Formulir Dan Aktivitas Antibakteri Sediaan Gel Clindamicyn Sebagai Anti Jerawat

June 5, 2024 | Author: Anonymous | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

Download Formulir Dan Aktivitas Antibakteri Sediaan Gel Clindamicyn Sebagai Anti Jerawat...

Description

JURNAL PBL MANUFAKTUR SEDIAAN FARMASI

FORMULASI DAN AKTIVITAS ANTIBAKTERI SEDIAAN GEL CLINDAMYCIN SEBAGAI ANTIJERAWAT Sofika Fina Agustin

(19020200022)

Faizatul Widad

(19020200025)

Nofiyanah

(19020200040)

Azizah

(19020200063)

M Dimas Septiawan

(19020200119)

Delfi Zulfaniyah

(19020200011)

Huuriyatud Dzakiyatul Afofah

(19020200052)

Dosen Pembimbing: apt. Dewi Rahmawati, S.Farm., M. Farm

PROGRAM STUDI S1 FARMASI FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERISTAS ANWAR MEDIKA SIDOARJO 2023

i

(NIDN. 0512108101)

LEMBAR PENGESAHAN Jurnal PBL Manufaktur Sediaan Farmasi dengan judul “Formulasi Dan Aktivitas Antibakteri Sediaan Gel Clindamycin Sebagai Antijerawat” yang disusun oleh :

Nama

Kelompok

: 1. Sofika Fina Agustin

(19020200022)

2. Faizatul Widad

(19020200025)

3. Nofiyanah

(19020200040)

4. Azizah

(19020200063)

5. M Dimas Septiawan

(19020200119)

6. Delfi Zulfaniyah

(19020200011)

7. Huuriyatud Dzakiyatul Afofah

(19020200052)

: 4 (Empat)

Sidoarjo, 06 Mei 2023

Dosen Penanggung Jawab

Ketua Kelompok

apt. Dewi Rahmawati., S. Farm., M. Farm

Sofika Fina Agustin

NIDN. 0513108101

NIM. 19020200022

ii

KATA PENGANTAR Puji syukur penulis ucapkan atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia yang dilimpahkan-Nya kepada kami, sehingga dapat menyelesaikan Jurnal ini. Adapun yang menjadi judul Praktikum kali ini adalah “Formulasi Dan Aktivitas Antibakteri Sediaan Gel Clindamycin Sebagai Antijerawat.” Tujuan kami menulis Jurnal ini yang utama untuk memenuhi tugas kelompok dari dosen kami dalam mata kuliah PBL Manufaktur Sediaan Farmasi. Mudahmudahan dengan adanya pembuatan Jurnal ini dapat memberikan manfaat berupa ilmu pengetahuan yang baik bagi kami para penulis maupun bagi para pembaca.

Sidoarjo, 06 Mei 2023

Penulis

iii

DAFTAR ISI KATA PENGANTAR .............................................................................................. iii BAB I ........................................................................................................................... 1 PENDAHULUAN ....................................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang ....................................................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah .................................................................................................. 2 1.3 Tujuan .................................................................................................................... 2 BAB II ......................................................................................................................... 3 STUDI PRAFORMULASI ........................................................................................ 3 2.1 Tinjauan Bahan Aktif ............................................................................................. 3 2.2 Tinjauan Bentuk Sediaan ....................................................................................... 4 2.2.1 Gel……… ..................................................................................................... 4 2.2.2 Keuntungan Gel ............................................................................................ 4 2.3 Tinjauan Bahan Tambahan .................................................................................... 4 2.3.1 CMC-NA (Carboxymethyl cellulose sodium) ............................................ 4 2.3.2 TEA (Triethanolamin…………...………………………………………….5 2.3.3 Sorbitol…. ..................................................................................................... 5 2.3.4 Natrium Benzoat ........................................................................................... 6 2.3.5 Aquadest…..........………....………………………………………………..6 2.3.6 Carbomer…….......….......………………………………………………….7 BAB III ....................................................................................................................... 8 FORMULASI SEDIAAN ....................................................................................... 8 3.1 Rancangan Formulasi ......................................................................................... 8 3.2 Spesifikasi Sediaan ............................................................................................ 8 3.3 Keunggulan Produk ............................................................................................ 9 3.4 Rancangan Label .................................................................................................... 9 3.5 Rancangan Brosur/leaflet ....................................................................................... 9 3.6 Rancangan kemasan ............................................................................................. 10 BAB IV ...................................................................................................................... 11 PEMBUATAN PRODUK........................................................................................ 11 4.1 Bahan dan Alat ..................................................................................................... 11 4.2 Spesifikasi Ruangan Skala Produksi .................................................................... 11 4.3 Prosedur pembuatan ............................................................................................. 11 4.3.1 Skala Laboratorium .................................................................................... 12 4.3.2 Skala Pilot .................................................................................................. 12 4.3.3 Skala Produksi............................................................................................ 12 iv

BAB V........................................................................................................................ 13 PERSYARATAN MUTU SEDIAAN ..................................................................... 13 5.1 Penjaminan Mutu Sediaan ................................................................................... 13 5.1.1 Alat………… ............................................................................................. 13 5.1.2 Personil....................................................................................................... 13 5.1.3 Proses ......................................................................................................... 13 5.1.4 Metode Analisa .......................................................................................... 14 5.2 Uji Stabilitas Sediaan ........................................................................................... 15 5.2.1 Stabilitas fisik ............................................................................................. 15 5.2.2 Stabilitas kimia ........................................................................................... 16 5.2.3 Stabilitas mikrobiologi ............................................................................... 16 BAB VI ...................................................................................................................... 18 REGISTRASI PRODUK ......................................................................................... 18 6.1 Proses Registrasi Obat.......................................................................................... 18 6.2 Tata Cara Registrasi Obat Jadi ............................................................................. 18 6.2.1 Tahap Pra-Registrasi ................................................................................... 18 6.2.2 Tahap Registrasi .......................................................................................... 19 6.3 Nomer Registrasi Obat ......................................................................................... 20 DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 21

v

DAFTAR TABEL Tabel 3.1 Formulasi sediaan gel Clindamycin ............................................................ 8 Tabel 3.2 Tabel spesifikasi sediaan gel ....................................................................... 8

vi

DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Struktur Kimia Clindamysin ............................................................................... 3

vii

BAB I PENDAHULUAN 1.1

Latar Belakang Jerawat merupakan salah satu dari sekian banyak masalah kulit yang terjadi pada

setiap orang baik itu laki-laki maupun perempuan. Acne vulgaris atau yang biasa disebut dengan jerawat adalah penyakit kulit yang biasanya menyerang area wajah, dan menyebabkan peradangan, pembengkakan, bernanah, dan mengakibatkatkan rasa sakit. Timbulnya jerawat dapat disebabkan kerena berbagai faktor, diantaranya faktor genetic, Psikis, Stres, makanan, bahan kimia, dan juga infeksi bakteri. Bakteri pemicu terjadinya jerawat adalah bakteri Propionibacterium acnes, Staphylococcus epidermidis, dan Staphylococcus aureus (Wasitaatmadja, 2007). Pada proses terjadinya jerawat, sel-sel folikel rambut dan sebum akan menggumpal dan menyumbat saluran folikel rambut pada lapisan epidermis kulit sehingga membentuk komedo yang menonjol di permukaan kulit. Ketika terinfeksi bakteri, terutama bakteri Propionibacterium acnes , maka komedo ini akan berkembang menjadi inflamasi atau radang. Propionibacterium acnes adalah flora normal kulit terutama di wajah yang tergolong dalam kelompok bakteri Corynebacteria. Bakteri Propionibacterium acne pertumbuhannya relatif lambat, (pada umumnya) bakteri gram positif acrotoleran anaerob yang dihubungkan dengan kondisi kulit yang berjerawat. Propionibacterium acne menyerupai Corynebacterium secara morfologi dan susunannya, tetapi tidak toksigenik. Bakteri ini berperan pada patogenesis jerawat yang dapat menyebabkan inflamasi (Brannan, 2007). Antibiotik merupakan obat-obatan yang biasa digunakan untuk menghambat pertumbuhan bakteri, baik bakteri gram negatif maupun gram positif seperti Propionibacterium acnes. Salah satu antibiotik yang biasa digunakan untuk pengobat jerawat adalah clindamycin. Clindamycin dapat digunakam untuk obat jerawat karena dapat menghambat dan membunuh bakteri Propionibacterium acne yang dapat menyebabkan

jerawat

(Rowe,

2006).

Clindamysin

menunjukkan

aktivitas

bakteriostatik dengan menghambat aktivitas ribosom 50-an, sehingga menghambat sintesis protein bakteri Klindamisin ditemukan efektif untuk pengobatan berbagai infeksi kulit dan jaringan lunak 1

Formulasi sediaan farmasi dalam bentuk gel anti jerawat dipilih karena tidak mengandung minyak dan memiliki formulasi hydrogel sehingga tidak membuat kulit menjadi terlalu kering dan tidak akan memperburuk jerawat. Beberapa keuntungan sediaan gel yaitu penyebaranya baik pada kulit, kemudahan pencucian,

tidak

menyebabkan lengket dikulit dan pelepasan obatnya baik (Voigt, 1984). Sediaan gel merupakan sediaan yang banyak memiliki kelebihan bila dibandingkan dengan sediaan topical lainnya. Gel terasa ringan bila diaplikasikan pada kulit sehingga meningkatkan kenyamanan penggunaan. Gel memiliki sifat yang lunak, lembut, mudah dioleskan dan tidak meninggalkan lapisan berminyak pada permukaan kulit (Jones, 2010). Dalam penelitian ini dibuat formulasi sediaan gel dengan bahan aktif clindamycin 1 %, TEA, Sorbitol, Natrium Benzoat, CMC Na, dan aquades Pada penelitian ini akan dilakukan pengujian bakteri Propionibacterium acnes dalam sediaan gel Clindamycin yang akan dibuat dengan metoda sumuran, dimana metoda ini dengan cara membuat lubang pada agar padat yang telah diinokulasi dengan bakteri.

1.2

Rumusan Masalah

1.

Bagaimana formulasi sediaan gel Clindamycin sebagai antijerawat?

2.

Apakah ada aktivitas antibakteri pada sediaan gel Clindamycin sebagai antijerawat?

1.3

Tujuan

1.

Untuk mengetahui formulasi sediaan gel Clindamycin sebagai antijerawat.

2.

Untuk mengetahui apakah aktivitas antibakteri pada sediaan gel Clindamycin sebagai antijerawat.

2

BAB II STUDI PRAFORMULASI 2.1

Tinjauan Bahan Aktif Clindamysin merupakan antibiotik turunan linkomisin dengan substitusi 7 (S)-

chloro- pada gugus 7 (R)-hydroxil. Bubuk Clindamysin berwarna putih atau hampir putih, tanpa bau, sedikit higroskopis. Senyawa ini praktis larut dalam kloroform, eter, dan benzena, mudah larut dalam air, sedikit larut dalam aseton, sangat sedikit larut dalam alkohol, dan praktis tidak larut dalam diklorometana. Konsentrasi 1% larutan dalam air memiliki pH 3,5 - 4,5.

Gambar 2.1 Struktur Kimia Clindamysin Clindamysin memiliki cakupan atau spektrum yang luas, umumnya aktif terhadap bakteri anaerob. Sediaan topikal klindamisin yang tersedia di pasaran adalah klindamisin fosfat. Klindamisin fosfat efektif pada pH 5,5 - 7,0, sehingga sesuai dengan pH kulit. Dalam sediaan obat jerawat topikal, klindamisin dimaksudkan bekerja dengan 2 (dua) mekanisme, yaitu sebagai sifat anti inflamaasi dengan mengurangi efek radang akibat jerawat dan sebagai antibiotik bekerja menghambat sintesis protein melalui pengikatan ribosom subunit 50S pada bakteri P.acnes. Sebagai antibiotik, klindamisin harus dapat menembus stratum korneum dan mencapai terget site yaitu unit pilosebasea. Stratum korneum adalah penghalang penetrasi utama untuk hampir semua zat kecuali jika zat tersebut bersifat sangat lipofil. Nilai lipofilitas zat ditentukan dari nilai koefisien partisinya (log p). Nilai log p optimal untuk penetrasi zat menembus stratum korneum adalah 2-3 dan nilai log p klindamisin adalah 2,16.

3

2.2

Tinjauan Bentuk Sediaan

2.2.1 Gel Gel didefinisikan sebagai suatu sistem setangah padat yang terdiri dari suatu dispersi yang tersusun baik dari partikel anorganik yang kecil atau molekul organik yang besar dan saling diresapi cairan. Secara luas sediaan gel banyak digunakan pada produk obat-obatan, kosmetik, makanan, juga pada beberapa proses industri. Gel biasanya jernih, lembut, mudah dioleskan, lembut dengan konsistensi setengah padat yang merata, serta tidak meninggalkan lapisan berminyak pada permukaan kulit. 2.2.2 Keuntungan Gel Selain itu, gel memiliki banyak keuntungan lain, yaitu : a. Memiliki kemampuan penyebaran baik pada kulit b. Memiliki pelepasan obat yang baik c. Memberikan efek dingin d. Tidak ada penghambatan fungsi rambut secara fisiologis e. Mudah dicuci dengan air Gel tebentuk dari gabungan baberapa komponen, diantaranya bahan aktif, pengawet, chelating agent, dan beberapa bahan tambahan lain. Komponen yang paling penting yaitu komponen pembentuk massa gel atau biasa disebut gelling agent. Sejumlah polimer digunakan dalam pembentukan struktur berbentuk jaringan yang merupakan bagian penting dari sistem gel.

2.3

Tinjauan Bahan Tambahan

2.3.1 CMC-NA (Carboxymethyl cellulose sodium) (Handbook Of Pharmaceutical Exipent edisi 6th halaman 127) Pemerian

: Serbuk atau granul, putih sampai krem, higroskopis.

Kelarutan

: Mudah terdispersi dalam air membentuk larutan koloida, tidak larut Dalam etanol, eter, dan pelarut organik lain.

Stabilitas

: Larutan stabil pada pH 2-10, pengendapan terjadi padapH dibawah Viskositas larutan berkurang dengan cepat jika pH diatas 10.

Menunjukan viskositas dan stabilitas maksimum

pada pH 7-9. Bisa disterilisasi dalam kondisi kering padasuhu 160 selama 1 jam, tapi terjadi pengurangan viskositas. Penyimpanan

: Dalam wadah tertutup rapat.

4

OTT

: Inkompatibel dengan larutan asam kuat dan dengan larutan garam besi dan beberapa logam seperti aluminium, merkuri

dan zink juga dengan gom xanthan; pengendapan

terjadi pada pH dibawah 2 dan pada saat pencampuran dengan etanol 95%.; Membentuk kompleks dengan gelatin dan pektin. Kegunaan

: Suspending agent, bahan penolong tablet, peningkat viskositas

Konsentrasi

: 3-6%

2.3.2

TEA (Triethanolamin)

(Handbook Of Pharmaceutical Exipent edisi 6th halaman 754) Pemerian

: berwarna sampai kuning pucat, cairan kental

Kelarutan

: bercampur dengan aseton, dalam benzene 1:24, larut dalam kloroform, bercampur denganetanol

Konsentrasi

: 2-4%

Kegunaan

: zat pengemulsi

OOT

: Akan bereksi dengan asam mineral menjadi bentuk garam Kristal dan ester dengan adanya asamlemak tinggi.

Stabilitas

: TEA dapat berubah menjadi warna coklat dengan paparan udara dan cahaya

2.3.3 Sorbitol (Handbook Of Pharmaceutical Exipent edisi 6th halaman 679) Pemerian

: Butiran atau kepingan; putih; rasa manis; higroskopik

Kelarutan

: sangat mudah larut dalam air, sukar larut dalam etanol (95%) P, dalam metanol P dan dalam asam asetat P.

Penyimpanan

: Dalam wadah tertutup rapat

Kegunaan

: zat tambahan

Stabilitas

: Sorbitol adalah kimia relatif inert dan kompatibel dengan sebagian besar eksipien . Hal inistabil di udara karena tidak adanya katalis dan dingin, encer asam dan basa . Sorbitol tidak terurai pada suhu yang tinggi atau dengan adanya amina . Hal ini nonflammable, noncorrosive, dan nonvolatile. Meskipun sorbitol tahan terhadap fermentasi oleh banyak mikroorganisme, pengawet harus ditambahkan ke solusi sorbitol. Solusi dapat disimpan dalam kaca plastik, aluminium , dan stainless kontainer baja . Solusi untuk injeksi dapat disterilkan dengan autoklaf . Bahan massal bersifat 5

higroskopis dan harus disimpan dalam wadah kedap udara di tempat yang sejuk dan kering. Incom

: Sorbitol akan membentuk kelat yang larut dalam air dengan banyak divalen dan ion logamtrivalen dalam kondisi asam kuat dan basa.Penambahan polietilen glikol cair menjadi sorbitolsolusi , dengan agitasi kuat , menghasilkan lilin , larut dalam air gel dengan titik 35-408 oC mencair . Solusi Sorbitol juga bereaksi dengan zat besioksida menjadi berubah warna .Sorbitol meningkatkan tingkat degradasi penisilin di netral dan larutan air.

RM/BM

: C6H14O6/182.17

Range

: 3-15%

2.3.4 Natrium Benzoat (Handbook Of Pharmaceutical Exipent edisi 6 th halaman 627) Pemerian

: granul putih, atau Kristal, bersifat higroskopis dalam bentuk serbuknya, tidak berbau atau memiliki rasa yang tidak manis.

Kelarutan

: mudah larut dalam air, agak sukar larut dalam etanol dan lebih mudah larutan etanol 90%

Kegunaan

: pengaawet

Konsentrasi

: 0,1-0,5%

Inkompabilitas

: inkom dengan komponen guarter, gelatin, garam feri, garam kalsium dan garam dari heavy metalis termasuk silver,leab dan menty. Aktivitas preservative mungkin jarang jika berinteraksi dengan kaolin ataupun surfaktan non ionic.

Stabilitas

: larutan yang mengandung air dapat disterilkan dengan autoclaving atau penyaringan

2.3.5 Aquadest (Farmakope Indonesia edisi III, halaman 96) Nama Resmi

: Aqua Destillata

Nama Lain

:Air Suling

RM / BM

: H2O18,02

Kelarutan

: Larut dalam etahol gliser

Pemerian

: Cairan jernih; tidak berwarna; tidak berbau; tidak mempunyai rasa

Penyimpanan

: Dalam wadah tertutup rapat

Kegunaan

: Sebagai pelarut 6

2.3.6 Carbomer (Handbook Of Pharmaceutical Exipent edisi 6th halaman 112) Pemerian

: Berwarna putih, halus, asam, bubuk higroskopis dengan sedikit bau yang khas.

Kelarutan

: Mengembang dalam air, gliserin setelah dinetralisir dalam etanol (95%). Karbomer tidak larut, tapi hanya mengembang sampai batas yang luar biasa. Karena merupakan tiga dimensi mikro gel silang.

Stabilitas

: Paparan suhu yang berlebihan dapat menyebabkan perubahan warna dan stabilitas kurang. Dekomposis terjadi dengan pemanasan selama 30 menit pada suhu 260°C. Mikroorganisme dapat tumbuh dengan baik pada disperse berair yang belum diawetkan, maka ditambahkan pengawet anti-mikroba seperti klorokresol, methylparaben dan propylparaben. Harus disimpan dalam

wadah

kedap

udara

dan

dilindungi

dari

kelembapan.Penggunaan kaca, plastik atau wadah resin berlapis dianjurkan untuk formulasi yang mengandung karbomer. Kegunaan

: Karbomer digunakan untuk bahan bioodesif, agen pengemulsi, stabilizer emulsi, reolusi pengubah, agen penstabil, agen penangguh serta tablet pengikat.

Inkompabilitas

: Berubah warna oleh resorsinol dan tidak sesual dengan tenol. polimer kationik, asam kuat dan elektrolit tingkat tinggi. Besi dan logam transisi katalis dapat menurunkan disperse dengan karbomer. Dapat dicegah dengan mengukur pH disperse atau parameter kelarutan dengan menggunakan alcohol dan polio yang tepat.

7

BAB III FORMULASI SEDIAAN 3.1

Rancangan Formulasi Dalam pembuatan sediaan gel klindamicin terdiri dari susunan formulasi

sebagai berikut: Tabel 3.1 Formulasi sediaan gel Clindamycin Bahan

Fungsi

Rentang

Kadar

Pustaka

1%

1%

Sweetman, 2009

3-6%

3%

HPE ed 6th hal 127

Clindamycin

Bahan aktif

CMC NA

Gel Forming Agent

Carbomer

Gelling agent

0,5-2%

1%

HPE ed 5th hal 111

TEA

Penstabil PH

2-4%

2%

HPE ed 6th hal 754

Sorbitol

Humektan

3-15%

3%

HPE ed 6th hal 679

Na Benzoat

Pegawet

0,1-0,5%

0,1%

HPE ed 6th hal 627

Aquadest

Pelarut

-

Ad 20g

3.2

FI III Hal 96

Spesifikasi Sediaan Menurut SNI No. 06-2588 syarat mutu sediaan gel sebagai berikut: Tabel 3.2 Tabel spesifikasi sediaan gel Kriteria

Syarat

Bentuk

Gel

Kadar bahan aktif

1%

Ph sediaan

4,2 – 5,6

Homogenitas

Homogen

konsistensi

Kental, Lunak

Daya sebar

5-7

Daya lekat

337,6

Viskositas

2000-4000 cps

Organopletis 

Warna



Putih



Bau



Bau khas

8

3.3

Keunggulan Produk Manfaat Clindamycin yang tergolong antibiotik juga dapat menghentikan

pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Sekaligus mengurangi peradangan pada kulit yang berjerawat. Dan keunggulan yang lain yaitu: a.

Stabil dalam penggunaan dan penyimpanan

b.

Mudah diaplikasikan

c.

Mudah terdistribusi merata dan sebagai efek proteksi terhadap iritasi mekanik, panas, dan kimia

d.

Clindamycin dapat membantu mengurangi kemerahan dan pembengkakan pada jerawat.

3.4

Rancangan Label

3.5

Rancangan Brosur/leaflet

9

3.6

Rancangan kemasan

10

BAB IV PEMBUATAN PRODUK 4.1

Bahan dan Alat Bahan yang digunakan untuk penelitian ini adalah clindamicyn, Cmc-Na,

sorbitol, TEA, Na-benzoat, dan aquades. Alat yang digunakan untuk penelitian ini mortir dan stamfer, gelas ukur, pipet tetes, timbangan digital, kaca arloji, sudip, batang pengaduk, PH universal, PH meter, viscometer.

4.2

Spesifikasi Ruangan Skala Produksi Kelas kebersihan ruang/area untuk pembuatan obat didasarkan pada jumlah

maksimum partikulat udara dan jumlah maksimum mikroba udara yang diperbolehkan untuk tiap kelas kebersihan. Kelas kebersihan tersebut hendaklah disesuaikan dengan tingkat risiko terhadap produk yang dibuat. Kelas A, B, C dan D adalah kelas kebersihan ruang untuk pengolahan produk steril. Persyaratan pembuatan produk steril dirangkum pada Aneks 1 Pembuatan Produk Steril. Kelas E adalah kelas kebersihan ruang untuk pengolahan produk non steril, dimana persyaratan jumlah maksimum partikulat udarapada kondisi nonoperasional adalah 3.520.000 partikel/m3 untuk partikel ukuran ≥ 0,5 µm dan 29.000 untuk partikel ukuran ≥ 5 µm. Kelas ruangan selain partikel juga ada spesifikasi lain yaitu batas mikroba, suhu dan pertukaran jumlah udara.

4.3

Prosedur pembuatan 1. Menyiapkan alat dan bahan, kemudian menyetarakan timbangan dan wadah gel. 2. Cmc-na dikembangkan dengan aquadest panas kemudian di aduk hingga terbentuk masa gel, kemudian + clindamycin aduk ad homogen 3. Carbomer dikembangkan dengan cara menabur diatas aquades panas, diaduk hingga terbentuk masa gel kemudian + TEA aduk ad homogen 4. Masukkan Sorbitol + Natrium Benzoat kedalam beakerglass + sisa aquades aduk ad homogen 11

5. (2) + (3) + (4) aduk ad masa gel 6. Masukkan kedalam wadah tube gel

4.3.1 Skala Laboratorium 1. Clindamycin

: 1/100 x 20 = 0,2 g

2. Cmc-Na

: 3/100 x 20 = 0,6 g

3. Carbomer

: 1/100 x 20 = 0,2 g

4. TEA

: 2/100 x 20 = 0,4 g

5. Sorbitol

: 3/100 x 20 = 0,6 g

6. Natrium Benzoat

: 0,1/100 x 20 = 0,02 g

7. Aquadest

: 20 – (0,2+0,6+0,4+0,6+0,02+0,2) = 18ml

4.3.2 Skala Pilot 1. Clindamycin

: 0,2 g x 10 = 2 g

2. Cmc-Na

: 0,6 g x 10 = 6 g

3. Carbomer

: 0,2 g x 10 = 2 g

4. TEA

: 0,4 g x 10 = 4 g

5. Sorbitol

: 0,6 g x 10 = 6 g

6. Natrium Benzoat

: 0,02 g x 10 = 0,2 g

7. Aquadest

: 18 ml x 10 = 180 ml

4.3.3 Skala Produksi 1. Clindamycin

: 2 g x 20 = 40 g

2. Cmc-Na

: 6 g x 20 = 180 g

3. Carbomer

: 2 g x 20 = 40 g

4. TEA

: 4 g x 20 = 80 g

5. Sorbitol

: 6 g x 20 = 180 g

6. Natrium Benzoat

: 0,2 g x 20 = 4 g

7. Aquadest

: 180 ml x 20 = 3.600 ml

12

BAB V PERSYARATAN MUTU SEDIAAN 5.1

Penjaminan Mutu Sediaan

5.1.1 Alat Proses yang bertujuan untuk memastikan bahwa alat yang dihasilkan memenuhi standar mutu dan keamanan yang ditetapkan. Hal ini melibatkan pengawasan dan pengendalian dalam setiap tahapan proses produksi, mulai dari bahan baku, proses produksi, hingga pengemasan dan distribusi produk. Dalam memastikan penjaminan mutu sediaan alat yang efektif, perlu dilakukan secara terus-menerus dan berkelanjutan. Proses ini juga harus melibatkan semua pihak yang terlibat dalam produksi dan distribusi produk, termasuk produsen, pemasok bahan baku, tenaga kerja, regulator, dan konsumen. 5.1.2 Personil Penjaminan mutu personil yaitu memastikan bahwa personil yang terlibat dalam produksi dan distribusi sediaan memiliki kualifikasi dan pelatihan yang memadai untuk melakukan tugas mereka dengan baik. penjaminan mutu personil melibatkan proses perekrutan, pelatihan, dan pengawasan personil yang terlibat dalam produksi dan distribusi sediaan. Perusahaan farmasi harus memastikan bahwa personil memiliki kualifikasi dan pengalaman yang memadai untuk tugas yang akan dilakukan, dan pemberian pelatihan dan pengawasan untuk memastikan bahwa personil memenuhi standar yang ditetapkan. 5.1.3 Proses Upaya untuk memastikan bahwa proses produksi sediaan farmasi dilakukan secara konsisten dan memenuhi standar yang ditetapkan. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa sediaan yang dihasilkan aman dan efektif untuk digunakan oleh pasien. Proses penjaminan mutu sediaan terdiri dari beberapa langkah, yaitu: a. Identifikasi bahaya dan analisis risiko Proses produksi sediaan farmasi diidentifikasi dan dianalisis untuk menentukan risiko-risiko yang mungkin terjadi dan cara untuk mengurangi atau menghilangkan risiko tersebut.

13

b. Penetapan spesifikasi dan standar Standar kualitas yang diharapkan untuk setiap tahap proses produksi ditentukan dan ditetapkan. Hal ini mencakup bahan baku, proses produksi, dan produk jadi. c. Validasi proses Proses produksi diuji dan divalidasi untuk memastikan bahwa proses tersebut dapat diulang dengan hasil yang konsisten. d. Pemantauan proses produksi Proses produksi terus dipantau dan diawasi untuk memastikan bahwa produk yang dihasilkan memenuhi standar kualitas yang ditetapkan. e. Verifikasi Proses produksi dan produk diuji secara berkala untuk memastikan bahwa standar kualitas terus terpenuhi. f. Re-validasi Proses produksi dievaluasi secara berkala untuk memastikan bahwa proses tersebut tetap sesuai dengan standar kualitas yang ditetapkan. 5.1.4 Metode Analisa Yaitu suatu tahapan dari proses validasi dan verifikasi metode analisis yang digunakan untuk menguji kualitas sediaan farmasi. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa metode analisis yang digunakan dapat memberikan hasil yang akurat dan konsisten, dan memenuhi standar kualitas yang ditetapkan. Proses penjaminan mutu sediaan metode analisa meliputi beberapa tahap, yaitu: a. Validasi metode analisis Proses validasi melibatkan pengujian metode analisis untuk memastikan bahwa metode tersebut memberikan hasil yang akurat dan konsisten. Validasi melibatkan pengujian kembali sampel yang telah diuji sebelumnya dan membandingkan hasilnya dengan hasil sebelumnya. b. Verifikasi metode analisis Verifikasi melibatkan pengujian rutin terhadap metode analisis untuk memastikan bahwa metode tersebut masih memberikan hasil yang akurat dan konsisten. Verifikasi dilakukan pada saat proses produksi berlangsung.

14

c. Pengujian sampel acak Sampel acak diambil dari produk yang diproduksi dan diuji dengan menggunakan metode analisis yang telah divalidasi dan diverifikasi. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa produk yang diproduksi memenuhi standar kualitas yang ditetapkan. d. Dokumentasi Seluruh tahap proses validasi dan verifikasi metode analisis harus didokumentasikan secara rinci untuk memudahkan pengawasan dan pengendalian kualitas produk yang dihasilkan. Penjaminan mutu sediaan metode analisis sangat penting untuk memastikan bahwa sediaan farmasi yang diproduksi aman dan efektif untuk digunakan oleh pasien. Metode analisis yang akurat dan konsisten dapat membantu memastikan bahwa produk farmasi memenuhi standar kualitas yang ditetapkan dan memberikan hasil yang dapat diandalkan bagi pasien 5.2

Uji Stabilitas Sediaan

5.2.1 Stabilitas fisik Stabilitas fisik adalah mengevaluasi perubahan sifat fisika dari suatu produk yang tergantung waktu atau periode penyimpanan. Perubahan fisika meliputi perubahan warna, rasa, bau, dan tekstur. a.

Uji organoleptis Pengamatan dilakukan dengan secara langsung yaitu pengamatan warna, bau, bentuk pada gel yang dibuat

b.

Uji homogenitas Pengamatan dilakukan dengan cara mengoleskan sampel sediaan gel pada objek glass, sediaan harus menunjukkan susunan yang homogen dan tidak terlihat adanya butiran kasar

c. Daya sebar Pengukuran daya sebar yaitu dengan cara menimbang sediaan gel sebanyak 0,5 gram, kemudian di letakan di atas kaca bulat berdiameter 15 cm, kaca lainnya di letakan dia atasnya dan di biarkan selama 1 menit, diameter gel diukur. Selanjutnya, ditambahkan 150 gram beban tambahan dan diamkan selama 1 menit lalu di ukur diameter yang konstan. 15

d. Daya lekat Gel sebanyak 0,5 gram dioleskan di atas kaca objek. Kaca objek lainnya diletakkan di atas gel tersebut. Beri beban 50 gram di atas kaca objek selama 1 menit. Selanjutnya kaca objek dilepaskan kemudian catat waktu yang diperlukan kaca objek pada saat terlepas. Adapun syarat waktu daya lekat sediaan semipadat sebaiknya lebih dari 1 detik 5.2.2 Stabilitas kimia Kemampuan suatu produk untuk bertahan dalam batas yang ditetapkan selama periode penyimpanan.Stabilitas kimia sediaan gel dilakukan untuk mempertahankan keutuhan kimiawi dan potensi yang tertera pada etiket dalam batas waktu yang ditentukan. a. Ph Pengukuran Ph dilakukan menggunakan pH stik universal, dengan cara menyiapkan 1 gram sedian gel yang kemudian dilarutkan dalam 100 ml aquadest. Stik pH kemudian di celupkan ke dalam sediaan gel hingga berubah warna. Selanjutnya warna yang timbul disesuaikan dengan warna pH indikator atau standar pH universal. b. Viskositas Rumus bobot jenis 𝑐−𝐴

Bj = 𝐵−𝐴 Cara kerja: 1. Timbang alat piknometer kosong terlebih dahulu di neraca analitik (Hasil = A) 2. Isi piknometer dengan air hingga penuh, tutup lalu keringkan bagian luar piknometer dengan tissue, timbang di neraca analitik (Hasil = B) 3. Buang air dalam piknometer dan keringkan. Isi dengan sample sampai penuh kemudian timbang (Hasil = C) 5.2.3 Stabilitas mikrobiologi Adalah suatu keadaan dimana sediaan bebas dari mikroorganisme hingga batas waktu tertentu. Stabilitas mikroba pada sediaan gel untuk menjaga atau 16

mempertahankan jumlah dan menekan pertumbuhan mikroorganisme yang terdapat dalam sediaan gel dalam jangka waktu tertentu. a. Uji Aktivitas Anti Bakteri dengan Metode Sumuran 1.

Teteskan suspensi bakteri sebanyak 0,1 ml ke dalam tabung reaksi yang berisi 10 ml media nutrien agar lalu homogen kan

2.

tuangkan diatas cawan petri yang berisi 10 ml media nutrien agar yang telah memadat lalu ratakan.

3.

Cawan petri tersebut digoyangkan beberapa kali secara horizontal agar suspensi bakteri ini merata pada seluruh permukaan agar. Kemudian biarkan memadat selama + 15 menit

4.

setelah memadat buat lubang sumuran pada media agar dengan menggunakan pipet tetes kemudian beri tanda untuk masing-masing lubang sumuran (Kontrol positif, kontrol negatif dan formula sediaan gel

5.

Timbang sebanyak 50 mg sediaan gel, (kontrol positif, negatif dan formula gel) lalu letakkan kedalam masing-masing lubang sumuran yang telah diberi tanda.

6.

Semua cawan petri diinkubasi selama 24-48 jam pada suhu 30-37ºC. Kemudian diukur diameter zona bening (clear zone) dengan menggunakan jangka sorong atau penggaris millimeter.

17

BAB VI REGISTRASI PRODUK Registrasi obat adalah Prosedur pendaftaran dan evaluasi obat untuk mendapat izin edardengan tujuan memberikan perlindungan yang optimal kepada masyarakat dari peredaran obat yang tidak memenuhi persyaratan efikasi, keamanan, mutu dan kemanfaatannya (PerKa BPOM NO. 24 Tahun 2017).

6.1

Proses Registrasi Obat

Diajukan oleh PENDAFTAR kepada Kepala Badan POM PENDAFTAR : a. Industri Farmasi yang telah memiliki sertifikat CPOB, b. Registrasi Obat Impor hanya dapat dilakukan oleh : 1.

Pendaftar yang mendapatkan persetujuan tertulis (harus mencantumkan masa berlaku kerja sama) dari industri farmasi di luar negeri, atau

2.

merupakan afiliasi dari perusahaan induk.

PERSYARATAN : Syarat obat yg dapat memiliki izin edar : a. khasiat yang meyakinkan dan keamanan yang memadai dibuktikan melalui uji nonklinik dan uji klinik atau bukti-bukti lain sesuai dengan status perkembangan ilmu pengetahuan; b. mutu yang memenuhi syarat sesuai dengan standar yang ditetapkan, termasuk proses produksi sesuai dengan CPOB dan dilengkapi dengan bukti yang sahih; dan c. Informasi Produk dan Label berisi informasi lengkap, objektif dan tidak menyesatkan yang dapat menjamin penggunaan Obat secara tepat, rasional dan aman.

6.2

Tata Cara Registrasi Obat Jadi

6.2.1 Tahap Pra-Registrasi Pra-registrasi adalah prosedur registrasi yang dilakukan untuk menentukan jalur evaluasi dan kelengkapan dokumen registrasi obat. Tahap-tahap pra-registrasi sebagai berikut : a. Pengajuan dokumen pra-registrasi secara tertulis 18

b. menyerahkan bukti pembayaran biaya praregistrasi c. Hasil Praregistrasi (HPR) diterbitkan dalam jangka waktu paling lama 40 (empat

puluh) Hari terhitung sejak diterimanya permohonan. Jika diperlukan tambahan data, permintaan tambahan data disampaikan secara tertulis kepada Pendaftar. Paling lama 20 (dua puluh) Hari terhitung sejak tanggal surat permintaan tambahan data, Pendaftar harus menyampaikan tambahan data. mengajukan perpanjangan pemenuhan tambahan data 1 (satu) kali dengan dilengkapi justifikasi. Apabila Pendaftar tidak dapat menyampaikan tambahan data sebagaimana dimaksud, praregistrasi dinyatakan batal dan biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali. d. Hasil Praregistrasi (HPR) Berlaku 1 tahun

6.2.2 Tahap Registrasi a. Umum 1. Pengajuan permohonan registrasi dilakukan dengan menyerahkan berkas registrasi (formulir & disket, disertai dengan bukti pembayaran biaya evaluasi dan pendaftaran) 2. Disertai dengan hasil Pra-registrasi 3. Menyerahkan contoh obat jadi untuk 3 (tiga) kali pengujian dan bahan baku 4. pembanding sesuai spesifikasi & metode pengujian zat aktif dan obat jadi b. Berkas Registrasi 1. Dokumen administratif 2. Dokumen penunjang terdiri dari : 1) Dokumen mutu & teknologi untuk menjamin mutu obat jadi 2) Dokumen uji pre klinik (profil farmakodinamik, farmakokinetik, maupun toksisitas) 3) Dokumen uji klinik c. Formulir registrasi terdiri dari : 1. Formulir A : Nama & Alamat Industri farmasi 2. Formulir B : Efikasi, keamanan & mutu obat (termasuk informasi harga) – 3. Formulir C : Dokumen mutu & teknologi (C1 ), Dokumen uji pre klinis (C2) dan dokumen uji klinik (C3 ) 4. Formulir D : Contoh obat jadi & baku pembanding

19

6.3

Nomer Registrasi Obat

Terdiri dari dari 15 digit ( 3 huruf dan 12 angka). Contoh : D B L 0 1 1 0 8 0 3 7 1 6 A 1 Digit 1

: Kode huruf menunjukan nama Dagang (D) atau Generik (G)

Digit 2

: Kode huruf golongan obat K : Golongan obat keras T : Golongan obat bebas terbatas B : Golongan obat bebas N : Golongan obat narkotika P : Golongan obat psikotropika

Digit 3

: Kode huruf menunjukkan asal obat; I (obat jadi impor), L (lokal)

Digit 4 – 5

: Menunjukan Tahun daftar; 01 = 2001

Digit 6 – 8

: Menunjukan nomor urut pabrik; 108 = PT. Berlico M.F.

Digit 9 – 11

: Menunjukan nomor urut obat jadi yg disetujui; 037 = obat ke 37 yang disetujui dari pabrik tersebut

Digit 12 – 13

: Menunjukan macam bentuk sediaan yg ada 16 = sediaan tablet salut non antibiotik

Digit 14

: Kekuatan sediaan obat; A = pertama

Digit 15

: Kemasan; 1 = kemasan utama, 2 = beda kemasan yang pertama

20

DAFTAR PUSTAKA Agoes, Goeswin. 2008. Pengembangan Sediaan Farmasi. Bandung: ITB Press. Brannan, 2007. Mikrobiologi dasar. Jakarta: Binarupa Aksara Chaiwarit, T., Rachtanapun, P., Kantrong, N., dan Jantrawut, P., 2020, Preparation of Clindamycin Hydrochloride Loaded De-Esterified LowMethoxyl Mango Peel Pectin Film Used as a Topical Drug Delivery System, Jurnal Polymer, MDPI. Dawson, Annelise dan Robert P Dellavalle. 2013. “Acne vulgaris”. Dalam British Medical Journal. 08 May 2013; BMJ 2013; 346 Jones, J.B. 2010. Topical Therapy, dalam Burns, T., Breathnach, S., Cox, N. & Griffiths, C., Rook’s Textbook of Dermatology, 1-52. Wiley Blackwell. Singapore. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 1995. Farmakope Indonesia edisi IV. Jakarta : Badan Nasional Pengawasan Obat dan Makanan. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 1979. Farmakope Indonesia edisi III. Jakarta : Badan Nasional Pengawasan Obat dan Makanan. Patel, P., dan Patel, P., 2015. Formulation and Evaluation of Clindamycin HCl in Situ Gel for Vagina Application, International Jurnal of Pharmaceutical Investigation., 5, 50-6 Ramanathan, Supriya dan Adelaide A. Hebert. 2011. “Management of Acne Vulgaris”. Dalam Journal of Pediatric Health Care. Volume 25. Rowe, R.C . 2006 . Handbook Of Pharmaceutical Exipients. Pharmaceutical press. America Rowe, R.C . 2009. Handbook Of Pharmaceutical Exipients. Sixth Edition Pharmaceutical press. America Singh, Parmpreet. 2014. “Development and Characterization of Clindamycin Phosphate Emulgel for Topical Delivery”. Dalam International Journal of Recent Advances in Pharmaceutical Research. July 2014; 4(3): 47-62. Smieja, M., 1998-1, Current Indications for the Use of Clindamycin: A Critical Review, The Canadian Journal of Infectious Diseases, Journal Canadien Des Maladies Infectieuses., 9, 22-28. Wasitaatmadja, S. M. 2007. Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin. Universitas Indonesia. Jakarta

21

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF