Bab I Pendahuluan

June 8, 2019 | Author: Dinda Rahma Hadiputri | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

Download Bab I Pendahuluan...

Description

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Rabies atau penyakit anjing gila adalah penyakit hewan yang bersifat zoonosis (menular ke manusia).. Rabies disebabkan oleh virus rabies, dari genus  Lyssavirus, famili Rhabdoviridae famili Rhabdoviridae (OIE, 2008). Virus rabies termasuk virus yang memiliki genom RNA untai tunggal berpolaritas negatif ( ss ss- RNA  RNA virus), memiliki ukuran diameter 75 nm dan panjang 180 nm. Virus rabies memiliki lima jenis partikel protein yang  berbeda yakni glikoprotein (G), matrik protein (M), RNA  polymerase (L), nukleoprotein (N), dan  phosphoprotein (P) (Coll, 1995). Virus rabies dikeluarkan  bersama air liur hewan yang terinfeksi dan ditularkan melalui gigitan, cakaran atau melalui kulit yang terluka (Bingham, 2005; Kang Kan g et al ., ., 2007). Menurut laporan WHO (2005), penyakit rabies dapat timbul akibat kelalaian manusia “neglected disease” karena penyakit ini sebenarnya dapat dicegah sebelum muncul. Penyakit rabies tersebar di seluruh dunia dengan perkiraan 55.000 kematian  pertahun, hampir semuanya terjadi di negara berkembang. Jumlah yang terbanyak dijumpai di Asia sebesar 31.000 jiwa (56%) dan Afrika 24.000 jiwa (44%). Diperkirakan 30% –  30%  –  50%   50% proporsi dari kematian yang dilaporkan terjadi pada anakanak di bawah usia 15 tahun (WHO, 2006). Kasus klinis rabies pada hewan maupun manusia selalu berakhir dengan kematian. Penyakit Rabies menimbulkan dampak psikologis seperti kepanikan, kegelisahan, kekhawatiran, kesakitan dan ketidaknyamanan pada orang-orang yang

1

terpapar. Kerugian ekonomi yang ditimbulkan pada daerah tertular terjadi karena  biaya penyidikan, pengendalian yang tinggi, serta tingginya biaya  postexposure treatment. Disamping itu, kerugian akibat pembatalan kunjungan wisatawan, terutama di daerah yang menjadi tujuan wisata penting di dunia, seperti Bali, dapat saja terjadi jika tingkat kejadian rabies sangat tinggi. Rabies telah ada di Indonesia sejak abad ke-19 dan telah tersebar di sebagian  besar wilayah. Rabies dilaporkan pertama kali oleh Stchorl pada tahun 1884, yaitu  pada seekor kuda di Bekasi, Jawa Barat. Selanjutnya kasus rabies pada kerbau dilaporkan pada tahun 1889, kemudian rabies pada anjing dilaporkan oleh Penning tahun 1890 di Tangerang. Kasus rabies pada manusia dilaporkan oleh Eilerts de Haan  pada seorang anak di Desa Palimanan, Cirebon tahun 1894. Selanjutnya rabies dilaporkan semakin menyebar kebeberapa wilayah di Indonesia, yaitu Sumatra Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur tahun 1953, Sulawesi Selatan tahun 1959, Lampung 1969, Aceh tahun 1970, Jambi dan DI Yogyakarta tahun 1971. Rabies di Bengkulu, DKI Jakarta, dan Sulawesi Tengah di laporkan tahun 1972, Kalimantan Timur tahun 1974 dan Riau tahun 1975. Pada dekade 1990-an dan 2000-an rabies masih terus menjalar ke wilayah yang sebelumnya bebas historis menjadi tertular, yaitu Pulau Flores tahun 1998, Pulau Ambon dan Pulau Seram tahun 2003, Halmahera dan Morotai tahun 2005, Ketapang tahun 2005, serta Pulau Buru tahun 2006. Kemudian Pulau Bali dilaporkan tertular rabies tahun 2008, Pulau Bengkalis dan Pulau Rupat di Propinsi Riau tahun 2009 (Direktorat Kesehatan Hewan, 2006; Kepmentan, 2008). Penanggulangan kejadian luar biasa (KLB) rabies merupakan salah satu upaya  preventif yang berperan dalam menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat

2

gigitan anjing yang sampai saat ini masih belum dapat dituntaskan. Pelaksanaan  program ini merupakan program yang melibatkan multi sektoral baik oleh seluruh unit pelayanan kesehatan (UPK) seperti Puskesmas, Rumah Sakit Pemerintah dan Swasta, Instansi dan Organisasi lain yang turut mendukung program ini, di samping  juga peran serta masyarakat secara paripurna dan terpadu (Depkes RI, 2001). Pengendalian penyakit rabies umumnya dilakukan dengan vaksinasi dan eliminasi anjing liar/diliarkan, disamping program sosialisasi, dan pengawasan lalu lintas hewan penular rabies (HPR). Vaksinasi massal merupakan cara yang efektif untuk pencegahan dan pengendalian rabies.Oleh karena itu perlu adanya penyuluhan serta tindakan-tindakan  preventif   terkait bahaya yang ditimbulkan akibat penyakit anjing gila ini sehingga dimungkinkan penyakit anjing gila ini dapat diatasi dan sebagai informasi untuk mengambil kebijakan pengendalian wabah penyakit rabies dalam program pencegahan penyakit rabies. Selanjutnya dapat meningkatkan surveilance terpadu dengan Dinas Peternakan dan Pertanian dalam penanganan kasus tersangka maupun penderita rabies.

1.2 Rumusan Masalah

1. Apakah pengertian penyakit rabies ? 2. Apakah etiologi (virus penyebab) penyakit rabies ? 3. Bagaimanakah tanda-tanda dan gejala penyakit rabies ? 4. Bagaimana cara penularan penyakit rabies ? 5. Apakah akibat dan bahaya dari penyakit rabies ? 6. Bagaimanakah cara penanggulangan penyakit rabies ?

3

7. Bagaimanakah segi aspek sosial dan ekonomi terhadap penyakit rabies ? 8. Bagaimanakah peraturan perundang-undangan tentang penyakit rabies ?

1.3 Tujuan Penulisan

1. Mengetahui apa pengertian penyakit rabies. 2. Mengetahui apa etiologi (virus penyebab) penyakit rabies. 3. Mengetahui tanda-tanda dan gejala penyakit rabies. 4. Mengetahui cara penularan penyakit rabies. 5. Mengetahui akibat dan bahaya dari penyakit rabies 6. Mengetahui cara penanggulangan penyakit rabies. 7. Mengetahui segi aspek sosial dan ekonomi terhadap penyakit rabies. 8. Mengetahui peraturan perundang-undangan tentang penyakit rabies.

4

BAB II PEMBAHASAN

2.1 Penyakit Rabies

Gambar 1. Virus Rabies Rabies adalah penyakit menular khas pada hewan tertentu khusunya anjing dan srigala yang disebabkan oleh virus dapat ditularkan kepada manusia melalui gigitan hewan yang tertular (Kamus Kedokteran : 295) Rabies adalah  penyakit infeksi tingkat akut pada susunan saraf  pusat yang disebabkan oleh virus rabies. Penyakit ini bersifat zoonotik, yaitu dapat ditularkan dari hewan ke manusia.  Virus rabies ditularkan ke manusia melalu gigitan hewan misalnya oleh anjing, kucing, kera, rakun,  dan kelelawar.  Rabies disebut juga  penyakit anjing gila.

5

2.2 Etiologi Penyakit Rabies

Rabies disebabkan oleh virus rabies yang masuk ke keluarga  Rhabdoviridae dan genus Lysavirus. Karakteristik utama virus keluarga Rhabdoviridae adalah hanya memiliki satu utas negatif   RNA yang tidak bersegmen.Virus ini hidup pada beberapa  jenis hewan yang berperan sebagai perantara penularan. Spesies hewan perantara  bervariasi pada berbagai letak  geografis. Hewan-hewan yang diketahui dapat menjadi  perantara rabies antara lain rakun ( Procyon lotor ) dan sigung ( Memphitis memphitis) di Amerika Utara, rubah merah (Vulpes vulpes) di Eropa, dan anjing di Afrika, Asia, dan Amerika Latin. Afrika,  Asia, dan Amerika Latin memiliki tingkat rabies yang masih tinggi. Hewan perantara menginfeksi inang yang bisa berupa hewan lain atau manusia melalui gigitan. Infeksi juga dapat terjadi melalui jilatan hewan perantara  pada kulit yang terluka. Setelah infeksi, virus akan masuk melalui saraf-saraf menuju ke sumsum tulang belakang dan otak dan bereplikasi di sana. Selanjutnya virus akan  berpindah lagi melalui saraf ke jaringan non saraf, misalnya kelenjar liur dan masuk ke dalam air liur. Hewan yang terinfeksi bisa mengalami rabies buas/ ganas ataupun rabies jinak/ tenang. Pada rabies buas/ ganas, hewan yang terinfeksi tampak galak, agresif, menggigit dan menelan segala macam barang, air liur terus menetes, meraung-raung gelisah kemudian menjadi lumpuh dan mati. Pada rabies jinak/tenang, hewan yang terinfeksi mengalami kelumpuhan lokal atau kelumpuhan total, suka  bersembunyi di tempat gelap, mengalami kejang dan sulit bernapas, serta menunjukkan kegalakan.

6

Gambar 2. Transmisi penyakit Rabies Virus Rabies selain terdapat di susunan syaraf pusat, juga terdapat di air liur hewan penderita rabies. Oleh sebab itu penularan penyakit rabies pada manusia atau hewan lain melalui gigitan. Gejala-gejala rabies pada hewan timbul kurang lebih 2 minggu (10 hari - 8 minggu). Sedangkan pada manusia 2-3 minggu sampai 1 tahun. Masa tunas ini dapat lebih cepat atau lebih lama tergantung pada :

-

Dalam dan parahnya luka bekas gigitan.

-

Lokasi luka gigitan.

-

Banyaknya syaraf disekitar luka gigitan.

-

Pathogenitas dan jumlah virus yang masuk melalui gigitan.

-

Jumlah luka gigitan.

Di Indonesia hewan-hewan yang biasa menyebarkan penyakit rabies adalah :

7

-

Anjing

-

Kucing

-

Kera Meskipun sangat jarang terjadi, rabies bisa ditularkan melalui penghirupan

udara yang tercemar  virus rabies. Dua pekerja laboratorium telah mengkonfirmasi hal ini setelah mereka terekspos udara yang mengandung virus rabies. Pada tahun 1950, dilaporkan dua kasus rabies terjadi pada penjelajah gua di Frio Cave, Texas yang menghirup udara di mana ada jutaan kelelawar hidup di tempat tersebut. Mereka diduga tertular lewat udara karena tidak ditemukan sama sekali adanya tanda-tanda  bekas gigitan kelelawar.

2.3 Tanda-tanda dan Gejala Penyakit Rabies

Gejala yang terlihat pada umumnya adalah berupa manifestasi peradangan otak (encephalitis) yang akut baik pada hewan maupun manusia. Pada manusia keinginan untuk menyerang orang lain pada umumnya tidak ada.

Gambar 3. Gejala klinis rabies pada manusia

8

Masa inkubasi rabies pada anjing dan kucing berkisar antara 10 sampai 8 minggu. Pada sapi, kambing, kuda dan babi berkisar antara 1 sampai 3 bulan. Tanda klinis pada hewan pemamah biak dapat dilibat seperti gelisah, gugup, liar dan adanya rasa gatal pada seluruh tubuh, kelumpuhan pada kaki belakang dan akhirnya hewan mati. Pada hari pertama atau kedua gejala klinis terlihat biasanya temperatur normal, anorexia, eskpresi wajah berubah dari biasa, sering menguak dan ini merupakan tanda yang spesiftk bagi hewan yang menderita rabies.

Gambar 4. Anjing yang terkena rabies

Gejala-gejala rabies pada hewan ada dua :

1. Rabies Ganas o

Pada anjing, dari ramah menjadi penakut dan tidak menurut lagi pada tuannya.

o

Selalu bersembunya di tempat gelap dan dingin.

9

o

 Nafsu makan berkurang.

o

Suara menjadi parau.

o

Memakan benda-benda asing, batu, kayu, dsb.

o

Ekornya ada diantara kedua pahanya.

o

Menyerang dan mengigit siapa saja (menjadi lebih a gresif).

o

Kejang yang disusul dengan kelumpuhan.

o

Biasanya akan mati 4-5 hari setelah timbul gejala pertama.

2. Rabies Tenang o

Pada jenis ini, kejang-kejang berlangsung singkat dan sangat jarang terlihat.

o

Kelumpuhan sangat menonjol pada rabies jenis ini.

o

Tidak dapat menelan.

o

Mulut terbuka dan air liur keluar terus-menerus, disusul kematian dalam waktu singkat.

Gejala-gejala rabies pada manusia dibagi menjadi empat stadium :

1. Stadium Prodromal o

Tidak khas seperti gejala sakit biasa seperti, demam, sakit kepala, malaise, anoreksia, nausea, mual dan rasa nyeri ditenggorokan selama  beberapa hari, dsb.

10

2. Stadium Sensoris o

Biasanya terasa nyeri di daerah bekas gigitan, paraesthesia, panas, gugup, anxietas. Kemudian disusul dengan gejala cemas, dan reaksi yang berlebihan terhadap rangsang sensorik.

3. Stadium Eksitasi o

Tonus otot-otot dan aktivitas simpatik menjadi meninggi dengan gejala hiperhidrosis, hipersalivasi, hiperlakrimasi dan pupil dilatasi.

o

Bersamaan dengan stadium eksitasi ini penyakit mencapai puncaknya, yang sangat khas pada stadium ini ialah adanya macam-macam phobi, yang sangat terkenal diantaranya ialah hidrofobi (takut dengan air).

o

Kontraksi otot-otot Faring dan otot-otot pernapasan dapat pula ditimbulkan oleh rangsang sensorik seperti meniupkan udara kemuka  penderita atau dengan menjatuhkan sinar kemata atau dengan menepuk tangan didekat telinga penderita.

o

Pada stadium ini dapat terjadi apnoe, sianosis, konvulsa da tahikardi. Tindak-tanduk penderita tidak rasional kadang-kadang maniakal disertai dengan saat-saat responsif.

o

Gejala-gejala eksitasi ini dapat terus berlangsung sampai penderita meninggal, tetapi pada saat dekat kematian justru lebih sering terjadi otot-otot melemah, hingga terjadi paresis flaksid otot-otot.

4. Stadium Paralitic o

Sebagian besar penderita rabies meninggal dalam stadium eksitasi. Kadang-kadang ditemukan juga kasus tanpa gejala-gejala eksitasi,

11

melainkan paresis otot-otot yang bersifat progresif. Hal ini karena gangguan sumsum tulang belakang, yang memperlihatkan gejala  paresis otot-otot pernafasan.

2.4 Cara Penularan Penyakit Rabies

Masa inkubasi pada anjing dan kucing kurang lebih dua minggu (10 hari sampai 8 minggu). Pada manusia 2 sampai 3 minggu, yang paling lama satu tahun tergantung pada jumlah virus yang masuk melalui luka gigitan, dalam atau tidaknya luka, luka tunggal atau banyak dan dekat atau tidaknya luka dengan susunan syaraf  pusat. Virus ditularkan terutama melalui luka gigitan, oleh karena itu bangsa carnivora adalah hewan yang paling utama (efektif) sebagai penyebar rabies antara hewan dan manusia. Pada hewan percobaan virus masih dapat ditemukan ditempat suntikan selama 14 hari. Virus menuju ke susunan syaraf pusat melalui syaraf perifer dengan kecepatan 3mm per jam (dean dkk, 1963) kemudian virus berkembang biak di sel-sel syaraf terutama di hypocampus, sel purkinye dan kelenjar ludah akan terus infektif selama hewan sakit.

2.5 Akibat dan Bahaya Penyakit Rabies

Rabies hampir selalu berakibat fatal jika post-exposure prophylaxis tidak diberikan sebelum onset gejala berat. Virus rabies bergerak ke otak melalui saraf

12

 perifer. Masa inkubasi dari penyakit ini tergantung pada seberapa jauh jarak  perjalanan virus untuk mencapai sistem saraf pusat, biasanya mengambil masa  beberapa bulan. Setelah mencapai sistem saraf pusat, orang yang terinfeksi rabies akan mulai menunjukkan gejala yang kita kenali sebagai fase prodromal. Tahap awal gejala rabies adalah malaise, sakit kepala dan demam, kemudian berkembang menjadi lebih serius, termasuk nyeri akut, gerakan dan sikap yang tidak terkendali, depresi dan ketidakmampuan untuk minum air (hydrophobia). Akhirnya, pasien dapat mengalami periode mania dan lesu, diikuti oleh koma. Penyebab utama kematian  biasanya adalah gangguan pernapasan.

2.6 Penanggulangan dan Pencegahan Penyakit Rabies

Untuk melakukan pencegahan penyebaran virus rabies ini, ada baiknya kita mengenali ciri-ciri anjing piaraan maupun anjing liar yang terjangkit virus rabies atau anjing gila. Agar kita tidak menjadi korban gigitan anjing rabies, ada baiknya kita  perlu lebih waspada dengan melakukan berbagai upaya pencegahan. Upaya pertama adalah merawat anjing kesayangan kita dengan baik dan rutin melakukan vaksinasi ke dokter hewan minimal 1- 2 kali dalam setahun, mengikat atau memberi kandang anjing piaraan kita. Jangan biarkan anjing kesayangan kita berkeliaran di jalanan dan  bergaul dengan anjing-anjing liar agar terhindar dari penularan virus rabies. Agar terhindar dari gigitan binatang yang terjangkit virus rabies, alangkah  baiknya kita tidak berada terlalu dekat dengan binatang seperti anjing, kucing, dan kera liar, karena ketiga hewan ini merupakan hewan yang dapat menularkan panyakit rabies (HPR). Selain itu, kita sebaiknya bisa mengetahui sedini mungkin ciri-ciri

13

anjing yang terjangkit virus rabies atau anjing gila. Ciri-ciri tersebut antara lain terjadi  perubahan perilaku pada anjing yang sebelumnya jinak berubah menjadi galak, dan sebaliknya dari galak menjadi jinak. Anjing yang terjangkit penyakit rabies biasanya menggigit benda apa saja  baik kayu, karet, besi, dan benda lainnya, mengeluartkan air liur yang menetes  berlebihan, melompat-lompat seperti menangkap lalat, takut air dan cahaya, serta senang bersembunyi di tempat gelap dan dingin. Anjing yang sudah gila juga tidak mau menuruti perintah majikannya serta hilang nafsu makan. Anjing yang mengidap rabies, setelah menggigit akan mati maskimal dua minggu setelah menggigit orang. Apabila ada informasi hewan tersangka rabies atau menderita rabies, maka Dinas Peternakan harus melakukan penangkapan atau membunuh hewan tersebut sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Apabila seteh melakukan observasi selama lebih kurang dua minggu ternyata hewan itu masih hidup, maka diserahkan kembali kepada pemiliknya setelah divaksinasi, atau dapat dimusnahkan apabila tidak ada  pemiliknya. Sementara ciri-ciri orang terkena penyakit rabies antara lain nafsu makannya hilang yang disertai sakit kepala, tidak bisa tidur, demam tinggi, mual, dan muntahmuntah. Selain itu, penderita rabies juga takut dengan air maupun cahaya, air liur dan mata keluar berlebihan, kejang-kejang yang disusul dengan kelumpuhan sebelum akhirnya meninggal jika tidak segera diobati ke dokter. Langkah yang perlu ditempuh jika kita maupun orang di sekitar kita digigit anjing adalah mengambil langkah cepat yaitu mencuci luka gigitan hewan tersebut dengan sabun selama kurang lebih 5-10 menit di bawah air mengalir atau di guyur.

14

Kemudian memberi luka gigitan dengan alkohol 70 persen atau yodium tincture, serta segera pergi ke puskemas, rumah sakit, atau dokter terdekat untuk mendapatkan  pengobatan yang lebih optimal. A. PENANGANAN LUKA GIGITAN Setiap luka gigitan oleh hewan yang tertular penyakit rabies harus segera diambil tindakan yang efektif karena penyebaran virus yang cepat. usaha yang paling efektif untuk mengurangi/mematikan virus rabies ialah mencuci luka gigitan dengan air (sebaiknya air mengalir) dan sabun atau diteregent selama 10-15 menit, kemudian diberi antiseptik (alkohol 70 %, betadine, obat merah dan lain-lain). Luka gigitan tidak dibenarkan untuk dijahit, kecuali jahitan situasi. Bila memang perlu sekali untuk dijahit (jahitannya jahitan situasi), maka diberi Serum Anti Rabies (SAR) sesuai dengan dosis, yang disuntikan secara infiltrasi di sekitar luka sebanyak mungkin dan sisanya disuntikan secara intra muskuler. Disamping itu harus dipertimbangkan perlu tidaknya pemberian serum/vaksin anti tetanus, anti  biotik untuk mencegah infeksi dan pemberian analgetik.

B. PENCEGAHAN PENULARAN RABIES Pencegahan rabies pada hewan adalah tanggung jawab Dinas Peternakan dan dalam pelaksanaannya akan bekerja sama dengan semua instansi. Pencegahan dilakukan dengan menghindari gigitan anjing atau binatang-binatang liar. Bila sudah terjadi maka binatang tersebut harus diobservasi oleh dokter hewan untuk kemungkinan rabies. Bila binatang tersebut menunjukkan tanda-tanda rabies atau

15

 bahkan mati dalam waktu 10 hari maka harus dilakukan pemeriksaan laboratorik terhadap otak binatang tersebut untuk memastikan diagnosa. Agar pencegahan dan pemberantasan lebih efektif, maka disusun pedoman khusus berlandaskan pada surat keputusan bersama antara Menteri Kesehatan, Menteri

Pertanian

dan

Menteri

Dalam

Negeri

tentang

pencegahan

dan

 penanggulangan rabies. Adapun langkah-langkah pencegahan rabies dapat diihat dibawah ini:

-

Tidak memberikan izin untuk memasukkan atau menurunkan anjing, kucing, kera dan hewan sebangsanya di daerah bebas rabies.

-

Memusnahkan anjing, kucing, kera atau hewan sebangsanya yang masuk tanpa izin ke daerah bebas rabies.

-

Dilarang melakukan vaksinasi atau memasukkan vaksin rabies kedaerahdaerah bebas rabies.

-

Melaksanakan vaksinasi terhadap setiap anjing, kucing, dan kera. 70%  populasi yang ada dalam jarak minimum 10 km disekitar lokasi kasus.

Sedangkan langkah sederhana yang dapat anda lakukan adalah sebagai berikut:



Pastikan bahwa Anda vaksinasi rabies terhadap hewan peliharaan. Dalam  beberapa tahun terakhir, rabies pada kucing telah melampaui jumlah kasus rabies pada anjing. Oleh karena itu, mencari tahu dari departemen kesehatan setempat apakah mereka mempunyai klinik vaksinasi untuk kucing dan

16

anjing. Atau yang lain, Anda dapat meminta dokter hewan Anda memberi vaksin kepada hewan peliharaan Anda. 

Pastikan Anda tidak membiarkan hewan peliharaan anda untuk menjalankan longgar. Ini akan membantu untuk menjauhkan mereka dari binatang liar, yang bisa menjadi potensi pembawa rabies.



Jika hewan peliharaan Anda telah digigit oleh binatang liar, pastikan Anda memberitahukan departemen kesehatan setempat dan pengendalian hewan segera.



Jika

Anda

melihat

binatang

liar

di

daerah

Anda,

pastikan

Anda

memberitahukan departemen kesehatan sehingga petugas pengendali binatang dapat memeriksa hal. 

Pernah makan binatang liar, terutama yang tampak agresif atau sakit.



Jika hewan liar seperti kelelawar, rakun, rubah, sigung atau Groundhog menggigit orang atau binatang peliharaan, maka harus segera meletakkan. Kemudian kepala binatang itu harus diserahkan kepada negara untuk  pemeriksaan laboratorium pengujian. Vaksinasi rabies akan tergantung pada hasil pemeriksaan.



Jika hewan peliharaan Anda jatuh sakit setelah digigit anjing liar atau hewan liar, pastikan Anda segera bawa ke dokter hewan Anda.



Pengobatan. Pengobatan dilakukan dengan memberikan imunisasi  pasif dengan serum anti rabies, dan pengobatan yang bersifat suportif dan simtomatik.  Luka gigitan dirawat dengan tehnik tertentu dengan tujuan menghilangkan dan menonaktifkan virus. Immunisasi aktif dengan vaksin anti

17

rabies sebelum tanda-tanda dan gejala muncul sekaligus merupakan usaha  pencegahan bila ada kecurigaan binatang yang menggigit mengidap rabies. Pencegahan rabies pada manusia harus dilakukan sesegera mungkin setelah terjadi gigitan oleh hewan yang berpotensi rabies, karena bila tidak dapat mematikan (letal). Langkah-langkah untuk mencegah rabies bisa diambil sebelum terjangkit virus atau segera setelah terkena gigitan. Sebagai contoh, vaksinasi  bisa diberikan kapada orang-orang yang berisiko tinggi terhadap terjangkitnya virus, yaitu: 

Dokter hewan.



Petugas laboratorium yang menangani hewan-hewan yang terinfeksi.



Orang-orang yang menetap atau tinggal lebih dari 30 hari di daerah yang rabies pada anjing banyak ditemukan.



Para penjelajah gua kelelawar.

C. VAKSINASI RABIES DAN MANFAATNYA TERHADAP ANJING, KUCING, DAN KERA Vaksin rabies dikenal sejak tahun 1879 dibuat pertama kali oleh Victor Galtier. Selanjutnya pada tahun 1884 vaksin tersebut dikembangkan oleh Louis Pasteur membuat vaksin rabies menggunakan virus yang berasal dari sumsum tulang  belakang anjing yang terkena rabies kemudian dilintaskan pada otak kelinci dan diatenuasikan dengan pemberian KOH. Pada tahun 1993 Kliger dan Bernkopf berhasil membiakkan virus rabies pada telur ayam bertunas. Cara pembiakan virus tersebut dipakai oleh Koprowski dan Cox untuk membuat vaksin rabies aktif strain flury HEP pada tahun 1955.

18

Dengan berkembangnya cara pengembangbiakan virus dengan biakan sel,  Naguchi pada tahun 1913 dan Levaditi pada tahun 1914 berhasil membiakan virus rabies secara in vitro pada biakan gel. Pada tahun 1958 Kissling membiakan virus rabies CVS pada biakan sel ginjl anak hamster. Selanjutnya pada tahun 1963 Kissling dan Reese berhasil membuat vaksin rabies inaktif menggunakan virus rabies yang dibiakan pada sel ginjal anak hamster (BHK). Dengan metoda pembuatan vaksin dengan biakan sel ini dapat dihasilkan titer virus yang jauh lebih tinggi dibandungkan dengan biakan virus memakai otak hewan yang ditulari virus rabies. Disamping itu metode biakan sel dapat menghasilkan virus dengan jumlah yang lebih banyak untuk produksi vaksin rabies dengan skala besar. Pengendalian penyakit rabies dapat dilakukan antara lain dengan jalan mengusahakan agar hewan yang peka terhadap serangan rabies kebal terhadap serangan virus rabies. Oleh karena itu sebagian besar populasi hewan harus dikebalkan melalui vaksin yang berkualitas baik. Vaksinasi idealnya dapat memberikan perlindungan seumur hidup. Tetapi seiring berjalannya waktu kadar antibodi akan menurun, sehingga orang yang berisiko tinggi terhadap rabies harus mendapatkan dosis booster   vaksinasi setiap 3 tahun. Pentingnya vaksinasi rabies terhadap hewan peliharaan seperti anjing juga merupakan salah satu cara pencegahan yang harus diperhatikan.

2.7 Aspek Sosial

19

Penyakit rabies hampir setiap tahun jumlah rata-rata gigitan yang dilaporkan mencapai 29.028 kasus gigitan yang dilaporkan atau 80 gigitan perhari dengan  jumlah korban pertahun mencapai 143 orang. Hal ini merupakan suatu kerugian yang sangat siginifikan dalam hal kerugian tak ternilai akibat korban nyawa manusia, biaya pengobatan dan tentunya hilangnya produktifitas kerja. Masyarakat pedesaan biasanya tidak menganggap luka gigitan anjing sebagai hal yang berbahaya bagi kesehatan mereka. Mereka lebih suka mencari  pengobatan sendiri secara tradisional ke paranormal atau dukun dimana gejala Rabies yang muncul pada korban dianggap sebagai akibat perbuatan “sihir”. Korban gigitan umumnya juga tidak memberi tahu keluarganya bahwa ia pernah digigit anjing sehingga terlambat memperoleh VAR. Selain itu, lokasi desa yang sulit dijangkau (hambatan geografis) menjadi kendala tersendiri sehingga hal yang paling banyak diminta dilakukan kepada masyarakat adalah segera mencuci luka gigitan dengan sabun atau deterjen untuk selanjutnya dirujuk ke puskesmas atau rumah sakit terdekat untuk memperoleh suntikan VAR. 2.8 Aspek Ekonomi

Kerugian ekonomi Rabies secara nyata di Indonesia sejauh ini tidak ada yang mendokumentasikan secara ilmiah dan tidak ada laporan lengkap tentang dampak ekonomi penyakit Rabies ini. Bahkan secara global dokumentasi (jurnal  penelitian)tentang damnpak ekonomi terhadap penyakit Rabies juga sedikit. Pada umumnya beberapa dokumentasi ilmiah menyebutkan kerugian ekonomi untuk penyakit Rabies disebabkan oleh beban dari penyakit tersebut yaitu  pembiayaan yang disebabkan karena adanya suatu penyakit tersebut seperti biaya 20

rumah sakit, biaya obat-obatan termasuk biaya tidak melakukan aktivitas normal. Selain itu kerugian ekonomi lainya yang juga diperhitungkan adalah kerugian akibat biaya upaya pengendalian dan pemberantasan, seperti vaksinasi dan eliminasi selektif (Sterner and Smith, 2006). Perhitungan ekonomi penyakit Rabies secara umunya dihitung sebagai kerugian ekonomi per kapita. Pada umumnya yang menjadi beban dari penyakit ini adalah penggunaan postexposure prophylaxis (PEP) untuk korban hasil gigitan, penggunaan vaksinasi secara lengkap dan biaya langsung terkait medis sekitar US$ 1.707 per kapita (menurut biaya tahun 1995) tanpa melihat beban atau biaya akibat kehilangtan produktivitas akibat penyakit, ketidakmampuan melakukan aktivitas normal dsb. Selain itu dampak ekonomi lainnya adalah  pembiayaan akibat upaya pengendalian dan pemberantasan

serta penurunan

angka kunjungan wisatawan (Sterner and Smith, 2006).

2.9 Peraturan Perundang-Undangan tentang Penyakit Rabies

Peraturan perundangan yang menjadi landasan program pemberantasan Rabies antara lain: 

Undang-undang Nomor 18 tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 84, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5015);

21



Undang-undang Nomor 4 tahun 1982 tentang Wabah Penyakit Menular. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1984 Nomor 20, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3273);



Undang-undang Nomor 23 tahun 1992 tentang Kesehatan. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1992 Nomor 56, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3482);



Undang-undang Nomor 16 tahun 1992 tentang Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1992 Nomor 100, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3495);



Undang-undang Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3482);



Undang-undang Nomor 24 tahun 2007 tentang Penanggulangan Bencana. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 66, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4723);



Peraturan Pemerintah Nomor 17 tahun 1973 tentang Pembuatan Persediaan, Peredaran dan pemakaian Vaksin, Sera dan Bahan-bahan Diagnostika Biologis Untuk Hewan. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1973  Nomor 23);



Peraturan Pemerintah Nomor 15 tahun 1977 tentang Pembuatan Penolakan, Pencegahan, Pemberantasan dan Pengobatan Penyakit Hewan. (Lembaran  Negara Republik Indonesia Tahun 1977 Nomor 20, Tambahan Lembaran  Negara Republik Indonesia Nomor 3101);

22



Peraturan Pemerintah Nomor 22 tahun 1983 tentang Kesehatan Masyarakat Veteriner. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1983 Nomor 28, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3253);



Peraturan Pemerintah Nomor 40 tahun 1991 tentang Penanggulangan Wabah Penyakit Menular. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1991 Nomor 49, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3447);



Peraturan Pemerintah Nomor 78 tahun 1992 tentang Obat Hewan. (Lembaran  Negara Republik Indonesia Tahun 1992 Nomor 129, Tambahan Lembaran  Negara Republik Indonesia Nomor 3509);



Peraturan Pemerintah Nomor 38 tahun 2007 tentang Pembagaian urusan Pemerintahan Anatar pemritahana Daerah provinsi dan Pemerintahan Kabupaten/Kota. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737);



Peraturan Pemerintah Nomor 82 tahun 2000 tentang Karantina Hewan. (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2000 Nomor 161, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4002);



Keputusan Bersama Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Menteri Pertanian Republik Indonesia dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia  Nomor 279A/Men.Kes/SK/VIII/1978, Nomor 522/Kpts/UM/8/78 Nomor 143 Tahun 1978 tentang Peningkatan, Pemberantasan dan Penanggulangan Rabies.

23



Keputusan

Menteri

Pertanian

Republik

Indonesia,

Nomor

487/Kpts/UM/6/1981 tentang Pencegahan, Pemberantasan dan Pengobatan Penyakit Hewan Menular. 

Keputusan

Menteri

363/Kpts/UM/5/1982

Pertanian tentang

Republik

Pedoman

Indonesia,

Khusus

Nomor

Pencegahan

dan

Pemberantasan Rabies. 

Surat

Keputusan

Menteri

Pertanian

Republik

Indonesia,

Nomor

1096/Kpts/TN.120/10/1999 tentang Pemasukan Anjing, Kucing, Kera dan hewan Sebangsanya ke wilayah/Daerah Bebas Rabies di Indonesia. 

Intruksi Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Nomor 32 Tahun 1982 tentang Koordinasi Bagi Pencegahan, Pemberantasan dan [enanggulangan Rabies di Daerah.



Intruksi Panglima ABRI Nomor ST/292/1993 tanggal 6 Oktober Tahun 1993 tentang peran serta ABRI Dalam Program pemberantasan Rabies.



Intruksi Panglima ABRI Nomor ST/26/1994 tanggal 12 Februari Tahun 1994 tentang Tindak Lanjut ABRI dalam Mendukung keberhasilan Program Pemberantasan Rabies Di Seluruh Indonesia.



Surat Keputusan Bersama 3 Direktur Jenderal tahun 1989 (SK.Dirjen PUOD no.443.4-531,

Dirjennak

No

24.

Dirjen

PPM

dan

PLP

No.

Agno.366.I/PD.03.04) tentang Pelaksanaan Kegiatan Pembebesan Rabies di Pulau Jawa dan Kalimantan, diperbahurui pada tahu 1993 untuk perpanjangan kegiatan pembeebasan Rabies Se-Pulau Jawa dan Kalimanatan sekaligus Pembebasan Pulau Sumatera dan Sulawesi kemudian diperbahurui lagi

24

dengan Surat Keputusan Bersama 3 Direktur Jenderal tahun 1999 (Dirjen PPM dan PLP No.KS.00-01-1.1554, Direjennak No 999, Dirjen POUD No 443.2-270) tentang Pelaksanaan Kegiatan Pembebesan dan Mempertahankan Daerah Bebas Rabies DI Wilayah Republik Indonesia. 

Surat

Keputusan

Direktur

Jenderal

Peternakan

Nomor

59/Kpts/PD.610/05/2007 tahun 2007 tentang Jenis-Jenis Penyakit Hewan Menular yang mendapat Prioritas Pengendalian dan atau Pemberantasannya. 

Surat

Keputusan

Direktur

95/TN.120/Kpts/DJP/DEPTAN

Jenderal tahun

Produksi 2000

Peternakan

tentang

Pedoman

Nomor Teknis

Pemasukan Anjing, Kucing Kera dan Hewan sebangsanya dari Negara, Wilayah/Daerah tidak bebas Rabies ke Wilayah Wilayah/Daerah bebas Rabies. Internasional

Secara global tidak ada landasan hukum atau regulasi yang mengatur tentang Pencegahan, pengendalian pemberantasan Rabies, tetapi terdapat Pedoman atau referensi yang bersifat internasional. Referensi ini dikeluarkan oleh The World Organisation for Animal Health atau lebih dikenal dengan sebutan Office International des Epizooties (OIE). OIE merupakan organisasi antar pemerintah di dunia (mempunyai anggota 176 negara dan territorial) dengan maksud untuk melawan penyakit hewan pada level global. OIE mengeluarkan referensi dan pedoman (manual) yang dijadikan referensi  bagi

negara-negara

angoota

WTO

(termasuk

Indonesia)

dalam

melakukan

25

 perdagangan internasional berkaitan dengan hewan dan produk hewan (termasuk ikan). Adapun referensi atau manual yang bersifat Internasional mengenai Rabies terdapat pada Terestrial Animal Health Code dari OIE (TAHC OIE). TAHC OIE adalah referensi untuk negara-negara anggota WTO untuk memastikan keamanan dalam perdagangan internasional untuk hewan yang berada didarat (terestrial animal) dan produk-produknya (termasuk produk peternakan dan produk-produk lainnya). Code atau pedoman ini dibuat dengan memberikan arahan tentang tindakan-tindakan  berkaitan dengan kesehatan untuk digunakan oleh lembaga otoritas veternier suatu negara dalam melaksanakan eksport dan import dengan negara-negara anggota WTO lainnya dengan maksud untuk menghindari transfer agen pathogen kepada hewan atau manusia. Adapun mengenai Rabies secara detail pada TAHC OIE tahun 2009 di sebutkan pada Volume 2 tentang Recommendations applicable to OIE Listed diseases and other diseases of importance to international trade pada Section 8 untuk Multispecies Diseases Chapter 8.10. Sejak tahun 1926 pemerintah telah mengeluarkan peraturan tentang rabies  pada anjing, kucing, dan kera. Yaitu Hondsdol heid Ordonantie Staatblad No. 452 tahun 1926 dan pelaksanaannya termuat dalam Staatblad No. 452 tahun 1926. Selanjutnya

Ordonantie

tersebut

tersebut

mengalami

perubahan/penambahan-

 penambahan yang disesuaikan dengan perkembangan yang ada. Di DKI Jakarta terdapat SK Gubernur No. 3213 tahun 1984 tentang Tatacara Penertiban Hewan Piaraan Anjing, Kucing dan Kera di wilayah DKI Jakarta yang antara lain berisi :

26

1. Kewajiban pemilik hewan piaraan untuk memvaksin hewannya dan menggantungkan peneng tanda lunas pajak. 2. Menangkap dan menyerahkan hewannya apabila mengigit orang untuk diobservasi. 3. Hewan yang dibiarkan lepas dan dianggap liar atau tersangka menderita rabies akan ditangkap oleh petugas penertiban.

27

BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Rabies adalah  penyakit infeksi tingkat akut pada susunan saraf  pusat yang disebabkan oleh virus rabies. Rabies disebabkan oleh virus rabies yang masuk ke keluarga  Rhabdoviridae  dan genus  Lysavirus. Penyakit ini bersifat zoonotik, yaitu dapat ditularkan dari hewan ke manusia. Virus rabies ditularkan ke manusia melalu gigitan hewan misalnya oleh anjing, kucing, kera, rakun,  dan kelelawar.  Rabies disebut juga penyakit anjing gila. Gejala yang terlihat pada umumnya adalah berupa manifestasi peradangan otak (encephalitis) yang akut baik pada hewan maupun manusia. Pada manusia keinginan untuk menyerang orang lain pada umumnya tidak ada. Pencegahan rabies dapat dilakukan dengan memvaksinasi hewan peliharaan secara rutin, menghindari memelihar hewan liar di rumah, dan jika berpergian ke daerah yang terjangkit rabies segera ke pusat pelayanan kesehatan terdekat untuk mendapatkan vaksinasi rabies. Pencegahan rabies pada manusia harus dilakukan sesegera mungkin setelah terjadi gigitan oleh hewan yang berpotensi rebies, kerena apabila tidak dapat berakibat fatal bahkan mematikan.

28

DAFTAR PUSTAKA

Husamah,2011.Kamus Penyakit Pada Manusia.Jakarta:CV ANDI Offset Lidya Maryani, &Rizkimulyani.2010.Epidemiologi Kesehatan. Yokyakarta: Graha Ilmu Lippincott Williams.&Wilkins. 2011.Nursing Anderstending Disease:Nursing Memahami berbagai macam penyakit(Alih Bahasa, Bambang Narwiji). Jakarta: PT Indeks Soedarto., Prof., Dr., DTM&H, Sp.Park.2009.Penyakit Menular Di Indonesia. Jakarta: CV Sagung Seto Subowo., Prof., dr.Msc,PhD.2010.Imunologi Klinik. Jakarta: CV Sagung Seto Widoyono., dr., MPH.2011. Penyakit Tropis Epidemiologi, Penularan, Pencegahan & Pemberantasannya . Edisi Kedua. Jakarta: Penerbit Erlangga Abdul Azis Nasution., dkk.2013. Alur penyebaran rabies di Kabupaten Tabanan secara kewilayahan (special). Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana,http://ojs.unud.ac.id/index.php/imv/article/view/4523/3491, Anak Agung Gde Putra.2011. Epidemiologi rabies di Bali: Hasil vaksinasi massal Rabies pertama di seluruh Bali dan dampaknya terhadap status desa tertular dan kejadian rabies pada hewan dan manusia. Balai Besar Veteriner Denpasar, http://www.bppvdps.info/assets/pdf/buletin/jun2011/6.%20EPIDEMIOLOGI%20RABIES %20DI%20BALI%20HASIL%20VAKSINASI%20MASSAL.pdf , Bogia, Steven Yohanes.2012. Perbandingan Sensitivitas dan Spesifisitas Uji Pewarnaan Sellers’ dan Fluorescent Antibody Technique (FAT) dalam Mendiagnosa Penyakit Rabies di Bali. Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana, http://ojs.unud.ac.id/index.php/imv/article/view/638/464, Calvin Iffandi. 2013. Sebaran umur korban gigitan anjing diduga berpenyakit rabies pada manusia di Bali. Fakultas Kedoktran Hewan Universitas Udayana, http://ojs.unud.ac.id/index.php/imv/article/view/4526/3494 ,

29

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF