3. Laporan Pendahuluan Ok Histerektomi

January 4, 2017 | Author: AdiSetiawan | Category: N/A
Share Embed Donate


Short Description

Download 3. Laporan Pendahuluan Ok Histerektomi...

Description

LAPORAN PENDAHULUAN HISTEREKTOMY DI OK SENTRAL/IBS RSUD ULIN

OLEH: ADI SETIAWAN, S.KEP NIM : 14.NS.021

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SARI MULIA BANJARMASIN PROGRAM STUDI PROFESI NERS 2014

LEMBAR PENGESAHAN

NAMA MAHASISWA : ADI SETIAWAN, S.KEP NPM

: 14.NS.021

JUDUL LP

: LAPORAN PENDAHULUAN HISTEREKTOMY

BANJARMASIN, 15 SEPTEMER 2014

--------------------------------------------------

................................................. PRESEPTOR AKADEMIK

PRESEPTOR KLINIK

...............................................

..................................................

LAPORAN PENDAHULUAN . HISTEREKTOMY A. DEFINISI Istilah histerektomi berasal dari bahasa latin histeria yang berarti kandungan, rahim, atau uterus, dan ectomi yang berarti memotong, jadi histerektomi adalah suatu prosedur pembedahan mengangkat rahimyang dilakukan oleh ahli kandungan. Histerektomi adalah operasi pengangkatan kandungan (rahim,uterus) pada seorang wanita, sehingga setelah menjalani ini dia tidak bisa lagi hamil dan mempunyai anak. Histerektomi biasanya disarankan oleh dokter untuk dilakukan karena berbagai alasan. Alasan utamanya dilakukan histerektomi adalah kanker mulut rahim atau kanker rahim. B. JENIS-JENIS HISTEREKTOMI 1. Histerektomi parsial (subtotal). Pada histerektomi jenis ini, rahimn diangkat, tetapi mulut rahim (serviks) tetap dibiarkan. Oleh karena itu, penderita masih dapat terkena kanker mulut rahim sehingga masih perlu pemeriksaan pap smear (pemeriksaan leher rahim) secara rutin. 2. Histerektomi total. Pada histerektomi ini, rahim dan mulut rahim diangkat secara keseluruhan. 3. Histerektomi dan salfingo-ooforektomi

bilateral.

Histerektomi

ini

mengangkat uterus, mulut rahim, kedua tuba falopii, dan kedua ovarium. Pengangkatan

ovarium

menyebabkan

keadaan

penderita

seperti

menopause meskipun usianya masih muda. 4. Histerektomi radikal, histerektomi ini mengangkat bagian atas vagina, jaringan dan kelenjar limfe disekitar kandungan. Operasi ini biasanya dilakukan

pada

beberapa

jenis

kanker

tertentu

untuk

bisa

menyelamatkan nyawa penderita. Histerektomi dapat dilakukan melalui 3 macam cara, yaitu abdominal, vaginal dan laparoskopik. Pilihan ini bergantung pada jenis histerektomi yang akan dilakukan, jenis penyakit yang mendasari, dan berbagai pertimbangan lainnya. Histerektomi abdominal tetap merupakan pilihan jika uterus tidak dapat dikeluarkan dengan metode lain. Histerektomi vaginal awalnya hanya dilakukan untuk prolaps uteri tetapi saat ini juga dikerjakan pada kelainan menstruasi dengan ukuran uterus yang relatif normal. Histerektomi vaginal memiliki resiko invasive yang lebih rendah dibandingkan histerektomi abdominal. Pada histerektomi laparoskopik, ada bagian operasi yang dilakukan secara laparoskopi (garry, 1998) C. ANATOMI RAHIM

Rahim atau uterus adalah organ reproduksi betina yang utama pada kebanyakan mamalia, termasuk manusia. Salah satu ujungnya adalah serviks, membuka ke dalam vagina, dan ujung satunya yang lebih luas, yang dianggap badan rahim, disambung di kedua pihak dengan tabung Fallopian. Rahim terdapat dalam berbagai bentuk dan ukuran di organisme yang berbeda. Pada manusia adalah berbentuk buah pir. Beberapa organisme seperti kelinci, kambing dan kuda mempunyai rahim bipartite atau "bertanduk". Rahim ditempatkan di pelvis dan dorsal (dan biasanya agak kranial) ke kandung kemih dan ventral ke rektum. Rahim ditahan pada tempatnya oleh beberapa ligamen. Di luar kehamilan, ukuran garis tengahnya adalah beberapa sentimeter. Rahim kebanyakan terdiri dari otot. Lapisan permanen jaringan itu yang paling dalam disebut endometrium. Pada kebanyakan mamalia, termasuk manusia, endometrium membuat lapisan pada waktuwaktu tertentu yang, jika tak ada kehamilan terjadi, dilepaskan atau menyerap kembali. Lepasnya lapisan endometrial pada manusia disebabkan oleh menstruasi (dikenal dengan istilah "datang bulan" seorang wanita) sepanjang tahun-tahun subur seorang wanita. Pada mamalia lain mungkin ada siklus yang panjang selama enam bulan atau sesering beberapa hari saja. Fungsi utama rahim menerima pembuahan ovum yang tertanam ke dalam endometrium, dan berasal makanan dari pembuluh darah yang berkembang secara khusus untuk maksud ini. Ovum yang dibuahi menjadi embrio, berkembang menjadi fetus dan gestates sampai kelahiran.

Karena rintangan anatomis seperti pelvis, rahim didorong sebagian ke dalam perut sampai perluasannya selama kehamilan. Di kehamilan pun rahim manusia beratnya hanya sekitar sekilogram (2.2 pon)

D. PATWAY HISTEREKTOMI Fibroids (tumor jinak yang tumbuh di dalam dinding otot rahim)

Endometriosis, kondisi berupa pertumbuhan sel endometrium di bagian lain dari Rahim

Kanker serviks, rahim atau ovarium

Inflamasi Pelvis karena infeksi

HISTEREKTOMI Prolapsis uterus, kondisi di mana rahim turun ke vagina karena ligamen yang kendur atau kerusakan pada otot panggul bawah

General Anestesi

Defresi otot

↓ reflek Menelan

Aspirasi

Adenomyosis, kelainan di mana sel endometrium tumbuh hingga ke dalam dinding rahim (sering juga disebut endometriosis interna)

Hilangnya Uterus/ ovarium

Luka Insisi

Respon Batuk↓

Peristaltik terganggu

Secret menumpuk

Perut kemung

Ostruksi jalan nafas

Malaise

Kerusakan saraf

Pendarahan

Port de entri

Syok hipovolemik

Nyeri

Estrogen erkurang

Infertile menstruasi

Gangguan keseimangan cairan kurang dari keButuhan tuBuh

produksi kewanitaan menurun

Nafsu makan ↓ Keersihan jalan nafas tidak efektif

Oksigen terganggu

Resti nutrisi kurang dari keutuhan tuBuh

Gangguan aktifitas

Gangguan rasa nyaman

Resiko infeksi

Pola seksual terganggu

Peruahan fisik

E. ETIOLOGI Alasan terbanyak dilakukan histerektomi karena Mioma uteri. Selain itu adanya perdarahan uterus abnormal, endometriosis, prolaps uteri (relaksasi pelvis) juga dilakukan histerektomi. Hanya 10 % dari kasus histerektomi dilakukan pada pasien dengan karsinoma. Fibrosis uteri (dikenal juga leiomioma) merupakan alasan terbanyak dilakukannya histerektomi. Leiomioma merupakan suatu perkembangan jinak (benigna) dari sel-sel otot uterus, namun etiologinya belum diketahui. Meskipun jinak dimana artinya tidak menyebabkan/berubah menjadi kanker, leiomioma ini dapat menyebabkan masalah secara medis, seperti perdarahan yang banyak, yang mana kadang-kadang diperlukan tindakan histerektomi. Relaksasi pelvis adalah kondisi lain yang menentukan tindakan histerektomi. Pada kondisi ini wanita mengalami pengendoran dari otot-otot penyokong dan jaringan disekitar area pelvik. pengendoran ini dapat mengarah ke gejala-gejala seperti inkontensia urine (Unintensional Loss of Urine) dan mempengaruhi kemampuan seksual. Kehilangan urine ini dapat dicetuskan juga oleh bersin, batuk atau tertawa. Kehamilan mungkin melibatkan peningkatan resiko dari relaksasi pelvis, meskipun tidak ada alasan yang tepat untuk menjelaskan hal tersebut. Histerektomi juga dilakukan

untuk

kasus-kasus

karsinoma

uteri/beberapa pre karsinoma (displasia). Histerektomi untuk karsinoma uteri merupakan tujuan yang tepat, dimana menghilangkan jaringan kanker dari tubuh. Prosedur ini merupakan prosedur dasar untuk penatalaksanaan karsinoma pada uterus. Untuk kasus-kasus nyeri pelvis, wanita biasanya tidak dianjurkan untuk di histerektomi. Namun penggunaan laparaskopi atau prosedur invasif lainnya digunakan untuk mencari penyebab dari nyeri tersebut. Pada kasuskasus perdarahan abnormal uterus, bila dibutuhkan tindakan histerektomi, wanita/ pasien tersebut dibutuhkan suatu sample dari jaringan uterus (biopsi endometrium). Untuk mengetahui ada tidaknya jaringan karsinoma/ pre karsinoma dari uterus tersebut. Prosedur ini sering disebut sample endometriae. Pada wanita nyeri panggul/ perdarahan percobaan pemberian terapi

secara

medikamentosa

sering

diberikan

sebelum

dipikirkan

dilaksanakan histerektomi. Maka dari itu wanita pada stadium pre menopause (masih punya periode menstrual reguler) yang mempunyai leiomioma dan menyebabkan perdarahan namun tidak menyebabkan nyeri, terapi Hormonal lebih sering dianjurkan daripada tindakan histerektomi. Jika wanita tersebut mempunyai perdarahan yang banyak sehingga menyebabkan gangguan pada aktifitas sehari-hari, berlanjut menyebabkan anemia, dan tidak mempunyai kelainan

pada sampel endometriae, ia bisa dipertimbangkan untuk dilakukan histerektomi. Pada wanita menopause (yang tidak mengalami periode menstrual secara permanen) dimana ia tidak ditemukan kelainan pada sample endometriumnya

namun

ia

mempunyai

perdarahan

abnormal

yang

persisten, setelah pemberian terapi hormonal dapat dipertimbangkan dilakukan histerektomi. Penyesuaian dosis/tipe dari hormon juga dibutuhkan saat diputuskan penggunaan terapi secara optimal pada beberapa wanita. F. INDIKASI DAN KONTRA INDIKASI Histerektomi memang sesuatu yang sangat tidak diharapkan, terutama bagi wanita yang masih mendambakan memiliki anak. Namun demikian, seringkali dokter tidak memiliki pilihan lain untuk menangani penyakit secara permanen selain dengan mengangkat rahim. Beberapa jenis penyakit yang mungkin mengharuskan histerektomi antara lain: 1. 2.

3.

Fibroids (tumor jinak yang tumbuh di dalam dinding otot rahim) Kanker serviks, rahim atau ovarium Endometriosis, kondisi berupa pertumbuhan sel endometrium di bagian

4.

lain dari Rahim Adenomyosis, kelainan di mana sel endometrium tumbuh hingga ke

5.

dalam dinding rahim (sering juga disebut endometriosis interna) Prolapsis uterus, kondisi di mana rahim turun ke vagina karena ligamen

6.

yang kendur atau kerusakan pada otot panggul bawah Inflamasi Pelvis karena infeksi Setelah

menjalani

histerektomi,

seorang

wanita

tidak

lagi

mendapatkan ovulasi dan menstruasi. Hal ini juga berarti berkurangnya produksi hormon estrogen dan progesteron yang dapat menyebabkan kekeringan pada vagina, keringat berlebihan, dan gejala-gejala lain yang umumnya terjadi pada menopause normal. Wanita yang menjalani salpingooporektomi bilateral atau pengangkatan kedua ovarium biasanya juga diberi terapi pengganti hormon untuk menjaga tingkat hormon mereka Untuk kasus-kasus nyeri pelvis, wanita biasanya tidak dianjurkan untuk di histerektomi. Namun penggunaan laparaskopi atau prosedur invasif lainnya digunakan untuk mencari penyebab dari nyeri tersebut. Pada kasuskasus perdarahan abnormal uterus, bila dibutuhkan tindakan histerektomi, wanita/pasien tersebut dibutuhkan suatu sample dari jaringan uterus (biopsi endometrium). Untuk mengetahui ada tidaknya jaringan karsinoma/pre karsinoma dari uterus tersebut. Prosedur ini sering disebut sample endometriae. Pada wanita nyeri panggul/perdarahan percobaan pemberian terapi

secara

medikamentosa

dilaksanakan histerektomi.

sering

diberikan

sebelum

dipikirkan

Maka dari itu wanita pada stadium pre menopause (masih punya periode menstrual reguler) yang mempunyai leiomioma dan menyebabkan perdarahan namun tidak menyebabkan nyeri, terapi Hormonal lebih sering dianjurkan daripada tindakan histerektomi. Jika wanita tersebut mempunyai perdarahan yang banyak sehingga menyebabkan gangguan pada aktifitas sehari-hari, berlanjut menyebabkan anemia, dan tidak mempunyai kelainan pada sampel endometriae, ia bisa dipertimbangkan untuk dilakukan histerektomi. Pada wanita menopause (yang tidak mengalami periode menstrual secara permanen) dimana ia tidak ditemukan kelainan pada sample endometriumnya

namun

ia

mempunyai

perdarahan

abnormal

yang

persisten, setelah pemberian terapi hormonal dapat dipertimbangkan dilakukan histerektomi. Penyesuaian dosis/tipe dari hormon juga dibutuhkan saat diputuskan penggunaan terapi secara optimal pada beberapa wanita. G. PENATALAKSANAAN/JENIS-JENIS TINDAKAN Histerektomi abdominal, dimana pengangkatan kandungan dilakukan melalui irisan pada perut, baik irisan vertikal maupun horisontal (Pfanenstiel). Keuntungan teknik ini adalah dokter yang melakukan operasi dapat melihat dengan leluasa uterus dan jaringan sekitarnya dan mempunyai cukup ruang untuk melakukan pengangkatan uterus. Cara ini biasanya dilakukan pada mioma

yang

berukuran

besar

atau

terdapat

kanker

pada

uterus.

Kekurangannya, teknik ini biasanya menimbulkan rasa nyeri yang lebih berat,

menyebabkan

masa

pemulihan

yang

lebih

panjang,

serta

menimbulkan jaringan parut yang lebih banyak Histerektomi vaginal, dilakukan melalui irisan kecil pada bagian atas vagina. Melalui irisan tersebut, uterus (dan mulut rahim) dipisahkan dari jaringan dan pembuluh darah di sekitarnya kemudian dikeluarkan melalui vagina. Prosedur ini biasanya digunakan pada prolapsus uteri. Kelebihan tindakan ini adalah kesembuhan lebih cepat, sedikit nyeri, dan tidak ada jaringan parut yang tampak. Histerektomi

laparoskopi.

Teknik

ini

ada

dua

macam

yaitu

histeroktomi vagina yang dibantu laparoskop (laparoscopically assisted vaginal hysterectomy, LAVH) dan histerektomi supraservikal laparoskopi (laparoscopic supracervical hysterectomy, LSH). LAVH mirip dengan histerektomi vagnal, hanya saja dibantu oleh laparoskop yang dimasukkan melalui irisan kecil di perut untuk melihat uterus dan jaringan sekitarnya serta untuk

membebaskan

uterus

dari

jaringan

sekitarnya.

LSH

tidak

menggunakan irisan pada bagian atas vagina, tetapi hanya irisan pada

perut. Melalui irisan tersebut laparoskop dimasukkan. Uterus kemudian dipotong-potong menjadi bagian kecil agar dapat keluar melalui lubang laparoskop. Kedua teknik ini hanya menimbulkan sedikit nyeri, pemulihan yang lebih cepat, serta sedikit jaringan parut Setelah histerektomi, siklus haid atau menstruasi akan berhenti dan wanita tidak dapat lagi hamil. Jika pada histerektomi juga dilakukan pengangkatan ovarium (indung telur), maka dapat timbul menopause dini. Pada

umumnya

tindakan

pengangkatan

rahim

ini

dilakukan

menggunakan teknik open surgery, dengan membuat sayatan sekitar 15 cm pada dinding perut. Namun saat ini tindakan tersebut dapat dilakukan dengan cara yang lebih baik, yakni melalui vagina atau menggunakan laparoskopi. Kedua tindakan ini lebih baik dibandingkan dengan open surgery karena waktu penyembuhan yang lebih cepat, nyeri pasca operasi lebih ringan, serta tidak meninggalkan

jaringan

parut

(bekas

luka)

besar

di

peut.

Pada

operasi pengangkatan rahim melalui vagina bahkan tidak ada luka sama sekali di perut. Laparoskopi memberi keuntungan dapat melihat keadaan organ di sekitar rahim sehingga apabila didapatkan perlengketan atau kelainan

pada

organ

di

sekitar

rahim,

lebih

mudah

untuk

melakukan tindakan untuk memperbaikinya. H. PEMERIKSAAN PENUNJANG

1. USG : untuk menentukan jenis tumor, lokasi mioma, ketebalan endometrium dan keadaan adnexa dalam rongg apelvis. Mioma juga dapat dideteksi dengan CT scan ataupun MRI, tetapi kedua pemeriksaan itu lebih mahal dan tidak memvisualisasi uterus sebaik USG. Untungnya leiomiosarkoma sangat jarang karena USG tidak dapat membedakannya dengan mioma dan konfirmasinya membutuhkan diagnose jaringan. 2. Foto BNO/IVP pemeriksaan ini penting untuk menilai masaa di rongga pelvis serta menilai fungsi ginjal dan perjalanan ureter 3. Histerografi dan histeroskopi untuk menilai pasien mioma submukosa disertai dengan infertilitas. 4. Laparoskopi untuk mengevaluasi massa pada pelvis 5. Laboratorium, darah lengkap, urine lengkap, gula darah, tes fungsi hati, ureum, kreatinin darah. 6. Tes kehamilan 7. D/K (dilatasi dan kuretase) pada penderita yang disertai perdarahan untuk menyingkirkan kemungkinan patologi pada rahim (hyperplasia atau adenokarsinoma endometrium).

I.

DAFTAR PUSTAKA Dey, S. K., Lim, H., Das, S. K., Reesee, J., Paria, B.C., Daikoku, T., and Wang, H. 2003. Molecular Cues to Implantation. Endocrine Reviews. 95, 7191-7196. Hakimi, M. 1996. Fisiolgi dan Patologi Persalinan. Yayasan Essentia Medica. Jakarta. Manuaba, I. 1998. Ilmu kebidana dan Penyakit Kandungan. EGC. Jakarta. Sylvia, W. C., James, C., Page, M and Korach, K.S. 1999. Disruption of estrogen signaling does not prevent progesterone action in the estrogen receptor knockout mouse uterus. J. Biochemistry Vol. 96 3646-3651. Abercrombie. 1993. Kamus Lengkap Biologi. Erlangga. Jakarta. Bibhas, C., Paria., Ma, W., Tan, J., Raja, S., Sonjoy, K., Sudhansu, K., Dey. Brigid, L., M., Hogan. 2000. Cellular and molecular responses of the uterus to embryo implantation can be elicited by locally applied growth factors. J. Dev. Bio. 98, 1047-1052. Internet : WikiPedia: http://en.wikipedia.org/wiki/Hysterectomy MecineNet: http://www.medicinenet.com/hysterectomy/article.htm WomensHealth: http://www.womenshealth.gov/faq/hysterectomy.cfm WomensHealthChannel: http://www.womenshealthchannel.com/hysterectomy/index.shtml

View more...

Comments

Copyright ©2017 KUPDF Inc.
SUPPORT KUPDF