August 31, 2018 | Author: ronathreesilia | Category: N/A
7.3.2.2 Sk Pemeliharaan Dan Sterilisasi Peralatan...
PEMERINTAH KABUPATEN PONOROGO UPT DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS JAMBON Jl.Merdeka no.01Telp. (0352)751590
[email protected]
PONOROGO KodePos 63456
KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JAMBON NOMOR :................................................
TENTANG PEMELIHARAAN DAN STERILISASI PERALATAN
KEPALA UPT PUSKESMAS JAMBON
Menimbang
: a. Bahwa dalam rangka menunjang akses, keamanan, kelancaran dalam memberikan pelayanan sesuai dengan pelayanan yang disediakan maka instrumen (alatmedis) harus tersedia, terpelihara dan berfungsi dengan baik;
b. bahwa untuk menjamin ketersediaan dan pemeliharaan alat medis berjalan dengan baik dan lancar, maka dipandang perlu mengatur pemeliharaan dan sterilisasi peralatan (instrument alat medis) yang ditetapkan melalui Keputusan Kepala UPT Puskesmas Jambon. Mengingat
: 1. Panduan Pencegahan Infeksi untuk fasilitas Pelayanan Kesehatan dengan Sumber Daya Terbatas
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014 tentang Puskesmas.
3. Peraturan Standar Akreditasi Puskesmas Dirjen Bina Upaya Kesehatan Kemenkes RI Tahun 2014. 4. Standar Puskesmas, Bidang Yankes Dinkes Prov. Jawa Timur Tahun 2013.
MEMUTUSKAN
Menetapkan
: KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JAMBON TENTANG PEMELIHARAAN DAN STERILISASI PERALATAN
Kesatu
: Untuk menjaga agar peralatan medis (instrument) yang ada Dalam kondisi baik dan siap pakai maka harus dilakukan Pemeliharaan dan sterilisasi peralatan (alatmedis) secara baik dan benar;
Kedua
: Pemeliharaan peralatan (instrument) sebagaimana dimaksud pada dictum kesatu meliputi pemisahan alat
yang
bersih dan
yang
kotor,serta
sterilisasi alat, alat yang membutuhkan perawatan lebih lanjut (tidak siap pakai), serta alat- alat yang membutuhkan persyaratan khusus untuk peletakannya;
Ketiga
: Pemeliharaan peralatan (instrument) sebagaimana dimaksud pada dictum kedua harus dilakukan secara rutin dan berkala;
Keempat
: Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila dikemudian hari ada kekeliruanakan diadakan perbaikan/ perubahan sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di
: Ponorogo
Pada tanggal
:
KEPALA UPT PUSKESMAS JAMBON
DR. PENI SAYEKTI Penata Tk I NIP. 19750618 200801 2 008