ....................... III-11 Gambar 3.2 Tahapan Studi Kelayakan ...................................................................... III-14 Gambar 4.1 Gerbang Laut Fort Victoria dan Kantor Walikota Ambon .................... IV-2 Gambar 4.2 Kedudukan Kawasan Kota Pantai ......................................................... IV-2 Gambar 4.3 Taman Kota Ambon .............................................................................. IV-4 Gambar 4.4 Kenampakan abrasi di pantai Eri dan penimbunan lahan pasut di daerah pantai Benteng Teluk Ambon Luar ...................................... IV-20 Gambar 4.5 Kenampakan sedimentasi pada muara sungai Wai Ruhu (galala) ......... IV-21 Gambar 4.6 Terminal Mardika .................................................................................. IV-26 Gambar 4.7 Pelabuhan Galala ................................................................................... IV-27 Gambar 4.8 Kondisi Bangunan Pengaman Pantai ..................................................... IV-28
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
vii
LAPORAN PENDAHULUAN
1.1
LATAR BELAKANG Kota Ambon sebagaimana kota-kota lainnya memiliki tingkat pertumbuhan kota yang
relatif sangat cepat. Hal ini di dukung pula dengan posisi kota Ambon yang cukup startegis. Paling tidak, ada beberapa faktor pendukung dari pertumbuhan Kota Ambon yang sedemikian pesat, yaitu kota ini dilalui sistem transportasi lintas pulau, denganjalur perjalanan darat, laut dan udara yang sangat padat, dan keberadaan Pelabuhan di Kota Ambon dengan kegiatan bongkar muat barang jasa dan industri serta kegiatan perikanan. Pertumbuhan Kota Ambon yang pesat ini ditandai dengan adanya peningkatan perkembangan kegiatan fisik dan non fisik yang tentunya akan menimbulkan berbagai dampak baik positif maupun negatif bagi kotanya. Perkembangan kegiatan ini akan mempengaruhi kebutuhan terhadap lahan perkotaan guna pembangunan perumahan, sarana dan prasarana kota berikut utilitasnya, sementara ketersediaan lahan di perkotaan sangat terbatas. Perkembangan fisik kota Ambon pada saat ini dapat dikategorikan relatif cepat. Fenomena ini dapat terlihat dari pembangunan pergudangan perdagangan, dan industri serta sarana dan prasarana kota yang setiap tahunnya terus meningkat. Ditahun mendatang, diperkirakan perkembangan ini tidak akan berhenti, namun akan terus berlanjut sesuai dengan karakteristik suatu kota sebagai makhluk hidup, yang selalu tumbuh dan berkembang. Untuk itu dalam upaya memenuhi kebutuhan aktivitas perkotaan tersebut perlu adanya upaya pengaturan, penataan, pengelolaan dan pengendalian peruntukan tata gunalahan sehingga dapat mengakomodasi seluruh kebutuhan lahan secara terpadu, efisien dan efektif serta komprehensif. Hal tersebut dapat dilakukan dengan penyusunan rencana kota. Hal ini dilakukan agar tersedia suatu rencana kota yang mantap, yangbersifat operasional dan mengikat, baik bagi Pemerintah Daerah termasuk instansivertikal, maupun bagi warganya untuk dapat di sikapi dan dipatuhi (Keputusan MenteriDalam Negeri Nomor 59 Tahun 1988 Tentang Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 2 Tahun 1987). Sedangkan tujuan dari perencanaan kota adalah meningkatkan kualitas lingkungan kehidupan dan penghidupan warga kota, tercipta suasana aman, tertib, lancar, dan sehat bagi warga masyarakat kotanya. Sebagaimana tercantum dalam Undang-undang No. 26 tahun UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-1
LAPORAN PENDAHULUAN
2007 Tentang PenataanRuang dan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum No. 16 Tahun 2009 Tentang RencanaDetail Tata Ruang, jenis dan hirarki Rencana Kota adalah Rencana Struktur Tata RuangKawasan Tata Ruang Wilayah Kota, Rencana Detail Tata Ruang Kawasan Perkotaan, danZona Regulation. Penyusunan ketiga jenis rencana wilayah tersebut harus merupakansuatu kesatuan perencanaan yang hirarkhis dimana rencana yang satu harus salingmenunjang rencana yang lain. Untuk pengembangan Kota Ambon maka di pantai ada sebagian yang berkompetensi untuk menjadi waterfront city.Untuk menentukan hal tersebut perlu dilakukan reklamasi pantai sesuai peruntukan waterfrontcity.Tujuan utama dari reklamasi adalah untuk menambah luas daratan guna suatu aktivitas yang sesuai dengan kebutuhan wilayah tersebut. Dengan kondisi diatas, maka sinergitas perencanaan wilayah dengan memperhatikanpengelolaan sumber daya air yang seimbang pada pemanfaatan ruang perlu mendapatperhatian yang serius semua pihak. Tentunya langkah kongkrit menjadi prioritas adalahtelah dilakukan kegiatan perencanaan berupa “UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre”. Kini untukmerealisasikan program waterfront city di kota Ambon pada tahap konstruksi, perlu dilakukan “UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre” tersebut.
1.2
MAKSUD DAN TUJUAN
1.2.1
Maksud Kegiatan Maksud dari adanya kegiatan Penyusunan Dokumen UKL/UPL Pengaman Pantai
Talake Untuk Christian Centre ini secara umum adalah untuk menilai sejauh mana daya dukung lahan dan kelayakan pengembangan sebagian kawasan pantai yang dapat dilakukan terkait adanya upaya pengembangan kawasan Christian Centre di Kota Ambon sebagai salah satu wadah dan fasilitas kegiatan nasional PESPARAWI yang akan diselenggarakan tahun 2015 mendatang. Selain itu juga dilakukan sebagai bahan awal dalam melakukan kajiankajian lingkungan yang lebih mendalam ke depannya (terkait keberadaan Christian Centre ke depan bagi lingkungan sekitar).
1.2.2
Tujuan Kegiatan Tujuan dilakukannya penyusunan dokumen UKL/UPL Pengaman Pantai Talake
Untuk Christian Centre antara lain adalah 1. Mengidentifikasi komponen kegiatan pada tahap pra-konstruksi, konstruksi danpasca konstruksi pembangunan Christian Centre yang diperkirakanmenimbulkan dampak terhadap lingkungan. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-2
LAPORAN PENDAHULUAN
2. Mengidentifikasi komponen-komponen lingkungan yang terkena dampak penting yaitu, refisik, kimia, biologi, sosial ekonomi dan sosial budaya. 3. Memperkirakan
dengan
mengevaluasi
besar
dan
tingkat
pentingnya
dampaklingkungan yang terjadi karena kegiatan proyek terhadap komponen lingkunganyang akan terkena dampak. 4. Menemukan saran tindak lanjut (follow up) yang dapat dilaksanakan pemerkasa atauinstansi yang terkait untuk meningkat dampak positif yang timbul.
1.3
RUANG LINGKUP
1.3.1
Ruang Lingkup Wilayah Kajian Ruang lingkup wilayah kajian dari kegiatan Penyusunan Dokumen UKL/UPL
Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon adalah kawasan Pantai Talake yang terletak di Kelurahan Waihaong Kota Ambon Provinsi Maluku.
1.3.2
Ruang Lingkup Kegiatan
1.3.2.1 Pelingkupan 1. Lingkungan Proyek Garis besar rencana kegiatan proyek yang mencakup keseluruhan wilayah proyek 2. Lingkup Kegiatan yang di telaah Rencana kegiatan pembangunan Christian Centre yang di telaah dampaknyaadalah rencana kegiatan yang diperkirakan akan menjadi sumber dampak pentingpada/untuk tahap pra konstruksi, konstruksi dan pasca konstruksi 3. Lingkup Rona Lingkungan yang di telaah a. Fisik Kimia b. Biologi c. Sosial Ekonomi dan Sosial Budaya
1.3.2.2 Wilayah Studi Wilayah kajian akan dibatasi oleh beberapa elemen deliniasi kawasan antara lain, 1. Batas Proyek 2. Batas Administrasi 3. Batas Ekologis 4. Batas Sosial
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-3
LAPORAN PENDAHULUAN
1.3.2.3 Keterkaitan dengan Kegiatan Proyek lain Pekerjaan penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon merupakan salah satu dokumen pendukung dari dokumen perencanaan Christian Centre yang dilakukan secara terpisah (dilelang secara terpisah). Dokumen UKL/UPL ini akan menjadi salah satu dokumen awal bersama dengan dokumen SID (Studi Inventarisasi Desain) untuk memberikan gambaran bagi dokumen selanjutnya terkait simulasi perencanaan kawasan (dalam hal ini adalah pembangunan Christian Centre) agar sesuai dengan daya dukung kawasan itu sendiri.
1.4
DASAR HUKUM Beberapa dasar hukum yang dijadikan sebagai acuan dalam keseluruhan rangkaian
pekerjaan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre antara lain adalah sebagai berikut 1. Undang-undang Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber Daya Air 2. Undang-undang Nomor 5 tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-pokok Agraria 3. Peraturan Pmerintah No. 27 tahun 2012 tentang Izin Lingkungan 4. Peraturan
Presiden
Republik
Indonesia
Nomor
70
Tahun
2012
Tentang
PerubahanKedua Atas Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2010 Tentang PengadaanBarang/Jasa Pemerintah 5. Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 11 tahun 2006 tentang JenisRencana Usaha Dan/Atau Kegiatan Yang Wajib Dilengkapi Dengan Analisa MengenaiDampak Lingkungan Hidup. 6. Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 296/KPTS/1996 tentang PetunjukTeknis Penyusunan UKL dan UPL Proyek Bidang Pekerjaan Umum 7. Keputusan
Menteri
Pekerjaan
Umum
Nomor
377/KPTS/1996
tentang
TatalaksanaStudi Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) 8. Keputusan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 481/KPTS/1996 tentang PenetapanJenis Kegiatan Bidang Pekerjaan Umum yang wajib dilengkapi dengan Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) 9. Keputusan Menteri Lingkungan
Hidup
Nomor
12/MENLHJ3/1994,
tentang
PedomanUmum Analisa Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-4
LAPORAN PENDAHULUAN
1.5
KELUARAN PEKERJAAN Adapun untuk keluaran pekerjaan dari kegiatan penyusunan dokumen UKL/UPL
Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon sebagaimana yang telah disepakati di dalam dokumen Kerangka Acuan Kerja (KAK) antara lain adalah sebagai berikut 1. Laporan Mutu Kontrak (RMK) sebanyak 10 (sepuluh) set 2. Laporan Pendahuluan sebanyak 10 (sepuluh) set 3. Laporan Interim sebanyak 10 (sepuluh) set 4. Konsep Laporan Akhir (Draft Final Report) sebanyak 10 (sepuluh) set 5. Laporan Akhir (Final Report) sebanyak 10 (sepuluh) set a. Executive Summary (10 Set) Laporan ini berisi ringkasan seluruh hasil pekerjaan dan diserahkan kepada pemberi tugas paling lambat pada akhir pekerjaan. b. Laporan Utama Merupakan perbaikan dari Draft Laporan Akhir yang berisikan seluruh hasil penyusunan yang telah disempurnakan dan disetujui oleh peserta diskusi/pemberi tugas/direksi sesuai dengan kerangka acuan kerja, paling lambat 180 hari kalender terhitung mulai tanggal ditetapkannya SPMK. c. Laporan Pendukung i. Laporan Analisis Lingkungan. ii. Laporan Penyelidikan Biologi. iii. Laporan Penyelidikan Pertanian. iv. Laporan Penyelidikan Hidrologi v. Laporan Analisis Kimia vi. Laporan Analisis Ekonomi dan Sosial Budaya d. Gambar dan Foto Berisi kumpulan dokumentasi. e. Dan menyerahkan master softcopy laporan akhir dalam bentuk eksternal hardisk kapasitas 1 TB sebanyak 1 buah
1.6
SISTEMATIKA PELAPORAN
Sistematika pelaporan dari dokumen Laporan Pendahuluan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon terdiri dari beberapa bab pembahasan, yaitu meliputi UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-5
LAPORAN PENDAHULUAN
BAB I PENDAHULUAN Bab ini berisikan mengenai latar belakang kegiatan, maksud dan tujuan, ruang lingkup, dasar hukung, dan keluaran pekerjaan yang kesemuanya disesuaikan dengan substansi yang telah disepakati di dalam dokumen Kerangka Acuan Kerja (KAK) BAB II TINJAUAN PUSTAKA Bab ini berisikan mengenai tinjauan pustaka terkait pelaksanaan UKL/UPL, dalam hal ini meliputi peraturan perundangan, proses penyusunan dan tata pelaksanaan UKL/UPL (beserta AMDAL) di masyarakat BAB III PENDEKATAN DAN METODOLOGI Bab ini berisikan mengenai pendekatan dan metodologi yang dilakukan dalam keseluruhan kegiatan penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre di Kota Ambon. BAB IV APRESIASI WILAYAH STUDI Bab ini berisikan mengenai kajian umum kawasan studi, yaitu lingkup Kota Ambon secara umum dan kawasan Pantai Talake sebagai tahap awal identifikasi potensi dan permasalahan yang ada sebagai dasar penentuan analisa bagi penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre di Kota Ambon dan sebagai dasar pengambilan rekomendasi bagi dokumen-dokumen lain yang berkaitan. BAB V RENCANA KERJA Bab ini berisikan rencana penyelesaian pekerjaan dan susunan tenaga ahli yang bertanggung jawab dalam kegiatan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre di Kota Ambon BAB VI PENUTUP
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
I-6
LAPORAN PENDAHULUAN
2.1
Pembangunan Berwawasan Lingkungan Pembangunan berwawasan lingkungan mengandung pengertian bahwa upaya
peningkatan kesejahteraan dan mutu hidup rakyat dilakukan sekaligus dengan melestarikan kemampuan lingkungan agar dapat tetap menunjang pembangunan secara berkesinambungan. Hal ini berarti bahwa pelaksanaan suatu kegiatan wajib diikuti dengan upaya mencegah dan menanggulangi pencemaran dan atau perusakan lingkungan hidup. Gagasan pembangunan berkelanjutan dikenal juga dengan pembangunan berwawasan lingkungan, secara bertahap mulai dimasukkkan dalam kebijakan perencanaan dan pembangunan nasional. Hal tersebut terdapat dalam Undang – Undang Nomor 4 Tahun 1982 tentang Ketentuan – Ketentuan Pokok Pengelolaan Lingkungan Hidup yang selanjutnya direvisi dengan Undang – Undang Nomor 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 1999 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan. Emil Salim (1990) dan Hadi (2001) mengemukakan beberapa konsep pembangunan berkelanjutan yang diterapkan negara berkembang yaitu: 1. Pembangunan berkelanjutan menghendaki penerapan perencanaan tata ruang Pembangunan sumber daya alam harus memperhatikan daya dukung lingkungan. Segala kegiatan yang memanfaatkan sumber daya alam harus memperhatikan kapasitas lingkungan. 2. Perencanaan pembangunan menghendaki adanya standar lingkungan Hal tersebut dimaksudkan agar kualitas lingkungan dapat terjaga, misal : adanya standar baku mutu air limbah, baku mutu udara dan sebagainya 3. Penerapan AMDAL pada setiap kegiatan Setiap rencana usaha dan atau kegiatan yang diperkirakan menimbulkan dampak penting terhadap lingkungan harus dilengkapi dengan Amdal atau UKL UPL. Setelah dampak penting tersebut diidentifikasi, dipekirakan dan dievaluasi maka langkah selanjutnya dalah bagaiman dampak tersebut dikelola. Pengelolaan tersebut tertuang dalam RKL RPL.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-1
LAPORAN PENDAHULUAN
4. Rehabilitasi kerusakan lingkungan didaerah kritis, missal sungai sebagai tempat pembuangan. Langkah yang diambil adalah dengan adanya program kali bersih atau terkenal dengan sebutan prokasih. 5. Usaha memasukkan pertimbangan lingkungan kedalam perhitungan ekonomi sebagai dasar untuk kebijakan ekonomi lingkungan. Sony Keraf (2002) menjelaskan konsep pembangunan berkelanjutan dimaksudkan untuk mensinkronkan dan memberi bobot yang sama bagi 3 aspek utama pembangunan yaitu aspek ekonomi, aspek sosial budaya dan aspek lingkungan hidup. Gagasan tersebut mengandung maksud bahwa pembangunan ekonomi, sosial budaya dan lingkungan hidup harus terkait satu sama lain, sehingga unsur dari kesatuan yang saling terkait ini tidak boleh dipisahkan dan dipertentangkan satu sama lain. Sejalan dengan hal tersebut, konsep yang mengkaitkan antara kepentingan ekonomi, sosial budaya dan lingkungan hidup sering menjadi bahan pembicaraan bersama, yang dikenal dengan istilah corporate social responsibility (CSR). Sejak awal tahun 2000, banyak perusahaan swasta yang mengembangkan program CSR tersebut. CSR merupakan integrasi antara bisnis dan nilai – nilai dimana kepentingan stake holder , customer, pegawai, investor dan lingkungan tercermin dalam kebijakan dan tindakan perusahaan. Beberapa hal yang berkaitan dengan CSR, yaitu bahwa CSR merupakan tindakan sukarela yang bertujuan mendekatkan perusahaan dengan persoalan nyata di masyarakat sehingga dapat ditawarkan solusi yang harus dilakukan perusahaan. Adapun bentuk- bentuk CSR antara lain pengelolaan lingkungan kerja secara baik, membentuk kemitraan perusahaan bersangkutan
dengan
masyarakat
lokal
melalui
berbagai
kegiatan
yang
bersifat
pemberdayaan. Selain itu wujud CSR bisa berbentuk community development (pemberdayaan masyarakat) dengan mempersiapkan kemampuan masyarakat lokal setelah perusahaan beroperasi atau membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat lokal. Berkaitan dengan lingkungan, CSR bisa dimulai dari lingkungan perusahaan itu sendiri yang antara lain mencakup penanganan limbah, pengelolaan industri yang tidak mencemari lingkungan. Konsep CSR (corporate social responsibility) menuntut perusahaan tidak hanya mengembangkan keuntungan bagi dirinya tetapi juga ikut bertanggung jawab terhadap peningkatan kualitas dan masyarakat disekitarnya. CSR juga bukan hanya kegiatan amal yang dilakukan kepada masyarakat sekitar, tetapi lebih pada pengembangan masyarakat. Suatu perusahaan seharusnya tidak hanya mengeruk keuntungan sebanyak mungkin, tetapi juga mempunyai etika dalam bertindak menggunakan sumberdaya manusia dan lingkungan guna turut mewujudkan pembangunan berkelanjutan. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-2
LAPORAN PENDAHULUAN
Menurut Ashoke K Roy (2006), CSR mencakup 2 konsep utama yang sejalan dengan pembangunan berkelanjutan yaitu accountabilitas dan transparacy. Stakeholder diharapkan tidak hanya memikirkan keuangan, tetapi pelaksanaan yang baik ditunjukkan dengan pehatian pada isu hak asasi manusia, etika bisnis, kebijakan lingkungan, kontribusi perusahaan, pengembangan masyarakat dan masalah pada tempat kerja. Perusahaan mengkomunikasikan kebijakan dan tindakan mengenai dampak yang akan diterima masyarakat, pekerja dan lingkungan secara trasparan.
2.3. PERATURAN PERUNDANGAN MENGENAI AMDAL DAN UKL UPL Adapun peraturan perundangan yang berhubungan dengan pengelolaan lingkungan hidup adalah: 1. Undang Undang Nomor 23 th 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup Pada Undang – Undang tersebut berisi : a. Setiap orang mempunyai hak yang sama atas lingkungan hidup yang baik dan sehat, setiap orang berhak dan berkewajiban untuk berperan serta dalam rangka pengelolaan lingkungan hidup serta berkewajiban memelihara kelestarian fungsi lingkungan hidup serta mencegah dan menanggulangi pencemaran dan perusakan lingkungan hidup. b. Pada pasal 15, setiap usaha dan atau kegiatan yang kemungkinan dapat menimbulkan dampak besar dan penting terhadap lingkungan hidup, wajib memiliki Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL). Analisis Mengenai Dampak Lingkungan hidup termasuk dalam kajian kelayakan suatu kegiatan/usaha, jadi termasuk dalam tahap perencanaan c. Menetapkan ketentuan pidana dan denda bagi pihak yang dengan sengaja ataupun akibat kelalaiannya melakukan perbuatan yang mengakibatkan pencemaran dan atau perusakan terhadap lingkungan hidup. 2. Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 1999 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan, secara garis besar berisi : a. Pasal 1, AMDAL adalah kajian mengenai dampak besar dan penting suatu usaha dan atau kegiatan yang direncanakan pada lingkungan hidup yang diperlukan bagi proses pengambilan keputusan tentang penyelenggaan usaha dan atau kegiatan. b. Pasal 3, Bagi rencana usaha dan atau kegiatan yang tidak menyusun AMDAL, wajib untuk melakukan upaya pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-3
LAPORAN PENDAHULUAN
yang pembinaanya berada pada instansi yang membidangi usaha dan atau kegiatan tersebut c. Pasal 32, Pemrakarsa usaha dan atau kegiatan wajib menyampaikan laporan pelaksanaa rencana pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup kepada instansi yang membidangi usaha dan atau kegiatan yang bersangkutan. Instansi tersebut yang ditugasi mengendalikan dampak lingkungan melakukan : i. pengawasan dan pengevaluasian penerapan peraturan perundangan dibidang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan ii. pengujian laporan yang disampaikan oleh pemrakarasa iii. penyampaian laporan pengawasan dan evaluasi hasilnya kepada menteri secara berkala, sekurang-kurangnya 2 kali dalam setahun. 3. Pelaksanaan peraturan pemerintah tentang AMDAL dituangkan dalam Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup maupun kepala Bappedal yaitu: a. Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup nomor 11 tahun 2006 tentang jenis rencana dan atau kegiatan yang wajib dilengkapi dengan AMDAL 8 tahun 2000 tentang keterlibatan masyarakat dan keterbukaan informasi dalam proses AMDAL b. Keputusan Kepala Bappedal no 9 tahun 2000 tentang pedoman penyusunan AMDAL 4. Pelaksanan pengelolaan lingkungan untuk kegiatan yang tidak wajib AMDAL tertuang dalam Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup no 86 tahun 2002 tentang pedoman penyusunan UKL UPL
2.3
PROSES DAN PROSEDUR PENYUSUNAN AMDAL DAN UKL UPL Penyusunan AMDAL dan UKL UPL melalui prosedur dan proses yang telah
ditentukan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 27 tahun 1999 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan dan keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup serta peraturan lainnya.
2.3.1
Pengertian Tentang AMDAL Dan UKL UPL Dalam peraturan pemerintah nomor 27 tahun1999 tentang AMDAL pasal 1 ada
beberapa pengertian yang harus dipahami adalah sebagai berikut: 1. AMDAL adalah kajian mengenai dampak besar dan penting suatu usaha dan atau kegiatan yang diakibatkan oleh suatu rencana dan atau kegiatan. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-4
LAPORAN PENDAHULUAN
2. Dampak besar dan penting yang dimaksud adalah perubahan lingkungan hidup yang sangat mendasar yang diakibatkan oleh suatu usaha dan atau kegiatan. Pedoman mengenai ukuran dampak besar dan penting sesuai dengan Keputusan Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Nomor 56 Tahun 1994 tentang Pedoman Mengenai Dampak Penting adalah sebagai berikut: a. Jumlah manusia yang terkena dampak Jumlah manusia yang terkena dampak menjadi penting bila manusia di wilayah studi ANDAL yang terkena dampak lingkungan tetapi tidak menikmati manfaat dari usaha atau kegiatan, jumlahnya sama atau lebih besar dari jumlah manusia yang menikmati manfaat dari usaha atau kegiatan di wilayah tersebut. b. Luas wilayah persebaran dampak Suatu rencana usaha atau kegiatan bersifat penting bila mengakibatkan adanya wilayah yang mengalami perubahan mendasar dari segi intensitas dampak, tidak berbaliknya dampak, kumulatif dampak. c. Lamanya dampak berlangsung Dikatakan penting bila rencana usaha atau kegiatan mengakibatkan timbulnya perubahan mendasar dari segi intensitas dampak atau tidak berbaliknya dampak, atau segi kumulatif dampak yang berlangsung hanya pada satu atau lebih tahapan kegiatan. d. Intensitas dampak Perubahan lingkungan yang timbul bersifat hebat, atau drastic, berlangsung diarea yang relative luas, dalam kurun waktu yang relative singkat. e. Banyaknya komponen lingkungan lain yang akan terkena dampak Rencana usaha atua kegiatan menimbulkan dampak sekunder dan dampak lanjutan lainnya yang jumlah komponennya lebih atau sama dengan dengan komponen lingkungan yang terkena dampak primer. f. Sifat komulatif dampak Komulatif mengandung pengertian bersifat bertambah, bertumpuk atau bertimbun. Dampak suatu usaha atau kegiatan dikatakan bersifat kumulatif bila pada awalnya dampak tersebut tidak tampak atau tidak dianggap penting., tetapi karena aktivitas tersebut bekerja berulang kali atau terus menerus, maka lama kelamaan dampaknya bersifat kumulatif. g. Berbalik atau tidak berbaliknya dampak
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-5
LAPORAN PENDAHULUAN
Perubahan yang akan dialami oleh suatu komponen lingkungan tidak dapat dipulihkan kembali walaupun dengan intervensi manusia. 3. Sehubungan dengan judul Efektivitas Pelaksanaan AMDAL dan UKL UPL Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup Di Kabupaten Kudus, maka ada istilah yang perlu dipahami yaitu efektivitas. Efektivitas dalam kamus besar Bahasa Indonesia (1990) berasal dari kata efektif yang berarti ada efeknya (pengaruhnya), akibatnya, kesannya, manjur, mujarab, dapat membawa hasil. Menurut Komaruddin (1994) efektivitas adalah suatu keadaan yang menunjukkan tingkat keberhasilan atau kegagalan kegiatan dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan terlebih dahulu. Dalam efektivitas pelaksanaan AMDAL dan UKL UPL merupakan tanggung jawab semua pihak sesuai dengan fungsi dan kewenangannya masing-masing. AMDAL harus dilakukan sebagai bagian dari studi kelayakan dan AMDAL harus diintegrasikan dengan pemberian ijin usaha kegiatan yang terkait dengan operasi usaha dan atau kegiatan. Pelaksanaan AMDAL dan UKL UPL yang efektif dan efisien diharapkan dapat mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
2.3.2
Tujuan Penyusunan AMDAL Dan UKL UPL Tujuan
pengelolaan
lingkungan
hidup
adalah
terlaksananya
pembangunan
berwawasan lingkungan dan terkendalinya pemanfaatan sumber daya alam secara bijaksana. Agar tujuan tersebut dapat tercapai maka sejak awal perencanaan sudah harus memperkirakan perubahan kondisi lingkungan baik yang positif maupun yang negatif, dengan demikian dapat dipersiapkan langkah-langkah pengelolaannya, cara untuk mengkaji perubahan kondisi tersebut melalui studi AMDAL. Dalam suatu kegiatan pembangunan, studi kelayakan umumnya meliputi analisis dari aspek teknis dan ekonomis. Bagi usaha atau kegiatan yang menimbulkan dampak besar dan penting terhadap lingkungan hidup harus ditambahkan dengan studi kelayakan lingkungan. Oleh karena itu AMDAL sudah harus disusun dan mendapatkan persetujuan sebelum kegiatan konstruksi/pembangunan dilaksanakan. AMDAL bertujuan untuk mengkaji kemungkinankemungkinan perubahan kondisi lingkungan baik dari aspek geologi fisika kimia, biologi maupun sosial ekonomi budaya kesehatan masyarakat akibat adanya suatu kegiatan pembangunan.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-6
LAPORAN PENDAHULUAN
2.5.3 Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL UPL Studi kelayakan lingkungan diperlukan bagi kegiatan usaha yang akan mulai melaksanakan pembangunan, sehingga dapat diketahui dampak yang akan timbul dan bagaimana cara pengelolaanya. Pembangunan disini bukan hanya pembangunan fisik tetapi mulai dari perencanaan, proses pembangunan sampai pembangunan tersebut berhenti dan kegiatan operasional berjalan. Jadi AMDAL lebih ditekankan pada akibat dari aktifitas dari suatu kegiatan. Kajian kelayakan lingkungan adalah salah satu syarat untuk mendapatkan perijinan yang diperlukan bagi suatu kegiatan/usaha, seharusnya dilaksanakan secara bersama-sama dengan kelayakan teknis dan ekonomi. Dengan demikian ketiga kajian kelayakan tersebut dapat sama-sama memberikan masukan sehingga dapat dilakukan optimasi untuk mendapatkan keadaan yang optimum bagi proyek tersebut, terutama dampak lingkungan dapat dikendalikan melalui pendekatan teknis atau dapat disebut sebagai penekanan dampak negatif dengan engineering approach, pendekatan ini biasanya akan menghasilkan biaya pengelolaan dampak yang murah. Hubungan tersebut tersaji dalam gambar berikut.
Gambar 2.1 Pengendalian Dampak Lingkungan dengan Pendekatan Teknis
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-7
LAPORAN PENDAHULUAN
Kenyataan yang biasanya terjadi adalah bahwa studi kelayakan lingkungan tidak dapat mempengaruhi atau menghasilkan penyesuaian didalam studi kelayakan teknis maupun ekonomis. Keadaan ini dapat dikatakan usaha pengendalian dampaknya disebut sebagai pendekatan limbah atau waste approach dan biasanya akan tidak mudah dan mahal. Pendekatan ini terlihat pada gambar berikut.
Gambar 2.2 Pengendalian Dampak Lingkungan dengan Pendekatan Limbah Secara umum proses penyusunan kelayakan lingkungan dimulai dari proses penapisan untuk menentukan studi yang akan dilaksanakan menurut jenis kegiatannya, menyusun AMDAL atau UKL UPL. Proses penapisan ini mengacu pada Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 11 Tahun 2006 tentang Jenis Usaha dan atau Kegiatan Yang Wajib Dilengkapi Dengan AMDAL. Jika usaha dan atau kegiatan tersebut tidak termasuk dalam daftar wajib AMDAL maka harus menyusun dokumen UKL UPL. Bila kegiatan termasuk wajib AMDAL , maka ada beberapa prosedur penyusunan AMDAL yaitu : 1. Kerangka acuan ANDAL (KA ANDAL) KA ANDAL merupakan ruang lingkup studi ANDAL yang disepakati bersama antara semua pihak terkait yaitu pemrakarsa, penyusun AMDAL, masyarakat maupun instansi pemerintah yang bertanggung jawab mengenai kegiatan tersebut. KA ANDAL ini menjadi pegangan bagi semua pihak, baik dalam penyusunan ANDAL maupun evaluasi dokumen studi tersebut. KA ANDAL merupakan hasil akhir dari proses pelingkupan yang memuat berbagai kegiatan penting dari suatu rencana usaha atau UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-8
LAPORAN PENDAHULUAN
kegiatan yang dapat menimbulkan dampak besar dan penting terhadap lingkungan, berbagai parameter yang akan terkena dampak tersebut, lingkup wilayah studi maupun lingkup waktu. 2. Analisis Dampak Lingkungan (ANDAL) Dalam proses penyusunan ANDAL langkah-langkah penting yang harus dilaksanakan oleh penyusun AMDAL yaitu : a. Pengumpulan data dan informasi tentang rencana kegiatan dan rona lingkungan awal. Data ini harus sesuai dengan yang tercantum dalam KA ANDAL. b. Proyeksi perubahan rona lingkungan awal sebagai akibat adanya rencana kegiatan. Seperti diketahui, bahwa kondisi atau kualitas lingkungan tanpa adanya proyek akan mengalami perubahan menurut waktu dan ruang. Demikian juga kondisi atau kualitas lingkungan tersebut akan mengalami perubahan yang lebih besar dengan adanya aktivitas suatu kegiatan menurut ruang dan waktu. Perbedaan besarnya perubahan antara “dengan proyek” dan “tanpa proyek” inilah yang disebut dampak lingkungan. c. Penentuan dampak penting terhadap lingkungan akibat rencana kegiatan. Berdasarkan hasil perkiraan dampak yang dilakukan dari dampak ke dua tersebut diatas, dapat diketahui berbagai dampak penting yang perlu dievaluasi d. Evaluasi dampak penting terhadap ingkungan. Dampak penting dievaluasi dari segi sebab akibat dampak tersebut terjadi, ciri dan karakteristik dampaknya, maupun pola dan luas persebaran dampak. Hasil evaluasi ini yang menjadi dasar penentuan langkah-langkah pengelolaan dan pemantauan lingkungan nantinya. 3. Rencana Pengelolaan Lingkungan (RKL) Pengelolaan lingkungan meliputi upaya pencegahan, pengendalian, penanggulangan dan pemulihan kerusakan dan atau pencemaran lingkungan. Menurut Soeryo Adiwibowo (2000), prinsip - prinsip pokok pengelolaan lingkungan yaitu : a. Upaya pencegahan dampak penting yang sekaligus meningkatkan efisiensi usaha dan mengurangi resiko terhadap manusia dan lingkungan harus merupakan prioritas utama.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-9
LAPORAN PENDAHULUAN
b. Upaya pengelolaan lingkungan harus merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sistem manajemen organisasi keseluruhan dan harus terus menerus diintegrasikan ke dalam proses produksi, produk maupun jasa. c. Upaya pengelolaan lingkungan harus merupakan tanggung jawab seluruh manajemen dan karyawan organisasi sesuai tugas dan fungsi masingmasing d. Upaya pengelolaan ligkungan harus membuka ruang yang cukup bagi masyarakat sekitar untuk terlibat dalam pengelolaan lingkungan. Pengelolaan lingkungan dengan melibatkan masyarakat harus berorientasi pada pengelolaan lingkungan sekaligus kebutuhan masyarakat serta dalam merencanakan, melaksanakan, mengawasi dan mengevaluasi program yang akan dilaksanakan bersama-sama dengan masyarakat. 4. Rencana Pemantauan Lingkungan (RPL) Pemantauan lingkungan merupakan upaya sistematis dan terencana untuk memperoleh data kondisi lingkungan hidup secara periodik diruang tertentu berikut perubahannya menurut waktu. Dokumen ini memuat rencana pemantauan terhadap berbagai komponen lingkungan hidup yang sumber dampaknya telah dikelola. Menurut Soeryo Adiwibowo (2000), pemantauan lingkungan harus didesain sedemikian rupa agar memberikan masukan atau informasi periodik mengenai hal-hal berikut: a. Efektivitas upaya pencegahan dampak penting negatif b. Perubahan efeisiensi usaha c. Antisipasi sejak dini resiko lingkungan yang akan timbul d. Efektivitas sistem manajemen yang dibangun e. Mutu lingkungan Kerangka Acuan Analisis Dampak Lingkungan yang diajukan kepada instansi yang bertanggung jawab mengendalikan dampak lingkungan untuk mendapat persetujuan, selanjutnya kerangka acuan ini menjadi dasar penyusunan ANDAL dan RKL RPL yang kemudian dipresentasikan di Komisi AMDAL. Hasil penilaian Komisi terhadap dokumen ada tiga kemungkinan : 1. Hasil penilaian bahwa dokumen tidak lengkap sehingga harus diperbaiki 2. Hasil penilaian bahwa dokumen ditolak karena tidak ada teknologi untuk pengelolaan lingkungannya 3. Hasil dokumen disetujui yang berarti kegiatan dapat dilaksanakan. Setelah itu dilakukan penyusunan ANDAL, RKL dan RPL kemudian dipresentasikan lagi dihadapan tim komisi penilai Amdal. Setelah disetujui maka dikeluarkan SK kelayakan UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-10
LAPORAN PENDAHULUAN
lingkungan bagi usaha atau kegiatan tersebut dan kegiatan pembangunan maupun konstruksi dapat dimulai. Kegiatan yang tidak menimbulkan dampak besar dan penting diwajibkan menyusun Upaya Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan (UKL UPL), prosedur penyusunannya yaitu pemrakarsa melakukan studi kelayakan lingkungan sesuai dengan format yang berlaku selanjutnya dikonsultasikan dan diajukan kepada instansi yang bertanggung jawab mengendalikan dampak lingkungan untuk mendapat persetujuan. Untuk Kabupaten Kudus UKL UPL akan dipresentasikan dihadapan tim pengarah sebagai Dinas / Instansi Pembina untuk mendapatkan arahan dan masukan sebelum adanya persetujuan dari Dinas Lingkungan Hidup ataupun instansi lain yang berwenang terkait AMDAL dan UKL/UPL di Kota Ambon. Proses penyusunan dokumen UKL dan UPL lebih sederhana dibandingkan dengan penyusunan AMDAL, karena cakupan kegiatan baik dampak, luasan yang lebih kecil dibandingkan dengan kegiatan yang wajib AMDAL. Untuk lebih jelasnya pada lampiran dibelakang disertakan gambar prosedur penilaian dokumen AMDAL atau UKL UPL yang ada di Kota Ambon.
Gambar 2.3 Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL/UPL
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-11
LAPORAN PENDAHULUAN
2.4
KETERLIBATAN MASYARAKAT DALAM PENYUSUNAN AMDAL DAN
UKL UPL Keterlibatan masyarakat dalam proses AMDAL adalah keikutsertaan masyarakat dalam proses pengambilan keputusan tentang AMDAL. Dalam proses ini masyarakat menyampaikan aspirasi, kebutuhan dan nilai-nilai yang dimiliki masyarakat, serta usulan penyelesaian masalah dari masyarakat yang berkepentingan dengan tujuan memperoleh keputusan yang terbaik. Tata cara keterlibatan masyarakat dalam proses AMDAL ada 4 tahapan yaitu: 1. Tahap persiapan penyusunan AMDAL Pada tahap persiapan, pemrakarsa wajib mengumumkan rencana kegiatannya secara jelas dan lengkap. Pada pengumuman tersebut warga masyarakat diberikan kesempatan untuk menyampaikan saran, pendapat dan tanggapan sampai batas waktu yang telah ditentukan yaitu 30 (tiga puluh hari) sejak pengumuman dilaksanakan. 2. Tahap penyusunan KA ANDAL Pada saat penyusunan KA ANDAL, pemrakarsa wajib melakukan konsultasi kepada warga masyarakat yang berkepentingan. Hasil dari konsultasi kepada warga masyarakat wajib digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam melakukan pelingkupan. Pemrakarsa harus mendokumentasikan semua berkas yang berkaitan dengan pelaksanaan konsultasi dan membuat rangkuman hasilnya untuk diserahkan kepada komisi penilai AMDAL sebagai lampiran dokumen KA ANDAL. 3. Tahap penilaian KA ANDAL Pada tahap penilaian KA ANDAL warga masyarakat yang terkena dampak berhak duduk sebagai komisi penilai AMDAL melalui wakil masyarakat yang telah ditentukan. Warga masyarakat dapat menyampaikan saran pendapat, tanggapan sesuai denga ketentuan dalam persidangan. 4. Tahap penilaian ANDAL, RKL RPL Pada tahap penilaian ANDAL, RKL RPL warga masyarakat yang terkena dampak berhak duduk sebagai komisi penilai AMDAL melalui wakil masyarakat yang telah ditentukan. Warga masyarakat dapat menyampaikan saran pendapat, tanggapan sesuai denga ketentuan dalam persidangan.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
II-12
LAPORAN PENDAHULUAN
3.1
PENDEKATAN Mengacu pada Kerangka Acuan Kerja secara seksama, pihak konsultan berusaha
melakukan kajian pendekatan terhadap pekerjaan yang nantinya dimungkinkan sebagai bahan acuan kami dalam melakukan proses pengerjaan kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon. Selain pendekatan, kami juga akan mengajukan metodologi yang akan kami gunakan dalam proses penyusunan kegiatan ini. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada uraian di bawah ini
3.1.1
Pendekatan Normatif
Pendekatan normatif dalam studi ini menekankan pada kegiatan menguji kelayakan terhadap pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis. Pendekatan normatif digunakan untuk merumuskan suatu usulan atau rekomendasi pembangunan Kawasan Bisnis yang layak secara ekonomi, sosial, hukum dan finansial berdasarkan data dan informasi yang tersedia serta mengacu pada produk peraturan dan perundangan yang terkait dengan substansi yang dilaksanakan.
3.1.2
Pendekatan Partisipatif dan Fasilitatif Dalam proses kajian ini, tidak terlepas dari keterlibatan Pemerintah Daerah,
masyarakat dan stakeholder lainnya, sebagai pengendali, pelaksana dan pemanfaat dan sebagai pihak yang terkena dampak positif maupun negatif dari pelaksanaan rencana pembangunan Kawasan Bisnis. Oleh karena itu dalam Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon ini digunakan beberapa model pelibatan para pelaku perencanaan untuk mengikut sertakan pihak-pihak yang terkait dalam pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis dan Kawasan Pariwisata. Pada dasarnya Feasibility Study (Studi Kelayakan) secara partisipatif akan melibatkan seluruh stakeholder yang terkait. Pelibatan seluruh stakeholder terkait diakomodasi melalui forum-forum diskusi dan konsultasi publik, untuk memperoleh saran, masukan dan penyepakatan terhadap kajian yang akan dilakukan. Dengan demikian selain melalui UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-1
LAPORAN PENDAHULUAN
penjaringan aspirasi, pelibatan stakeholder dalam hal ini juga dilakukan dengan melalui pembahasan-pembahasan melalui forum-forum diskusi dan konsultasi publik untuk mengkaji lebih lanjut hasil analisis dan perumusan rekomendasi yang akan menjadi usulan kelayakan. Manfaat penggunaan pendekatan tersebut adalah untuk meminimalkan konflik berbagai kepentingan yang berarti juga untuk mendapatkan hasil akhir yang menguntungkan semua pihak. Keuntungan lainnya yang akan diperoleh adalah jaminan kelancaran implementasi hasil kajian ini di kemudian hari. Berdasarkan definisi yang dikemukakan oleh Bank Dunia (World Bank Theory of Participation, 1997), partisipasi merupakan suatu proses dimana pihak-pihak terlibat akan saling mempengaruhi dan bertukar kontrol atas inisiatif pembangunan dan keputusan serta sumberdaya yang berpengaruh terhadapnya. Selanjutnya pihak-pihak yang terlibat dalam proses partisipasi tersebut disebut sebagai stakeholder. Karenanya, pemahaman mengenai partisipasi akan selalu berkaitan dengan pemahaman mengenai stakeholder, kepentingankepentingannya, serta pelibatannya. Perencanaan partisipatif di Indonesia didefinisikan sebagai upaya perencanaan yang dilakukan bersama antara unsur pemerintah dan masyarakat. Dalam hal ini, peran masyarakat ditekankan pada penentuan tingkat kebutuhan, skala prioritas, dan alokasi sumber daya masyarakat. Definisi tersebut selanjutnya dilengkapi dengan pemahaman dari UNDP, dimana perencanaan partisipatif merupakan upaya perencanaan yang melibatkan/ mengikutsertakan seluruh stakeholder yang ada. Dalam definisi tersebut, stakeholder selaku pemeran dapat terdiri dari kelompok pemerintah, swasta, dan masyarakat umum. Dengan pemahaman tersebut, perencanaan secara partisipatif sudah tentu melibatkan berbagai komunitas secara menyeluruh. Upaya perencanaan partisipatif menghadirkan proses perencanaan terstruktur yang terdiri dari aspek-aspek : 1. Kerjasama guna membangun konsensus 2. Komunikasi kelompok stakeholder yang efektif, serta 3. Proses implementasi rencana guna mengubah berbagai ide/pemikiran menjadi kegiatan yang produktif dan penyelesaiannya yang maksimal. Dalam pelaksanaan kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon ini akan dilakukan serangkaian kegiatan diskusi dan pengumpulan data/informasi. Pendekatan perencanaan partisipatif pada intinya merupakan usaha penyelesaian persoalan yang menjadi target pekerjaan secara aktif dengan melakukan pelibatan semua stakeholder terkait, baik sektoral maupun wilayah di tingkat daerah, serta para pakar dan pihak lainnya. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-2
LAPORAN PENDAHULUAN
3.2
METODOLOGI Pada bagian ini akan diuraikan mengenai komponen-komponen kegiatan yang akan
dilakukan sesuai dengan tahapan pelaksanaan pekerjaan. Pada kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon yang menyangkut pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis terdiri dari beberapa tahapan seperti berikut
3.2.1
Tahap Persiapan Untuk memperoleh hasil maksimal dalam kegiatan ini maka pada tahap persiapan
perlu dilakukan, secara umum terdapat 3 (tiga) kegiatan utama di dalam tahap persiapan ini, yaitu: 1. Inisiasi studi berupa konsolidasi tim. 2. Melakukan brainstorming guna pemantapan metodologi yang akan dikembangkan, maksud dari kegiatan ini adalah: a. Merencanakan secara detail tahap-tahap pelaksanaan kegiatan berikutnya, untuk mengefisienkan penggunaan waktu dan sumberdaya. b. Menetapkan metoda analisis yang akan digunakan, hal ini penting untuk ditetapkan karena akan mempengaruhi kebutuhan data, penyediaan waktu analisis, dan kualitas hasil Pekerjaan secara keseluruhan. c. Mengenal wilayah studi atau kegiatan, d. Mengidentifikasi dan melakukan kajian terhadap landasan normatif 3. Menyatukan persepsi tentang Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon yang menyangkut pembangunan dan pengembangan untuk menghasilkan : a. Konsepsi awal tentang Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon yang menyangkut pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis dalam bentuk Kerangka pemikiran studi b. Metode pendekatan c. Mobilisasi personil d. Jadwal pekerjaan.
3.2.2
Tahap Eksplorasi Data Data dan informasi pendukung diperoleh dengan melakukan studi literatur, survey dan
pengumpulan data, kompilasi data. Berikut penjelasannya :
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-3
LAPORAN PENDAHULUAN
2.2.2.1 Studi Literatur Tahap ini dilakukan setelah melewati tahap persiapan. Survey ini dilakukan dalam rangka mengumpulkan data spesifik mengenai karakteristik lokasi studi. Data yang terkumpul berupa data statistik, hasil wawancara, peta, foto, dan lainya yang dibutuhkan dan berhubungan langsung dengan materi pekerjaan.
3.2.2.2 Survey Metode ini dilakukan dengan mendatangi tempat objek kajian. Lokasi itu kita datangi dengan menggunakan beberapa instrumen penelitian seperti: pedoman observasi wawancara dan angket, dimana observasi dilakukan pada Pemerintah Daerah, juga pada masyarakat, angket, dan wawancara. Teknik pengumpulan data disesuaikan dengan data yang akan diambil, meliputi; 1. Pengukuran; Pengukuran lapangan dilakukan untuk mengetahui data kondisi Kawasan Perencanaan seperti: a. Topografi. b. Karakteristik lahan. c. Kondisi air tanah,meliputi kedalaman muka air tanah,arah aliran air tanah, d. Kualitas air tanah. e. Kondisi air permukaan, meliputi jarak dari lokasi kawasan bisnis, level air, fluktuasi level air musim hujan dan kemarau, kualitas air sungai (BOD, COD, logam berat, chloride, sulfat, pestisida dan lain-lain). f. Lokasi mata air (iika ada) termasuk debit. g. Jumlah dan perkembangan penduduk yang tinggal di Sekitar Lokasi kawasan bisnis. h. Pengumpulan peta tematik berupa peta topografi dan peta-peta pendukung lainya (peta geologi, tata guna lanah dll). i. Mempelajari lokasi rencana dan daerah-daerah sekitarnya dari segi topografi. 2. Observasi; Pengamatan yang dilakukan secara langsung terhadap kondisi fisik alamiah di lokasi-lokasi potensial untuk kawasan bisnis dan guna lahan daerah sekitarnya, dengan melakukan sketsa dan pemetaan tematik lokasi. Teknik ini digunakan untuk mendiskripsikan secara terperinci karakteristik fisik di sekitar lokasil kawasan bisnis. a. Wawancara;
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-4
LAPORAN PENDAHULUAN
i. Teknik wawancara non struktur, yaitu melakukan wawancara kepada Aparat Pemda terkait dengan lokasi pembangunan Kawasan Bisnis, dan ii. Focus Group Discussion, yaitu wawancara kepada kelompok masyarakat tentang pembangunan kawasan bisnis. b. Dokumentasi; Merupakan data sekunder yang diperoleh dari instansi terkait seperti BPS, Bappeda, Disperindag, Bapedalda, BPN, serta penelitian terdahulu yang relevan.
3.2.2.3 Kompilasi Data Hasil dari kegiatan ini adalah tersusunnya data dan informasi yang telah diperoleh sehingga akan mempermudah pelaksanaan tahapan selanjutnya yaitu tahap analisis. Pada tahap pengumpulan data primer dilakukan survey lapangan terhadap kawasan studi. Melakukan pengumpulan data sekunder dari institusi terkait seperti pemerintah daerah, perguruan tinggi, lembaga masyarakat, maupun pihak swasta. Berikut adalah tahapan kegiatan kompilasi dan analisis data: 1. Berbagai Undang-undang dan ketentuan yang berkaitan dengan pembangunan Kawasan Bisnis, 2. Renstra, Kebijakan dan Strategi Pengembangan Daerah, 3. Masukan-masukan dari Pemerintah Daerah, dan Masyarakat luas. 4. Melakukan studi kelayakan. 5. Tahap kompilasi dan pemrosesan data 6. Tahap analisa dan justifikasi potensi dan permasalahan. 7. Tahap penyusun skenario (alternatif konsep) 8. Tahap penyusunan kesimpulan dan rekomendasi atas Feasibility Studi Kelayakan Ekonomi Pengembangan Infrastruktur Pasar Apung Mardika yang menyangkut pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis tentang lokasi, ekonomi/finansial, sosial-budaya, lingkungan, arsitektural, serta teknis teknologi.
3.2.3
Tahap Analisis Metode penelitian adalah suatu kesatuan sistem dalam penelitian yang terdiri dari
prosedur dan teknik yang perlu dilakukan dalam suatu penelitian. Prosedur memberikan kepada peneliti urutan-urutan pekerjaan yang harus dilakukan dalam suatu penelitian, sedangkan teknik penelitian memberikan alatalat ukur apa yang diperlukan dalam melakukan suatu penelitian. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-5
LAPORAN PENDAHULUAN
Tahap analisis bertujuan untuk menemukenali secara tepat potensi dan permasalahan, untuk kemudian merumusan kelayakan pengembangan kawasan bisnis. Feasibility Study (Studi Kelayakan)
yang menyangkut pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis
meliputi analisis tentang, aspek permintaan (demand side), aspek aksesibilitas, aspek kelembagaan dan sumberdaya manusia, aspek lingkungan, dan aspek promosi dan pemasaran.
3.2.3.1 Analisis Permintaan (Demand) Proyeksi jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis
(konsumen) merupakan angka
yang sifatnya indikatif dan sebagai salah satu input bagi penetapan strategi dan perumusan program pengembangan kawasan bisnis. Perhitungan proyeksi jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis (konsumen) yang akan menjadi prospek dalam pembangunan kawasan bisnis dilakukan untuk jangka waktu 20 tahun ke depan. Teknik
analisis
yang
digunakan
pedagang/pengguna kawasan bisnis
di
dalam
menghitung
proyeksi
jumlah
(konsumen) adalah teknik analisis eksponensial.
Pertimbangan menggunakan teknik analisis tersebut adalah keberadaan faktor laju pertumbuhan jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis
(konsumen) yang setiap tahun
berubah dan tidak linier. Proyeksi jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis
(konsumen)
hanya ditinjau dari sisi jumlah saja dan tidak mencakup jumlah berdasarkan jenis kegiatan usaha/bisnis atau atribut lainnya. Hal ini dilakukan karena untuk memproyeksikan jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis (konsumen) berdasarkan atribut-atribut tersebut, faktor ketidakpastiannya sangat besar. Formulasi dasar dari teknik eksponensial ini adalah persamaan Nt=No.ert, dengan Nt adalah jumlah yang akan dicari pada tahun ke-t, No adalah jumlah awal, r adalah pertumbuhan pada tahun ke-t, dan t adalah tahun. Kemudian untuk lebih menyederhanakan perhitungan, maka formulasi tersebut dimodifikasi lagi menjadi Ln Nt=Ln No + rt. Dengan asumsi bahwa Ln Nt merupakan nilai proyeksi yang akan dicari, Ln No merupakan nilai awal yang akan diproyeksikan, r adalah rerata pertumbuhan yang didapat dari (Ln Nt – Ln No)/t, dan t adalah variabel waktu. Dengan demikian persamaan yang ada dapat
disederhanakan
menjadi Y = aX+b, dimana Y adalah identik dengan Ln Nt, a merupakan konstanta dalam hal ini adalah nilai pertumbuhan atau r, X merupakan tahun proyeksi (t), dan b merupakan konstanta (Ln No). Kemudian di dalam menghitung nilai rata-rata laju pertumbuhan jumlah pedagang/pengguna kawasan bisnis (konsumen), dicari dengan persamaan:
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-6
LAPORAN PENDAHULUAN
Dimana; -
r r1 rn
= = =
nilai rata-rata pertumbuhan, laju pertumbuhan tahun ke-1, laju pertumbuhan pada tahun ke-n.
r = (r1*r2*r3*……..rn)1/n
3.2.3.2 Analisis Sarana dan Prasarana Transportasi (Aksesibilitas) Analisis ini dilakukan dengan memperhatikan kondisi eksisting sarana dan prasarana transportasi yang ada serta kondisi geografis kawasan studi, sehingga dapat direkomendasikan upaya-upaya penyediaan, perbaikan dan peningkatan kondisi sarana dan prasarana transportasi untuk mendukung pergerakan dari dan menuju ke kawasan bisnisr. Selain itu pada analisis ini akan dikaji pula kemudahan aksesibilitas menuju kawasan bisnis yang ada ini dengan menggunakan indeks kemudahan pencapaian. Penggunaan indeks kemudahan pencapaian ini didasarkan pada pertimbangan bahwa di dalam menentukan indeks tersebut variabel yang dianalisis sudah mencakup hampir semua elemen sarana dan prasarana transportasi, dalam hal ini adalah transportasi darat adalah melihat jenis perkerasan jalan, kondisi jalan, jarak, hierarki jalan serta intensitas angkutan umum yang melewati jalan tersebut. Output dari penilaian ini adalah daftar indeks kemudahan pencapaian ke kawasan yang menjadi lokasi kawasan bisnis. Pengkajian tingkat kemudahan pencapaian kawasan dilakukan dengan menggunakan rumus tingkat aksesibilitas suatu jalur hubungan disesuaikan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi kemudahan pencapaian ke Kawasan Bisnis atau cakupan wilayah pelayanan Kawasan Bisnis. Pengukuran tingkat kemudahan pencapaian kawasan dihitung dengan menggunakan indeks kemudahan pencapaian dengan rumus sebagai berikut (Hassan, 1981 ; 142): I=
P×S × F D
Dengan -
I : Tingkat kemudahan pencapaian lokasi kawasan studi P : Kondisi fisik prasarana transportasi darat yang meliputi penilaian terhadap kondisi fisik dan profil melintang badan jalan S : Kondisi pelayanan sarana transportasi yang meliputi penilaian terhadap keamanan dan kenyamanan, frekuensi lalu lintas dan mobilitas rute pergerakan atau pilihan jenis sarana transportasi F : Status prasarana jalan yang menghubungkan lokasi pusat pelayanan di kawasan dengan pusat distribusi D : Jarak tempuh jalur lintasan.
Penilaian yang digunakan di sini dilakukan melalui pemberian nilai terhadap kondisi yang dimiliki oleh setiap faktor pada jalur lintasan menuju kawasan. Nilai yang diberikan adalah sebagai berikut: UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-7
LAPORAN PENDAHULUAN
1. Kondisi Fisik prasarana transportasi setiap jalur lintasan (P) a. Nilai 5 : Bagi lintasan yang mempunyai hubungan jaringan transport darat dengan kondisi jaringan jalan yang baik, beraspal sehingga kendaraan dapat berjalan lancar dan nyaman b. Nilai 3 : Bagi lintasan yang mempunyai hubungan jaringan transportasi darat dengan kondisi kurang baik, tetapi memiliki perkerasan aspal. Kondisi yang ada tersebut bisa mengurangi kelancaran lalu lintas dan kenyamanan pemakai jalan. c. Nilai 1 :
Bagi lintasan yang mempunyai prasarana jalan setapak sebagai
jaringan penghubung d. Nilai 2 dan 4 diberikan sebagai nilai penengah antara dua pertimbangan yang berdekatan. 2. Kondisi sarana angkutan umum yang melalui jalur lintasan (S) a. Nilai 5 : Kondisi pelayanan baik dengan frekuensi pemberangkatan tinggi dan teratur, tersedia sarana lebih dari satu macam b. Nilai 3 : Kondisi pelayanan kurang baik dengan frekuensi pemberangkatan rendah atau hanya pada waktu tertentu saja dengan hanya satu jenis sarana. c. Nilai 1 : Belum tersedia sarana perangkutan umum untuk melayani jalur lintasan ini d. Nilai 2 dan 4 diberikan sebagai nilai penengah antara dua pertimbangan yang berdekatan. 3. Fungsi prasarana hubungan yang ada (F) a. Nilai 5 : Prasarana perhubungan yang ada merupakan jaringan yang mempunyai status sebagai jalan nasional yang merupakan jalan penghubung antar provinsi b. Nilai 3 : Prasarana perhubungan merupakan jaringan yang mempunyai status sebagai jalan kabupaten yang menghubungkan antar kecamatan di dalam kabupaten tersebut c. Nilai 1: Prasarana perhubungan merupakan jaringan yang mempunyai status sebagai jalan desa yang menghubungkan tempat dalam satu desa yang biasanya masih berupa jalan tanah atau jalan setapak d. Nilai 2 dan 4 diberikan sebagai nilai penengah antara dua pertimbangan yang berdekatan.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-8
LAPORAN PENDAHULUAN
3.2.3.3 Analisis Sosial Budaya Analisis sosial budaya merupakan bagian yang sangat penting dalam proses pengembangan kegiatan komersial secara umum. Analisis ini merupakan bagian yang dilakukan untuk memperoleh gambaran karakteristik sosial budaya masyarakat beserta hasilhasilnya pada wilayah yang terkait baik secara amatan maupun secara wilayah pelayanan kawasan bisnis. Pada dasarnya, analisis sosial budaya ditujukan untuk mengidentifikasi pola dan nilai yang berlaku di lingkungan masyarakat untuk memahami resiko-resiko yang mungkin dimunculkan dari aktifitas kegiatan kawasan bisnis.
Metode yang dipergunakan untuk
mengetahui kondisi masyarakat dalam konteks pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis adalah modifikasi dari metode etnografi (Spradley, 1995) dengan teknik wawancara tidak terstruktur dengan informan terpilih.
3.2.3.4 Analisis SDM dan Kelembagaan Sebagaimana diketahui kegiatan komersial merupakan kegiatan yang bersifat multi dimensi, dimana berkaitan dengan pengembangan berbagai sektor secara terpadu. Oleh karena itu, perlu diidentifikasi, seberapa besar daya dukung SDM yang mendukung dan menunjang dalam kegiatan perdagangan khususnya aktivitas dalam sebuah kawasan bisnis secara keseluruhan. Sumber daya manusia dalam hal ini terfokus pada seluruh stakeholders kegiatan usaha/bisnis yang meliputi: pemerintah daerah, pelaku usaha (pengusaha/pedagang), dan masyarakat. Profil kualitas sumberdaya manusia yang terlibat dalam kegiatan komersial di kota didekati dari jumlah dan kualitas tenaga kerja yang bekerja di sektor jasa perdagangan/komersial serta jumlah dan kualitas personil pemerintah (Pegawai Dinas atau Instansi yang terkait dengan bidang perdagangan khususnya dalam pengelolaan kegiatan komersial).
3.2.3.5 Analisis Promosi dan Pemasaran Analisis promosi dan pemasaran
dilakukan dengan tujuan untuk melihat sampai
sejauhmana upaya promosi dan pemasaran telah dilakukan oleh elemen-elemen yang terlibat dalam kegiatan pembangunan dan pengembangan kawasan komersial. Elemen yang dimaksud di sini adalah Dinas Perindag, khususnya UPTD Pengelolaan Kawasan Bisnis kota, sebagai lembaga pemerintah yang mengkoordinasikan kegiatan promosi dan pemasaran,
Kadin,
Koperasi Kawasan Bisnis, dan lain-lain. Pendekatan dilakukan dengan mempertimbangkan penggunaan biaya untuk promosi, tingkat sinergisitas antar elemen yang terlibat dalam UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-9
LAPORAN PENDAHULUAN
kegiatan Pembangunan Kawasan Bisnis, dan usaha yang telah dilakukan untuk mempromosikan kawasan bisnis. Berdasarkan hasil analisis di atas kemudian akan dilakukan analisis SWOT dengan hasil akhir berupa matrik potensi, kendala, peluang, dan tantangan dalam pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis.
3.3
MODEL ANALISA YANG DIGUNAKAN
3.3.1
Analisa SWOT Metode SWOT (Strength, Weak, Opportunity, and Threatness) yaitu suatu metode
untuk mengetahui potensi dan kendala yang dimiliki suatu wilayah, sehubungan dengan kegiatan pengembangan wilayah yang akan dilakukan di masa datang. Analisis ini meliputi tinjauan terhadap : 1. Kekuatan (strength) yang dimiliki kawasan bisnis, yang dapat memacu dan mendukung
perkembangan
wilayah,
misalnya
kebijaksanaan-kebijaksanaan
pengembangan yang dimiliki, aspek lokasi yang strategis, dan ruang yang masih tersedia; 2. Kelemahan (weak) yang ada yang dapat menghambat pengembangan wilayah, baik hambatan dan kendala fisik kota maupun non fisik, misalnya kemampuan sumber daya manusia, aspek lokasi, keterbatasan sumber daya alam pendukung, keterbatasan/ ketidakteraturan ruang kegiatan, atau pendanaan pembangunan yang terbatas; 3. Peluang (opportunity) yang dimiliki untuk melakukan pengembangan wilayah, berupa sektor-sektor dan kawasan strategis; 4. Ancaman (threatness) yang dihadapi, misalnya kompetisi tidak sehat dalam penanaman investasi, pembangunan suatu kegiatan baru atau pertumbuhan dinamis di sekitar kawasan bisnis yang dapat mematikan kelangsungan kegiatan strategis wilayah yang telah ada. Dalam perkembangan lebih lanjut strategi yang dihasilkan dalam analisis SWOT dipadukan dengan strategi yang dikembangkan oleh Osborn dan Plastrik (1997 : 75). Ada lima strategi dasar yang diungkapkan oleh Osborne dan Plastrik, yang masing-masing strategi mencakup beberapa pendekatan dan alat untuk metodenya yang dikategorikan sebagai pendongkrak utama perubahan yang disebut sebagai “Lima Strategi (5 C’s).” Keterkaitan antara Analisis SWOT dengan strategi 5 C dapat dilihat pada gambar Berikut :
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-10
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 3.1 Matrik Analisis SWOT
Opportunities – O 1 2 3 Threats – T 1 2 3
Strengths – S 1 2 3
Weakness-W 1 2 3
SO Strategies
WO Strategies
ST Strategies
WT Strategies < minimalkan weakness dan hindari threats>
dengan
Gambar 3.1 Keterkaitan antara Analisis SWOT dengan strategi 5 C
Gambar tersebut di atas dapat dilihat bahwa strategi 5 C erat kaitannya dengan analisis SWOT, karena strategi 5 C diperoleh setelah analisis SWOT yang diperoleh dari hasil tabulasi silang terhadap faktor internal (kekuatan dan kelemahan) dan faktor eksternal (peluang dan ancaman) yang berpengaruh terhadap program dan kebijakan pembangunan wilayah.
3.3.1.1 Strategi Inti (Core Strategy) Strategi inti menjadikan tujuan penataan ruang sebagai lever atau tuas pengungkit. Pendekatan yang dapat digunakan pada strategi inti adalah kejelasan maksud/tujuan, kejelasan peran dan kejelasan arah. Strategi ini berhubungan dengan fungsi utama pihak otoritas pembangunan yaitu fungsi mengarahkan (steering) fokus pembangunan ke arah yang diinginkan.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-11
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3.1.2 Strategi konsekuensi (Consequence strategy) Strategi konsekuensi mempunyai beberapa pendekatan yaitu, pengelolaan kompetisi, manajemen organisasi/kelembagaan dan manajemen kinerja.
3.3.1.3 Strategi pelanggan (customer strategy) dalam strategi ini kepuasan pengguna (dalam arti para investor maupun masyarakat luas) menjadi hal utama yang harus dicapai.
3.3.1.4 Strategi pengendalian (control strategy) Dalam strategi ini, sistem kendali ditekankan pada pendelegasian wewenang yang jelas dan terarah atas semua stakeholder yang terlibat dalam pengambilan keputusan pembangunan. Pendekatan yang dilakukan adalah dengan pemberdayaan organisasi/ institusi, pemberdayaan pekerja dan pemberdayaan masyarakat/ komunitas.
3.3.1.5 Strategi Budaya (culture strategy) Stategi ini menekankan perubahan ’budaya’ dari stakeholder pembangunan.
Kelima strategi tersebut mensyaratkan pihak-pihak (stakeholder) yang berkepentingan untuk melepas hal-hal yang mereka sukai. Pembaharuan tidak sekedar menuntut pengetahuan dan teknik, namun pembaharuan membutuhkan keberanian (Osborne, David dan Peter Plastrik ; 1997 : 75).
3.3.2 Analisa Finansial Pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis merupakan kegiatan investasi, dalam hal ini akan dilakukan oleh pemerintah Provinsi Jambi dengan dana yang besar. Kegiatan investasi yang menggunakan dana cukup besar ini diharapkan dapat meningkatkan kegiatan perekonomian di Provinsi Jambi khususnya di wilayah Kota Jambi sekaligus dapat menjadi sumber pererimaan asli Daerah (PAD). Oleh karena itu diperlukan suatu penilaian kelayakan investasi atau
studi kelayakan atau feasibility study terhadap pembangunan
Kawasan Bisnis ini dari aspek finansial/keuangan. Melalui financial analisis ini akan terlihat apakah pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis tersebut layak untuk dilaksanakan dilihat dari aspek benefit atau manfaat dan biayanya. Penilaian kelayakan suatu investasi dapat dilakukan dengan menggunakan dua pendekatan, yaitu: (1) pendekatan analisis finansial dan (2) pendekatan analisis ekonomi. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-12
LAPORAN PENDAHULUAN
Analisis finansial (financial analysis) menitikberatkan kepada pendekatan individu, dimana kegiatan investasi dilihat dari segi individu atau organisasi perusahaan dengan tujuan untuk memaksimalkan keuntungan individu, perusahaan atau organisasi, yang disebut dengan Private Return. Sedangkan dalam analisis ekonomi (economic analysis) menitikberatkan kepada pendekatan masyarakat secara keseluruhan, maksudnya melihat kegiatan investasi dari segi perekonomian secara keseluruhan atau bersifat makro, atau disebut dengan The Economic Returns. Berdasarkan kepada tujuan pembangunan kawasan bisnis, maka pendekatan yang dipergunakan dapat dilihat pada Gambar berikut ini.
PENILAIAN INVESTASI
ANALISIS FINANSIAL
ANALISIS EKONOMI
VALUASI BENEFIT & BIAYA
SHADOW PRICE ANALISYS
KRITERIA INVESTASI
TIME VALUE OF MONEY
KEPUTUSAN INVESTASI
Gambar Pendekatan Kajian Pekerjaan
3.3.2.1 Tahapan Penilaian Kelayakan Investasi Pembangunan Kawasan Bisnis: 1. Melakukan analisis aspek-aspek kelayakan investasi 2. Melakukan perhitungan kembali setiap komponen biaya investasi dan biaya operasional atau melakukan valuasi komponen biaya dengan menggunakan pendekatan shadow price dan opportunity cost. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-13
LAPORAN PENDAHULUAN
3. Melakukan perhitungan manfaat dari pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis, baik manfaat langsung (direct benefit) maupun manfaat tidak langsung (indirect benefit). 4. Melakukan perhitungan dan proyeksi kebutuhan dan sumber dana 5. Melakukan perhitungan dan proyeksi arus kas (cash flow) 6. Berdasarkan kepada perhitungan dan proyeksi arus kas kemudian dilakukan perhitungan kriteria investasi. 7. Berdasarkan kepada hasil perhitungan kriteria investasi kemudian ditarik kesimpulan apakah kegiatan investasi pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis layak untuk dilaksanakan atau tidak. 8. Menyusun laporan. 9. Untuk lebih jelasnya alur metodologi dalam kajian kelayakan investasi pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis dapat dilihat pada Gambar berikut :
Gambar 3.2 Tahapan Studi Kelayakan
3.3.2.2 Teknik Pengolahan dan Analisis Data Studi Kelayakan Setelah data terkumpul, maka dilakukan tabulasi, penyusunan dan pemilihan data, sehingga data yang akan dipakai untuk keperluan analisis merupakan data yang benar dan relevan. Pemilihan data dilakukan sesuai dengan jenis dan tingkat kepentingan informasi yang dibutuhkan melalui serangkaian proses pemillhan data, agar didapatkan suatu data yang valid
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-14
LAPORAN PENDAHULUAN
dan akurat yang dapat dipakai sebagai bahan penyusunan kelayakan investasi pembangunan dan pengembangan kawasan bisnis yang dijabarkan sebagai berikut : 1. Aspek Kawasan Bisnis Untuk menilai apakah pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis yang diselenggarakan ditinjau dari segi market dan potensi ekonomi yang diinginkan layak atau tidak. Atau dengan kata lain, seberapa besar potensi ekonomi yang diperkirakan dengan adanya pembangunan Kawasan Bisnis. Dalam hal ini untuk menentukan besarnya potensi ekonomi perlu dilakukan studi lapangan dan dengan mengumpulkan data dan berbagai sumber. 2. Aspek Teknis Dalam aspek ini yang akan diteliti adalah teknis pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis, baik peralatan fisik, non fisik, maupun fasilitas pendukung lainnya yang dibutuhkan. Dalam aspek ini, dikaji pula teknologi pendukung apa yang akan digunakan. 3. Aspek Keuangan Penelitian dalam aspek ini dilakukan untuk menilai biaya-biaya apa saja yang akan dihitung dan seberapa besar biaya-biaya yang akan dikeluarkan untuk pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis. Kemudian juga meneliti seberapa besar potensi keuntungan yang akan diterima jika pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis dapat diselenggarakan dan dijalankan terutama dikaitkan dengan Pendapatan Asli Daerah. Penelitian ini meliputi perhitungan benefit dan cost, sumber permodalan dan besarnya modal yang harus disertakan, dan lama investasi yang ditanamkan akan kembali, sehingga jika dihitung dengan formula penilaian investasi akan sangat menguntungkan. Metode penilaian yang akan digunakan adalah dengan Payback Period, Net Present Value, Internal Rate of Return, Indeks Profitabilitas, serta menghitung benefit Cost ratio. 4. Aspek Ekonomi dan Sosial Penelitian dalam aspek ekonomi adalah untuk melihat seberapa besar pengaruh yang ditimbulkan jika pembangunan dan pengembangan Kawasan Bisnis tersebut dilaksanakan. Pengaruh tersebut terutama terhadap ekonomi secara luas serta dampak sosialnya terhadap masyarakat secara keseluruhan. Dampak ekonomi tertentu yaitu peningkatan pendapatan masyarakat, kemungkinan munculnya lapangan pekerjaan di Kawasan Bisnis dan sekitarnya, dan peningkatan manfaat ekonomi bagi masyarakat
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-15
LAPORAN PENDAHULUAN
sekitar. Demikian pula dengan dampak sosial yang ada dari keberadaan Kawasan Bisnis tersebut. 5. Aspek Hukum Dalam aspek ini yang akan dibahas adalah masalah kelengkapan dan keabsahan dokumen hukum. Kelengkapan dan keabsahan dokumen sangat penting, karena hal ini merupakan dasar hukum yang harus dipegang apabila di kemudian hari timbul masalah. Keabsahan dan kesempurnaan dokumen dapat diperoleh dari pihak-pihak yang menerbitkan atau mengeluarkan dokumen tersebut.
3.3.2.3 Metode Penilaian Kelayakan Metode yang dipergunakan untuk menilai apakah suatu proyek itu layak dilakukan secara ekonomi digunakan beberapa metode yaitu: 1. Jangka Waktu Pengembalian (Pay back periode) 2. Nilal Sekarang Bersih (Net Present Value – NPV) 3. Tingkat Pengembalian Internal (Internal Rate of Return - IRR) 4. Indek Tingkat Keuntungan (Indeks Profitabilitas - IP) 5. Menganalisa benefit cost ratio ( BCR ). Dalam rangka keputusan “layak atau tidak layak”, proyek marjinal dijadikan sebagai pembanding bagi proyek-proyek yang dinilai. Berdasarkan kelima kriteria investasi di atas, maka proyek marjinal, proyek yang layak dan proyek tidak layak memberikan hasil seperti terlihat dalam tabel berikut. Tabel 3.2 Kriteria Penilaian Kelayakan PROYEK KRITERIA
MARGINAL
TIDAK LAYAK
LAYAK
NPV
= 0,0
> 0,0
< 0,0
Net B/C
= 1,0
> 1,0
< 1,0
PV/K
= 1,0
> 1,0
< 1,0
IRR
= social discount rate
> social discount rate
< social discount rate
Payback Period
= payback makismum
< payback maksimum
> payback maksimum
1.
Net Present Value (NPV) dari Arus Benefit dan Biaya Proyek
Keuntungan netto suatu proyek adalah pendapatan bruto dikurangi jumlah biaya. Maka Net Present Value suatu proyek dapat dihitung dengan menggunakan rumus sebagai berikut: UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-16
LAPORAN PENDAHULUAN
NPV
= Present Value (PV) Benefit – Present Value (PV)Biaya = PV Benefit – PV Biaya
Atau dengan menggunakan rumus matematis yang dapat dituliskan sebagai berikut: B0 B = +P 1 1 + . 0 (1 + i ) (1 + i )
N
B C C1 + . n n. − . 0 0 .+ +. V (1 + i ) (1 + i ) (1 + i )1
C + . n n. (1 + i )
atau dapat ditulis secara singkat menjadi: n n n B −C B Ct t t = ∑ P t t − V∑ = ∑ t t t =0 (1 + i ) t =0 (1 + i ) t =0 (1 + i )
N
Kriteria penilaian kelayakan proyek dengan NPV adalah: -
NPV > 0 :
Artinya proyek tersebut dapat menghasilkan lebih besar dari biaya yang
dikeluarkan, jadi proyek layak dilaksanakan -
NPV = 0 :
Artinya proyek tersebut mengembalikan persis sebesar opportunity cost
faktor-faktor produksi modal yang dipergunakan. -
NPV < 0 :
Artinya tidak dapat menghasilkan senilai biaya yang dipergunakan, oleh
sebab itu proyek tersebut tidak layak untuk dilaksanakan. 2.
Internal Rate of Return (IRR)
IRR adalah untuk mengetahui prosentase keuntungan dari suatu proyek tiap-tiap tahun dan IRR juga merupakan alat ukur kemampuan proyek dalam mengembalikan bunga pinjaman. IRR adalah nilai discount rate sosial yang membuat NPV proyek sama dengan nol. Atau dengan kata lain IRR menunjukkan bahwa Present Value Benefit sama dengan Present Value Cost. Agar supaya NPV proyek sama dengan nol, atau PV benefit sama dengan PV biaya, tidak dapat ditentukan secara langsung berapa discount rate yang memberikan NPV sama dengan nol tersebut. Namun pemecahannya dapat dicari dengan cara coba-coba, yaitu dengan cara sebagai berikut: -
Pilih discount rate ( i1 ) yang kira-kira mendekati nilai NPV = 0. Jika hasil NPV positif, berarti nilai discount rate ( i1 ) masih terlalu rendah. Sebaliknya jika NPV yang diperoleh negatif, maka i1 masih terlalu tinggi.
-
Jika NPV pada percobaan pertama positif, maka untuk percobaan kedua pilih discount rate yang lebih tinggi ( i 2 ) sedemikian rupa supaya menghasilkan NPV yang
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-17
LAPORAN PENDAHULUAN
mendekati nol. Sebaliknya jika NPV hasil percobaan pertama negatif, harus dipilih i 2 yang lebih rendah sedemikian rupa sehingga diperoleh NPV mendekati nol. -
Perkiraan IRR diperoleh dengan cara interpolasi atau ekstrapolasi, yaitu dengan menghitung discount rate baru berdasarkan kedua perhitungan i1 dan i 2 . Perkiraan IRR dapat dihitung dengan rumus:
NPV1 × (i2 − i1 ) IRR = i1 + NPV1 − NPV2 3.
Net Benefit-Cost Ratio (Net B/C)
Net B/C ratio merupakan perbandingan antara NPV positif dengan NPV negatif. Net B/C ratio ini menunjukkan gambaran berapa kali lipat benefit akan diperoleh dari biaya yang dikeluarkan. Net B/C ratio dapat dirumuskan sebagai berikut: n
∑
B e/ C =t
N
Bt − Ct
(1 + i )
t =0
Ct − Bt
n
∑
t
t =0
(1 + i )
n
a
t
∑ N
pP oV
∑ N
nP eV
=atn=0
t
t =0
u
Kriteria penilaian: -
Net B/C = 1 : Artinya proyek tersebut dapat menghasilkan lebih besar dari biaya yang dikeluarkan, jadi proyek layak dilaksanakan
-
Net B/C = 1 : Artinya proyek tersebut mengembalikan persis sebesar opportunity cost faktor-faktor produksi modal yang dipergunakan.
-
Net B/C = 1: Artinya tidak dapat menghasilkan senilai biaya yang dipergunakan, oleh sebab itu proyek tersebut tidak layak untuk dilaksanakan.
-
Profitability Ratio (PV/K)
-
Kriteria ini dipergunakan untuk mengukur rentabilitas suatu proyek. PV/K dipergunakan untuk menghitung perbandingan present value benefit dikurangi biaya rutin dengan present value biaya modal (biaya investasi). PV/K dapat dihitung dengan rumus:
B t − E Pt
n
∑
P V/ K =
t =0
(1 + i )t
n
∑
t =0
Kt
(1 + i )t
dimana: UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-18
LAPORAN PENDAHULUAN
Bt
:
adalah benefit bruto pada periode t
EPt
: adalah biaya eksploitasi atau pemeliharan, biaya rutin atau biaya operasional pada periode t
Kt 4.
:
adalah biaya modal atau biaya investasi pada periode t
Payback Period
Metode payback adalah metode penilaian investasi berdasarkan kepada perbandingan lamanya periode payback dengan periode payback yang disyaratkan. Biasanya periode payback yang disyaratkan disebut sebagai payback maksimum. Periode payback maksimum ditetapkan atas dasar periode payback rata-rata industri atau jenis investasi yang sama.
Kriteria penilaian dengan metode payback ini adalah: -
Periode Payback < Periode payback maksimum : Artinya proyek layak dilaksanakan.
-
Periode Payback > Periode payback maksimum: Artinya proyek tidak layak dilaksakan.
3.3.3
Analisa Kapasitas Pelayanan Fasilitas Perdagangan/Kawasan Bisnis Sarana perniagaan dan industri merupakan unsur karya dalam perencanaan kota. Di
samping sebagai fasilitas kerja bagi kelompok yang lain (sebagai mata pencaharian). Sarana perniagaan dan industri ini meliputi: 3.3.3.1 Warung Fungsi utama warung adalah menjual barang-barang keperluan sehari-hari. Lokasinya terletak di tempat pusat lingkungan yang mudah dicapai dan mempunyai radius maksimum 500 m. Minimum penduduk yang dapat mendukung sarana ini adalah 250 penduduk. Luas lantai yang dibutuhkan ± 50 m2 termasuk gudang kecil. Luas tanah yang dibutuhkan bila terletak sendiri (tidak bersatu dengan rumah tinggal) = 100 m2.
3.3.3.2 Pertokoan Fungsi utama sarana ini adalah menjual barang-barang keperluan sehari-hari berupa toko-toko PD. Lokasinya terletak di pusat dan tidak menyeberang jalan lingkungan dekat dengan taman kanak-kanak dan tempat bermain. Minimum penduduk yang dapat mendukung sarana ini adalah 2.500 penduduk. Luas tanah yang dibutuhkan adalah 1.200 m2 dengan building coverage = 40%. Sarana-sarana pelengkap yang seharusnya ada: UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-19
LAPORAN PENDAHULUAN
-
Tempat parkir kendaraan umum yang dapat dipakai bersama kegiatan lain pada pusat lingkungan
-
Sarana-sarana lain yang erat kaitannya dengan aktifitas ibu, Balai Pengobatan, Balai Pertemuan RW
-
Pos hansip
3.3.3.3 Pusat Perbelanjaan Kawasan 30.000 Penduduk Fungsi utama sebagai pusat perbelanjaan di lingkungan yang menjual keperluan sehari-hari. Terdiri dari Kawasan Bisnis dan toko-toko dan bengkel-bengkel. Lokasinya pada jalan utama lingkungan dan mengelompok dengan pusatlingkungan. Mempunyai terminal kecil untuk pemberhentian kendaraan. Minimum penduduk yang dapat mendukung sarana ini adalah 30.000 penduduk. Luas tanah yang dibuituhkan adalah 13.500 m2. Persentasi terhadap area permukiman yang dilayani adalah 0,93% (0,9 – 1%). Sarana-sarana pelengkap yang seharusnya ada: -
Tempat parkir umum, sudah termasuk kebutuhan luas tanah
-
Pos polisi
-
Pos pemadam kebakaran
-
Kantor pos pembantu
-
Tempat ibadah
3.3.3.4 Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 120.000 Penduduk Fungsi utama sama dengan pusat perbelanjaan lingkungan lain, hanya dilengkapi sarana-sarana niaga lainnya. Toko-toko tidak hanya menjual kebutuhan sehari-hari tapi juga untuk toko-toko lainnya dan tempat hiburan. Lokasinya mengelompok dengan pusat kota dan mempunyai pangkalan transpor untuk kendaraan-kendaraan jenis angkutan penumpang kecil. Minimum penduduk yang dapat mendukung sarana ini adalah 120.000 penduduk. Luas tanah yang dibutuhkan adalah 36.000 m2. Persentasi terhadap area permukiman yang dilayani: 0,625% (± 0,6 %) luas tanah per penduduk menjadi 0,3 m2/ penduduk. Sarana-sarana pelengkap yang seharusnya ada: -
Tempat parkir umum, sudah termasuk kebutuhan luas tanah
-
Pos polisi
-
Pos pemadam kebakaran
-
Kantor pos pembantu
-
Tempat ibadah
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-20
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3.3.5 Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 480.000 Penduduk Fungsi utama sama dengan pusat perbelanjaan dan niaga yang lebih kecil dengan skala usaha yang lebih besar dan lengkap. Terdiri dari Kawasan Bisnis, toko-toko, bengkel reparasi service, produksi dan tempat-tempat hiburan. Lokasinya dikelompokkan dengan pusat wilayah dan mempunyai terminal bis dan kendaraan-kendaraan jenis angkutan penumpang kecil lainnya. Minimum penduduk yang dapat mendukung sarana ini adalah 480.000 penduduk. Luas yang dibutuhkan adalah 96.000 m2. Luas tanah per penduduk menjadi 0,2 m2/ penduduk. Presentasi terhadap area permukiman yang dilayani 0,4%. Sarana-sarana pelengkap: -
Tempat parkir umum = 1 (sudah termasuk kebutuhan luas tanah)
-
Pos polisi
-
Pos pemadam kebakaran
-
Kantor pos pembantu
-
Tempat ibadah
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
III-21
LAPORAN PENDAHULUAN
4.1
GAMBARAN UMUM WILAYAH KOTA AMBON
4.1.1
Historis Kota Ambon adalah ibukota Provinsi Maluku, salah satu dari Provinsi di Bagian
Timur Indonesia. Kota Ambon terletak pada pulau dengan nama yang sama dan berada di bagian tengah dari Provinsi Maluku ini dan seakan-akan di lindungi oleh Pulau Seram yang berada di bagian utara, Pulau tempat Kota Ambon berada terdiri dari dua buah jazirah yaitu jazirah Leihitu yang sebagian daratan bagian utaranya termasuk dalam wilayah Kabupaten Maluku Tengah sedangkan daratan bagian selatannya adalah masuk dalam wilayah Kota Ambon; sedangkan jazirah lainnya yang ada di bagian selatan pulau adalah jazirah Leitimur yang secara keseluruhan termasuk dalam wilayah Kota Ambon. Sejak berabad-abad yang lalu Kota Ambon sudah dikenal dalam sejarah dunia sebagai pusat penghasil dan perdagangan rempah-rempah dan sejak saat itu juga Ambon sudah menjadi salah satu daerah tujuan bagi bangsa-bangsa di dunia. Dalam sejarah berdirinya Kota Ambon tidak lepas dari peran bangsabangsa Eropa yang melakukan pendudukan serta memegang hak monopoli perdagangan cengkeh dan pala di Maluku sekitar tahun 1500-an, seperti bangsa Portugis, Spanyol, Inggris, Perancis dan Belanda. Bangsa Portugis adalah yang pertama membangun benteng dengan konstruksi kayu di sekitar rawa dan hutan sagu Honipopu untuk memperkuat kedudukannya di Maluku dalam hal monopoli perdagangan cengkeh dan pala, yang selesai dibangun pada sekitar tahun 1588 dan diberi nama ”Nuestra Senhora da Anunciada” tempat berdirinya benteng ini adalah disekitar kompleks Kodam Patimura yang ada sekarang. Berawal dari berdirinya benteng ini orang-orang pribumi yang melakukan hubungan dagang dengan bangsa Portugis, tinggal dan bermukim di sekitar benteng yang merupakan cikal bakal dari kota Ambon. Pada tahun 1605 Bangsa Belanda berhasil merebut Ambon dari kekuasaan Portugis dan menduduki benteng yang dibangunnya, benteng ini kemudian dirubah konstruksinya dan diperbesar serta diganti namanya menjadi ”Kasteel Niuew Victoria”. Saat ini sisa-sisa dari peninggalan benteng tersebut adalah sebuah gerbang laut serta sebuah taman yang menghadap ke laut di pusat Kota Ambon berdekatan dengan Pelabuhan Yos Sudarso dan Terminal UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-1
LAPORAN PENDAHULUAN
Mardika. Sampai dengan saat terjadinya Perang Dunia II, Kota Ambon masih menjadi pusat perebutan kekuasaan antara pihak Sekutu dengan Jepang untuk menduduki Asia Tenggara. Saat ini Kota Ambon telah berkembang menjadi kota yang besar seiring dengan denyut nadi perekonomian masyarakatnya, serta perkembangan fisik kota yang semakin besar untuk memenuhi segala kebutuhan penduduknya.
Gambar 4.1 Gerbang Laut Fort Victoria dan Kantor Walikota Ambon 4.1.2
Posisi Strategis Ambon Kota Ambon sebagai ibukota Propinsi Maluku, maka perkembangan Kota Ambon
tidak terlepas dari predikat dan status yang disandangnya tersebut. Sebagai ibukota propinsi dengan sendirinya Kota Ambon menjadi pusat administrasi serta pusat aktivitas perdagangan dan jasa yang membawa Ambon sebagai kota dengan nilai strategis yang tinggi, terutama terhadap aksesibilitas pencapaian ke Kota Ambon dan sebaliknya.
4.1.3
Morfologi Kota Sebagai kota yang berada di pesisir pantai, Kota Ambon berkembang sama seperti
pada umumnya kota pantai yang dimulai dari kawasan pesisir terutama pada kawasankawasan yang berada disekitar pelabuhan-pelabuhan utama, kemudian merambah wilayah daratan yang selanjutnya meluas sampai ke wilayah perbukitan. Dengan kondisi perkembangan yang seperti itu maka tingkat kepadatan bangunan dikawasan pesisir pantai pada umumnya menjadi sangat padat dan mengalami proses pertumbuhan dan perkembangan penggunaan lahan yang begitu cepat.
Gambar 4.2 Kedudukan Kawasan Kota Pantai
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-2
LAPORAN PENDAHULUAN
Orientasi kegiatan ke air
A
E
B
E
D
E
E
E
E E
E
Orientasi kegiatan ke darat
Keterangan : A. B. C. D. E
Laut Daratan Kawasan Kota Pantai Kawasan Pelabuhan Kawasan-kawasan lain disekitar kawasan pelabuhan (Perdagangan, Jasa, Pendidikan, Kesehatan, dll)
Dengan pertumbuhan dan perkembangan kota yang berasal dari adanya aktivitas kelautan serta kondisi geografis yang menunjukkan Kota Ambon yang berada di Pulau Ambon merupakan salah satu bagian dari gugusan kepulauan yang ada di wilayah Propinsi Maluku, maka dengan sendirinya orientasi aktivitas masyarakat akan banyak berhubungan dengan kawasan pesisir pantai. Dampak dari aktivitas tersebut adalah pelaksanaan pembangunan kondisi fisik yang berkembang kemudian akan turut berorientasi ke arah laut. Kondisi saat inipun menunjukkan pada kawasan sekitar Pelabuhan Laut utama di Kota Ambon (Pelabuhan Yos Sudarso) telah berkembang dengan sangat cepat yang kemudian menjadi kawasan pusat kota Ambon. Hal ini berdampak pada tertumpuknya segala aktivitas kota disekitar kawasan pusat kota terutama aktivitas perdagangan dan jasa yang kemudian berimbas pada tingkat kepadatan bangunan dan penduduk menjadi sangat tinggi. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-3
LAPORAN PENDAHULUAN
4.1.4
Adminsitrasi Sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 1979 luas wilayah Kota Ambon
seluruhnya 377 Km dan berdasarkan hasil Survey Tata Guna Tanah tahun 1980 luas daratan Kota Ambon tercatat 359,45 km . Sesuai Perda Kota Ambon Nomor 2 Tahun 2006, Kota Ambon memiliki lima kecamatan dengan luas masing-masing: Kecamatan Nusaniwe 8.834,30 Ha, Kecamatan Sirimau 8.681,32 Ha, Kecamatan Teluk Ambon 9.368,00 Ha, Kecamatan Teluk Ambon Baguala 4.011,00 Ha dan Kecamatan Leitimur Selatan dengan luas 5.050 Ha Jumlah penduduk Kota Ambon pada pertengahan tahun 2010 berdasarkan hasil Sensus Penduduk SP2010 berjumlah 331.254 jiwa. Jika dibandingkan dengan jumlah penduduk pada tahun 2009 meningkat sangat tajam, yaitu sebesar 16,31 persen. Hal tersebut bisa dijelaskan karena angka pada tahun-tahun sebelumnya merupakan hasil proyeksi penduduk dengan menggunakan angka Sensus Penduduk SP2000 – dimana angka tersebut kurang dapat mencerminkan keadaan sesunggguhnya mengingat konflik sosial yang terjadi di Kota Ambon pada tahun 1999 – serta angka Survei Penduduk Antar Sensus SUPAS 2005.
Gambar 4.3 Taman Kota Ambon Penduduk masih terkonsentrasi di Kecamatan Sirimau dengan tingkat kepadatan penduduk sebesar 1.613 jiwa per Km2. Sementara itu Kecamatan yang paling jarang penduduknya adalah Kecamatan Leitimur Selatan dengan tingkat kepadatan penduduk yang hanya sebesar 186 jiwa per Km2.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-4
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 4.1 Luas Desa dan Kelurahan di Kota Ambon Kecamatan
Desa/ Kelurahan
Luas (Ha)
Kecamatan
NUSANIWE
Desa Latuhalat
1.300,00
LEITIMUR SELATAN
Desa Seilale Desa Nusaniwe Desa Amahusu Kel. Nusaniwe Kel. Benteng Desa Urimessing Kel. Kudamati Kel. Wainitu Kel. Manggadua
241,22 1.600,00 800,00 16,00 86,64 4.616,00 66,50 29,84 18,40
Kel. Urimessing Kel. Waihaong Kel. Silale Total Luas
26,90 15,00 18,02 8.834,52
Desa Soya Kel. Waihoka Kel. Karang Panjang Kel. Batu Meja Kel. Batu Gajah Kel. Ahusen
5.965,00 75,00 43,00
Kel. Honipopu Kel. Uritetu Kel. Rijali
34,00 35,00 28,00
Kel. Amantelu Desa Batu Merah Kel. Pandan Kasturi Desa Hative Kecil Desa Galala Total Luas Total Luas
115,00 1.667,00 400,00
SIRIMAU
Total Luas
TELUK AMBON BAGUALA
85,00 45,00 24,00
TELUK AMBON
Desa/ Kelurahan Desa Leahari
Luas (Ha)
Desa Rutong Desa Hutumuri Desa Naku Desa Kilang Desa Hukurila Desa Ema Desa Hatalai Total Luas Desa Latta
500,00 1.500,00 500,00 500,00 750,00 300,00 500,00 5.050,00 10,00
Kel. Lateri Desa Halong Desa Passo Desa Negeri Lama Desa Nania Desa Waiheru Desa Hunuth
201,00 1.600,00 1.138,00 450,00
Desa Poka Kel. Tihu Desa Rumah Tiga Total Luas Desa Wayame Desa Hative Besar Desa Tawiri Desa Laha
278,00 33,00 2.839,00
500,00
12,00 600,00 200,00
7.361,00 750,00 3.000,00 568,00 1.700,00
153,00 12,00 8.681,00 6.018,00 35.944,52 Ha
4.2
KONDISI FISIK ALAMI
4.2.1
Letak dan Geografis
Kota Ambon terletak pada posisi geografis 30 – 40 LS dan 1280 – 1290 Bujur Timur. Secara geografis, Kota Ambon memiliki batas-batas sebagai berikut :
Utara
: Petuanan Desa Hitu, Hila, Kaitetu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah
Selatan
: Laut Banda
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-5
LAPORAN PENDAHULUAN
Timur
: Petuanan Desa Suli, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah
Barat
: Petuanan Desa Hatu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah.
Tabel 4.2 Letak dan Batas Wilayah Kota Ambon Kota
Letak Posisi 3 – 4 (lintang Selatan)
Ambon 128 – 129 BT( Bujur Timur)
Batas Wilayah Sebelah Utara dengan: Petuanan desa Hitu,Hila,Kaitetu,Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah Sebelah Selatan dengan Laut Banda. Sebelah Timur dengan; Petuanan Desa Suli, Kecamatan Salahatu Kabupaten Maluku Tengah. Sebelah Barat, dengan Petuanan desa Hatu, Kecamatan Leihitu Kabupaten Maluku Tengah
Sumber : Rencana Teknik Ruang Kota 2006. BAPPEDA Kota Ambon
4.2.2
Curah Hujan dan Klimatologi Iklim di Kota Ambon adalah iklim laut tropis dan iklim musim. Iklim laut tropis
dipengaruhi oleh lautan dan berlangsung bersamaan dengan iklim musim Barat atau musim Utara dan musim Timur atau musim Tenggara, yang diselilingi oleh musim Pancaroba atau musim Peralihan. Musim Barat umumnya berlangsung dari bulan Desember hingga Maret yang ditandai dengan curah hujan yang rendah, dan musim Timur berlangsung dari bulan Mei sampai dengan bulan Oktober yang ditandai dengan curah hujan yang tinggi, dan diselingi oleh musim pancaroba pada bulan Nopember yang merupakan transisi ke musim Barat. Sedangkan curah hujan di Kota Ambon selalu bergantian dan berubah setiap tahunnya. Untuk lebih jelas mengenai iklim dan curah hujan dapat dilihat pada tabel berikut.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-6
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 4.3 Curah Hujan Dan Hari Hujan Di Kota Ambon Tahun 2006 – 10
Sumber : Kota Ambon Dalam Angka, BPS 2011 Keterangan: CH = Curah Hujan HH : Hari Hujan
Mm = Milimeter
Berkenan dengan curah hujan, data yang tercatat di stasiun Meterologi Ambon sesuai dengan tabel tersebut, terlihat bahwa pada tahun 2006 curah hujan mencapai 2.853 mm dari 231 hari hujan selama setahun, dan pada tahun 2010 curah hujan mencapai 3.907 mm dari 238 hari hujan, berarti dalam lima tahun terakhir terjadi peningkatan curah hujan sebesar 36,94% dan penambahan 6 hari hujan. Kondisi selama tahun 2010 jika ditinjau perbulan, curah hujan dan hari hujan terbanyak terjadi pada bulan Agustus sebesar 848,9 mm dengan hari hujan sebanyak 28 hari. Dan terendah pada bulan Februari dengan curah hujan sekitar 30.8 mm dari 7 hari hujan. Berdasarkan data akhir tahun 2010, kondisi temperatur rata-rata di kota Ambon tercatat adalah 26.5° C dengan kisaran suhu minimum sebesar 24,4 ° C dan suhu maksimum mencapai 30,5 ° C dengan kelembaban nisbi sekitar 81% dan lamanya penyinaran matahari
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-7
LAPORAN PENDAHULUAN
rata-rata 40%. Kecepatan angin rata-rata 4 knot dan sebagian besar bertiup dari arah Barat Laut dan Tenggara dengan kecepatan terbesar adalah 17 knot. 4.2.3
Hidrologi dan Geologi
4.2.3.1 Hidrologi Gambaran hidrologi di Kota Ambon meliputi kondisi air permukaan, air tanah dan oceanografi. 1. Air Permukaan Air permukaan dalam hal ini adalah air sungai dan mata air. Di Kota Ambon terdapat beberapa aliran sungai (wai) yang cukup panjang, diantaranya Wai Ruhu (9,10 Km), Wai Batu merah (4,25 (Km), Wai Tomu (4,20 Km), Wai batu gajah (3,10 km), Wai Tonahitu ( 6 km), Wai Lela ( 7,8 km), Wai Pia besar ( 6 km), Wai Lawa (9,5 km) dan Wai Sikula di desa Laha yang merupakan aliran sungai terpanjang 15,5 Km. Sungai – sungai tersebut dapat dimanfaatkan sebagai sumber air baku untuk mencuci dan mandi, khususnya untuk sungai yang berada di wilayah pedesaan, sedangkan sungaisungai yang berada di wilayah perkotaan kondisinya sudah tercemar karena dimanfaatkan sebagai saluran pembuangan air limbah rumah tangga. Selain sungai sumber air baku lainnya adalah mata air (ada 8 lokasi), dua diantaranya sudah dimanfaatkan oleh PDAM Kota Ambon sebagai sumber air baku, yaitu mata air Wainitu dan Wai Pompa. Wainitu terletak di Kelurahan Wainitu Kecamatan Nusaniwe untuk daerah pelayanan sekitar Pusat Kota. Sedangkan Wai pompa terletak di Desa Halong Kecamatan Teluk Ambon Baguala, untuk daerah pelayanan sekitar desa Halong dan desa Hative kecil. Selain itu terdapat beberapa mata air dengan kualitas fisik yang relatif bagus. Debit sungai dan mata air tersebut sangat fluktuatif anatara musim hujan dan musim kemarau, pada musim kemarau debitnya hanya sekitar 60 % dari debit pada musim hujan. 2. Air Tanah Penduduk yang bermukim pada daerah-daerah yang relatif rendah, untuk kebutuhan sehari-harinya sebagian besar menggunakan air tanah dangkal berupa sumur gali, sumur pompa tangan atau pompa listrik. Air tanah dangkal pada daerah datar tersebut memiliki kedalaman muka air tanah yang bervariasi namun relatif rendah yaitu 1 – 5 meter. Namun kualitas air tanah dangkal tersebut pada umumnya kurang baik karena letaknya sangat dekat dengan pantai, maka air tanah dangkal tersebut kemungkinan terkena intruisi air laut, bahkan sebagian tercemari bakteri Coli. Sementara untuk air
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-8
LAPORAN PENDAHULUAN
tanah dalam banyak terdapat pada kedalam lebih dari 50 meter dengan kualitas yang cukup baik. Secara umum kualitas air tanah dangkal sangat bervariasi, dari kurang baik (payau) di sumber dekat pantai sampai cukup memuaskan di daerah yang lebih jauh dari pantai, seperti kondisi yang ada di beberapa tempat berikut : a. Kawasan Poka diperkirakan terdapat 2 akuifer, masing –masing pada kedalam 10 meter dan 25 – 30 meter. Kualitas air ini baik, memenuhi satandar WHO dan Depkes, kecuali air daeri daerah rawa yang ada di Rumah Tiga yang bersifat payau. b. Di kawasan Passo, mengacu pada hasil penelitian lapangan oleh Pemda Kota Ambon diindikasikan terdapat hubungan yang menjari antara air tawar dan air payau. Lapisan pertama pada kedalaman 1 – 1,4 meter beruapa air tawar, lapisan kedua 2 – 2,2 meter air payau asam (ph 5,9), dan lapisan ketiga kedalaman 2,7 – 19 meter berupa air tawar. c. Kawasan Hunut, kualitas air tawar sangat bervariasi. Pengaruh air asin terasa sampai kedalaman 1,5 meter. Kualitas air yang baik pada daerah ini berada pada di kedalaman 5 meter. Di daerah Batu koneng air tanah dengan kualitas baik berda pada kedalam 60 meter. 3. Oceanografi Seperti diketahui bahwa Kota Ambon terletak pada Pulau Ambon yang dikelilingi dan atau beriorentasi pada perairan laut, baik yang berupa teluk (Teluk Ambon), perairan pesisir selatan Pulau Ambon dan Perairan Teluk Baguala disisi Timur yang berhubungan dengan Laut Banda dan Teluk Haruku. Teluk Ambon merupakan perairan Estuari yang besar dan dialiri oleh sungai-sungai kecil yang bermuara ke teluk tersebut. Teluk ambon terbagi menjadi 2 bagian, yaitu Teluk Ambon Luar (TAL) dan Teluk Ambon Dalam (TAD). TAL berbatasan langsung dengan laut Baguala, luasnya sekitar 100 Km2 dengan kedalaman mencapai 500, yang dimanfaatkan untuk jalur transportasi kapal-kapal besar. TAD luasnya sekitar 60 Km2 dengan kedalaman mencapai 40 meter. Hubungan anatara kedua teluk ini melalui celah yang relatif sempit (terletak antara Tanjung Marthafons – Poka dengan Desa galala – Hative kecil). Kondisi fisik dan hidrologi perairan Teluk Ambon dan Teluk Baguala cukup optimum untuk mendukung kehidupan biota laut seperti ikan, kerang-kerangan, teripang, micro algae, bakau dan terumbu karang. Selain itu pesisir Teluk Ambon dan Teluk Baguala digunakan pula untuk aktivitas masyarakat dan area terbangun (build UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-9
LAPORAN PENDAHULUAN
area), sehingga cukup membebani perairan teluk tersebut, seperti limbah, sedimentasi, pengeringan pantai oleh masyarakat maupun pengambilan bahan galian pasir atau batu di pesisir.
4.2.3.2 Geologi Menurut Peta Geologi Pulau Ambon yang dikeluarkan oleh Direktorat Geologi Depertemen Pertambangan dan Energi. Kondisi geologi Kota Ambon dan Pulau Ambon pada umumnya dibentuk oleh 3 (tiga) formasi batuan, yaitu; 1. Batuan Aluvium (Qa) yang terdiri dari aluvial pantai, sungai dan rawa yang berbentuk pasir, lempung, lanau, kerikil, kerakal dan sisa tumbuhan. Jenis ini pada dasarnya merupakan lapisan yang subur bagi tanaman pertanian. 2. Batuan Gunung Api Ambon (Tpav) yang berupa material lepas yang terdiri dari lava andesit, dasit, breksi tuf dan tuf secara fisik lava andesit berwarna kelabu kehitaman dengan ukuran sangat halus, afanitik dan menunjukan struktur aliran, dan Breksi Tuf dan Tuf pada umumnya telah lapuk, mengandung komponen Andesit dan Desit. Pada Umumnya tanah jenis ini digunakan sebagai kebun campuran, permukiman dan tegalan, sedangkan jenis tanah batuan gamping, dasit dan metafir banyak terdapat di daerah dengan kemiringan > 30 % yang biasanya digunakan sebagai kawasan lindung. 3. Batuan Gamping Koral (Q1) yang terdiri dari koloni koral, ganggang dan Bryozoa yang secara fisik berwarna putih – kotor, keras, berongga-rongga yang terisi kalsit dan pecahan koral. Dengan memperhatikan faktor geodinamik ketiga jenis batuan yang membentuk kawasan perencanaan tersebut, dapat dikatakan bahwa tanah dan batuan permukaan mudah terbawa erosi dan pada daerah lereng perbukitan di bagian utara kawasan perencanaan terdapat gerakan tanah yang rawan gempa. Pada beberapa bagian kawasan berbukit yang didatarkan (cutting) terlihat singkapan struktur tanah yang menunjukkan bahwa di bawah lapisan tanah permukaan yang berupa lempung terdapat lapisan pasir halus yang sangat labil sehingga dapat terjadi erosi yang cukup mengkhawatirkan berupa tanah dan pasir yang dihanyutkan air ke lokasi permukiman yang lebih rendah.
4.2.4
Topografi dan Jenis Tanah Pulau Ambon dimana Kota Ambon berada, adalah bagian dari Kepulauan Maluku
yang merupakan pulau-pulau vulkanis, sehingga secara umum Kota Ambon memiliki wilayah yang sebagian besar terdiri dari daerah berbukit dan berlereng terjal. Sebesar 73% dari luas UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-10
LAPORAN PENDAHULUAN
wilayahnya dapat dikatagorikan berlereng terjal. Dengan kemiringan diatas 20%. Hanya 17% dari wilayah daratannya yang dapat diklasifikasikan datar atau landai dengan kemiringan kurang dari 20%. Keadaan topografi Kota Ambon secara umum dapat dikelompokkan sebagai berikut: 1. Topografi relatif datar dengan ketinggian 0 – 20 meter dan kemiringan 0 – 10% terdapat di kawasan sepanjang pantai dengan radius amntara 0 – 300 meter dari garis pantai. 2. Topografi landai sampai miring dengan ketinggian 20 – 30 meter dan kemiringan 10 – 20% terdapat pada kawasan yang lebih jauh dari garis pantai (100 meter keatas). 3. Topografi bergelombang dan berbukit terjal dengan ketinggian 20 – 50 meter dan kemiringan 20 – 30% terdapat pada kawasan perbukitan. 4. Topografi terjal dengan ketinggian > 50 meter dan kemiringan >30 % terdapat pada kawasan pegunungan. Dengan melihat kondisi topografi tersebut dapat dikatakan bahwa daerah yang paling potensial untuk dikembangkan sebagai lahan budi daya non pertanian adalah daerah di sepanjang pantai yang luasnya pada setiap kawasan berbeda dapat dilihat pada berikut ini.
Tabel 4.4 Sebaran Wilayah Dataran Di Kota Ambon No
Daerah
Ketinggian
Kemiringan
1 2. 3. 4. 5.
Pusat Kota dan Sekitarnya Rumah Tiga dan sekitarnya Passo dan sekitarnya Laha dan sekitarnya Hutumuri dan sekitarnya
6.
Kilang dan sekitarnya
0 -50 0 -50 0 -50 0 - 50 0 - 50 0 - 50 50 - 250
3,36 3,18 3,00 3,93 6,16 5,66 6,56
Luas (KM2) 13,50 4,50 14,75 4,25 4,25 3,50 3,25
% 5,44 5,57 4,74 6,18 9,70 9,91 10,30
Di Pulau Ambon pada umumnya terdapat 3 jenis tanah yaitu Tropohemist, Dystropepts dan Haplorthox. 1. Jenis Tanah Tropohemist merupakan tanah berawa, setengah terurai, masam kadangkadang asin merupakan tanah organik di daerah beriklim panas termasuk tanah pada rawa gambut. Tanah jenis ini biasanya terdapat pada daerah cekungan rawa dan payau pada dataran aluvium, bakau atau di antara dua dataran tinggi dan di antara gigir. Jenis tanah ini terdapat di bagian Timur Pulau Ambon, sekitar Batu Gong dan Passo. 2. Jenis tanah Dystroprpta memiliki fisiologi yang agak terlapuk, berwarna kecoklatan, bertektur halus sampai sedang. Bersifat masam, mengandung batuan basalt dan andesit, batuan pasir, campuran batu dan lumpur dengan Tuf masam. Tipe ini UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-11
LAPORAN PENDAHULUAN
merupakan tanah dengan tingkat kesuburan sedang pada lapisan atas yang harus dilindungi. Jenis tanah ini terdapat di sebagian besar wilayah Pulau Ambon dan Pulaupulau lain di Maluku. 3. Jenis tanah Haplorthox merupakan tanah yang mengalami pelapukan dan pelindian berat. Berwarna kemerahan dengan tingkat kejenuhan basa rendah. Tipe tanah ini merupakan tipe tanah sulit jika berada diatas batuan ultrabasah, jika kadar besi terlalu tinggi atau jika terlalu masam. Jenis tanah ini terdpat di Pulau Ambon bagian Selatan atau di sekitar Kecamatan Nusaniwe dan Sirimau.
4.2.5
Arus Laut, Gelombang dan Pasang Surut Daerah perencanaan adalah daerah pantai Pada Teluk Ambon Luar (TAL), yakni
daerah Airsalobar sampai Galala dan daerah Teluk Ambon Dalam (TAD) yakni daerah Galala sampai Poka maka kondisi arus laut, pasang surut dan gelombang laut dijabarkan sebagai berikut.
4.2.5.1 Arus Laut Karakteristik arus di perairan Teluk Ambon Dalam (TAD) merupakan arus pasang surut yang sedikit dipengaruhi arus dari laut Banda. Arus non-pasut yang terdeteksi juga mempengaruhi pola arus pasut di perairan TAD, tetapi kecepatannya cukup kecil yakni 11,02 cm/detik pada tepi luar ambang. Galala-Poka dan 3,58 cm/detik di perairan Teluk Dalam yang mengarah ke Selatan. Di sekitar perairan Galala kecepatan arus berkisar antara 10 – 50 cm/det dan di sekitar ambang galala poka berkisar dari 30,5 cm/detik saat surut hingga 31,8 cm/det saat pasang. Di sekitar Waiheru dan Lateri 3, kecepatan arus permukaan dan dekat dasar sangat kecil (< 2 cm/det) dan arahnya sangat bervariasi. Arus yang berkembang di perairan Teluk Ambon Luar (TAL) bukan arus pasut murni tetapi sedikit dipengaruhi oleh arus yang terjadi akibat pertukaran massa air antara Teluk Ambon dengan massa air Laut Banda atau disebut dengan arus kiriman dari Laut Banda. Lokasi pertukaran massa air ini tampak terjadi pada ambang Galala-Poka. Kecepatan arus kiriman berkisar 11.02 – 11,73 cm/det pada tepi luar Ambang dan 3,58 cm/det di Teluk Dalam. Kecepatan arus di perairan sekitar Ambang Galala – Poka sangat bervariasi. Kecepatan rata-rata arus mencapai 30,5 cm/det saat periode surut dan 31,8 cm/det saat periode pasang. Pada kolom perairan 0 – 30 meter terjadi variasi kecepatan yang sangat besar pada perairan desa Eri, desa Amahusu, desa Wayame dan Tawiri.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-12
LAPORAN PENDAHULUAN
Berdasarkan kondisi fisiografi Teluk Baguala, dapat diduga bahwa ada pengaruh arus pasut dan non pasut dari laut Banda yang sama-sama berkembang di perairan ini selama satu siklus pasut. Kecepatan pada arus permukaan laut dan kedalaman 20 – 30 meter cukup bervariasi. Di dekat pantai Passo - Batugong kecepatan arus lebih kecil dan arahnya tidak menentu. Kecepatan arus permukaan di daerah pantai Toisapu hingga Tanjung Hutumuri umumnya tinggi saat surut dusuk hingga pasang. Dengan kecepatan terbesar 42 cm/det dan pada kedalaman 10 meter kecepatannya mencapai 14 cm/det. Kecepatan arus terbesar di perairan Selatan Kota Ambon ditemukan di depan pantai Rupang – Mahia yakni 31 cm.detik (arah 200°, selatan daya) dan depan tanjung Hatiari (Pintu Kota) 24 cm/detik ( arah 100° , Timur – Tenggara ), dan kecepatan terkecil pada depan Latuhalat – Tanjung Nusaniwe yakni 2 cm/det dengan arah 55° – 60° (Timur Laut) .
4.2.5.2 Pasang Surut Type pasang surut (pasut) di perairan Kota Ambon adalah pasut harian ganda, karena terjadi dua kali pasang dan dua kali surut dalam sehari dengan tinggi pasng dan surut bervariasi dalam 1 siklus pasut. Tinggi air pasang terbesar yang dapat terjadi saat pasang purnama setiap bulan yang bervariasi 19 – 22 dm. Pola ini terjadi dalam bulan April – Juni dan Nopember – Desember, dengan jangkauan pasang 1 – 2 meter. Berdasarkan data pasang surut yang diperoleh dari Dishidros AL tahun 1995 − 2005 menunjukan dinamika beda pasang surut. Misalnya dalam tahun 1996 surut terendah tercatat tepat 11 dm dan pasang tertinggi 9 dm dari nilai rata-rata permukaan air laut (MSL) sebesar 11 dm. Tahun 2001 nilai surut terendah mencapai > 11 dm, dan pasang terbesar mencapai 10 dm dari MSL. Pada tahun 2005 nilai surut terendah mencapai 12 dm dan pasang tertinggi 10 dm dari MSL.
4.2.5.3 Gelombang Gelombang di perairan Teluk Ambon Dalam (TAD) adalah merupakan gelombang yang terutama disebabkan oleh angin (variasi antara Sea dan Swell) dimana angin sebagai pembangkit utama, terutama angin Barat - Barat daya dan Utara. Gelombang pecah menyebar kemana-mana (spilling) dengan pergerakan gelombang yang naik turun (surging). Gelombang yang memasuki perairan TAD dan TAL telah mengalami reduksi akibat refraksi pada dasar perairan sekitar ambang Galala-Poka yang relatif dangkal sehingga kekuatan energi gelombang yang mencapai TAD cukup kecil. Pereduksian nilai energi gelombang dipengaruhi juga oleh bentuk topografi dasar perairan dan bentuk wilayah teluk semi tertutup. Hal tersebut menyebabkan perairan ini relatif tenang dan selalu terlindung dari pengaruh gelombang badai. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-13
LAPORAN PENDAHULUAN
Suatu keunikan pada perairan TAD adalah sangat dinamik ketika bertiup angin Utara − Barat Laut terutama dalam musim Barat (Desember − Pebruari). Kuatnya angin dari utara akan mempengaruhi perairan TAD sehingga dapat menyebabkan perairan sangat berombak dengan banyak turbulensi. Pada Perairan Teluk Ambon Luar (TAL), energi gelombang rata- rata dalam bulan Juli – Agustus (musim Timur) berkisar dari 0.014 Joule - 0.035 Joule (Tinggi gelombang 0.317 m – 0.515 m). Pada musim Pancaroba 2 (Oktober – Nopember), energi gelombang berkisar dari 0 – 0.026 Joule (tinggi gelombang 0 – 0.445 meter) sedangkan pada musim Barat ( Desember) energi gelombang berkisar dari 0 – 0.027 Joule ( tinggi gelombang 0 – 0.446 meter). Lokasi-lokasi sebagai pusat konsentrasi gelombang adalah pantai Tantui, Galala, Rumah Tiga, Hative kecil, Benteng hingga pantai Silale. Faktor penyebabnya adalah letak lokasi yang relatif terbuka terhadap arah angin dan rambatan gelombang dari Laut Banda. Gelombang yang mendominasi perairan Teluk Baguala adalah tipe gelombang angin. Gelombang pecah type spilling mendominasi lokasi-lokasi perairan sepanjang pantai Batugong – Waitatiri karena lereng pantai lebih datar (terjadi proses deposisi sedimen) dan zona pasang surutnya lebih lebar. Sedangkan pada lokasi lainnya didominasi oleh gelombang plunging dan surging yang memiliki energi tinggi yang mampu menghancurkan material penahan pantai. Tinggi gelombang signifikan maksimum dapat diprediksi berdasarkan kekuatan angin yang bertiup di periran ini untuk musim Barat, bulan Desember–Pebruari berkisar 0,9 – 1,1 m. Dalam musim pancaroba pertama (Maret – Mei) berkisar antara 1,0 – 1.4. Sedangkan dalam musim Timur (Juni–Agustus) 0,9 – 1,1 meter. Musim pancaroba kedua (September – Nopember ) 0.6 – 1.0 meter.
4.2.6
Bathimetri Kondisi Bathimetri juga dijabarkan untuk daerah Teluk Ambon Dalam (TAD) dan
Teluk Ambon Luar (TAL) sebagai berikut : kedalam laut maksimum pada zona ambang sekitar 12,8 meter dengan lebar antar alur pada kedalaman 10 m pada dua sisi semenanjung sekitar Tanjung Martafons dan Galala 74,5 meter. Dimensi ini cukup kecil, sehingga diduga akan mengalami penyempitan dan pendangkalan akibat sedimentasi sejalan dengan dinamika penggunaan lahan daratan pesisir untuk berbagai tujuan pengembangan. Kedalaman maksimum Teluk Ambon Dalam (TAD) adalah 41 meter dengan posisi sekitar 444,44 meter (300 − 310°) dari dermaga ferry Galala. Pada tampilan batimetri dan 3 dimensi dasar laut perairan Kota Ambon, jelas terlihat bahwa areal dangkal di perairan TAD berada sepanjang pesisir Lateri hingga Waiheru dan UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-14
LAPORAN PENDAHULUAN
bagian Utara Poka. Perairan Teluk Ambon Luar (TAL) memiliki topografi dasar laut majemuk miring sampai sangat miring. Kedalaman maksimum sampai mencapai > 600 meter yang terletak antara tanjung Nusanive di sisi Timur dan tanjung Namakoli pada sisi Barat. Perairan Teluk Baguala memiliki kedalaman maksimum 200 meter dari arah barat – daya hingga Timur Laut ( sejajar tanjung Hutumuri – tanjung Tial) dan membentuk pola melengkung. Pada posisi koordinat 128° 1756 BT – 128 0818 BT dan 33846 LS – 33908 LS ditemukan saaru (reef) dengan kedalam 2,2 meter. Perairan Selatan Kota Ambon memilki topografi bawah laut yang majemuk. Kedalaman maksimum dalam radius 4 mil laut mencapai 1.088 – 2.858 meter yang letaknya antara perairan Tanjung Nusanive dan Tanjung Hutumuri. Kontur kedalaman 20 sampai 200 meter masing – masing ditemukan pada jarak 600 dan 1400 meter kearah Selatan Tanjung Nusanive.
4.2.7
Ekosistem Pesisir Ekosistem pesisir memiliki struktur komunitas dan tipologi yang berbeda dengan
ekosistem lainnya. Ekosistem pesisir ada yang secara terus menerus tergenangi air dan ada pula yang hanya sesaat. Ekosistem pesisir dapat bersifat alamiah (natural) atau buatan (man made). Ekosistem alami antara lain: mangrove, terumbuh karang, padang lamun, pantai berpasir, pantai berbatu, estuari, laguna dan delta. Sedangkan Ekosistem buatan antara lain berupa tambak, sawah pasang surut, kawasan parawisata, kawasan industri dan kawasan permukiman.
4.2.7.1 Ekosistem Mangrove Komunitas mangrove menyenangi perairan pantai yang terlindung. Karenanya komunitas tersebut hampir tidak dapat tumbuh dengan baik di perairan pantai Teluk Ambon Luar, karena kondisi perairan pantai yang langsung dipengaruhi sifat oseanis dan hampir tidak terlindung. Perairan pantai Desa Poka (Tanjung Tiram) memilki komunitas mangrove yang terdiri atas Sonneratia Alba, Avicenia marina, Rhizopora stylosa, R mucronata, Bruguiera gymnorrrhiza, Lumnitzera littorea, dan Ceriops tagal. Pertumbuhan mangrove pada areal ini masih terlihat baik, hal ini ditandai dengan penyebaran sapihan, anakan dan sapihan yang cukup seimbang. Komunitas mangrove yang bertahan hidup pada perairan pantai desa Hunuth sampai waiheru, Nania, dan Negri Lama masih cukup baik walaupun kerapatan rendah pada areal yang cukup luas. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-15
LAPORAN PENDAHULUAN
Areal mangrove pada kawasan Desa Passo tercatat seluas 6,84 ha dengan kerapatan tinggi,terdiri atas Sonneratia Alba, Avicenia marina, Rhizopora stylosa, R mucronata, Bruguiera gymnorrrhiza, Lumnitzera littorea, dan Ceriops tagal. Aegiceras corniculatum, Nypa fruticans dan Acanthus ilicifolius. Jenis Nypa fruticans dan Acanthus ilicifolius banyak dijumpai pada perairan ini terutama pada daerah yang dekat dengan pemukiman penduduk. Pada perairan desa Latta dan Halong terdapat komunitas mangrove yang terdiri atas Rhizophora stylosa, R mucronata, dan Avicenia marina. Terlihat bahwa pertumbuhan mangrove terbatas, karena harus beradaptasi dengan substrat keras. Mangrove yang tumbuh di perairan pantai Tawiri dan Laha terdiri atas jenis Sonneratia alba, Avicenia marina, Rhizophora stylosa, R. Mucronata dan Bruguiera. Sedangkan pada perairan pantai Desa Hative Besar dan Wayame, sampai ke Tanjung Nusaniwe hampir tidak ditemui komunitas mangrove. Hal ini dipengaruhi oleh sebagian besar kondisi perairan pantai yang tidak sesuai untuk tempat bertumbuh mangrove yaitu terdapat substrat keras berbatu. Komunitas mangrove juga hampir tidak dapat tumbuh dengan baik pada perairan pantai Teluk Baguala karena kondisi perairan pantainya yang langsung dipengaruhi sifat oseanis dan hampir tidak terlindung.
4.2.7.2 Ekosistem Padang Lamun Komunitas Padang lamun yang merupakan suatu ekosistem bahari yang sangat menunjang produktivitas perairan. Lamun merupakan jenis tumbuhan yang sudah sepenuhnya beradaptasi dengan lingkungan laut, sehingga mampu melaksanakan penyerbukan dengan perantaraan air laut (hydrophilous). Sistem perakaran lamun menyebabkannya bisa tertancap dengan kuat pada dasar perairan, sehingga daun-daunnya dapat turut berperan melemahkan hempasan ombak dan gelombang yang datang menerpa pantai. Fungsi lain lamun yaitu sebagai sumberdaya perikanan yang dapat dimanfaatkan langsung oleh berbagai jenis biota laut seperti: penyu, ikan duyung (Dugong dugong), ikan samandar (Siganus spp) dan biota lain, termasuk manusia yang memanfaatkan biji lamun sebagai bahan makanan. Seperti komunitas mangrove, komunitas lamun di perairan pantai Teluk Ambon Dalam juga memiliki penyebaran yang tidak merata, mulai dari perairan pantai Desa Rumah Tiga sampai desa Galala, pada umumnya jenis-jenis lamun pada perairan pantai tersebut terdiri atas: Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Cymodocea rotundata dan Halophila ovalis. Pada perairan pantai Desa Wayame (bagian pantai dengan substrat yang lebih halus) masih dijumpai lamun dari jenis Thalassia hemprichii dan Cymodocea rotundata. Kedua jenis UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-16
LAPORAN PENDAHULUAN
lamun ini masih dalam kelompok koloni yang sangat jarang. Sedangkan bagian lain dari perairan Teluk Ambon Luar seperti Desa Amahusu, Eri dan Silale masih dijumpai lamun, walaupun dengan jumlah kecil dengan jenis yang hampir seragam yaitu Thalassia hemprichii, Enhalus acoroides dan Cymodocea rotundata jenis lamun ini dapat bertumbuh dan beradaptasi pada berbagai jenis substrat. Perairan Teluk Baguala hanya ditumbui lamun jenis Thalassia hemprichii dan Syringodium isotifolium mulai dari Pantai Toisapu sampai ke Tanjung Hutumuri terdapat perairan dengan substrat yang keras dan terjal, sehingga tumbuhan lamun hanya dapat bertahan dan hidup pada bagian datar/landai yang mengandung cukup substrat pasir. Secara umum jenis lamun yang terdapat pada perairan bagian Selatan Kota Ambon adalah Enhalus acoroides, Thalassia hemprichii, Halaphila ovalis, Halodule univernis, Cymodocea rotundata dan Syringodium isoetifolium lamun yang terdapat pada perairan ini jumlah tersebar sangat sedikit, hal ini disebabkan karena pada perairan pantai Selatan Kota Ambon didominasi oleh tebing karang yang curam sehingga lamun tidak dapat bertahan untuk hidup.
4.2.7.3 Ekosistem Terumbuh Karang Ekosistem terumbuh karang terdapat pada wilayah pesisir Teluk Ambon Luar (TAL) karena ditunjang oleh tipe substrat dasar yang umumnya keras dan kualitas perairan yang relatif baik. Akan tetapi secara geologis, substrat dasar terumbu Teluk Ambon Luar Jazirah Leitimur lebih menunjang kehadiran dan pertumbuhan karang serta perkembangan terumbu, karena substrat dasarnya tersusun oleh material yang keras. Ekosistem terumbu karang juga ditemukan di lokasi Teluk Ambon Luar, terutama pada lokasi Tantui, Airsalobar, Batu Capeu, Eri, Silale, Rumah tiga, Hative Besar dan Laha. Data dari berbagai kegiatan penelitian menunjukan jumlah spesies (jenis) karang di wilayah pesisir ini 176 spesies, termasuk dalam 54 general dan 18 family (suku). Suku karang dengan jumlah spesies terbanyak adalah Acroporidae, Faviidae, Fungiidae dan Poritidae. Dari bentuk tumbuh koloni, maka Acropora bercabang memiliki kelimpahan spesies tertinggi dibandingkan dengan Acropora tabulate encrusting, maupun sub-massive. Sementara untuk karang batu Non-Acropora, ternyata karang bercabang dan karang massive memiliki kelimpahan spesies tertinggi dibanding bentuk tumbuh yang lain. Kelimpahan (keragaman) spesies (jenis) karang yang menonjol untuk Wilayah Ekologi Teluk Ambon Luar berada di perairan pesisir lokasi Eri, Seilale, Amahusu dan Hative
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-17
LAPORAN PENDAHULUAN
Besar. Sementara kelimpahan (keragaman) spesies karang terendah ditemukan di perairan pesisir lokasi Wayame. Terumbu Karang di Wilayah Ekologis Teluk Baguala termasuk tipe terumbu karang pantai (fringging Reef). Perairan pesisir Teluk Baguala yang baik untuk kehidupan karang adalah pada lokasi Wailiha hingga Toisapu. Data hasil pengamatan menunjukan jumlah spesies karang di wilayah ekologis ini 78 spesies yang termasuk dalam 41 genera dan 15 family (suku). Suku karang dengan jumlah spesies terbanyak adalah Acroporidae, Faviidae, dan Poritide. Spesies karang yang umum ditemukan pada wilayah ekologis ini adalah Acropora spp., Porites spp, favia spp., dan fungia spp. Dari bentuk tumbuh koloni, maka Acropora bercabang memiliki kelimpahan spesies tertinggi dibandingkan dengan bentuk tumbuh Acropora yang lain. Sementara untuk karang batu Non- Acropora, ternyata karang bercabang dan karang massive memiliki kelimpahan spesies tertinggi. Secara geologis perairan pesisir selatan Kota Ambon sangat ideal untuk kehidupan karang karena memiliki substrat dasar yang tersusun oleh material yang kompak dan keras. Selain itu kualitas air tergolong alamiah dan baik karena dipengaruhi oleh masa air laut Banda. Ditemukan sebanyak 109 spesies jenis karang dari 47 genera dan 17 family (suku) menempati dasar dan tebing-tebing terjal perairan pesisir Selatan Kota Ambon. Suku karang dengan jumlah spesies terbanyak adalah Acroporidae, Favidae dan Poritidae. Berdasarkan bentuk tumbuh koloni, maka karang batu kelompok Acropora yang memiliki jumlah spesies yang menonjol di wilayah ekologis ini adalah Acropora bercabang.
4.2.8
Daerah Rawan Bencana
4.2.8.1 Erosi, Abrasi, Akreasi dan Sedimentasi Abrasi dan erosi di kawasan Teluk Ambon Luar banyak ditemukan pada hampir sepanjang pantai. Indikasinya jelas terlihat secara fisik berdasarkan tampilan material batuan dan sedimen sepanjang pantai, dan gejala fisik yang terjadi yakni terjadi pengikisan material pada bagian pantai dalam jumlah besar sehingga menyingkapkan material dasarnya. Lokasilokasi teridentifikasi sebagai lokasi abrasi adalah pantai Tantui, Benteng – Airsalobar, Amahusu, Eri, sampai pantai Silale. Lokasi ini merupakan lokasi abrasi intensif yang disebabkan oleh pengaruh aktivitas gelombang laut dan arus sepanjang pantai yang mentransport material keluar lokasi. Tampak bahwa intensitas abrasi akan lebih tinggi pada lokasi-lokasi di atas jika terjadi perubahan penggunaan lahan pada beberapa lokasi lain di Teluk Ambon. Degradasi lahan laut UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-18
LAPORAN PENDAHULUAN
pesisir akan merobah pola gerak arus sepanjang pantai. Akibatnya akan terjadi peristiwa deposisi material pada sisi teluk yang lain sementara pada lokasi bawah arus akan selalu mengalami pengikisan secara berkala (musiman) bergantung pada arah kekuatan gelombang datang di pantai. Proses geomorfologis yang bekerja pada pesisir seperti abrasi dan akresi mengakibatkan morfologis garis pantai mengalami perubahan bentuk dan letak. Morfologis garis pantai selalu mengalami perubahan bentuk dan letak akibat abrasi, erosi dan akresi karena faktor alam maupun faktor manusia. Ambang yang memisahkan Teluk Ambon Dalam mengakibatkan berubah keberadaan kondisi pesisir pantai. Perubahan bentuk dan letak garis pantai terjadi pada daerah-daerah terkosentrasi gelombang dengan litologi pantai tersusun atas formasi batuan tidak kompak. Dari arah Galala sampai Nontetu mempunyai bentuk lereng cembung dengan kemiringan lereng datar sampai agak miring, sedangkan kearah Negri Lama lerengnya normal dan berbentuk datar, sehingga dapat menyebabkan terjadinya proses akresi disepanjang pantai. Dari pantai Negri lama sampai Tanjung Martafons, ditemukan kondisi abrasi dan erosi pada beberapa tempat yang terjadi pada daerah pantai. Teluk Ambon Luar, mulai dari Tanjung Nusaniwe sampai ambang Galala dan dari Tanjung Batu Badiri sampai Tanjung Martafons, morfologis garis pantai selalu berubah-ubah akibat proses abrasi, erosi dan akresi baik yang disebabkan oleh faktor alam maupun oleh faktor manusia. Dari Tanjung Nusanive sampai Eri, kearah Tanjung Batu Anyut, bentuk lereng bawah lautnya cekung dengan kemiringan curam, akibatnya energi gelombang kurang mendapat hambatan oleh morfologis bawa laut, sehingga pukulan gelombang terhadap garis pantai cukup kuat. Namun karena litologi pantai tersusun dari batuan andesit, dasit, diorit dan breksi serta ultra basa yang kompak dan tegar, menyebabkan pantai tahan terhadap pukulan gelombang. Bentuk lereng pantai dari Batu Anyut sampai Tanjung Benteng bervariasi dengan kemiringan rata-rata curam. Di daerah Amahusu abrasi, erosi terjadi cukup kuat disebabkan formasi batuan memanjang. Sempit terpisah-pisah sepanjang pesisir. Karenanya, perencanaan penggunaan lahan pesisir baik untuk pertanian, pemukiman hendaknya memperhitungkan faktor topografi yang ada. Proses sedimentasi di sepanjang pantai perairan TAL dapat ditemukan pada lokasilokasi utama di muara sungai Wai Ruhu (Galala), dan Wai Lela (Rumah Tiga). Indikasi dari kejadian itu terlihat dari pelebaran dan penimbunan material di muara sungai. Hasil interpretasi peta hidrografi diketahui bahwa sejak tahun 1943 – 2002 telah terjadi pertambahan sedimen (ke arah laut di muara Wai Ruhu (dekat lokasi suar) sepanjang lintasan
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-19
LAPORAN PENDAHULUAN
105 meter. Tahun 1943 lokasi suar terpetakan pada kontur kedalaman 5 meter, tetapi saat surut purnama bulan Desember 2002, teramati bahwa surut terendah mencapai tiang suar. Kenampakan abrasi dan sedimentasi di perairan Teluk Ambon Dalam (TAD) dengan mudah dijumpai di sepanjang pantai, tetapi dengan intensitas yang bervariasi antar lokasi. Lokasi-lokasi yang mengalami abrasi di sepanjang pantai TAD adalah pada pantai yang berada jauh dari muara sungai dan pada lokasi-lokasi tersebut dapat diamati adanya perubahan penggunaan lahan pasang surut untuk perumahan dan bangunan fisik lainnya. Di sekitar Desa Latta, Halong Tanah Merah dan Lateri 3 teridentifikasi sebagai lokasi dengan ciri erosi dan abrasi, walaupun tidak cukup parah. Gejala yang nampak adalah degradasi lahan daratan, reruntuhan tebing, penyingkapan material batuan dasar pantai, dan penyingkapan akar pohon pelindung pantai secara bertahap terutama sekitar Desa Latta. Hal itu disebabkan oleh aksi gelombang dan arus sepanjang pantai saat pasang. Intensitas abrasi yang tinggi pada bagian tertentu diakibatkan oleh perubahan pola gerak arus sepanjang pantai oleh pondasi beton yang melewati garis pasang tinggi dan penimbunan lahan pasang surut untuk pemukiman pada sisi atas arus. Pada bagian lain sedimentasi merupakan kejadian yang sangat serius di perairan pantai TAD. Salah satunya adalah di sepanjang pesisir Passo-Negeri Lama hingga WaiheruNontetudan muara sungai wai latta (Poka). Laju sedimentasi di kawasan waiheru-Nontetu mencapai 5,078 m2/tahun, sedangkan laju sedimentasi di muara Wai Tonahitu dan Desa Negeri Lama mencapai 1,2 − 2,5 m2/tahun. Bahkan telah teridentifikasi bahwa laju sedimentasi rata-rata di sepanjang dasar muara sungai Waiheru, Wai Nania, Wai Tonahitu, dan Wai Rekan adalah 2,381 cm/tahun, dengan rata-rata di seluruh dasar perairan TAD adalah 0,6 cm/tahun. Walaupun demikian tampak bahwa di pantai Halong telah terjadi sedimentasi cukup besar sehingga memperlebar pantai pada lokasi muara sungai Wai Rekan. Kenampakan laju sedimentasi yang cukup memperparah habitat mangrove juga terlihat pada daerah pesisir pantai Lateri akibat pemanfaatan lahan atas untuk pemukiman penduduk .
Gambar 4.4 Kenampakan abrasi di pantai Eri dan penimbunan lahan pasut di daerah pantai Benteng Teluk Ambon Luar
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-20
LAPORAN PENDAHULUAN
Gambar 4.5 Kenampakan sedimentasi pada muara sungai Wai Ruhu (galala)
4.2.8.2 Banjir dan Longsoran Tanah Wilayah pemukiman di Kota Ambon, pusat - pusat pelayanan berupa Pendidikan, perkantoran, kesehatan dan jasa lainnya berada pada lahan datar di pesisir pantai Kota Ambon dan hanya sebagian kecil yang menempati areal pegunungan atau lahan atas. Disamping letaknya yang berada pada lahan bawah, daerah ini bermuara berbagai sungai besar maupun kecil yang pada saat kondisi tertentu (musim hujan) dapat mengakibatkan banjir. Mengingat pola aliran sungai di Wilayah Kota Ambon adalah semi dendritik yaitu pola percabangan yang terdiri dari 42 sungai di wilayah Teluk Ambon Luar, 10 buah adalah sungai besar yang mengalir dari jazirah Leihitu bermuara di Teluk Ambon sehinga pada musim hujan dapat mengakibatkan banjir. Beberapa Lokasi yang diidentifikasikan merupakan daerah rawan banjir di wilayah Kota Ambon antara lain: 1. Wilayah Teluk Ambon Dalam, daerah yang menjadi sasaran rawan banjir adalah desa Waiheru dan Passo. 2. Wilayah Teluk Ambon Luar menyangkut Rumah tiga (Wailela pantai, Galala, dan sebagian besar daerah Pusat Kota Ambon (batu merah sampai Talake)
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-21
LAPORAN PENDAHULUAN
3. Untuk wilayah Teluk Baguala dan Pantai Selatan Kota Ambon merupakan daerah yang selama ini terhindar dari bahaya banjir pada saat musim hujan. Hal-hal yang selalu mengakibatkan terjadinya banjir dikarenakan drainase pada wilayah permukiman dan pusat kota yang kurang baik, pembuangan sampah yang sembarangan pada daerah aliran sungai dan juga penyumbatan drainase akibat buangan sampah tersebut menyebabkan pendangkalan dan atau mengalirnya air pada daerah yang relatif rendah. Faktor lain yang turut mempengaruhi terjadinya banjir adalah pembukaan lahan atas yang cenderung meningkat dari tahun ke tahun untuk kepentingan pemukiman, pertanian, dan lainnya menyebabkan pada musim hujan massa air yang mengalir dari pegunungan tidak dapat dihambat sehingga dapat terjadinya banjir. Sedangkan biasanya longsor tanah terjadi pada daerah-daerah lereng bukit atau pada daerah pemukiman di daerah lahan atas atau yang memanfaatkan lokasi pinggiran lereng. Kondisi ini banyak terjadi pada daerah pemukiman Batumerah, pusat kota seperti daerah Batumeja apalagi kondisi ini diperparah dengan curah hujan yang tinggi. Disisi lain longsor juga terjadi pada badan jalan yang tidak cukup kuat ditopang oleh talud penahan jalan akibat aktifitas gelombang dan juga curah hujan secara bersamaan. Kenampakan longsor tanah akibat kurang tahannya talud dapat dilihat pada pantai Amahusu, Mardika, Benteng.
4.2.8.3 Tsunami Untuk daerah pantai Kota Ambon dalam periode kurang lebih 50 tahun terakhir ini belum ada kenampakan terjadinya Tsunami sebagai akibat proses geologi berupa gempa bumi. Namun demikian, hal ini harus menjadi perhatian khusus karena perairan Kota Ambon berhubungan langsung dengan Laut Banda yang sewaktu-waktu mengalami pengaruh Tsunami atau pengangkatan massa air, sehingga wilayah-wilayah permukiman dan atau pusatpusat pelayanan yang berada pada wilayah pesisir pantai perlu mendapatkan perhatian serius terutama menyangkut konstruksi bangunan maupun mekanisme pembangunan yang dilakukan pada daerah tersebut.
4.3
KONDISI FISIK BUATAN
4.3.1
Penggunaan Lahan dan Pola Permukiman Secara umum, penggunaan lahan pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon
dilatarbelakangi oleh sejarah berkembangnya Kota Ambon sebagai kota pelabuhan yang dengan sendirinya menjadikan kawasan pesisir sebagai kawasan terbangun yang disertai dengan fungsi-fungsi yang menunjang aktivitas kelautan. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-22
LAPORAN PENDAHULUAN
Faktor lain yang turut meperngaruhi perkembangan penggunaan lahan pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon adalah kondisi geografis Kota Ambon yang berada pada Pulau Ambon, pada dua jazirah utara (Leihitu) dan jazirah selatan (Leitimur) dengan bentangan masing-masing jazirah yang tidak begitu lebar serta disertai dengan adanya pegunungan dan perbukitan pada bagian tengah pulau maka terciptalah kondisi trimatra atau jarak antara pantai, daratan dan pegunungan yang sangat dekat satu sama lain. Dengan kondisi trimatra yang demikian serta ditunjang oleh kondisi tepian pantai atau pesisir pantai yang landai maka kawasan daratan yang dekat dengan pesisir pantai menjadi kawasan andalan untuk pengembangan kawasan terbangun. Dari berbagai macam pola penggunaan lahan kawasan terbangun yang ada pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon, maka kawasan hunian atau permukiman masyarakat sangat mendominasi penggunaan lahan yang diikuti oleh kawasan penunjang aktivitas kelautan seperti pelabuhan penumpang dan barang serta pelabuhan ikan baik yang dikelola secara profesional maupun yang dikelola secara individu dari tiap-tiap masyarakat yang berfungsi sebagai nelayan. Selain kawasan hunian, pola penggunaan lahan lain yang mendominasi kawasan pesisir teluk Kota Ambon adalah kawasan jasa dan niaga yang lebih banyak tersebar pada kawasan sekitar pusat Kota Ambon yang berada di wilayah Kecamatan Sirimau. Selain kawasan terbangun, maka pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon yang terdiri dari kawasan pesisir Teluk Dalam dan Teluk Ambon terdapat juga kawasan tak terbangun yang berupa kawasan lindung. Kawasan lindung yang terdapat pada kawasan pesisir ini adalah kawasan hutan bakau (mangrove) yang banyak tersebar pada kawasan pesisir Teluk Ambon Dalam dan kawasan sekitar mata air yang terdapat pada beberapa titik. Selain itu juga terdapat kawasan resapan air dan penyangga kawasan lindung yang saat ini telah dimanfaatkan sebagai budidaya pertanian dan perkebunan. Perkembangan permukiman masyarakat pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon pada umumnya menyebar dan mengumpul pada sepanjang pesisir atau daratan yang tingkat kemiringan lahannya cukup landai. Pada kawasan-kawasan tersebut permukiman masyarakat berkembang secara cepat dan menimbulkan tingkat kepadatan yang cukup tinggi, bahkan pada beberapa bagian kawasan terlah berkembang menjadi kawasan kumuh karena tingkat kepadatannya yang sangat tinggi yang disertai dengan tidak tersedianya prasarana dan sarana dasar yang cukup mewadahi dan sanggup menampung semua aktvitas masyarakat yang begitu tinggi seperti kondisi jaringan drainase yang buruk, jarak antar bangunan yang begitu dekat
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-23
LAPORAN PENDAHULUAN
karena sudah tidak ada lagi sempadan bangunan, serta tidak adanya daerah resapan dan kawasan hijau.
4.3.2
Prasarana dan Sarana
4.3.2.1 Sarana Pendidikan Dari data yang ada dan pola penyebaran eksisting, maka untuk sarana pendidikan dikatakan telah dapat memberikan pelayanan yang cukup maksimal terhadap masyarakat Kota Ambon khususnya pada kawasan pesisir yang jelas-jelas merupakan pusat pertumbuhan dan perkembangan kawasan hunian dan terbangun lainnya.
Tabel 4.5 Jumlah Fasilitas Pendidikan di Kota Ambon
4.3.2.2 Sarana Kesehatan Jumlah dan pola sebaran sarana kesehatan di wilayah Kota Ambon pada saat ini dapat dikatakan telah memberikan pelayanan yang cukup efektif bagi warga kota jika ditinjau pada jumlah penduduk dan jumlah fasilitas kesehatan yang ada. Hanya pada beberapa kawasan saja yang dinilai belum dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-24
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 4.6 Jumlah Fasilitas Kesehatan di Kota Ambon
Seperti halnya dengan jumlah sarana pendidikan, maka untuk sarana kesehatan di wilayah Kota Ambon penyebaran terbanyaknya terdapat di wilayah Kecamatan Sirimau bahkan dapat dikatakan menjadi pusat pelayanan kesehatan di wilayah Kota Ambon.
4.3.2.3 Sarana Keagamaan/ Peribadatan Pola sebaran sarana peribadatan di wilayah Kota Ambon dapat dikatakan telah berjalan dengan maksimal dan efektif dalam memberikan pelayanan, juga dihubungkan dengan jumlah penduduk pemeluk agama dan jumlah masing-masing sarana peribadatan yang ada. Tabel 4.7 Jumlah Fasilitas Keagamaan/Peribadatan di Kota Ambon Kecamatan
Nusaniwe Sirimau Teluk Ambon TA Baguala Leitimur Selatan Total 2009 2008 2007 2006
Jenis Fasilitas Gereja Gereja Protestan Katholik 89 5 78 7 29 4
Mesjid
Langgar
Mushola
16 55 30
5 4 3
4 4 3
34 -
5 -
5 -
49 9
135 135 106 104 85
17 16 7 7 7
16 11 24 20 18
254 228 228 220 205
Chapel
Pura
Vihara
Total
5 6 1
1 -
1 -
126 154 70
9 -
3 -
1 -
1 -
107 9
25 25 9 6 7
15 12 19 2 10
2 2 2 2 3
2 2 2 2 3
466 431 397 363 338
Sumber: Kecamatan Dalam Angka Tahun 2011
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-25
LAPORAN PENDAHULUAN
4.3.3
Sirkulasi dan Transportasi Kondisi sirkulasi dan pergerakan di Kota Ambon ditunjang oleh keberadaan jaringan
jalan utama yang membentuk pola jaringan linier mengikuti garis pantai yang merupakan jalan arteri dengan status jalan nasional sepanjang 43,45 km dengan lebar 7 m. Jalan Arteri ini menghubungkan simpul-simpul transportasi yang ada di Kota Ambon seperti Pelabuhan Laut Yos Sudarso – Terminal Mardika – Penyeberangan Galala – Penyeberangan Poka-Rumah Tiga – Bandar Udara Internasional Patimura.
Gambar 4.6 Terminal Mardika
Selain itu untuk mendukung pergerakan penduduk dari pusat-pusat permukiman menuju pusat kegiatan seperti pusat pemerintahan, pusat perdagangan dan jasa serta pendidikan tinggi terdapat jaringan jalan lokal sepanjang 18.984 km dan jaringan jalan kolektor sepanjang 46.305 km. Moda angkutan yang digunakan dalam sirkulasi ini berupa mikrolet (12 penumpang) yang saat ini 11 trayek dalam kota dan penyeberangan ferry yang menghubungkan Galala dengan Poka – Rumah Tiga. Pola sirkulasi moda angkutan umum di Kota Ambon adalah seperti gurita dengan satu terminal yang berada di pusat Kota Ambon seperti yang terlihat pada gambar berikut. Hal inipun berlaku bagi angkutan regional yang menempati terminal yang sama dengan terminal angkutan dalam kota, angkutan regional ini melayani pergerakan penduduk dengan tujuan atau tempat-tempat yang ada di Kabupaten Maluku Tengah dan masih berada di Pulau Ambon itu sendiri.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-26
LAPORAN PENDAHULUAN
Gambar 4.7 Pelabuhan Galala Penyeberangan Ferry di Kota Ambon sangat mendukung aksesibilitas dan pergerakan penduduk di dalam Kota Ambon terutama bagi penduduk yang hendak bepergian dari kawasan selatan teluk ke kawasan utara teluk begitu juga sebaliknya. Dengan menggunakan penyeberangan ini, waktu yang ditempuh dapat menghemat 15 – 20 menit tanpa melewati kawasan Passo yang cukup padat aktifitas lalu-lintasnya. Aktifitas yang sering memanfaatkan penyeberangan ferry ini adalah para mahasiswa yang tinggal di kawasan selatan teluk menuju ke Kampus Universitas Pattimura dan aktifitas penduduk lainnya tanpa melewati kawasan Passo. Kapal yang melayani route penyeberangan Galala – Poka, Rumah Tiga saat ini adalah sebanyak 2 (dua) unit kapal, kegiatan penyeberangan ini memulai aktifitasnya dari pukul 9.00 sampai dengan pukul 17.00.
Selain menggunakan angkutan berupa mikrolet dan kapal
penyeberangan, pergerakan penduduk untuk jarak dekat penduduk di Kota Ambon juga memanfaatkan jasa angkutan berupa becak yang dapat memuat 2 (dua) penumpang. Angkutan becak ini sering ditemui di setiap jalan-jalan kecil maupun pada jalan-jalan utama. Keberadaan angkutan ini sering menimbulkan kemacetan pada ruas-ruas jalan tertentu di Kota Ambon.
4.3.4
Penyebaran Fasilitas Sosial Ekonomi dan Bangunan Pengaman Pantai Pola penyebaran fasilitas sosial dan ekonomi pada kawasan pesisir teluk Kota Ambon
pada umumnya tersebar secara merata diseluruh kawasan terbangun yang ada. Bangunan pengaman pantai yang ada di kawasan pesisir teluk Kota Ambon baik yang ada di pesisir Teluk Ambon dan Teluk Ambon Dalam pada dasarnya hanya berupa talud penahan kawasan tepian pantai dari aktivitas abrasi gelombang dan arus laut, namun secara umum gelombang air laut yang terjadi pada kawasan pesisir teluk tidak merupakan gelombang laut dengan tingkat hempasan yang tinggi karena berada pada kawasan teluk yang terlindungi. Hal inilah yang menyebabkan pada kawasan pesisir ini banyak dijadikan sebagai kawasan pelabuhan baik pelabuhan perikanan maupun pelabuhan penumpang dan barang. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-27
LAPORAN PENDAHULUAN
Dengan adanya pelabuhan dan pangkalan angkatan laut pada pesisir Teluk Dalam Ambon semakin menegaskan akan betapa cocoknya kawasan pesisir teluk Ambon untuk dijadikan kawasan pelabuhan.
Gambar 4.8 Kondisi Bangunan Pengaman Pantai
4.4
SOSIAL, BUDAYA DAN EKONOMI MASYARAKAT Propinsi Maluku pada umumnya dan pulau Ambon secara khususnya terdiri dari
berbagai etnis, suku dan agama, serta berbagai budaya. Masyarakat pada pulau Ambon dengan mata pencaharian yang ditekuninya adalah pertanian, perikanan, perdagangan, wiraswasta dan sebagian besar adalah pegawai negeri (PNS). Secara umum budaya yang terdapat di pulau Ambon terdiri dari cukup banyaknya bahasa daerah yang dipergunakan oleh masyarakat, dan masih aktif terdapat di kalangan masyarakat pulau Ambon. Lagi pula potensi sumber daya alamnya yang dimiliki cukup besar serta sumber daya lautnya yang sangat potensial. Dimana ekonomi masyarakat khusus Kota Ambon, sangat sederhana yang didasarkan pada pengumpulan hasil-hasil hutan maupun hasil lautnya guna kehidupan masyarakat. Dari sisi budaya masyarakat pulau Ambon dikenal dengan istilah Pela-Gandong. Adat istiadat ini yang berlaku di masyarakat pulau Ambon, pulau Lease dan pulau Seram, dewasa ini berhubung dengan faktor-faktor waktu, tempat dan pertukaran generasi.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-28
LAPORAN PENDAHULUAN
Dari sejarah susunan masyarakat, letak, iklim, struktur rohani masyarakat dan sebagainya telah mengakibatkan adat istiadat cenderung membedakan satu sama lainnya. Hasil inventarisasi lapangan pada semua negeri atau desa di pulau Ambon telah ditemukan tiga hal yang menarik antara lain : 1. Di pulau Ambon hanya ada 2 – 3 desa atau negeri yang tidak mempunyai hubungan perserikatan dengan desa atau negeri-negeri lain di pulau Ambon. 2. Bentuk-bentuk perserikatan antara desa atau negeri-negeri biasanya disebut dengan sebutan Pela. 3. Sifat-sifat perserikatan antara desa atau negeri-negeri adalah persaudaraan sekandung sejati. Dan berdasarkan hasil inventarisasi, maka dapatlah disimpulkan bahwa yang dimaksudkan dengan Pela Gandong adalah : Perserikatan antara satu negeri atau desa di pulau Ambon dengan satu atau beberapa negeri atau desa lain dalam pulau Ambon, pulau Lease dan pulau Seram. Disinilah merupakan budaya yang sangat erat di dalam masyarakat di pulau Ambon, walaupun berbagai agama tetapi sudah merupakan suatu perjanjian baik lisan maupun tulisan, dimana para pihak berjanji untuk tunduk pada perjanjian dimaksud sebagai dasar hukum bagi implementasinya dari waktu ke waktu. Harapan terhadap budaya Pela Gandong ini tidaklah terletak pada masalah kerukunan hidup umat beragama saja, tetapi walaupun hal itu juga amat berguna, melainkan lahirnya pemahaman bahwa kelangsungan hidup rukun antara umat beragama amat bergantung kepada kemampuan untuk belajar. Sekaligus memberikan jawaban antisipatif terhadap perkembangan yang sedang dan yang akan dihadapi. Salah satu hal yang perlu dipelajari di tengah-tengah pembangunan yang sedang kita laksanakan dewasa ini, adalah pembangunan dengan tekanan yang cenderung kepada satu aspek yaitu aspek ekonomi, apalagi aspek kebudayaan. Proses kebekuan hati nurani akan pasti lahir di dalam masyarakat, bukan saja di kalangan yang sempit dan mampu menikmati kesejahteraan ekonomi akibat pembangunan, melainkan juga dapat terjadi pada masyarakat bawah atau pada masyarakat adat di negeri-negeri di pulau Ambon. Adapun sosial budaya dan kependudukan yang terjadi di pulau Ambon pada khususnya terdiri dari berbagai suku, ras dan agama. Yang mana terlihat begitu banyaknya bahasa daerah yang ada di pulau Ambon. Ada beberapa variasi ciri dan syarat-syarat susunan masyarakat adat pada negeri-negeri atau desa-desa di pulau Ambon, bila dianalisis lebih lanjut maka akan terbukti bahwa masyarakat adat dimaksud adalah suatu sistim sosial.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-29
LAPORAN PENDAHULUAN
Faktor-faktor alam lingkungan dan faktor sosial bila dibicarakan melalui apa yang dikenal sebagai faktor Genealogis dan faktor Teritorial. Kedua faktor ini benar-benar ada di dalam masyarakat adat di negeri-negeri di pulau Ambon, dan selalu ditemui bergandengan alias tidak terpisahkan di dalam masyarakat. Dimana masyarakat adat yang bersifat Genealogis ialah masyarakat hukum adat yang anggotanya merasa terkait dalam suatu ketertiban berdasarkan kepercayaan bahwa, mereka semua berasal dari satu keturunan yang sama. Sedangkan bagi masyarakat hukum adat yang bersifat Teritorial adalah masyarakat hukum adat yang anggotanya merasa terkait dalam suatu ketertiban berdasarkan kepercayaan bahwa mereka semua berasal dari satu Teritorial atau daerah yang sama. Ini adalah cara kehidupan masyarakat di pulau Ambon dengan struktur kehidupan sosial dan budaya. Dari sudut kependudukan maka masyarakat di pulau Ambon pada umumnya berasal dari luar pulau Ambon, dan hampir sebagian besar masyarakat kota Ambon adalah pendatang. Ada yang berasal dari pulau Lease, pulau Seram, pulau Jawa, pulau Sumatera, pulau Sulawesi, pulau Papua dan ada juga dari Cina. Sedangkan penduduk pribumi banyak terdapat pada negeri-negeri atau desa-desa yang ada di pulau Ambon dengan sosial budayanya masing-masing.
4.4.1
Sosial Budaya dan Kependudukan Adapun sosial budaya dan kependudukan yang terjadi di pulau Ambon pada
khususnya terdiri dari berbagai suku, ras dan agama. Yang mana terlihat begitu banyaknya bahasa daerah yang ada di pulau Ambon. Ada beberapa variasi ciri dan syarat-syarat susunan masyarakat adat pada negeri-negeri atau desa-desa di pulau Ambon, bila dianalisis lebih lanjut maka akan terbukti bahwa masyarakat adat dimaksud adalah suatu sistim sosial. Faktor-faktor alam lingkungan dan faktor sosial bila dibicarakan melalui apa yang dikenal sebagai faktor Genealogis dan faktor Teritorial. Kedua faktor ini benar-benar ada di dalam masyarakat adat di negeri-negeri di pulau Ambon, dan selalu ditemui bergandengan alias tidak terpisahkan di dalam masyarakat. Dimana masyarakat adat yang bersifat Genealogis ialah masyarakat hukum adat yang anggotanya merasa terkait dalam suatu ketertiban berdasarkan kepercayaan bahwa, mereka semua berasal dari satu keturunan yang sama. Sedangkan bagi masyarakat hukum adat yang bersifat Teritorial adalah masyarakat hukum adat yang anggotanya merasa terkait dalam suatu ketertiban berdasarkan kepercayaan bahwa mereka semua berasal dari satu Teritorial atau daerah yang sama. Ini adalah cara kehidupan masyarakat di pulau Ambon dengan struktur kehidupan sosial dan budaya. Dari sudut kependudukan maka masyarakat di pulau Ambon UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-30
LAPORAN PENDAHULUAN
pada umumnya berasal dari luar pulau Ambon, dan hampir sebagian besar masyarakat kota Ambon adalah pendatang. Ada yang berasal dari pulau Lease, pulau Seram, pulau Jawa, pulau Sumatera, pulau Sulawesi, pulau Papua dan ada juga dari Cina. Sedangkan penduduk pribumi banyak terdapat pada negeri-negeri atau desa-desa yang ada di pulau Ambon dengan sosial budayanya masing-masing.
Tabel 4.8 Jumlah Penduduk Kota Ambon Tahun 2010
Tabel 4.9 Jumlah Penduduk Kota Ambon tiap Desa thn 2010 Kecamatan
Desa/ Kelurahan
NUSANIWE
Desa Latuhalat Desa Seilale Desa Nusaniwe Desa Amahusu Kel. Nusaniwe Kel. Benteng Desa Urimessing Kel. Kudamati Kel. Wainitu Kel. Manggadua Kel. Urimessing Kel. Waihaong Kel. Silale Total/ Jumlah
Luas (Ha)
Jumlah Penduduk (Jiwa)
1.300,00 241,22 1.600,00 800,00 16,00 86,64 4.616,00 66,50 29,84 18,40 26,90 15,00 18,02 8.834,52
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
9177 1302 3073 4845 6728 14507 6705 18106 7838 4131 1913 6413 5127 89866
Kepadatan (Jiwa/ Ha) 7.06 5.40 1.92 6.06 420.48 167.44 1.45 272.27 262.67 224.53 71.10 427.54 284.54 10.17
IV-31
LAPORAN PENDAHULUAN
Kecamatan
SIRIMAU
LEITIMUR SELATAN
TELUK AMBON BAGUALA
TELUK AMBON
Total/ Jumlah
Desa/ Kelurahan Desa Soya Kel. Waihoka Kel. Karang Panjang Kel. Batu Meja Kel. Batu Gajah Kel. Ahusen Kel. Honipopu Kel. Uritetu Kel. Rijali Kel. Amantelu Desa Batu Merah Kel. Pandan Kasturi Desa Hative Kecil Desa Galala Total/ Jumlah Desa Leahari Desa Rutong Desa Hutumuri Desa Naku Desa Kilang Desa Hukurila Desa Ema Desa Hatalai Total/ Jumlah Desa Latta Kel. Lateri Desa Halong Desa Passo Desa Negeri Lama Desa Nania Desa Waiheru Desa Hunuth Desa Poka Kel. Tihu Desa Rumah Tiga Total/ Jumlah Desa Wayame Desa Hative Besar Desa Tawiri Desa Laha Total/ Jumlah
Luas (Ha)
Jumlah Penduduk (Jiwa)
Kepadatan (Jiwa/ Ha)
5.965,00 75,00 43,00 85,00 45,00 24,00 34,00 35,00 28,00 115,00 1.667,00 400,00 153,00 12,00 8.681,00 500,00 500,00 1.500,00 500,00 500,00 750,00 300,00 500,00 5.050,00 10,00 201,00 1.600,00 1.138,00 450,00 12,00 600,00 200,00 278,00 33,00 2.839,00 7.361,00 750,00 3.000,00 568,00 1.700,00 6.018,00
8878 4443 9174 13063 8104 4695 7711 5568 6899 8599 49113 6495 5545 1777 140064 607 785 3992 721 954 550 835 958 9401 1290 4493 10107 18862 1556 2401 6105 1463 2063 64 5067 53472 4792 19168 3629 10862 38451
1.49 59.24 213.35 153.69 180.08 195.61 226.79 159.08 246.39 74.78 29.46 16.24 36.24 148.06 16.13 1.21 1.57 2.66 1.44 1.91 0.73 2.78 1.92 1.86 128.99 22.35 6.32 16.57 3.46 200.05 10.18 7.32 7.42 1.95 1.78 7.26 6.39 6.39 6.39 6.39 6.39
35.944,52
331.254
9,22
Sumber: Kecamatan Dalam Angka Tahun 2011.
Dari data di atas, jelas terlihat adanya perbedaan yang cukup menyolok antara jumlah penduduk pada kecamatan Nusaniwe dan Sirimau jika dibandingkan dengan jumlah penduduk di tiga kecamatan lainnya yang merupakan hasil pemekaran dari Kecamatan Teluk Ambon. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-32
LAPORAN PENDAHULUAN
Jumlah penduduk terbanyak terdapat di Kecamatan Sirimau sebesar 140.064 jiwa sedangkan jumlah penduduk tersedikit terdapat di Kecamatan Leitimur Selatan yang hanya berjumlah 9.401 jiwa. Hal ini juga berdampak pada kepadatan penduduk pada masing-masing kecamatan dimana kepadatan penduduk di Kecamatan Nusaniwe dan Sirimau lebih besar dibandingkan dengan kepadatan penduduk di Kecamatan Teluk Ambon, Leitimur Selatan dan Teluk Ambon Baguala, bahkan lebih tinggi dari angka kepadatan penduduk rata-rata Kota Ambon sebesar 9,22 Jiwa/Ha. Kepadatan penduduk yang tinggi di Kecamatan Sirimau disebabkan karena adanya kawasan pusat Kota Ambon sebagai pusat perdagangan dan jasa, yang dengan sendirinya menarik masyarakat untuk menetap di kawasan ini. Selain itu faktor lain yang menunjang adalah luas wilayah Kecamatan Sirimau yang kecil sedangkan jumlah penduduk yang ada sangat banyak. Demikian halnya dengan yang terjadi di Kecamatan Nusaniwe yang secara otomatis menjadi kawasan penyangga aktivitas di pusat kota yang berimbas pada tingginya angka kepadatan penduduk.
4.4.2
Kegiatan Ekonomi Penduduk Kegiatan ekonomi penduduk bahkan masyarakat Kota Ambon dapat dibilang sangat
sederhana yang didasarkan pada pekerjaan sehari-hari, dimana ada yang mengumpulkan hasilhasil hutan bagi yang bermukim pada daerah pegunungan antara lain dari sektor pertanian. Begitu pula hasil laut bagi yang tinggal pada daerah pesisir pantai antara lain sebagai nelayan. Lagi pula kegiatan ekonomi yang lain adalah berdagang pada pasar-pasar tradisional, dimana masyarakat menjual hasil-hasil dagangannya demi kelangsungan hidup dari para keluarganya. Ada pula yang menjadi pegawai negeri, ada pula yang berwiraswasta, bahkan ada pula yang menjual jasa. Karena terbatasnya lapangan kerja yang tersedia merupakan salah satu permasalahan utama yang dapat menjurus kepada masalah kesejahteraan sosial ekonomi. Permasalahan dimaksud dapat berupa masalah keluarga yang kondisi perumahan dan lingkungan tidak layak, masalah psikologis, dan lain-lain masalah yang berhubungan dengan kesejahteraan sosial ekonomi lainnya.
4.4.3
Ekonomi Perkotaan Kota Ambon yang merupakan ibukota Provinsi Maluku memiliki peran sebagai kota
utama dengan fungsi sebagai pusat kegiatan pemerintahan, niaga/jasa serta pariwisata di Provinsi Maluku. Kondisi ini ditunjang pula dengan posisi geografisnya yang strategis serta UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-33
LAPORAN PENDAHULUAN
keberadaan prasarana transportasi penting, khususnya bandar udara, pelabuhan laut, dan pelabuhan penyeberangan. Sebagai satu-satunya wilayah yang memiliki status sebagai kota di Provinsi Maluku, Kota Ambon merupakan pintu gerbang penghubung antara kabupatenkabupaten di Provinsi Maluku dengan wilayah-wilayah lain di Kawasan Timur Indonesia (KTI). Sebagai ibukota Provinsi Maluku, Kota Ambon tergolong padat penduduk. Pada tahun 2010, penduduk Kota Ambon berjumlah 331.254 jiwa. Dengan luas wilayah sebesar 35.944,52 Ha, kepadatan Kota Ambon mencapai 9,22 jiwa/Ha. Dibandingkan dengan kotakota berukuran sedang yang lain, tingkat kepadatan penduduk tersebut tergolong rendah, namun karena topografi wilayahnya berbukit-bukit sehingga sebagian besar wilayahnya tidak dapat dimanfaatkan, maka tingkat kepadatan di kawasan pusat kota dan kawasan-kawasan pemukiman penduduk terasa lebih tinggi. Meningkatnya jumlah penduduk Kota Ambon tidak hanya disebabkan oleh pertumbuhan secara alamiah, melainkan juga disebabkan oleh masuknya migran dari wilayah-wilayah sekitar maupun dari wilayah-wilayah lain di Kawasan Timur Indonesia, khususnya mulai tahun 2002, yaitu setelah berakhirnya konflik di kota ini. Pertumbuhan penduduk yang tinggi dengan rata-rata 3,6% dalam lima tahun terakhir menyebabkan meningkatnya kebutuhan penduduk akan perumahan dan sekaligus lapangan pekerjaan. Kondisi ini membuat perekonomian Kota Ambon bergerak secara dinamis dan cepat sehingga dalam tiga tahun terakhir pertumbuhannya mencapai 5,9%. Sektor perdagangan, hotel dan restoran bersama dengan sektor jasa-jasa merupakan sektor-sektor utama dalam perekonomian Kota Ambon karena kota ini berperan sebagai pusat niaga dan jasa di Provinsi Maluku. Kedua sektor tersebut bahkan dipandang berperan penting dalam membangkitkan perekonomian Kota Ambon pasca konflik. Dalam empat tahun terakhir, kontribusi kedua sektor ini mencapai lebih dari 50% PDRB Kota Ambon. Sampai dengan tahun 2006, jumlah pedagang di Kota Ambon mencapai 1.384 orang, yang terdiri dari 986 pedagang kecil, 268 pedagang menengah, dan 130 pedagang besar. Berdasarkan izin usaha yang dikeluarkan, di Kota Ambon terdapat 501 toko, 147 perusahaan dagang, 109 kios, 40 rumah makan, 3 restoran, 5 kantin, 13 rumah kopi, 12 tempat bermain bilyar, 6 apotik, 3 studio foto, 15 salon, sebuah diskotik, dan 12 kantor bank. Kegiatan perekonomian di Kota Ambon ditunjang dengan tersedianya sebuah plaza, 7 pasar tradisional, dan sebuah kawasan pengembangan bisnis yang baru di daerah pengembangan Passo. Kota Ambon yang mendapat julukan “Ambon Manise” juga dikenal sebagai kota wisata. Kondisi geografisnya yang dikelilingi laut memungkinkan berkembangnya obyekobyek wisata pantai atau bawah laut. Kota Ambon telah mengembangkan lima lokasi wisata UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-34
LAPORAN PENDAHULUAN
pantai yang tersebar di sepanjang pesisir pantai bagian selatan serta kawasan wisata pantai pada daerah Teluk Ambon bagian dengan obyek wisata berupa hutan mangrove yang tersebar pada kawasan seluas 45,9ha. Disamping itu, kota ini juga memiliki panorama yang indah, tempat-tempat bersejarah dan adat-istiadat yang dapat menjadi daya tarik para wisatawan, baik wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara. Kegiatan pariwisata di Kota Ambon didukung oleh ketersediaan 33 hotel, yang secara keseluruhan memiliki 816 kamar dan 1.162 tempat tidur. Hotel-hotel tersebut terbagi menjadi 23 hotel non berbintang, 5 hotel berbintang satu, 2 hotel berbintang dua, dan 3 hotel berbintang tiga. Pada tahun 2006, tingkat hunian kamar hotel berbintang mencapai 36,7% dengan lama tinggal rata-rata 3,3 hari, sedangkan tingkat hunian kamar hotel non berbintang mencapai 51,5% dengan lama tinggal rata-rata 3,8 hari. Jumlah kunjungan wisatawan asing ke Kota Ambon pada selang tahun 2002-2005 bervariasi antara 179 hingga 673 orang per tahun dengan mayoritas berasal dari Belanda (60%).
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
IV-35
LAPORAN PENDAHULUAN
5.1
RENCANA KERJA Rencana Kerja kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk
Christian Centre, pada prinsipnya merupakan suatu rangkaian proses yang terdiri dari beberapa tahapan pekerjaan sampai pada laporan hasil kerja. Berdasarkan lingkup tugas yang telah diberikan dalam Kerangka Acuan Kerja (TOR) pemahaman konsultan terhadap pekerjaan ini. Dan strategi pendekatan (approach) yang telah dipaparkan di atas, serta metodologi yang akan digunakan oleh konsultan ; maka berikut ini dijabarkan mengenai progam kerja yang konsisten dengan hal-hal yang telah dipaparkan di atas. Secara garis besar kegiatan yang perlu dilakukan antara lain : 1. Tidak hanya memberikan jasa Perencanaan sebagaimana pada Kerangka Acuan Tugas tetapi juga mengusahakan dengan cara sedemikian rupa agar diperoleh hasil yang terbaik. 2. Tidak hanya melakukan Perencanaan biaya proyek, tetapi juga mengusahakan kemungkinan bisa diperoleh penghematan biaya proyek. 3. Tidak hanya melaksanakan Perencanaan sesuai waktu yang telah ditentukan tetapi juga menciptakan
metode-metode dan teknik penjadwalan untuk mendapatkan
penghematan waktu. 4. Menitik beratkan pada pelaksanaan program Perencanaan secara efektif. 5. Menjalin kerjasama yang baik dengan pihak Pemerintah Daerah Propinsi Maluku dalam memecahkan masalah-masalah dan mendayagunakan struktur organisasinya. Program kerja tersebut akan mencakup : 1. Persiapan 2. Menyusun program kerja alokasi tenaga dan konsepsi pekerjaan perencanaan. 3. Mengecek dan selanjutnya disetujui, kemudian diteruskan kepada pengelola proyek untuk diketahui mengenai : jadwal waktu pelaksanaan yang diajukan perencana.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-1
LAPORAN PENDAHULUAN
5.1.1
Pekerjaan Teknis
Adapun ruang lingkup pekerjaan Tim Konsultan dalam Kegiatan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon sebagaiman yang telah termuat di BAB I dan dokumen Kerangka Acuan Kerja (KAK) secara garis besar meliputi 1. Pengumpulan Data a. Data Primer Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara mengukur, mengamati danmenganalisa
parameter
secara
langsung
dengan
mempertimbangkan
kondisilingkungan dan kegiatan pembangunan Christian Centre b. Data Sekunder Data sekunder yang dipergunakan dalam studi ini diperoleh dari hasil penelitiansurvey atau kegiatan sejenis pada tingkat pusat dan daerah maupun instansi-instansiterkait antara lain: i. Stasiun meteorology setempat (Badan Meteorologi dan Geofisika) ii. Direktorat Geologi dan Sumber Daya Mineral Departemen Pertambangan dan Energi iii. Bakorsurtanal. iv. Balai Wilayah Sungai Maluku v. Sub Dinas Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Maluku vi. Dinas Kehutanan vii. Pengelola Taman Nasional viii. Badan Taman Nasional ix. Biro Pusat Statistik x. BAPEDDALDA Provinsi Maluku dan Kota Ambon xi. Kecamatan xii. Puskesmas 2. Analisa Data yang diperoleh baik data primer maupun sekunder selanjutnya dianalisis untuk mengetahui kondisi lingkungan (rona) dan kecendrungan dampaknya. Model analisisnya berbeda untuk tiap parameter lingkungan dimana untuk sebagian besar parameter tanah dan air dilaksanakan di laboratorium a. Metoda Analisis Data Kuantatif b. Metoda Analisis Data Kualitas
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-2
LAPORAN PENDAHULUAN
3. Penentuan dan Prakiraan Dampak a. Metoda Penentuan Dampak Penting Kriteria suatu dampak terhadap sub komponen/parameter lingkungan disebut penting atau tidak penting adalah merujuk pada Pedoman Mengenai Ukuran Dampak Penting (Keputusan Kepala BAPEDAL No. KEP-056 tahun 1994) i. Jumlah manusia yang akan terkena dampak ii. Luas wilayah persebaran dampak iii. Lamanya dampak berlangsung iv. Intensitas dampak v. Banyaknya komponen lingkungan lain yang terkena dampak vi. Sifat kumulatif dampak dan vii. Berbalik atau tidak berbaliknya dampak. b. Metoda Perkiraan Dampak Besar dan Penting Prakiraan dampak besar dan penting dilakukan untuk memprkirakan besarnya dampak lingkungan da penentuan sifat pentingnya dampak, pada perkiraan dampak penting ini, metoda yang umum digunakan adalah metoda formal dan non formal. c. Metoda Evaluasi Dampak Besar dan Penting Evaluasi Dampak Penting merupakan tindak untuk melihat suatu rangkaian dampaksecara holistic, dimana dampak terhadap suatu komponen, sub komponen atau parameter lingkungan dari suatu kegiatan adalah merupakan suatu proses yang saling mempengaruhi. Evaluasi dampak penting diarahkan pada tujuan prinsip kelestarian dalam pengelolaan irigasi bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat sertakonstribusi terhadap pembangunan daerah dengan berpedoman pada keputusan BAPEDAL No. 056 tahun 1994 tentang Pedoman Mengenai Ukuran Dampak Penting.
5.1.2
Keluaran Pekerjaan
Keluaran Studi yang diharapkan adalah : 1. Diskusi Setelah melakukan berbagai aktifitas dilapangan maka konsultan akan melakukan Diskusi, Diskusi pekerjaan dilakukan sebanyak 3 kali dengan rincian sebagai berikut: a. Diskusi Pendahuluan
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-3
LAPORAN PENDAHULUAN
Diskusi pendahuluan dilakukan setelah diserahkannya laporanpendahuluan oleh Konsultan kepada pihak Direksi. b. Diskusi Laporan Interim Diskusi ini dilakukan setelah diserahkannya laporan interim olehkonsultan kepada pihak Direksi. c. Diskusi Draft Final Report Diskusi ini dilakukan setelah diserahkannya draft final report oleh Konsultan kepada pihak Direksi. Dalam kegiatan diskusi tersebut, beberapa hal yang menjadi perlu diperhatikan antara lain adalah sebagai berikut a. Konsultan harus menunjuk seorang wakilnya yang sewaktu-waktu dapat dihubungi dalam rangka pelaksanaan pekerjaan tersebut dan mempunyai kuasa untuk bertindak dan mengambil keputusan atas nama Konsultan. b. Konsultan diminta menyerahkan foto atau gambar berkaitan dengan pelaksanaan pekerjaan lapangan. c. Konsultan harus selalu mendiskusikan usulan-usulan pekerjaan ini dengan Direksi Pekerjaan. d. Semua peralatan yang diperlukan dalam rangka pelaksanaan pekerjaan ini harus disediakan oleh Konsultan. Hal - hal lain yang tidak disebutkan dalam TOR ini perlu dilaksanakan sesuai dengan SNI/SK-SNI dan kriteria perencanaan yang berkitan serta berpedoman pada persyaratan yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Sumber Daya Air dan persyaratan teknis yang umum berlaku di Indonesia saat ini, namun dalam pelaksanaannya diperlukan fleksibelitas yang disesuaikan dengan kondisi lapangan. Hal - hal lain menyangkut pekerjaan ini : a. Setiap draf laporan harus dibahas dengan pengguna jasa / satuan kerja / Direksi Pekerjaan. b. Hak cipta dan perbanyakan hasil pekerjaan ini menjadi milik satuan kerja Balai Wilayah Sungai Maluku, dan setiap pengcopyan / panggandaan dalam bentuk dan untuk maksud apapun harus dengan izin tertulis dari Balai Wilayah Sungai Maluku.
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-4
LAPORAN PENDAHULUAN
c. Setiap Tenaga Ahli pada Perusahaan yang mengikuti Tender Paket Pekerjaan Jasa Konsultansi tahun Anggaran 2014 harus mencantumkan Audit Payrol pada Dokumen Penawaran Biaya. 2. Laporan Setelah melakukan berbagai aktifitas dilapangan maka konsultan akan melakukan berbagai aktifitas dilapangan maka konsultan akan menyampaikan laporan-laporan hasil kerja yang meliputi tahapan berikut : a. Laporan Mutu Kontrak (RMK) sebanyak 10 (sepuluh) set b. Laporan Pendahuluan sebanyak 10 (sepuluh) set c. Laporan Interim sebanyak 10 (sepuluh) set d. Konsep Laporan Akhir (Draft Final Report) sebanyak 10 (sepuluh) set e. Laporan Akhir (Final Report) sebanyak 10 (sepuluh) set, dengan beberapa kelengkapan sebagai berikut i. Executive Summary (10 Set) Laporan ini berisi ringkasan seluruh hasil pekerjaan dan diserahkan kepada pemberi tugas paling lambat pada akhir pekerjaan. ii. Laporan Utama Merupakan perbaikan dari Draft Laporan Akhir yang berisikan seluruh hasil penyusunan
yang
telah
disempurnakan
dan
disetujui
oleh
peserta
diskusi/pemberi tugas/direksi sesuai dengan kerangka acuan kerja, paling lambat 180 hari kalender terhitung mulai tanggal ditetapkannya SPMK. iii. Laporan Pendukung •
Laporan Analisis Lingkungan.
•
Laporan Penyelidikan Biologi.
•
Laporan Penyelidikan Pertanian.
•
Laporan Penyelidikan Hidrologi
•
Laporan Analisis Kimia
•
Laporan Analisis Ekonomi dan Sosial Budaya
iv. Gambar dan Foto Berisi kumpulan dokumentasi. f. Dan menyerahkan master softcopy laporan akhir dalam bentuk eksternal hardisk kapasitas 1 TB sebanyak 1 buah
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-5
LAPORAN PENDAHULUAN
5.1.3
Jadwal Pelaksanaan Kegiatan
Berikut adalah jadwal pelaksanaan kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake untuk Christian Centre Kota Ambon adalah sebagai berikut
Tabel 5.1 Jadwal Kegiatan No
Uraian Pekerjaan Mobilisasi Personil Pembuatan Laporan Mutu Kontrak Pembuatan Laporan Pendahuluan Pembuatan Laporan Bulanan Pembuatan Konsep Laporan Akhir Pembuatan Laporan Akhir Diskusi Laporan Pendahuluan Diskusi Laporan Interim Diskusi Draft Laporan Akhir
1 2
3
4 5
6 7 8 9
I
II
Bulan Pekerjaan III IV
5.2
STRUKTUR ORGANISASI PELAKSANA PEKERJAAN
5.2.1
Uraian Tugas Personil
V
VI
1. Team Leader Team Leader adalah Tenaga Ahli Teknik Sipil yang memiliki keahlian dan kemampuan serta berpengalaman dalam hal : a. Mengkoordinir pelaksanaan seluruh kegiatan, tim konsultan diproyek serta memeriksa pekerjaan yang di tugaskan pada masing-masing personil. b. Mengadakan hubungan dengan pihak pemberi kerja dan instansi yang terkait guna menunjang kegiatan proyek. c. Menyusun jadwal waktu kerja aktual para tenaga ahli dalam pelaksanaan pekerjaan proyek. d. Melakukan infestigasi data dan informasi yang didapat dalam mendiskusikan bersama tenaga ahli lainnya. e. Bertanggung jawab seluruhnya mengenai kualitas seluruh hasil pelaksanaan pekerjaan studi tim konsultan dan laporan yang disajikan. UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-6
LAPORAN PENDAHULUAN
f. Melaksanakan pekerjaan identifikasi dan evaluasi data dan informasi dari studi terdahulu maupun lapangan 2. Tenaga Ahli Enam orang Tenaga Ahli bertugas membantu Team Leader yang terdiri dari : a. Tenaga Ahli Teknik Lingkungan b. Tenaga Ahli Biologi c. Tenaga Ahli Pertanian d. Tenaga Ahli Hidrologi e. Tenaga Ahli Kimia f. Tenaga Ahli Sosial Ekonomi dan Sosial Budaya Tenaga ahli adalah personil yang memiliki kualitas yang cukup untuk membantu Team Leader dalam mengelola dan melaksanakan kegiatan-kegiatan pada lingkup tugas. Persyaratan yang harus dipenuhi oleh tenaga ahli adalah : a. Lulus Perguruan Tinggi dan pengalaman kerja paling kurang 5 (lima) tahun efektif b. Memiliki pengalaman kerja keahlian yang dikuasai selama paling sedikit 4 (empat) tahun c. Memiliki kemampuan berkomunikasi dan daya analisis yang baik terhadap situasi yang berkembang dan familiar terhadap permasalahan pengairan/pertanian d. Mampu menformulasikan gagasan-gagasan berdasarkan inputinnput yang e. ada, dan meneruskan kebijakan yang efektif f. Tinggal di wilayah kerja selama kegiatan
5.2.2
Jadwal Penugasan Personil Untuk menunjang kegiatan maka perlu disusun jadual penugasan personil. Kebutuhan
manmonth diperhitungkan jumlah personil tersedia, waktu tersedia dan volume pekerjaan, Jadual penugasan personil ditentukan untuk waktu 180 ( seratus delapan puluh ) hari kalender secara detail diperlihatkan pada lampiran, Secara garis besar penugasan personil meliputi kegiatan kantor dan lapangan sebagai berikut :
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-7
LAPORAN PENDAHULUAN
Tabel 5.2 Jadwal Penugasan Personil
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
V-8
LAPORAN PENDAHULUAN
Akhir kata Tim Konsultan mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyaknya atas bantuan semua pihak yang membantu dan mendukung terlaksananya dan terselesaikannya kegiatan penyusunan Laporan Pendahuluan dari keseluruhan kegiatan Penyusunan UKL/UPL Pengaman Pantai Talake Untuk Christian Centre Kota Ambon
Pihak Konsultan juga menyadari adanya beberapa kekurangan dalam penyelesaian dokumen Laporan Pendahuluan ini, oleh karenanya kritik dan saran merupakan hal yang sangat dibutuhkan demi menjaga kualitas dan kinerja Tim Konsultan untuk dapat memenuhi mutu kerja yang telah disepakati sebelumnya
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
VI-1
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN PENDAHULUAN
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2 Maksud dan Tujuan 1.2.1 Maksud Kegiatan 1.2.2 Tujuan Kegiatan 1.3 Ruang Lingkup 1.3.1 Ruang Lingkup Wilayah Kajian 1.3.2 Ruang Lingkup Kegiatan 1.3.2.1 Pelingkupan 1.3.2.2 Wilayah Studi 1.3.2.3 Keterkaitan dengan Kegiatan Proyek lain 1.4 Dasar Hukum 1.5 Keluaran Pekerjaan 1.6 Sistematika Pelaporan BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pembangunan Berwawasan Lingkungan 2.2 Peraturan Perundangan Mengenai Amdal dan Ukl Upl 2.3 Proses Dan Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL UPL 2.3.1 Pengertian Tentang AMDAL dan UKL UPL 2.3.2 Tujuan Penyusunan AMDAL dan UKL UPL 2.3.3 Prosedur Penyusunan AMDAL dan UKL UPL 2.4 Keterlibatan Masyarakat Dalam Penyusunan AMDAL dan UKL UPL BAB III PENDEKATAN DAN METODOLOGI 3.1 Pendekatan 3.1.1 Pendekatan Normatif 3.1.2 Pendekatan Partisipatif dan Fasilitatif 3.2 Metodologi 3.2.1 Tahap Persiapan 3.2.2 Tahap Eksplorasi Data 3.2.2.1 Studi Literatur 3.2.2.2 Survey 3.2.2.3 Kompilasi Data 3.2.3 Tahap Analisis 3.2.3.1 Analisis Permintaan (Demand) 3.2.3.2 Analisis Sarana dan Prasarana Transportasi (Aksesibilitas) 3.2.3.3 Analisis Sosial Budaya 3.2.3.4 Analisis SDM dan Kelembagaan 3.2.3.5 Analisis Promosi dan Pemasaran 3.3 Model Analisa Yang Digunakan 3.3.1 Analisa SWOT 3.3.1.1 Strategi Inti (Core Strategy) 3.3.1.2 Strategi konsekuensi (Consequence strategy) 3.3.1.3 Strategi pelanggan (customer strategy) 3.3.1.4 Strategi pengendalian (control strategy) UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
i
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3.1.5 3.3.2 3.3.2.1 3.3.2.2 3.3.2.3 3.3.3 3.3.3.1 3.3.3.2 3.3.3.3 3.3.3.4 3.3.3.5
Strategi Budaya (culture strategy) Analisa Finansial Tahapan Penilaian Kelayakan Investasi Pembangunan Kawasan Bisnis: Teknik Pengolahan dan Analisis Data Studi Kelayakan Metode Penilaian Kelayakan Analisa Kapasitas Pelayanan Fasilitas Perdagangan/Kawasan Bisnis Warung Pertokoan Pusat Perbelanjaan Kawasan 30.000 Penduduk Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 120.000 Penduduk Pusat Perbelanjaan dan Niaga Kawasan 480.000 Penduduk
BAB IV APRESIASI WILAYAH STUDI 4.1 Gambaran Umum Wilayah Kota Ambon 4.1.1 Historis 4.1.2 Posisi Strategis Ambon 4.1.3 Morfologi Kota 4.1.4 Adminsitrasi 4.2 Kondisi Fisik Alami 4.2.1 Letak dan Geografis 4.2.2 Curah Hujan dan Klimatologi 4.2.3 Hidrologi dan Geologi 4.2.3.1 Hidrologi 4.2.3.2 Geologi 4.2.4 Topografi dan Jenis Tanah 4.2.5 Arus Laut, Gelombang dan Pasang Surut 4.2.5.1 Arus Laut 4.2.5.2 Pasang Surut 4.2.5.3 Gelombang 4.2.6 Bathimetri 4.2.7 Ekosistem Pesisir 4.2.7.1 Ekosistem Mangrove 4.2.7.2 Ekosistem Padang Lamun 4.2.7.3 Ekosistem Terumbuh Karang 4.2.8 Daerah Rawan Bencana 4.2.8.1 Erosi, Abrasi, Akreasi dan Sedimentasi 4.2.8.2 Banjir dan Longsoran Tanah 4.2.8.3 Tsunami 4.3 Kondisi Fisik Buatan 4.3.1 Penggunaan Lahan dan Pola Permukiman 4.3.2 Prasarana dan Sarana 4.3.2.1 Sarana Pendidikan 4.3.2.2 Sarana Kesehatan 4.3.2.3 Sarana Keagamaan/ Peribadatan 4.3.3 Sirkulasi dan Transportasi 4.3.4 Penyebaran Fasilitas Sosial Ekonomi dan Bangunan Pengaman Pantai 4.4 Sosial, Budaya dan Ekonomi Masyarakat 4.4.1 Sosial Budaya dan Kependudukan UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
ii
LAPORAN PENDAHULUAN
4.4.2 4.4.3
Kegiatan Ekonomi Penduduk Ekonomi Perkotaan
BAB V RENCANA KERJA 5.1 Rencana Kerja 5.1.1 Pekerjaan Teknis 5.1.2 Keluaran Pekerjaan 5.1.3 Jadwal Pelaksanaan Kegiatan 5.2 Struktur Organisasi Pelaksana Pekerjaan 5.2.1 Uraian Tugas Personil 5.2.2 Jadwal Penugasan Personil
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
iii
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN BULANAN BAB I 1.1 1.2 1.2.1 1.2.2 1.2.3 1.3 1.4 1.5 1.6
PENDAHULUAN Gambaran Permasalahan Maksud, Tujuan Dan Sasaran Maksud Kegiatan Tujuan Kegiatan Sasaran Kegiatan Dasar Hukum Kegiatan Ruang Lingkup Kegiatan Lokasi Proyek Keluaran
BAB II 2.1 2.1.1 2.1.2 2.2 2.3 2.4
RENCANA KERJA UMUM Tahap Persiapan Penyusunan Rencana Kerja dan Metodologi Yang Akan Digunakan Inventarisasi Data dan Informasi Tahap Pelaksanaan Tahap Penyelesaian Rencana Pekerjaan
BAB III REALISASI PEKERJAAN BAB IV RENCANA PEKERJAAN BULAN BERIKUTNYA BAB V KESIMPULAN REALISASI PEKERJAAN
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
iv
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN ANTARA BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2.Maksud, Tujuan, dan Kegunaan Penyusunan UKL dan UPL 1.3.Identitas Pemrakarsa, Penanggung Jawab, dan Penyusunan UKL-UPL 1.3.1.Identitas Pemrakarsa 1.3.2.Identitas Penyusun Studi UKL-UPL 1.4.Peraturan dan Perundang-undangan yang dipergunakan sebagai Acuan UKL dan UPL BAB II RENCANA KEGIATAN 2.1.Nama Kegiatan 2.2.Lokasi Kegiatan 2.3.Skala Kegiatan 2.4.Garis Besar Komponen Rencana Kegiatan yang Menimbulkan Dampak ….. 2.4.1.Kegiatan pada Tahap Pra Konstruksi 2.4.2.Kegiatan pada Tahap Konstruksi 2.4.3.Kegiatan pada Tahap Operasi 2.4.4.Kegiatan pada Tahap Pasca Operasi 2.5.Sumber-sumber Polutan dan Penanganannya 2.5.1.Penanganan Polutan Limbah Padat 2.5.2.Penanganan Polutan Limbah Cair 2.5.3.Penanganan Polutan Buangan Gas BAB III RONA LINGKUNGAN AWAL 3.1.Komponen Fisik Kimia 3.1.1.Iklim 3.1.2.Kualitas Udara dan Kebisingan 3.1.3.Fisiografi dan Morfologi 3.1.4.Geologi 3.1.5.Hidrologi 3.1.6.Kualitas Air 3.1.7.Tata Ruang dan Tataguna Lahan 3.1.8.Kebijakan Tata Ruang 3.1.9.Tanah 3.1.10.Status Hara dan Sifat Tanah 3.1.11.Kesuburan Tanah 3.1.12.Erosi Tanah 3.1.13.Kestabilan Tanah 3.2.Komponen Biologi 3.2.1.Flora Darat 3.2.2.Flora Air 3.2.3.Fauna Darat 3.2.4.Fauna Air 3.3.Komponen Sosial 3.3.1.Kependudukan 3.3.2.Ekonomi 3.3.2.1.Pendapatan Rumah Tangga UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
v
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3.2.2.Produk Domestik Regional Bruto 3.3.2.3.Pertumbuhan Ekonomi 3.3.3.Kegiatan Kemasyarakatan Keamanan dan Ketertiban 3.3.4.Sikap dan Persepsi Masyarakat 3.3.5.Kesehatan Masyarakat 3.3.5.1.Pola Penyakit 3.3.5.2.Status Gizi 3.3.5.3.Sanitasi Lingkungan 3.3.5.4.Pembuangan Sampah 3.3.5.5.Pembuangan Kotoran 3.3.5.6.Sumber Air Bersih BAB IV DAMPAK LINGKUNGAN YANG AKAN TERJADI 4.1.Dampak pada Tahap Pra Konstruksi 4.1.1.Dampak terhadap komponen Sosial Budaya 4.2.Dampak pada Tahap Konstruksi 4.2.1.Dampak terhadap komponen Geo Fisik Kimia 4.2.2.Dampak terhadap komponen Biologi 4.2.3.Dampak terhadap komponen Sosial, Ekonomi, Kesehatan Masyarakat 4.3.Dampak pada Tahap Operasi 4.3.1.Dampak terhadap komponen Geo Fisik Kimia 4.3.2.Dampak terhadap komponen Biologi 4.3.3.Dampak terhadap komponen Sosial, Budaya, dan Ekonomi 4.3.4.Dampak terhadap komponen Kesehatan Masyarakat 4.4.Dampak padaTahap Pasca Operasi 4.4.1.Dampak terhadap Fisik Kimia dan Biologi 4.4.2.Dampak terhadap Sosial dan Kesehatan
DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN-LAMPIRAN UKL
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
vi
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN DRAFT AKHIR DAN LAPORAN AKHIR BAB I PENDAHULUAN 1.2 Latar Belakang 1.2.Maksud, Tujuan, dan Kegunaan Penyusunan UKL dan UPL 1.3.Identitas Pemrakarsa, Penanggung Jawab, dan Penyusunan UKL-UPL 1.3.1.Identitas Pemrakarsa 1.3.2.Identitas Penyusun Studi UKL-UPL 1.4.Peraturan dan Perundang-undangan yang dipergunakan sebagai Acuan UKL dan UPL BAB II RENCANA KEGIATAN 2.1.Nama Kegiatan 2.2.Lokasi Kegiatan 2.3.Skala Kegiatan 2.4.Garis Besar Komponen Rencana Kegiatan yang Menimbulkan Dampak ….. 2.4.1.Kegiatan pada Tahap Pra Konstruksi 2.4.2.Kegiatan pada Tahap Konstruksi 2.4.3.Kegiatan pada Tahap Operasi 2.4.4.Kegiatan pada Tahap Pasca Operasi 2.5.Sumber-sumber Polutan dan Penanganannya 2.5.1.Penanganan Polutan Limbah Padat 2.5.2.Penanganan Polutan Limbah Cair 2.5.3.Penanganan Polutan Buangan Gas BAB III RONA LINGKUNGAN AWAL 3.1.Komponen Fisik Kimia 3.1.1.Iklim 3.1.2.Kualitas Udara dan Kebisingan 3.1.3.Fisiografi dan Morfologi 3.1.4.Geologi 3.1.5.Hidrologi 3.1.6.Kualitas Air 3.1.7.Tata Ruang dan Tataguna Lahan 3.1.8.Kebijakan Tata Ruang 3.1.9.Tanah 3.1.10.Status Hara dan Sifat Tanah 3.1.11.Kesuburan Tanah 3.1.12.Erosi Tanah 3.1.13.Kestabilan Tanah 3.2.Komponen Biologi 3.2.1.Flora Darat 3.2.2.Flora Air 3.2.3.Fauna Darat 3.2.4.Fauna Air 3.3.Komponen Sosial 3.3.1.Kependudukan 3.3.2.Ekonomi 3.3.2.1.Pendapatan Rumah Tangga UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
vii
LAPORAN PENDAHULUAN
3.3.2.2.Produk Domestik Regional Bruto 3.3.2.3.Pertumbuhan Ekonomi 3.3.3.Kegiatan Kemasyarakatan Keamanan dan Ketertiban 3.3.4.Sikap dan Persepsi Masyarakat 3.3.5.Kesehatan Masyarakat 3.3.5.1.Pola Penyakit 3.3.5.2.Status Gizi 3.3.5.3.Sanitasi Lingkungan 3.3.5.4.Pembuangan Sampah 3.3.5.5.Pembuangan Kotoran 3.3.5.6.Sumber Air Bersih BAB IV DAMPAK LINGKUNGAN YANG AKAN TERJADI 4.1.Dampak pada Tahap Pra Konstruksi 4.1.1.Dampak terhadap komponen Sosial Budaya 4.2.Dampak pada Tahap Konstruksi 4.2.1.Dampak terhadap komponen Geo Fisik Kimia 4.2.2.Dampak terhadap komponen Biologi 4.2.3.Dampak terhadap komponen Sosial, Ekonomi, Kesehatan Masyarakat 4.3.Dampak pada Tahap Operasi 4.3.1.Dampak terhadap komponen Geo Fisik Kimia 4.3.2.Dampak terhadap komponen Biologi 4.3.3.Dampak terhadap komponen Sosial, Budaya, dan Ekonomi 4.3.4.Dampak terhadap komponen Kesehatan Masyarakat 4.4.Dampak padaTahap Pasca Operasi 4.4.1.Dampak terhadap Fisik Kimia dan Biologi 4.4.2.Dampak terhadap Sosial dan Kesehatan BAB V PROGRAM PENGELOLAAN DAN PEMANTAUAN LINGKUNGAN HIDUP BAB VI PERNYATAAN PEMRAKARSA DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN-LAMPIRAN UKL
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
viii
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN PENDUKUNG LAPORAN SURVEY GEOTEKNIK BAB I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2 Maksud dan Tujuan 1.3 Sasaran 1.4 Nama dan Organisasi Penguna Jasa 1.5 Lokasi Survey Geoteknik Mekanika Tanah BAB II. METODE PELAKSANAAN 2.1 Pekerjaan Lapangan 2.1.1 Pemboran Tangan (Hand Auger dan Undisturbed Sampling 2.2 Pekerjaan Laboratorium Mekanika Tanah BAB III. HASIL SURVEY & PENGUJIAN 3.1 Pengujian Lapangan 3.1.1 Pemboran Tangan 3.2 Pengujian Laboratorium BAB IV. ANALISIS GEOTEKNIK 4.1 Stratigrafi Tanah 4.2 Daya Dukung Tanah 4.2.1 Pondasi Dangkal 4.2.2. Daya Dukung Ijin 4.2.3. Pondasi Tiang Mini BAB V. KESIMPULAN & SARAN
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
ix
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN PENDUKUNG LAPORAN ANALISIS LINGKUNGAN BAB I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.2 Maksud dan Tujuan 1.3 Sasaran 1.4 Nama dan Organisasi Penguna Jasa 1.5 Lokasi Survey Daya Dukung Lingkungan BAB II. METODE PELAKSANAAN 2.1 Pekerjaan Lapangan 2.2 Pekerjaan Laboratorium 2.2.1 Uji Kualitas Air 2.2.2 Uji Kualitas Tanah 2.2.3 Uji Kualitas Udara BAB III. HASIL SURVEY & PENGUJIAN 3.1 Pengujian Lapangan 3.2 Pengujian Laboratorium 3.2.1 Hasil Uji Kualitas Air 3.2.2 Hasil Uji Kualitas Tanah 3.2.3 Hasil Uji Kualitas Udara BAB IV. ANALISIS DAYA DUKUNG LINGKUNGAN 4.1 Stratigrafi Tanah 4.2 Daya Dukung Tanah BAB V. KESIMPULAN & SARAN
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
x
LAPORAN PENDAHULUAN
OUTLINE LAPORAN PENDUKUNG LAPORAN ANALISIS SOSIAL EKONOMI BAB I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang 1.1.1 Maksud dan Tujuan 1.1.2 Sasaran 1.2 Waktu pelaksanaan 1.3 Nama Organisasi Pengguna Jasa 1.4 Lokasi Pekerjaan 1.5 Lingkup Kegiatan BAB II. APRESIASI WILAYAH KAJIAN 2.1 Wilayah Administratif 2.2 Kondisi Fisik Kota 2.2.1 Geologi 2.2.2 Kondisi Topografi 2.2.3 Kondisi Hidrologi 2.2.4 Iklim dann Curah Hujan 2.3 Tata Guna Lahan 2.4 Kondisi Prasarana dan Sarana Jalan BAB III. SOSIAL KEMASYARAKATAN 3.1 Kependudukan 3.1.1 Penduduk Tetap 3.1.2 Penduduk Pendatang 3.2 Sosial 3.2.1 Pendidikan 3.2.2 Kesehatan 3.3 Pertanian 3.3.1 Konsep dan Definisi 3.4 Pertanian Tanaman Pangan 3.5 Peternakan 3.6 Perikanan 3.6.1 Pendekatan Umum 3.6.2 Kriteria Teknis 3.6.3 Penyusunan Alternatif Solusi BAB IV. KESIMPULAN & SARAN
UKL/UPL PENGAMAN PANTAI TALAKE UNTUK CHRISTIAN CENTRE, KOTA AMBON
xi
View more...
Comments